Anda di halaman 1dari 4

TATA IBADAH MINGGU TRINITAS

MINGGU, 20 JUNI 2021


(Berdasarkan Liturgi 1, Stola Hijau)
“Persaudaraan Yang Sejati ”
1. Persiapan
PL : Segala puji dan syukur kepada Allah Tritunggal yang telah menyatakan diriNya
dan kasihNya melalui penciptaan, penebusan dan pemeliharaan yang sungguh
mulia. Kita berkumpul di sini untuk bersama-sama merayakan minggu Trinitas
dibawah sorotan tema ”Persaudaraan Yang Sejati” mari kita memuji dan
memuliakan Allah Bapa, Anak, dan Roh Kudus.
2. Prosesi, PL : Menyanyikan ”Mari Sembah” (PKJ 19:1-3) (Berdiri)
Mari sembah Allah yang akbar. Agungkanlah! KaryaNya besar.
Allah berkuasa di atas isi dunia. Patutlah semua memuji namaNya.
Mari sembah Allah yang akbar.
Mari sembah Yesus Penebus. Agungkanlah! KasihNya besar.
Yesus rela mati disalib Golgota, hingga manusia terhapus dosaNya.
Mari sembah Yesus Penebus.
Mari sembah Roh Maha kudus. Agungkanlah! HikmatNya besar.
Roh Kudus menuntun setiap langkah kami, agar hidup kami semakin berseri.
Mari sembah Roh Maha kudus.
3. Votum dan Salam
PF : Pertolongan kita adalah dalam nama Tuhan yang menjadikan langit dan bumi.
J : 1 . 1 0 kz2xkxk xkx3xkxxxxk xxk2xxk xx1xx c2 . 2 0 1 . 1 0 +
3 3

A-min A - min A - min


PF : Salam kepada kamu dari segala orang kudus. Kasih karunia dan damai sejahtera
dari Allah Bapa, Yesus Kristus dan dari Roh Kudus memenuhi kamu.
J : Sejahteralah kita semua. Haleluya!
4. Pengakuan Dosa dan Berita Anugerah (Duduk)
PF : Ya Allah Tri Tunggal,Seringkali kami berusaha untuk menutupi segala dosa dan
pelanggaran yang telah kami perbuat dari hadapan sesama kami bahkan dari
hadapanMu. Kami tahu ya Bapa, Engkau adalah Allah yang Maha tahu, bagaimana
pun kami menutupi segala dosa dan pelanggaran yang telah kami perbuat, tidak
akan ada yang tersembunyi bagiMu.
J : Ya Allah Tri Tunggal, kasihanilah dan ampunilah dosa kami, baharuilah kami
kembali dengan kuasa Roh Kudus.
PL : Menyanyikan ”Dosa Dunia Hapuslah” (PKJ 38:1,2)
Dosa dunia hapuslah oleh kasihNya yang kudus.
Akupun dibasuhNya oleh darahNya yang kudus.
Tak binasa jiwaku kar’na kasihNya penuh;
Yesus Kristus Tuhanku jadi Jurus’lamatku.
Kasih Tuhan yang kudus tidak mudah kupahami.
Kasih Tuhan padaku amat luas dan lebarlah.
Rindu hatiku penuh jadi hamba Tuhanku;

1
kuberikan hidupku kini dan selamanya.
PF : Kepada kamu sekalian yang tunduk dalam penyesalan, berita anugerah dari Allah
dinyatakan kembali: “Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel:
Perbaikilah tingkah langkahmu dan perbuatanmu, maka Aku mau diam bersama-
sama kamu di tempat ini”. (Yeremia 7:3)
PL : Sambutan Jemaat : Menyanyikan ”T’lah Kutemukan Dasar Kuat” (KJ 38:1-3)
T’lah kutemukan dasar kuat, tempat berpaut jangkarku.
Kekal, ya Bapa, Kau membuat PutraMu dasar yang teguh:
biarpun dunia lenyap, pegangan hidupku tetap!
Itulah rahmat yang abadi, yang melampaui akalku:
Tuhan, Kaurangkul dalam kasih pedosa yang menjauhiMu!
HatiMu iba tergerak mencari aku yang sesat.
Tak Kaubiarkan ciptaanMu terkapar dalam dosanya;
telah Kauutus PuteraMu menyelamatkan dunia
dan pintu hati Kauketuk, agar terbuka bagiMu.
5. Petunjuk Hidup Baru
PF : Dengarkanlah Petunjuk Hidup Baru: “Bersorak-sorailah, hai orang-orang benar,
dalam TUHAN! Sebab memuji-muji itu layak bagi orang-orang jujur”. (Mazmur 33:1)
6. Bermazmur PL+J Membaca Mazmur 133:1-3 (PL = Tebal ; J = biasa)
Sungguh, alangkah baiknya dan indahnya, apabila saudara-saudara diam bersama
dengan rukun! Seperti minyak yang baik di atas kepala meleleh ke janggut, yang
meleleh ke janggut Harun dan ke leher jubahnya. Seperti embun gunung Hermon
yang turun ke atas gunung-gunung Sion. Sebab ke sanalah TUHAN memerintahkan
berkat, kehidupan untuk selama-lamanya.
PL : Menyanyi : ”Sungguh Alangkah Baiknya” (Mazmur 133:1,2)
Sungguh, alangkah baiknya dan indahnya
Bila saudara tinggal rukun damai ,
bersama dan tetap erat!
Itu mengundang s’lamat dan berkat
Turun melimpah dan mengalir t’rus
Bagaikan minyak yang kudus!
Bagaikan minyak yang kudus dan harum
Yang mengurapi dahi iman Harun,
dan meresap di jubahnya!
Bagai embun di gunung yang megah
Turun ke atas Sion mulia,
Penuh dengan sejahtera.
PELAYANAN FIRMAN
7. Doa Pembacaan Alkitab
8. Pembacaan Alkitab
L1 = 1 Samuel 18:1-5
L2 = 2 Korintus 6:1-11 (Bahan Utama)
J = Menyanyikan: “Haleluya” (KJ. 473a)

