Anda di halaman 1dari 35

GUIDELINE PESERTA

HASANUDDIN SCIENTIFIC FAIR 2021

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS HASANUDDIN

I. PENDAHULUAN
Hasanuddin Scientific Fair (HSF) 2021 merupakan ajang ilmiah yang diselenggarakan
setiap tahunnya oleh Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (Unhas). HSF 2021 akan
diadakan di Fakultas Kedokteran Unhas pada Jumat – Minggu, 3 – 5 September 2021. Tema
utama HSF 2021 adalah Dermatologi dan Venerologi dengan rangkaian acara berupa
kompetisi ilmiah nasional yang diikuti oleh mahasiswa bidang kesehatan seluruh Indonesia dan
webinar. Adapun kompetisi yang akan diselenggarakan ialah:
1. Research Paper Congress (RPC)
2. Literature Review
3. Esai Ilmiah
4. Poster Publik
5. Video Edukasi

II. TEMA DAN SUBTEMA


A. TEMA
Increase public awareness of dermatovenereology disease: Novel strategy in
management of dermatovenereology patient through a holistic of healthcare.
B. SUBTEMA
Literature Review dan Esai Ilmiah
1. Perkembangan dan pemanfaatan IPTEK yang inovatif sebagai upaya preventif,
diagnostik, kuratif, atau rehabilitatif dalam penanganan penyakit dermatologi dan
venerologi.
2. Perkembangan dan pemanfaatan teknologi genetika, biomolekuler, atau imunologi
dalam penegakan diagnosis, terapi, atau rehabilitasi penyakit dermatologi dan
venerologi.
3. Pemanfaatan sumber daya alam sebagai upaya preventif, kuratif, atau rehabilitatif
dalam penanganan penyakit dermatologi dan venerologi.
4. Pembaruan tatalaksana kegawatdaruratan di bidang penyakit dermatologi dan
venerologi.

Research Paper Congress (RPC)


Kebebasan dalam penentuan tema, subtema, dan judul, tetapi harus sesuai dengan
penelitian yang telah dilakukan oleh peserta.

Poster Publik dan Video Edukasi


1. Upaya aspek promotif dan preventif penyakit dermatologi dan venerologi.
2. Pengoptimalan strategi skrining dan diagnosis penyakit dermatologi dan venerologi.
3. Penerapan swamedikasi sebagai terapi penyakit dermatologi dan venerologi.
4. Pemberian edukasi kegawatdaruratan penyakit dermatologi dan venerologi.

III. JADWAL KOMPETISI


A. Research Paper Congress (RPC), Literature Review, dan Esai Ilmiah

No. Uraian Kegiatan Waktu

1. Pendaftaran gelombang pertama 5 Mei 2021 – 25 Mei 2021

2. Pendaftaran gelombang kedua 26 Mei 2021 – 22 Juni 2021

3. Pengumuman finalis 1 Agustus 2021

4. Technical meeting 3 September 2021

5. Final 4 September 2021

B. Poster Publik dan Video Edukasi

No. Uraian Kegiatan Waktu

1. Pendaftaran gelombang pertama 5 Mei 2021 – 25 Mei 2021

2. Pendaftaran gelombang kedua 26 Mei 2021 – 22 Juni 2021

Pengunggahan poster publik dan


3. 19 Juli 2021
video edukasi

4. Online voting 19 – 23 Juli 2020


5. Pengumuman finalis 1 Agustus 2021

6. Technical meeting 3 September 2021

7. Final 4 September 2021

IV. BIAYA REGISTRASI

Cabang Lomba Biaya Registrasi

Research Paper Congress (RPC) Gelombang 1 : Rp. 150.000,00


Gelombang 2 : Rp. 170.000,00
Esai Ilmiah Gelombang 1 : Rp. 120.000,00
Gelombang 2 : Rp. 140.000,00
Poster Publik

Video Edukasi Gelombang 1 : Rp. 140.000,00


Gelombang 2 : Rp. 160.000,00
Literature Review

V. HADIAH LOMBA

Cabang Lomba Hadiah Lomba

Research Paper Congress (RPC) Juara 1 : Rp. 2.500.000,00 + Plakat +


Sertifikat
Juara 2 : Rp. 2.000.000,00 + Plakat +
Sertifikat
Juara 3 : Rp. 1.500.000,00 + Plakat +
Sertifikat

Literature Review Juara 1 : Rp. 2.000.000,00 + Plakat +


Sertifikat
Juara 2 : Rp. 1.500.000,00 + Plakat +
Sertifikat
Juara 3 : Rp. 1.000.000,00 + Plakat +
Sertifikat

