Anda di halaman 1dari 19

LAPORAN

PELAKSAAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)

PERIODE 2020/2021

DI

PT.GNET BIARO AKSES

Disusun Oleh :

Nama :Alfis Pratama

Nis/Nisn : 193891

KOMPETENSI KEAHLIAN TEKNIK KOMPUTER JARINGAN

SMK NEGERI 1 AMPEK ANGKEK

PROVINSI SUMATERA BARAT

2021

i
HALAMAN PENGESAHAN INDUSTRI

LAPORAN HASIL KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

DI PT.GNET BIARO AKSES

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Menyelesaikan

Program Praktek Kerja Lapangan

Periode 2020/2021

Disusun oleh :

Nama : Alfis Pratama

Nis/Nisn : 193891

Kompetensi Keahlian Teknik Komputer Jaringan

SMK Negeri 1 Ampek Angkek

Provinsi Sumatera Barat

Disetujui Oleh :

Pimpinan Perusahaan Pembimbing Lapangan

SUHARDEDI TRI TOMI SATRIA,S.Pd

i
HALAMAN PENGESAHAN SEKOLAH

LAPORAN HASIL KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

DI PT.GNET BIARO AKSES

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Menyelesaikan

Program Praktek Kerja Lapangan

Periode 2020/2021

Disusun Oleh :

Nama : Alfis Pratama

Nis/Nisn : 193891

Kompetensi Keahlian Teknik Komputer Jaringan

SMK Negeri 1 Ampek Angkek

Provinsi Sumatera Barat

Disetujui Oleh :

Kepala Sekolah Guru Pembimbing

SMK Negeri 1 Ampek Angkek

Gusti Kamal,S.Pd,M.Pd Wahyudi Eka Putra


NIP:19690825 199503 1 003

i
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis ucapkan atas kehadirat ALLAH SWT yang telah memberikan
nikmat dan karunianya sehingga penyusunan laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini
dapat terselesaikan dengan lancar.Laporan ini disusun sebagai salah satu syarat untuk
menyelesaikan program Praktek Kerja Lapangan (PKL) dengan Kompetensi Keahlian
Teknik Komputer Jaringan SMKN 1 Ampek Angkek.

Penulis menyadari bahwa penyusunan laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini
masih jauh dari kata sempurna atau masih banyak kekurangan baik dari segi tata
bahasa,metode penulisan maupun isinya. Ini disebabkan karena keterbatasan pengalaman
dan kemampuan yang penulis miliki, oleh karena itu penulis sangat mengharapkan kritik dan
saran dari siapa saja yang membaca laporan ini. Dalam penyusunan laporan Praktek Kerja
Lapangan (PKL) ini tidak lepas dari bantuan dan bimbingan dari berbagai pihak, maka dari
itu dalam kesempatan kali ini penulis ingin mengucapkan terima kasih kepada yang
terhormat :

1.Pimpinan perusahan : Bapak Suhardedi

2.Kepala Sekolah : Bapak Gusti Kamal,S.Pd,M.Pd

3.Pembimbing di Industri : Bapak Tri Tomi Satria,S.Pd

4.Pembimbing di sekolah:Bapak Wahyudi Eka Putra

5.Bapak ibu guru bidang studi SMKN 1 Ampek Angkek

6.Semua pihak yang telah membantu dalam menyelesaikan laporan ini

Semoga segala kebaikan dan pertolongan semuanya mendapatkan berkah dari


ALLAH SWT . Akhir kata penulis mohon maaf apabila masih banyak kekurangan dan
kesalahan dalam penyusunan laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini. Semoga laporan
ini dapat bermanfaat bagi semua pihak yang memerlukan, amin.

