Anda di halaman 1dari 7

KELOMPOK USAHA BERSAMA

“BURAS MAJU”
DESA TEROS KEC. LABUHAN HAJI –LOMBOK TIMUR
Alamat: Dusun Timba Daya Desa Teros Kec. Labuhan Haji

A. LATAR BELAKANG
Pengangguran dan kemiskinan ditengah masyarakat masih tinggi. Faktor-faktor yang menyebabkan
terjadinya pengangguran di Indonesia adalah : pertama, jumlah pencari kerja lebih besar dari jumlah
lapangan pekerjaan yang tersedia atau peluang kerja yang disediakan baik dari pihak pemerintah maupun
swasta. Kedua, kesenjangan antara kompetensi pencari kerja dengan kompetensi yang dibutuhkan oleh
pasar kerja . Ketiga, masih adanya anak putus sekolah maupun lulusan yang tidak melanjutkan namun
tidak terserap dunia kerja/berusaha mandiri karena kurangnya keterampilan yang memadai . Keempat,
terjadinya Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) karena krisis global, dan kelima, melimpahnya Sumber
Daya Alam (SDA) di pedesaan, tetapi tidak dimanfaatkan secara optimal karena Sumberdaya Manusia
(SDM) yang masih rendah.
Atas dasar pemikiran tersebut diatas, kami dari Kelompok Usaha Bersama “Buras Maju” Desa
Teros Kecamatan Labuhan Haji Kabupaten Lombok Timur, berinisiatif untuk mengembangkan
produk/usaha kami guna meningkatkan penghasilan masyarakat dalam sector Peternakan. Oleh karena
itu, kami melihat usaha ini merupakan usaha yang cukup menjanjikan dan memiliki prospek kedepannya,
serta ingin mengurangi jumlahnya pengangguran di desa kami yang walaupun dalam hal ini masih sangat
minim.

B. Visi dan Misi


Visi
 Membangun kemandirian anggota kelompok “Buras Maju” Desa Teros Kecamatan
Labuhan Haji Kabupaten Lombok Timur, dalam rangka mendukung program pemerintah
secara Nasional dalam Upaya Pengentasan Kemiskinan.
Misi
1. Memperbanyak lapangan kerja bagi Masyarakat
2. Meningkatkan produktivitas kerja para Anggota Kelompok khusus dan masyarakat
umumnya.
3. Meningkatkan pendapatan masyarakat.
4. Membentuk Anggota Kelompok Usaha menjadi lebih mandiri dan profesional.
5. Merangsang Anggota Kelompok Usaha untuk melaksanakan usaha ternak secara
kelompok yang berorientasi bisnis.

C. SASARAN
Sasaran Kegiatan ini adalah Kelompok Usaha Bersama “Buras Maju” Desa Teros Kecamatan
Labuhan Haji Kabupaten Lombok Timur

D. MANFAAT
Diharapkan melalui kegiatan ini pemberdayaan kelompok :
 Membuka peluang usaha kerja lebih luas bagi masyarakat.
 Meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan bagi masyarakat di Desa Teros Kecamatan
Labuhan Haji Kabupaten Lombok Timur
E. LOKASI PELAKSANAAN PROGRAM
Lokasi kelompok Usaha Bersama “Buras Maju” Desa Teros Kecamatan Labuhan Haji Kabupaten
Lombok Timur
F. JENIS USAHA
Berkenaan dengan kegiatan ini Kelompok Usaha Bersama “Buras Maju” Desa Teros Kecamatan
Labuhan Haji Kabupaten Lombok Timur. Mengembangkan usaha ternak Ayam Pejantan.

G. LAMA PEMELIHARAAN
Untuk usaha pembibitan dilakukan selama Enam Bulan persatu periode beternak.

H. FAKTOR-FAKTOR PENDUKUNG DALAM PEMELIHARAAN TERNAK


1. Sumber Daya Manusia
Sumberdaya manusia sebagai penunjang kegiatan pemeliharaan cukup berpengalaman
sehingga tidak sulit untuk membina.
2. Kegiatan pemeliharaan dan pemasarannya dalam kegiatan pemeliharaan tentu akan
didampingi oleh lembaga terkait.
Pemasaran hasil produksi merupakan bagian yang paling penting dalam satu usaha. Selama
ini pemasaran hasil ternak ayam pejantan tidaklah begitu sulit untuk dipasarkan karena
lokasi dan pangsa pasar sangat dekat.
3. Jumlah Anggota dan Jumlah Ternak yang dibutuhkan
Kelompok yang ada adalah kelompok ternak yang sudah berpengalaman dalam
pemeliharaan ternak Ayam beranggotakan 6 (Enam) orang . dan kami membutuhkan 100
ekor ternak ayam pejantan perorang.