Esai Ilmiah Juara 1 : Rp. 1.250.000,00 + Plakat +


Sertifikat
Juara 2 : Rp. 1.000.000,00 + Plakat +
Sertifikat
Juara 3 : Rp. 750.000,00 + Plakat +
Sertifikat

Poster Publik Juara 1 : Rp. 2.000.000,00 + Plakat +


Sertifikat
Juara 2 : Rp. 1.500.000,00 + Plakat +
Sertifikat
Juara 3 : Rp. 1.000.000,00 + Plakat +
Sertifikat

Video Edukasi Juara 1 : Rp. 2.000.000,00 + Plakat +


Sertifikat
Juara 2 : Rp. 1.500.000,00 + Plakat +
Sertifikat
Juara 3 : Rp. 1.000.000,00 + Plakat +
Sertifikat

VI. KETENTUAN PESERTA


1. Peserta adalah mahasiswa/i aktif preklinik (D3/D4/S1) dan klinik program studi
Kedokteran, Kedokteran Gigi, Keperawatan, Ilmu Gizi, Kesehatan Masyarakat,
Farmasi, Analis Kesehatan, Fisioterapi, Kebidanan, dan Psikologi dari
Universitas/Sekolah Kesehatan di seluruh Indonesia.
2. Jumlah peserta tiap cabang lomba:
● Research Paper Congress (RPC) : 3 - 5 anggota/tim
● Literature Review : 2 - 3 anggota/tim
● Esai Ilmiah : 1 orang
● Poster Publik : 2 - 3 anggota/tim
● Video Edukasi : 2 - 3 anggota/tim
3. Peserta diperbolehkan berasal dari angkatan yang berbeda namun dalam program studi
yang sama.
4. Peserta hanya diperkenankan mengirim satu karya di setiap cabang lomba namun
diperbolehkan mengikuti semua cabang lomba.
5. Peserta hanya diperkenankan menjadi ketua kelompok di satu cabang lomba.
6. Setiap karya peserta dianjurkan mendapat bimbingan dari minimal satu orang dosen
pembimbing. Setiap dosen pembimbing diperbolehkan menjadi pembimbing lebih dari
satu kelompok peseta HSF 2021.
7. Dosen pembimbing tidak diperbolehkan hadir dalam final HSF 2021.
8. Semua peserta wajib menaati peraturan yang telah ditetapkan selama mengikuti
rangkaian HSF 2021.

VII. TATA CARA REGISTRASI, PEMBAYARAN, DAN PENGUMPULAN


1. Registrasi dilakukan paling lambat pada 25 Mei 2021 pukul 23.59 WITA untuk
gelombang 1 dan 22 Juni 2021 pukul 23.59 WITA untuk gelombang 2 dengan mengisi
Google form : http://bit.ly/HSF2021regist dan mengirim bukti pembayaran pada link
sesuai cabang lomba yang diikuti.
2. Peserta mengirimkan biaya pendaftaran ke:
a.n Annisa Sri Wulandari Putri BNI,
0243081530
Jika melakukan setoran langsung ke bank, pada slip setoran dicantumkan “Untuk
Pembayaran Lomba (bidang) HSF 2021”.
3. Peserta mengisi dan mengirimkan kelengkapan berkas dalam bentuk .zip terdiri dari:
● Curriculum vitae (.pdf)
● Formulir pendaftaran (.pdf)
● Lembar orisinalitas (.pdf)
● Scan KTM (.jpg) atau Scan surat keterangan aktif kuliah (.jpg)
● Pas foto 4 x 6 (.jpg)
● Scan bukti pembayaran (.jpg)
4. Karya dan kelengkapan berkas (dalam poin 3) dikirimkan ke email masing-masing
cabang lomba dengan format sesuai guideline. Panitia tidak menerima karya dalam
bentuk hard copy.
● Research Paper Congress (RPC) : researchpapercongresshsf@gmail.com
● Literature Review : hsfliteraturereview@gmail.com
● Esai Ilmiah : hsfessaiilmiah@gmail.com
● Poster Publik : hsfposterpublik@gmail.com
● Video Edukasi : videoedukasihsf@gmail.com
5. Peserta yang sudah melakukan registrasi melakukan konfirmasi melalui LINE/WA
kepada penanggungjawab masing-masing cabang lomba dengan format konfirmasi:
SUDAH REGISTRASI – BIDANG – NAMA KETUA TIM – NAMA
PENGIRIM (a.n pemilik rekening) – ASAL UNIVERSITAS

● Research Paper Congress (RPC)