Batu Taba................2021

Alfis Pratama

i
BAB I PENDAHULUAN............................................................................................................................7
A. LATAR BELAKANG PELAKSANAAN PRAKERIN.................................................................................7
B. LANDASAN HUKUM.......................................................................................................................7
C. TUJUAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN(PKL).....................................................................................8
D. JADWAL PELAKSANAAN................................................................................................................8
BAB II TINJAUAN PERUSAHAAN.............................................................................................................9
A. SEJARAH PERUSAHAAN.................................................................................................................9
B.STRUKTUR ORGANISASI..................................................................................................................9
C.DISIPLIN KERJA..............................................................................................................................10
D.KESELAMATAN KERJA...................................................................................................................10
BAB III HASIL DAN PEMBAHASAN........................................................................................................11
BAB III HASIL DAN PEMBAHASAN........................................................................................................11
A. Instalasi Jaringan Wireless...........................................................................................................11
BAB IV..................................................................................................................................................20
A. Kesimpulan..................................................................................................................................20
B. Saran............................................................................................................................................20
C.Lampiram.....................................................................................................................................20

i
BAB I PENDAHULUAN
BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG PELAKSANAAN PRAKERIN.


Pendidikan kejuruan bertujuan untuk menyiapkan siswa untuk memasuki lapangan
kerja serta mengembangkan sikap profesional, menyiapkan siswa agar mampu memilih
karir, berkopetensi dan mampu mengembangkan diri, menyiapkan siswa menjadi tenaga
kerja tingkat menengah untuk mengisi dunia usaha dan dunia industri pada saat ini dan
masa yang akan datang, dan menyiapkan tamatannya agar menjadi warga negara yamh
produktif, adaptif dan kreatif.

Upaya untuk menjamin supaya angkatan kerja pada masa yang akan datang adalah
angkatan kerja yang lebih bermutu dibandingkan dengan angkatan yang ada pada masa
saat ini, salah satunya adalah melalui pengenalan dan penerapan Pendidikan Sistem Ganda
(PSG) pada Sekolah Menengah Kejuruan (SMK),yang telah dimulai pada tahun 1993/1994
(Kurikulum SMK edisi 1994).

Penyelenggaraan kurikulum dengan pola sistem ganda adalah pendidikan yang


dilaksanakan di Sekolah dan Dunia Usaha atau Dunia Industri dapat berupa Praktek Kerja
Lapangan (PKL).

B. LANDASAN HUKUM.
Pelaksanaan sitem ganda pada pendidikan menengah kejuruan didasarkan atas
ketentuan-ketentuan yang turtuang dalam undung-undang tentang Sistem Pendidikan
Nasional dan PP Nomor 29 tahun 1990 tentang Pendidikan Menengah, PP Nomor 39 Tahun
1992 tentang Peran Serta Masyarakat dalam Pendidikan Nasional, Kep-Mendikbud Nomor
490/U/1992 tentang Kurikulum Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) sebagia berikut :

1. PP Nomor 39 tahun 1992 tentang peran serta masyarakat dalam penyelenggaraan


Pendidikan Nasional, pasal 4 : Peran serta masyarakat menyebutkan bahwa bentuk dan
sifatnya pemberian kesempatan untuk magang atau latihan kerja.

2. Kep-Mendikbud Nomor 0490/U/1992 :


a). Pasal 21 ayat 5 :
Bahan kajian dan pelajaran yang mendukung penguasaan produktif dan sikap kerja
profesional, diberika ,melalui pelatihan untuk mandiri dan atau mengisi peluang kerja.

b). Pasal 30, butir 3 dan 4 :


Kegiatan unit produksi di SMK antara lain meliputi pengupayaan kegiatan praktek dan
magang di dunia kerja.

i
c). Pasal 33, butir 6 :
Kerjasama SMK dengan dunia usaha, meliputi Praktek Kerja Industri (Prakerin) dan
magang.

