Jelajahi eBook
Kategori
Jelajahi Buku audio
Kategori
Jelajahi Majalah
Kategori
Jelajahi Dokumen
Kategori
LANDASAN TEORI
A. Pengertian Hotel
Hotel adalah perusahaan atau badan usaha yang memberikan layanan
penginapan berupa kamar yang biasanya lengkap dengan fasilitas makan
dan minum serta fasilitas umum lainnya. Secara khusus hotel memiliki
beberapa definisi menurut para ahli dalam bukunya serta referensi lainnya.
Secara lengkap pengertian hotel menurut para ahli adalah sebagai berikut:
1. pengertian hotel menurut Agus Sulastiyono adalah sebagai berikut:
“Hotel adalah perusahaan atau badan usaha yang menyediakan
layanan menginap untuk orang-orang yang melakukan perjalanan.
Dikelola oleh pemilik atau ownernya dengan layanan tempat tidur
beserta fasilitasnya makanan dan minuman serta fasilitas lengkap
lainnya. Untuk dapat menggunakan layanan yang disediakan oleh
pemilik hotel menurut sulastiyono, seseorang harus membayar
dengan tarif atau harga yang sudah ditentukan”.
Informasi lengkap dapat dilihat pada buku yang disusun oleh Drs.
Agus Sulastiyono, M.Si di dalam bukunya yang berjudul “Teknik
dan Prosedur Divisi Kamar Pada Bidang Hotel” dalam seri
“Manajemen Usaha Jasa Sarana Pariwisata dan Akomodasi” yang
terbit tahun 2006 di halaman 5.
2. pengertian hotel menurut Endar Sri adalah sebagai berikut :
“Hotel adalah sebuah bangunan yang didirikan dan dikelola
dengan tujuan komersial dengan jalan menyediakan fasilitas
penginapan untuk masyarakat umum. Dengan rincian fasilitas
seperti jasa penginapan, jasa pelayanan barang bawaan, jasa
penyedia makanan dan minuman, jasa fasilitas perabot dan
hiasan, serta jasa pencucian pakaian”.
Informasi lengkap definisi diatas dapat dilihat di dalam buku
“Pengantar Akomodasi dan Restoran” terbit tahun 1996 pada
halaman 8 yang ditulis oleh Endar dan Sri.
3. pengertian hotel menurut Lawson sebagai berikut :
“Hotel adalah sarana tempat tinggal yang dapat dimanfaatkan
oleh para wisatawan dengan beberapa fasilitas pelayanan seperti
jasa kamar, jasa penyedia makanan dan minuman, dan jasa
akomodasi lainnya dengan syarat berupa imbalan ataupun
pembayaran”.
F&B Beverage dapat dibagi menjadi dua bagian sesuai dengan tugasnya
masing-masing, yaitu bagian tampak depan (front service) dan bagian
tampak belakang (back service).
1. F&B bagian depan (front service)
Biasanya terdiri dari restoran, bar, dan room service. Petugas di
bagian ini langsung berhubungan dengan para tamu.
2. F&B bagian belakang (back service)
Biasanya terdiri dari bagian dapur, service bar, dan kantin Disebut
back service karena langsung berhubungan dengan tamu.
G. Pengertian Restaurant
Pengertian restoran secara umum adalah istilah suaha usaha yang
menyajikan makanan dan minuman kepada pelanggan dan menyediakan
tempat tempat untuk menikmati hidangan itu serta menetapkan tarif
tertentu untuk pelayanannya. Umumnya restoran menyajiakan makanan
dan minuman ditempat, tetapi ada juga restoran yang menyediakan
layanan take-out dinning dan delivery service untuk melayani
pelanggannya. Suarthana, (2006:13), mengatakan: “...restoran adalah
tempat usaha yang komersial yang ruang lingkup kegiatannya
menyediakan pelayanan makanan dan minuman untuk umum di tempat
usahanya”. Ninemeier, (2011:2) mengatakan: “...restoran adalah suatu
operasi layanan makanan yang mendatangkan keuntungan yang mana
basis utamanya termasuk didalamnya adalah penjualan makanan atau
minuman kepada individu-individu dan tamu-tamu dalam kelompok
kecil”.
Dahulu manajemen yang dipakai oleh hotel untuk menarik para tamu
agar berulang kali datang dan betah tinggal di hotel itu adalah dengan
memberi makanan yang banyak dan lezat kepada para tamu. Pada waktu
itu restoran pada hotel hanya disediakan untuk para tamu yang menginap
di hotel tersebut. Tamu dari luar hotel tidak boleh makan di dalam restoran
yang ada di hotel. Sebaliknya, tamu yang menginap disuatu hotel, tidak
boleh makan di restoran yang ada di luar hotel.
Namun, kini keadaannya jauh berbeda. Restoran yang ada di suatu
hotel terbuka bagi siapa saja, baik tamu yang menginap di hotel ataupun
tamu yang datang dari luar dan tidak menginap di hotel. Begitu juga, para
tamu yang menginap di suatu hotel bebas makan di mana saja, bisa di
restoran yang ada di hotel tempat menginap, di restoran lainnya ataupun
restoran yang tersebar di luar bangunan hotel.
Dalam keadaan yang demikian ini, maka peranan restoran menjadi
sangat penting. Restoran – restoran semakin berlomba untuk
meningkatkan mutu makanan serta pelayanan yang maksimal dengan
harapan bisa mendatangkan tamu sebanyak – banyaknya sehingga bisa
menghasilkan tingkat penjualan dan keuntungan yang tinggi. Namun harus
selalu kita ingat bahwa dalam pengoperasian hotel maupun restoran
mempunyai dua tujuan yang harus dicapai dalam waktu yang bersamaan,
yakni :
1. Mendapatkan keuntungan
2. Memberikan kepuasan bagi para tamu
Salah satu tujuan dari seorang Food and Beverage Manager adalah
memberikan kesempatan kepada staff pelayanan untuk meningkatkan
keahlian yang dimiliki dan meningkatkannya lebih jauh lagi. Dengan cara
ini maka tamu tidak hanya akan menghargai cara pendekatan petugas
restoran, tetapi operasional restoran yang akan menjadi keuntungan atau
pendapatan.