Zahra Aulia Magistriana Kasrum
ID LINE : zazakasrumm
WA : 085756090362
● Literature Review
Hijriatun Nisa
ID LINE : hijriatunnisa26
WA : 082293494052
● Esai Ilmiah
Annisa Putri Risa Swara
ID LINE : annisaputrirsar
WA : 081247139085
● Poster Publik
Rifky Alsudais
ID LINE : rifkisudaiss
WA : 085398573032
● Video Edukasi
Matthew Adrian Purba
ID LINE : matthewpurba
WA : 081269804094
6. Konfirmasi harus dilakukan oleh peserta dalam kurun waktu 24 jam setelah melakukan
pembayaran.
7. Peserta mengirimkan karya beserta dokumen paling lambat pada hari close submission
gelombang yang diikuti pukul 23.59 WITA.

VIII. INFORMASI UMUM


Sekretariat HSF 2021
Student Center lantai 2
Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin
Jalan Perintis Kemerdekaan 11 Km., Makassar, Sulawesi Selatan, 90245
Website : med.unhas.ac.id/myrc/hasanuddin-scientific-fair/
Email : myrc.unhas@gmail.com
Instagram : @hsffkunhas
LINE : @zqc6589n
GUIDELINE PESERTA

RESEARCH PAPER CONGRESS (RPC)

HASANUDDIN SCIENTIFIC FAIR 2021

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS HASANUDDIN

I. KETENTUAN ABSTRAK
1. Kriteria Abstrak
a. Merupakan intisari dari penelitian yang telah dilakukan sebelumnya dan merupakan
karya orisinal yang belum pernah dipublikasikan di media manapun, belum pernah
atau tidak sedang diikutsertakan dalam perlombaan sejenis, dan tidak melanggar hak
cipta.
b. Konten pada abstrak mengandung masalah terbaru dan aktual.
c. Penelitian yang dilombakan maksimal telah selesai dilakukan pada lima tahun terakhir
(penelitian yang telah selesai dari tahun 2016 ke belakang tidak diterima).
d. Isi penelitian bersifat ilmiah dan didukung oleh data penelitian serta tinjauan pustaka
yang akurat dan tepat.
2. Sistematika penulisan abstrak
a. Abstrak diketik menggunakan Microsoft Word dalam kertas berukuran A4 dengan
margin 2.54 (kiri, atas, kanan, bawah).
b. Abstrak dibuat dalam Bahasa Indonesia maksimal 500 kata.
c. Abstrak diketik 1 spasi dengan spacing after dan before 0 cm, font type Times New
Roman 12 pt, dan rata kanan kiri (justify).
d. Abstrak dibuat dalam satu paragraf abstrak, bukan ringkasan yang terdiri atas
beberapa paragraf. Kalimat pertama paragraf tidak dibuat menjorok ke dalam.
e. Mencakup judul, nama penulis, latar belakang, tujuan, metode, hasil dan pembahasan,
serta simpulan.
f. Judul ditulis secara singkat, jelas dan padat yang menggambarkan isi naskah. Ditulis
dengan format kapital setiap huruf pertama kata, font type Times New Roman 14 pt,
cetak tebal miring (bold italic), rata tengah (center).
g. Di bawah judul abstrak, diketik semua nama penulis dengan nama penulis utama
ditulis paling depan. Penulisan pengarang dibuat taat asas tanpa penggunaan gelar
ditulis dengan format kapital setiap huruf pertama kata, font type Times New Roman
12 pt, cetak tebal (bold).
h. Abstrak wajib disertai kata kunci ditulis dengan spacing after 12 pt dari baris terakhir
abstrak. Kata kunci dapat berupa kata tunggal atau kata majemuk dan terdiri dari 3-6
kata dengan format font type Times New Roman 10 pt, ditulis miring (italic), dan rata
kanan kiri (justify).
i. Abstrak tidak memuat footnote/kutipan. Semua singkatan harus didefinisikan dengan
tanda kurung setelah kata yang terkait ditulis pertama kali, serta istilah asing dicetak
miring (italic).
j. Tidak diperkenankan mencantumkan asal instansi atau universitas.
k. Penulisan abstrak disesuaikan dengan template Hasanuddin Scientific Fair yang dapat
diunduh melalui laman resmi dari Hasanuddin Scientific Fair 2021.