3. Kep-Mendikbud Nomor 080/U/1993, Bab IV,butir C.1, memberikan arahan tentang pola
penyelenggara pendidikan di SMK antara lain berupa :
a). Melaksanakan sebagian kelompok mata pelajaran keahlian kejuruan di sekolah dan
sebagian lainnya di dunia usaha atau dunia industri.
b). Melaksanakan kelompok mata pelajaran kejuruan sepenuhnya di masyarakat, dunia
usaha dan para dermawan.

4. Undang-undang Nomor 2 tahun 1998 tentang sistem Pendidikan Menengah.

5. Sadar akan terdapatnya saling ketergantungan yang tak dapat dihindari antara
pendidikan Menengah Kejuruan di satu pihak dan dunia usaha atau dunia industri di pihak
lain.

C. TUJUAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN(PKL).


Penyelenggaran Praktek Kerja Lapangan (PKL) dalam rangka Pendidikan Sistem Ganda
(PSG) siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) adalah untuk :
1. Menghasilkan tenaga kerja yang memiliki keahlian profesional dengan tingkat
pengetahuan, keterampilan dan etos kerja yang sesuai dengan tuntutan lapangan kerja.
2. Meningkatkan efesiensi proses Pendidikan dan Pelatihan calon Tenaga Kerja yang
berkualitas profesional.
3. Memberikan pengakuan dalam penghargaan terhadap pengalaman kerja sebagai
bagian dari proses pendidikan.
4. Membuka wawasan siswa terhadap jenis-jenis karya yang ada pada bidang yang
bersangkutan dengan segala persyaratan.
5. Mendorong siswa untuk berjiwa wiraswasta.
6. Memperoleh umpan balik dari dunia kerja untuk pemantapan dan pengembangan
program pendidikan.
7. Khusus untuk sekolah dapat melakukan perjanjian kerjasama dan penempatan
lulusan.

D. JADWAL PELAKSANAAN.
Kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) untuk tahun 2020/2021 di laksanakan pada
periode April sampai dengan Juli 2021.

i
N PERUSAHAAN

BAB II

TINJAUAN PERUSAHAAN

A. SEJARAH PERUSAHAAN.
PT.GNET Biaro Akses dengan Brand GoldenNet adalah perusahaan yang bergerak
dibidang pelayanan jasa koneksi broadband internet. Sebagai salah satu ISP Resmi
berbadan hukum yang bergabung dalam Asosiasi Penyelenggaraan Jasa Internet Indonesia
(APJII).
Berkembang di wilayah Kab.Agam,Kota Bukittinggi, Kab Padang Pariaman, Kota
Pariaman, Payakumbuh, Padang Panjang dan daerah lainnya di Sumbar.
Gnet HotSpot, Golden Hotspot, Gnet Hotspot@voucher, Gnet Hotspot@voucher2
adalah Brand Mitra pengelola yang bergerak di bidang Hotspot wifi area outdoor atau pun
indoor semua tergabung dengan produk, logo, merek, serta jaringannya dalam perusahaan
PT.Gnet Biaro Akses. Semua produk, logo, merek serta jaringannya tersebut adalah
kekayaan intelektual, tanggung jawab dari perusahaan. Seluruh Mitra pengelola Hotspot
wajib menjaga nama baik perusahaan, tidak memakai brand, merek, logo, produk jaringan
lain selama tergabung dengan perusahaan ISP Gnet dan sebaliknya, jika terdapat khayalak
ramai memakai hak dan kekayaan intelektual perusahaan Gnet tanpa izin, akan diproses
semestinya sesuai aturan dan UU yang berlaku.

B.STRUKTUR ORGANISASI.

Direktur Utama Komisaris

SUHARDEDI IKHSANUL ICHWAN

Direktur

AMIRULLAH

Perpajakan
Teknisi Noc
RATMI
ARDO JUNANDA AHMAD RISKI
TRI TOMI SATRIA FAZRI ANNAS
OKTA YENDRI PRATAMA
AFIF HUSAIN

i
C.DISIPLIN KERJA.
1). Bepakaian bebas/ berpakaian rapi.
2). Masuk jam 08:30.
3). Istirahat jam 12:00 - 13:00.
4). Pulang jam 17:00.