2
jtj t | y t’j1j 1 | 2 1 ’ j4j 4 | jz3xj xk2xk x1x c2 | 1.+
Hale - lu-ya, hale - lu -ya, hale - lu - ya.
PF = Markus 4:35-41 (Berdiri)
J = Menyanyikan ‘Alkitab Buku Mulia NJNE 17

9. Khotbah ““Persaudaraan Yang Sejati ” (Duduk)


10. Saat Teduh
11. Doa Bapa Kami
RESPONS JEMAAT
12. Pengakuan Iman Rasuli (Berdiri)
PL : Menyanyikan ”Hormat Bagi Allah Bapa” (NR 3 : 1, 2)
Hormat bagi Allah Bapa, hormat bagi AnakNya,
hormat bagi Roh Penghibur, ketiganya Yang Esa.
Haleluya, haleluya, ketiganya yang Esa.
Hormat bagi Raja sorga, Tuhan kaum manusia.
Hormat bagi Raja G'reja di seluruh dunia.
Haleluya, haleluya, di seluruh dunia.
13. Persembahan (Duduk)
PL: Biarlah mereka bersyukur kepada TUHAN karena kasih setia-Nya, karena
perbuatan-perbuatan-Nya yang ajaib terhadap anak-anak manusia (Mazmur 107:8).
Menyanyi : ”Carilah Dahulu Kerajaan Allah” (PKJ 103:1-4)
Carilah dahulu Kerajaan Allah beserta kebenaranNya,
maka semua ditambah padamu. Haleluya, Haleluya!
Mintalah, Tuhan pasti memberi, carilah kau pasti dapat.
Pintu dibukaNya bila kau ketuk. Haleluya, Haleluya!
Bukan makanan saja kau perlu; paling perlu firman Allah
yang merupakan jaminan hidupmu. Haleluya, Haleluya!
Jika berkumpul dalam namaKu dua atau tiga orang.
Di situ Aku berada di tengah. Haleluya, Haleluya!
14. Doa Syafaat
15. Warta Jemaat

PENGUTUSAN DAN BERKAT


16. PL : Nyanyian Jemaat : “Ya Tuhan Kuatkan Imanku” (PKJ 249 :1-3) (Berdiri)

3
Ya Tuhan, kuatkan imanku, jauhkan dari pencobaan
dan bimbing hambaMu selalu setia turut kehendakMu.
Ya Tuhan, Kaulah Pelindungku, bersamaMu tenang hidupku.
Si jahat pun tak ‘kan berdaya, jikalau Tuhan besertaku.
Ya Tuhan, ‘ku yakin kuasaMu menuntun setiap langkahku.
Ajarlah aku menyerahkan diriku ke dalam tanganMu.
17. Pengutusan dan Berkat
PF: Pergilah : utamakanlah kasih persaudaraan lebih daripada kepentingan diri
sendiri. Terimalah berkat Tuhan ;
Pdt: Tuhan memberkati engkau dan melindungi engkau; Tuhan menyinari engkau
dengan wajah-Nya dan memberi engkau kasih karunia; Tuhan menghadapkan
wajah-Nya kepadamu dan memberi engkau damai sejahtera.
J : Amin
18. PL : Nyanyian Syukur “Gembala Baik Bersuling Nan Merdu” (KJ 415:1,3)
Gembala baik, bersuling nan merdu,
membimbing aku pada air tenang
dan membaringkan aku berteduh
di padang rumput hijau berkenan.
Refr. O, Gembalaku itu Tuhanku,
membuat aku tent’ram hening.
Mengalir dalam sungai kasihku
kuasa damai cerlang, bening
Di jalan maut kelam sekalipun
‘ku tidak takut pada seteru,
sebab Gembala adalah Teman
dan Jurus’lamat bagi diriku. (Refr).

--------- ibadah selesai --------

Anda mungkin juga menyukai