II. PENILAIAN ABSTRAK


1. Semua abstrak akan dinilai pertama kali untuk menentukan finalis, dan akan diumumkan
di laman resmi (website dan social media) Hasanuddin Scientific Fair 2021.
2. Akan ditetapkan 10 karya terbaik sebagai finalis yang kemudian akan mengikuti tahap
final.
3. Setiap finalis wajib mengumpulkan naskah asli penelitian (full paper) yang telah
dilakukan.
4. Setiap finalis diharapkan dapat mengikuti technical meeting. Peserta yang tidak mengikuti
technical meeting dianggap menyetujui hasil technical meeting.
5. Di babak final, juara I, II, dan III akan ditentukan dari akumulasi skor, yaitu 30% skor
finalis dan 70% skor presentasi.
6. Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.
PENILAIAN KARYA

RESEARCH PAPER CONGRESS (RPC)

HASANUDDIN SCIENTIFIC FAIR 2021

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS HASANUDDIN

Tanggal :

No :

Nama Ketua Tim :

Judul Karya :

Skor Total
No. Kriteria Penilian Bobot
(1-10) (Bobot x Skor)

1. Format penulisan 10

2. Kesesuaian judul dengan isi 10

Originalitias, kekritisan, dan inovasi


3. 25
ide

4. Manfaat 15

5. Evidence-based 10

6. Diskusi dan transfer ide 20

7. Kesimpulan 10

Nilai Total
GUIDELINE PESERTA

LITERATURE REVIEW

HASANUDDIN SCIENTIFIC FAIR 2021

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS HASANUDDIN

I. KETENTUAN KARYA
1. Kriteria Karya
a. Literature review harus merupakan karya orisinal yang belum pernah dipublikasikan
di media manapun, belum pernah atau tidak sedang diikutsertakan dalam perlombaan
sejenis, dan tidak melanggar hak cipta.
b. Literature review dibuat sesuai dengan tema dan subtema yang telah disediakan oleh
panitia.
c. Literature review yang dibuat merupakan hasil dari studi literatur dan bukan hasil
penelitian.
d. Literature review mendukung perkembangan ilmu kedokteran dan kesehatan nasional.
2. Sistematika Karya
a. Naskah ditulis dalam Bahasa Indonesia sesuai dengan PUEBI (Pedoman Umum Ejaan
Bahasa Indonesia).
b. Naskah diketik pada kertas A4, font type Times New Roman, 11 pt, sentence case, dan
rata kanan kiri (justify). Margin penulisan yaitu kiri 4 cm; kanan 3 cm; atas 3 cm;
bawah 3 cm. Naskah menggunakan 1 spasi dengan spacing after dan before 0 cm.
c. Judul diketik dengan huruf kapital, font type Times New Roman, ukuran tulisan 18pt,
dicetak tebal (bold), dan letak di tengah.
d. Kata asing ditulis dengan huruf miring (italic).
e. Bagian pendahuluan hingga daftar pustaka menggunakan format 2 kolom.
f. Naskah terdiri dari 5 – 10 halaman, tidak termasuk daftar pustaka dan lampiran.
g. Ketentuan tabel dan gambar:
● Jumlah tabel, grafik, dan gambar maksimal 5. Jika terdapat informasi tambahan
yang akan dimasukkan ke dalam naskah, harap dimasukkan ke bagian lampiran.
● Tabel, grafik, dan gambar diletakkan di dalam naskah. Jika tabel/grafik/gambar
tersebut berukuran seluas dua kolom, kolom (bagian paragraf dimana
tabel/gambar diletakkan) diperbolehkan untuk diubah menjadi single-column.
● Gambar diletakkan rata tengah (center).
● Setiap tabel, grafik, dan gambar diberi nomor mengikuti ketentuan penomoran
angka arab (1,2,3, dan seterusnya).
● Judul tabel, grafik, dan gambar ditulis dengan menggunakan font type Times New
Roman 10 pt, huruf kapital di setiap awal kata pada judul, tidak dipertebal, dan
ditulis di bagian tengah tabel, grafik, atau gambar.
● Judul tabel diletakkan di atas tabel dan keterangan tabel diletakkan di bawah tabel.
Sedangkan judul gambar dan grafik diletakkan di bawah gambar dan grafik;
keterangan gambar dan grafik diletakkan di bawah judul gambar dan grafik.
h. Kepanjangan pada singkatan dan akronim dijelaskan saat singkatan dan akronim
tersebut pertama kali ditulis pada naskah (tidak termasuk abstrak). Singkatan dan
akronim yang sudah dituliskan di abstrak juga harus dijelaskan kembali jika digunakan
dalam isi naskah.
i. Daftar pustaka disusun dengan metode Vancouver, diberi nomor sesuai urutan
pemunculan dalam keseluruhan teks, bukan menurut abjad. Penulisan sitasi berasal
dari dua sumber atau lebih yang berbeda, penomoran sitasi dipisahkan oleh tanda
koma. Nomor sitasi ditulis superscript dan ditulis dalam kurung siku […].
j. Ketentuan abstrak:
● Abstrak maksimal 250 kata sesuai dengan PUEBI dan abstrak ditulis dalam
Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.
● Abstrak diketik 1 spasi, menggunakan font type Times New Roman 11 pt, dan rata
kanan kiri (justify).
● Abstrak tidak memuat kutipan pustaka.
● Abstrak meliputi judul, nama penulis, latar belakang, tujuan, metode, hasil, dan
simpulan.
● Abstrak wajib disertai kata kunci. Kata kunci dapat berupa kata tunggal atau kata
majemuk, terdiri dari 3-5 kata, terletak di bawah abstrak, ditulis miring (italic),
dan rata kanan kiri (justify).
k. Menyertakan nomor halaman yang terletak di kanan bawah halaman.
l. Tidak diperkenankan mencantumkan asal instansi atau universitas.
m. Penulisan literature review disesuaikan dengan template Hasanuddin Scientific Fair
yang diunduh melalui laman resmi dari Hasanuddin Scientific Fair 2021.