I. RINCIAN ANGGARAN KEGIATAN

HARGA JUMLAH
NO. URAIAN UNIT SATUAN
SAT. (Rp) HARGA (Rp)
1 2 3 4 5 6
1. Bibit Ayam Pejantan 600 ekor 10.000,- 6.000.000,-
2. Rehab Kandang 1 Paket 1.000.000,- 1.000.000,-
3. Pakan 5 kwt 700.000,- 3.500.000,-
4. Obat-obatan, Vitamin Ls Ls ls 500.000,-
JUMLAH 10.500.000,-

Terbilang : Sepuluh Juta Lima Ratus Ribu Rupiah


J. PENUTUP

Demikian proposal permohonan bantuan usaha ekonomi peternakan ayam pejantan ini
disusun secara singkat dan atas perhatian Bapak kami khaturkan terima kasih.

Teros, 2 Oktober 2013

KELOMPOK USAHA BERSAMA “BURAS MAJU”

KETUA KELOMPOK SEKRETARIS

SIRULI L QOLBI ALFIAN HIDAYATULLOH

MENGETAHUI,
KEPALA DESA TEROS

SURIADI
KELOMPOK USAHA BERSAMA
“BURAS MAJU”
DESA TEROS KEC. LABUHAN HAJI –LOMBOK TIMUR
Alamat: Dusun Timba Daya Desa Teros Kec. Labuhan Haji
Teros , 2 Oktober 2013

Nomor : 002/KUBe/BM/2013 Kepada


Sifat : Segera Yth. Gubernur Nusa Tenggara Barat
Lamp- : 1 (satu) Gabung Cq. Kepala Biro Keuangan
Perihal : Permohonan Bantuan Keuangan Setda Propinsi NTB
di-
Mataram

Bissmillahirrahmanirrahim
Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Bersama ini Kami dari Kelompok Usaha Bersama (KUBe) “BURAS


MAJU” Desa Teros Kecamatan Labuhan Haji Kabupaten Lombok Timur bermaksud
mengajukan proposal permohonan bantuan Dana KUBe untuk
pengembangan usaha ternak produktif ayam pejantan yang dijalankan oleh
KUBe kami ini, sebagai upaya untuk pengembangan dan pemberdayaan
masyarakat.
Demikian surat permohonan ini kami ajukan, semoga Bapak
berkenan untuk mereleasasikan permohonan kami ini. Atas perhatian dan
kerjasamanya kami sampaikan banyak terima kasih .

Wabillahitaufiq Walhidayah
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

KELOMPOK USAHA BERSAMA “BURAS MAJU”

KETUA KELOMPOK SEKRETARIS

SIRULI L QOLBI ALFIAN HIDAYATULLOH

MENGETAHUI,
KEPALA DESA TEROS

SURIADI
STRUKTUR ORGANISASI
KELOMPOK USAHA BERSAMA
“BURAS MAJU”
DESA TEROS KEC. LABUHAN HAJI –LOMBOK TIMUR

KETUA

SIRULIL QOLBI

SEKRETARIS BENDAHARA

ALFIAN HIDAYATULLOH ISKULLOH

ANGGOTA-ANGGOTA:
SUHAMDI
MUSLIHUN
JUNIHARDI
Lampiran III

DATA BY NAME BY ADDRES KUBe “BURAS MAJU”


DESA TEROS KEC. LABUHAN HAJI KAB. LOMBOK TIMUR

No Nama Jabatan L/P Alamat

1. SIRULI L QO LBI Ketua L Desa Teros


Desa Teros
2. ALFIAN HIDAYATULLOH Sekretaris L
Desa Teros
3. ISKU LLOH Bendahara L
Desa Teros
4. SUHAMDI Anggota L
Desa Teros
5. MUSIHUN Anggota L
Desa Teros
6. JUNIHARDI Anggota L

Teros , 2 Oktober 2013

KELOMPOK USAHA BERSAMA “BURAS MAJU”

KETUA KELOMPOK SEKRETARIS

SIRULI L QOLBI ALFIAN HIDAYATULLLOH


PROfil

MASJID JAMI’ “ NURURRASYID “

PENGURUS MASJID JAMI’ DESA TEROS


KECAMATAN LABUHAN HAJI
KAB.LOMBOK TIMUR
2013

Anda mungkin juga menyukai