Anda di halaman 1dari 2

Nama : Amelia Saptaliana

NIM : C1C019097
Kelas : 4B
Mata Kuliah : Akuntansi Sektor Publik

1. Deskripsikan Pengakuan Pendapatan di Rumah Sakit


JAWABAN :
Menurut PSAK ETAP, suatu perusahaan jasa dapat mengakui pendapatan jika hasil suatu
transaksi dapat diestimasi secara andal. Kriteria andal antara lain:
a. Jumlah pendapatan dapat diukur secara andal;
b. Ada kemungkinan besar bahwa manfaat ekonomis yang berhubungan dengan transaksi
akan mengalir kepada entitas;
c. Tingkat penyelesaian transaksi pada akhir periode pelaporan dapat diukur secara andal; dan
d. Biaya yang terjadi dalam transaksi dan biaya penyelesaian transaksi dapat diukur secara
andal.
Menurut PSAP dalam PP 71 tahun 2010, pendapatan LO diakui pada saat timbulnya hak atas
pendapatan tersebut atau ada aliran masuk sumber daya ekonomi. Pendapatan LRA
diakuipada saat kas diterima di Rekening Kas Umum Negara/Daerah atau oleh entitas
pelaporan. rumah sakit dapat melakukan pengakuan pendapatan ketika sudah muncul hak
dan telah ada kemungkinan besar aliran masuk kepada entitas. Sumber masalahnya adalah
proses pengukuran.

2. Deskripsikan Pengakuan Beban di instansi Pemerintah


JAWABAN :
Menurut peraturan pemerintah No. 71 Tahun 2010, Pengakuan beban yaitu dengan mengakui
adanya beban saat timbul kewajiban untuk membayar, terjadinya konsumsi asset dan adanya
penurunan manfaat ekonomis suatu barang atau jasa. Pengakuan beban di instansi pemerintah
memuat hal—hal yang berhubungan dengan aktivitas keuangan terkait beban selama satu
tahun dan kejadian khusus akibat perubahan pengakuan beban berbasis kas dengan basis
akrual.

3. Deskripsikan peraturan yang mengatur tentang pengakuan, pengukuran dan penyajian


Pendapatan di OSP
JAWABAN :

Di OSP pada saat pengakuan dan pengukuran pendapatan tidak dapat dilakukan secara akurat
dan hal itu menjadi penyebab perusahaan menyatakan bahwa pendapatan perusahaan tidak
mengalami pertumbuhan yang signifikan karena pada kenyataanya pendapatan tidak dapat
diakui secara maksimal dan tidak dapat di laporkan secara andal karena pendapatan yang diakui
hanya yang berkaitan dengan beban yang telah diakui dan dapat di peroleh kembali tanpa
memastikan laba yang akan di dapatkan, kemudian pendapatan tidak dapat terealisasi
sepenuhnya. Dan akibat permasalahan tersebut perusahaan terhambat dalam penyajian
pendapatan, dan didalam perusahaan OSP seharusnya terdapat aspek hokum atau perjanjian
yang dibuat antara perusahaan dan konsumen.

4. Deskripsikan peraturan yang mengatur tentang pengakuan, pengukuran dan penyajian Beban di
OSP
JAWABAN :
Belanja diakui berdasarkan terjadinya pengeluaran dari Rekening Kas Umum
Negara/Daerah atau entitas pelaporan. Khusus pengeluaran melalui bendahara
pengeluaran pengakuannya terjadi pada saat pertanggungjawaban  atas pengeluaran
tersebut disahkan oleh unit yang mempunyai fungsi  perbendaharaan. Klaim meliputi
klaim yang telah disetujui, klaim dalam proses penyelesaian, dan klaim yang terjadi
namun belum dilaporkan. Jumlah klaim dalam proses penyelesaian, termasuk klaim
yang terjadi namun belum dilaporkan, ditentukan berdasarkan estimasi liabilitas klaim
tersebut. Perubahan dalam jumlah estimasi liabilitas klaim dengan klaim yang
dibayarkan, diakui sebagai penambah atau pengurang beban dalam laba rugi pada
periode terjadinya perubahan. Pengakuan beban klaim dan penentuan estimasi klaim
tanggungan sendiri.

Anda mungkin juga menyukai