II. PENILAIAN KARYA


1. Seluruh hasil karya akan melalui proses penjurian tahap awal untuk menentukan karya-
karya terbaik (finalis) yang akan diumumkan pada website dan social media HSF 2021.
2. Akan ditetapkan 10 karya terbaik sebagai finalis yang kemudian akan mengikuti tahap
final.
3. Finalis yang terpilih diharapkan mengikuti technical meeting. Perwakilan finalis yang
tidak hadir pada saat technical meeting dianggap menyepakati hasil pertemuan.
4. Pada babak final akan ditetapkan juara I, II, dan III dengan akumulasi nilai, yaitu 30%
berasal dari nilai finalis, dan 70% berasal dari nilai presentasi.
5. Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.
PENILAIAN KARYA

KOMPETISI LITERATURE REVIEW

HASANUDDIN SCIENTIFIC FAIR 2021

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS HASANUDDIN

Tanggal :

No :

Nama Ketua Tim :

Judul Karya :

Skor Total
No Kriteria Penilaian Bobot
(1-10) (Bobot x Skor)

Format Penulisan

● Tata tulis, letak, jumlah


halaman, dan kerapian
1. 5
tulisan

● Penggunaan bahasa baku


yang baik dan benar

Judul dan Abstraksi

● Koherensi antara judul dan


2. isi 10

● Kualitas penggambaran
dalam abstrak
Kekritisan dan Inovasi
Gagasan/Ide

3. ● Komprehensivitas pemikiran 20
kritis (mengamati,
mengklarifikasi,
menganalisisi,
mengaplikasikan, dan
mengemukakan gagasan)
● Struktur gagasan didukung
dengan argumentasi ilmiah
yang sistematis

Manfaat

● Urgensi dan keterbutuhan


4. 5
dalam masyarakat dan ilmu
pengetahuan.

Dasar Keilmuan Dalam


Mensolusikan Masalah

● Relevansi antara
data dan gagasan

● Keakuratan data
5. 20
dan informasi,
serta kemampuan
menggabungkan
berbagai data dan
informasi

Pembahasan sampai Transfer


Gagasan

● Kemampuan
mengkolaborasikan
informasi dalam
menganalisis masalah
6. 25
● Kemampuan mengulas
berbagai faktor yang
berpengaruh terhadap
timbulnya masalah

● Kemampuan memberikan
rekomendasi terhadap
permasalahan

Simpulan
7. ● Kemampuan menarik tujuan 10
dan mengambil simpulan

Daftar Pustaka

● Penulisan secara Vancouver


8. 5
sesuai dengan petunjuk
penulisan

Nilai Total
GUIDELINE PESERTA

ESAI ILMIAH

HASANUDDIN SCIENTIFIC FAIR 2021

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS HASANUDDIN

I. KETENTUAN KARYA
1. Kriteria Karya
a. Esai ilmiah harus merupakan karya orisinal yang belum pernah dipublikasikan di media
manapun, belum pernah atau tidak sedang diikutsertakan dalam perlombaan sejenis,
dan tidak melanggar hak cipta.

b. Esai ilmiah dibuat sesuai tema dan subtema yang telah disediakan disertai gagasan atau
ide kreatif dan inovatif.

c. Esai ilmiah menekankan orisinalitas pemikiran, argumentasi, ketajaman penulisan,


keatraktifan judul, kesimpulan, dan tata penulisan.

d. Esai ilmiah mendukung perkembangan ilmu kedokteran dan kesehatan nasional.