D.KESELAMATAN KERJA.
1). Memakai kelengkapan APD, contoh : Sepatu, Safety, Helm.
2). Menggunakan APD kita harus memerhatikan apakah APD layak atau tidak nya
dipakai
3). Melengkapi peralatan yang akan digunakan di lapangan supaya pekerjaan tidak
terganggu dan berjalan dengan lancar.

E.PEMELIHARAAN TEMPAT KERJA DAN LINGKUNGAN.

Sebelum bekerja kami terlebih dahulu membersihkan tempat, peralatan, dan tidak lupa
juga menyediakan atau mempersiapkan peralatan yang dibutuhkan atau yang akan
digunakan pada saat bekerja, agar pekerjaan dapat diselesaikan.
Setelah semuanya selesai, barulah kami berangkat ke lapangan/lokasi kerja, selama
pekerjaan berjalan kami tidak diperbolehkan melakukan kegiatan yang lainnya.
Setelah semuanya pekerjaan selesai barulah kami membersihkan dan membereskan
peralatan yang kami gunakan agar tidak berserakan di sekitar lokasi kerja dan ini juga untuk
melatih kita untuk hidup bersih dan disiplin. Dan kami tidak lupa juga untuk membersihkan
lapangan kerja dari sampah-sampah kabel dan sampah-sampah lainnya setelah melakukan
pekerjaan.

i
BAB III HASIL DAN PEMBAHASAN
BAB III
HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Instalasi Jaringan Wireless


1. Hardware
a.PowerBeam

Gambar 2.1 PowerBeam

PowerBeam berfungsi sebagai pemancar dan sebagai penerima,


sinyal di pancarkan dari BTS server dan diterima oleh BTS yang lainya,
antenna ini memiliki spesifikasi Dimensions 42 x 42 x 27.5 cm.
Processor Atheros MIPS 74KC, 560 MHz. Memory 64 MB DDR2, 8
MB Flash. Frequency 5.8 Ghz (5.470-5.825GHz).

b.Antena Sectoral

i
Gambar 2.2 Antena Sectoral

Antena sectoral ini berfungsi sebagai pembagi sinyal, sinya yang


dibagikan akan diterima oleh antenna LiteBeam pada klien.

c.LiteBeam

Gambar 2.3 Antena LiteBeam


Antena LiteBeam ini berfungsi sebagai penerima atau penembak
sinyal dari antena sectoral yang berada di BTS.

d.AccesPoint

Gambar 2.4 AccesPoint

AccesPoint berfungsi sebgai pemancar sinyal wifi/ sebagai


hostpot pada klien, penulis menggunkan AccesPoint seperti gambar
2.4, namun masih banyak AccesPoint lainya yang bias dipakai.

i
2. Langkah Kerja Instalasi Wifi
 Sebelumnya sudah terpasang BTS dengan alat-alatnya seperti antenna
PowerBeam dan sectoral.

Gambar 3.1 BTS


 Memasang antena LiteBeam yang sudah dirakit pada pipa besi bila
dirasa perlu, jika area rumah klien tidak lepas dari pepohonan dan
rumah.

Gambar 3.2 LiteBeam pada pipa besi


 Setelah antena dipasang pada pipa besi, selanjutnya sambungkan
antena LiteBeam/radio menggunakan kabel Lan yang sudah di
krimping dengan adaptor POE.

i
Gambar 3.3 Pemasangan Konektor Rj45
 Kabel untuk antena, konektornya dicolokkan ke port POE supaya
daya listrik untuk radio dan kabel untuk laptop, konektornya
dicolokkan ke port LAN.