2. Sistematika Karya
a. Naskah ditulis dalam bahasa Indonesia sesuai dengan PUEBI (Pedoman Umum Ejaan
Bahasa Indonesia). Jika terdapat kata asing maka ditulis dengan huruf miring (italic).

b. Naskah diketik pada kertas A4, font Times New Roman, ukuran tulisan 11 pt, sentence
case, dan rata kanan kiri (justify). Margin penulisan yaitu kiri 4 cm; kanan 3 cm; atas 3
cm; bawah 3 cm. Naskah menggunakan 1 spasi dengan spacing after dan before 0 cm.
c. Judul diketik dengan huruf kapital, font Times New Rowman, ukuran tulisan 18 pt,
dicetak tebal, dan letak di tengah.
d. Naskah terdiri dari 5-10 halaman, tidak termasuk daftar pustaka dan lampiran.
e. Nama penulis disertakan di bawah judul karya
f. Ketentuan Tabel dan Gambar:
● Jumlah tabel, grafik, dan gambar maksimal 5. Jika terdapat informasi tambahan
yang akan dimasukkan ke dalam naskah, harap dimasukkan ke bagian lampiran.
● Tabel, grafik, dan gambar diletakkan di dalam naskah. Jika tabel/grafik/gambar
tersebut berukuran seluas dua kolom, kolom (bagian paragraf dimana
tabel/gambar diletakkan) diperbolehkan untuk diubah menjadi single-column.
● Gambar diletakkan rata tengah (center).
● Setiap tabel, grafik, dan gambar diberi nomor mengikuti ketentuan penomoran
angka arab (1,2,3, dan seterusnya).
● Judul tabel, grafik, dan gambar ditulis dengan menggunakan font type Times New
Roman 10 pt, huruf kapital di setiap awal kata pada judul, tidak dipertebal, dan
ditulis di bagian tengah tabel, grafik, atau gambar.
● Judul tabel diletakkan di atas tabel dan keterangan tabel diletakkan di bawah tabel.
Sedangkan judul gambar dan grafik diletakkan di bawah gambar dan grafik;
keterangan gambar dan grafik diletakkan di bawah judul gambar dan grafik.
g. Kepanjangan pada singkatan dan akronim dijelaskan saat singkatan dan akronim
tersebut pertama kali ditulis pada naskah (tidak termasuk abstrak). Singkatan dan
akronim yang sudah dituliskan di abstrak juga harus dijelaskan kembali jika digunakan
dalam isi naskah.
h. Daftar pustaka disusun dengan metode Vancouver, diberi nomor sesuai urutan
pemunculan dalam keseluruhan teks, bukan menurut abjad. Penulisan sitasi berasal dari
dua sumber atau lebih yang berbeda, penomoran sitasi dipisahkan oleh tanda koma.
Nomor sitasi ditulis superscript dan ditulis dalam kurung siku […].
i. Menyertakan nomor halaman yang terletak di kanan bawah halaman.
j. Tidak diperkenankan mencantumkan asal instansi atau universitas.
k. Penulisan esai ilmiah disesuaikan dengan template Hasanuddin Scientific Fair yang
diunduh melalui laman resmi dari Hasanuddin Scientific Fair 2021.
II. PENILAIAN KARYA
1. Seluruh hasil karya akan melalui proses penjurian tahap awal untuk menentukan karya–
karya terbaik (finalis) yang akan diumumkan pada website dan social media HSF 2021.
2. Akan ditetapkan 10 karya terbaik sebagai finalis yang kemudian akan mengikuti tahap
final.
3. Finalis yang terpilih diharapkan mengikuti technical meeting. Perwakilan finalis yang
tidak hadir pada saat technical meeting dianggap menyepakati hasil pertemuan.
4. Pada babak final akan ditetapkan juara I, II, dan III dengan akumulasi nilai, yaitu 30%
berasal dari nilai finalis, dan 70% berasal dari nilai presentasi.

5. Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.