Gambar 3.4 POE


 Dilaptop buka browser dan masukkan IP 192.168.1.20 pada kolom
Address Bar dan masukkan username : ubnt password : ubnt
 Lalu setting seperti gambar dibawah ini, jangan lupa klik select
setelah klik select radio/antena akan otomatis melakukan scaning
disemua frekuensi.

i
Gambar 3.5 Halaman Wireless LiteBeamM5
 Lalu pilih yang sinyalnya paling bagus, sinyal dibawah
-75 itu sudah lumayan bagus tergantung tergantung TRX nya nanti,
seperti gambar dibawah sinyalnya -26 itu sudah sangat bagus, klik
select.

Gambar 3.6 Scan Frekuensi

 Setelah acces point dan frekuensi dipilih lalu setting seperti gambar
dibawah ini
1. Pilih network mode sebagai router sebagai penerima.
2. Pilih WAN Interface dan metode PPOE lalu masukkan nama
user dan password pelanggan.
3. Enable pada bagian NAT dan centang semua kolom pada
NAT protocol.

i
Gambar 3.7 Halaman Network
4.Pada bagian DHCP Server di enable lalu klik change.

Gambar 3.8 Halaman Network

 lalu pilih bagian system


1.Tulis nama pelanggan dibagian device name, lalu klik change.

i
Gambar 3.8 Halaman Network

 Setelah itu setting Acces Point, Search IP Acces Point pada browser
yaitu 192.168.0.1 lalu masukkan password admin

Gambar 3.9 Login Acces Point

 Setelah halaman setting Acces Point terbuka pilih tipe koneksinya


Dynamic IP, buat SSID wifi dan Password, lalu klik ok.

Gambar 3.10 Halaman Setting Tenda

 Sampai disini jaringan wifi dirumah pelanggan sudah memiliki akses


internet, akan tetapi pelanggan belum didaftarkan pada PPPOE client

i
dan bandwitch nya belum dibatasi, setelah itu pelanggan akan
ditambahkan ke PPPOE client bandwitch akan dibatasi sesuai paket
yang di minta oleh pelanggan.

 untuk menambahkan pppoe client di mikrotik buka winbox


1.klik menu PPP.
2.klik di bagian Secret.
3.kemudian add (+) untuk menambahkan user pppoe baru.

Gambar 3.11 Penambahan PPPOE client

 Lalu berikan bandwitch sesuai request dari pelanggan


1.Klik menu Queues.
2.Pilih Simple Queues.
3.Kemudian klik add (+)
4.Ambil General
5.Isi nama pelanggan
6.ketikan IP pelanggan
7.Untuk membatasi bandwitch pelanggan klik pada target upload
isi bandwitch sesuai paket yang di request oleh pelanggan, missal
2Mbps untuk target upload.
8.Untuk melimit bandwitch download isi pada bagian target
download, missal 10Mbps.
9.Kemudian klik Apply
10.dan OK

i
Gambar 3.10 Membuat Limit Bandwitch client

i
BAB IV
BAB IV

A. Kesimpulan
Setelah melaksanakan kegiatan Prakerin ini, sangat banyak pengalaman dan ilmu
pengetahuan yang kami dapatkan. Jika di sekolah kita diajarkan bermacam-macam teori
kejuruan, maka ketika prakerin, teori itu akan digunakan sebagai dasar dalam melaksanakan
suatu kegiatan (Praktek). Pada intinya, kegiatan Prakerin sangat berguna untuk
mengembangkan apa yang diajarkan di sekolah. Prakerin bisa disebut sebagai pelengkap dan
proses pematangan atau pemantapan kelak saat sudah berkecimpung dalam dunia kerja.

B. Saran
Kami sadar dalam melaksanakan kegiatan Prakerin ini masih banyak kekurangan. Namun
kami telah berusaha melaksanakannya secara maksimal. Selain itu, laporan Prakerin ini juga
masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu, saran yang membangun sangat kami perlukan
guna memperbaiki laporan yang masih jauh dari sempurna ini.

C.Lampiram

Anda mungkin juga menyukai