PENILAIAN KARYA

KOMPETISI ESAI ILMIAH

HASANUDDIN SCIENTIFIC FAIR 2021

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS HASANUDDIN

Tanggal :

No :

Nama Ketua Tim :

Judul Karya :

Skor Total
No. Kriteria Penilaian Bobot
(1-10) (Bobot x Skor)
Format Penulisan:
 Kesesuaian karya dengan sistematika
penulisan karya yang telah ditetapkan,
1. 10
berupa tata tulis, ukuran kertas, tata letak
dan jumlah halaman
 Penggunaan bahasa yang baik dan benar

Ide Gagasan:
Kesesuaian judul dengan subtema yang
2. 25
dipilih, ekspresif, dan menggambarkan isi dari
esai.
Kekritisan Gagasan:
• Komprehensivitas pemikiran kritis
(mengamati, mengklarifikasi, menganalisis,
3. mengaplikasikan, dan mengomunikasikan) 40
• Struktur gagasan didukung dengan
argumentasi ilmiah yang ditulis secara
runtut
• Referensi data yang akurat

Kemanfaatan:
4. Tingkat kebermanfaatan gagasan dalam 15
perkembangan ilmu kedokteran

Simpulan:
5. 10
Kemampuan menarik kesimpulan dari karya

Nilai Total
GUIDELINE PESERTA

POSTER PUBLIK

HASANUDDIN SCIENTIFIC FAIR 2021

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS HASANUDDIN

I. KETENTUAN KARYA
1. Jenis poster yang dilombakan adalah Poster Publik.
2. Desain poster dibuat dalam format JPG atau PNG minimal 300 dpi dengan ukuran A4
dengan posisi vertikal. dan menggunakan aplikasi umum (CorelDraw, Adobe Photoshop,
ataupun aplikasi desain lainnya).
3. Desain dan warna bebas, menarik, serta informatif.
4. Orisinalitas gambar dalam poster.
5. Karya tidak boleh mengandung unsur SARA, melecehkan suatu kelompok tertentu,
kekerasan, bersifat pornografi, dan mengiklankan suatu produk atau institusi (kecuali
institusi untuk layanan masyarakat seperti Kementerian Kesehatan Republik Indonesia).
6. Disajikan dalam bahasa Indonesia yang baik dan benar sesuai dengan Pedoman Umum
Ejaan Bahasa Indonesia (PUEBI).
7. Poster memuat judul, nama penulis (Peserta Lomba), logo HSF 2021 dan logo MYRC
Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin.
8. Tidak diperkenankan mencantumkan logo institusi atau universitas peserta dan logo
Universitas Hasanuddin.
9. Membuat deskripsi mengenai poster maksimal 2 halaman. Deskripsi poster diketik dalam
bahasa Indonesia dengan spasi 1,5 pada kertas berukuran A4 jenis huruf Times New
Roman dan font 12, Margin : kiri 4 cm, kanan 3 cm, atas 4 cm dan bawah 3 cm. Deskripsi
harus mampu menguraikan secara cermat dan singkat tentang poster yang dibuat. Pada
bagian atas deskripsi, menyertakan judul poster dan nama peserta. (Deskripsi dikirim
bersamaan dengan pengiriman karya).

II. PENILAIAN KARYA


1. Seluruh hasil karya akan melalui proses penjurian tahap awal untuk menentukan karya –
karya terbaik (finalis) yang akan diumumkan pada website dan social media HSF 2021.
2. Penilaian karya sebagai finalis dan mengikuti kegiatan selanjutnya berdasarkan dari 20%
online voting di akun Instagram HSF 2021 yang telah ditentukan dan 80% dari penilaian
juri.
3. Voting karya poster publik akan dilakukan selama 5 hari sesuai timeline kegiatan yang
tertera.
4. Online voting bersifat objektif, Penilaian berdasarkan jumlah pengunjung yang
memberikan “like” pada karya peserta.
5. Akan ditetapkan 10 karya terbaik sebagai finalis yang kemudian akan mengikuti tahap
selanjutnya.
6. Finalis yang terpilih diharapkan mengikuti technical meeting. Pelaksanaan technical
meeting akan diinformasikan kemudian. Perwakilan finalis yang tidak hadir pada saat
technical meeting dianggap menyepakati hasil pertemuan.
7. Pada babak final akan ditetapkan juara I, II, dan III dengan akumulasi nilai, yaitu 30%
berasal dari nilai finalis, dan 70% berasal dari nilai presentasi.
8. Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.
PENILAIAN KARYA

KOMPETISI POSTER PUBLIK

HASANUDDIN SCIENTIFIC FAIR 2021

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS HASANUDDIN

Tanggal :

No :

Nama Ketua Tim :

Judul Karya :

Skor Total
No. Kriteria Penilaian Bobot
(1-10) (Bobot x Skor)
1. Format Penulisan: 10
 Kesesuaian karya dengan sistematika
penulisan karya yang telah ditetapkan,
berupa tata tulis, ukuran kertas, tata letak
dan jumlah halaman
 Penggunaan bahasa yang baik dan benar

2. Ide Gagasan: 25
Kesesuaian judul dengan subtema yang
dipilih, ekspresif, dan menggambarkan isi
dari esai.
3. Kekritisan Gagasan: 40

 Komprehensivitas pemikiran kritis


(mengamati, mengklarifikasi,
menganalisis, mengaplikasikan, dan
mengomunikasikan)
 Struktur gagasan didukung dengan
argumentasi ilmiah yang ditulis secara
runtut
 Referensi data yang akurat
4. Kemanfaatan: 15
Tingkat kebermanfaatan gagasan dalam
perkembangan ilmu kedokteran

5. Simpulan: 10
Kemampuan menarik kesimpulan dari karya
Nilai Total
GUIDELINE PESERTA

VIDEO EDUKASI

HASANUDDIN SCIENTIFIC FAIR 2021

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS HASANUDDIN

I. KETENTUAN KARYA

1. Jenis video yang dilombakan adalah Video Edukasi.


2. Berdurasi minimal 3 menit dan maksimal 5 menit.
3. Desain video format MP4, tersampaikan jernih dengan aspek rasio 16:9.
4. Video edukasi dapat menggunakan objek nyata asli sebagai pemerannya (drama)
maupun menggunakan objek tidak nyata (animasi, kartun, atau ide lain sejenis).
5. Desain dan warna bebas, menarik, serta informatif.
6. Karya tidak boleh mengandung unsur SARA, melecehkan suatu kelompok tertentu,
kekerasan, bersifat pornografi, dan mengiklankan suatu produk atau institusi
(kecuali institusi untuk layanan masyarakat seperti Kementerian Kesehatan
Republik Indonesia).
7. Disajikan dalam bahasa Indonesia yang baik dan benar sesuai dengan Pedoman
Umum Ejaan Bahasa Indonesia (PUEBI).
8. Tidak diperkenankan mencantumkan logo institusi atau universitas peserta dan
logo Universitas Hasanuddin.
9. Membuat deskripsi mengenai video edukasi maksimal 2 halaman. Deskripsi video
diketik dalam bahasa Indonesia dengan spasi 1,5 pada kertas berukuran A4 jenis
huruf Times New Roman dan font 12, Margin : kiri 4 cm, kanan 3 cm, atas 4 cm
dan bawah 3 cm. Deskripsi harus mampu menguraikan secara cermat dan singkat
tentang video yang dibuat. Pada bagian atas deskripsi, menyertakan judul video
dan nama peserta. (Deskripsi dikirim bersamaan dengan pengiriman karya).
II. PENILAIAN KARYA

1. Seluruh hasil karya akan melalui proses penjurian tahap awal untuk menentukan
karya – karya terbaik (finalis) yang akan diumumkan pada website dan social
media HSF 2021.
2. Penilaian karya berdasarkan dari 20% online voting di akun youtube HSF 2020
yang telah ditentukan dan 80% dari penilaian juri.
3. Voting karya Video Edukasi akan dilakukan selama 5 hari sesuai timeline kegiatan
yang tertera.
4. Online voting bersifat objektif dengan melakukan penilaian berdasarkan jumlah
pengunjung yang memberikan “like” pada karya peserta.
5. Akan ditetapkan 10 karya terbaik sebagai finalis yang kemudian akan mengikuti
tahap final.
6. Finalis yang terpilih diharapkan mengikuti technical meeting. Perwakilan finalis
yang tidak hadir pada saat technical meeting dianggap menyepakati hasil
pertemuan.
7. Pada babak final akan ditetapkan juara I, II, dan III dengan akumulasi nilai, yaitu
30% berasal dari nilai finalis, dan 70% berasal dari nilai presentasi.
8. Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.
PENILAIAN KARYA
KOMPETISI VIDEO EDUKASI
HASANUDDIN SCIENTIFIC FAIR 2021
FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS HASANUDDIN

Tanggal :
No :
Nama Ketua Tim :
Judul Karya :

Skor Total
No. Kriteria Penilaian Bobot
(1-10) (Bobot x Skor)
1. Sistematika Video
a. Kesesuaian judul dan isi video dengan
subtema 30
b. Pemilihan konsep video
c. Proporsionalitas desain video
2. Komunikasi Video
a. Maksud video mudah ditangkap dan
dimengerti
b. Pemilihan slogan
40
Penggunaan kata-kata yang baik dan
c.
benar serta sesuai dengan PUEBI
Mampu mempengaruhi yang melihat
d.
(persuasif/provokatif)
3. Desain Video
a. Kreativitas desain
30
b. Menarik
c. Unik dan ekspresif
Nilai Total

Anda mungkin juga menyukai