Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP DARING)

Sekolah : SMPIT Insan Mulia Wonosobo


Kelas/ Semester : VII/gasal
Mata Pelajaran : Informatika
Pokok Bahasan : Analisa Data
Subpokok Bahasan : Data Angka, Rumus, dan Fungsi Matematika pada Excel
Alokasi Waktu : 2 x 40 menit (1 kali pertemuan)

A. Kompetensi Inti
KI 1 Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya

KI 2 Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab,


peduli (toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam
berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam
jangkauan pergaulan dan keberadaannya.

KI 3 Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural)


berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi,
seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata

KI 4 Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret


(menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat)
dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar,
dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber
lain yang sama dalam sudut pandang/teori

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

No Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi


3.2 Mengenal data berupa angka, 3.2.1 Menjelaskan macam-macam data
hasil perhitungan rumus, dan angka pada excel (C2)
cara menyimpan, serta 3.2.2 Menjelaskan penggunaan rumus
mengaksesnya. pada excel (C2)
3.2.3 Menjelaskan fungsi matematika pada
excel (C2)
3.2.4 Membandingkan penggunaan rumus
dan fungsi pada excel (C4)
3.2.5 Membandingkan penyimpanan data
dengan save dan save as (C4)
C. Tujuan Pembelajaran

Setelah mengamati tayangan ppt pembelajaran excel dan berdiskusi, peserta


didik dapat :
1. Menjelaskan 3 macam data angka pada excel dengan benar dan
bertanggung jawab
2. Menjelaskan cara mengolah data dengan rumus pada excel dengan benar
dan bertanggung jawab
3. Menjelaskan 2 rumus fungsi pada excel dengan benar dan bertanggung
jawab
4. Membandingkan penggunaan rumus dan fungsi pada pengolahan data excel
secara kritis dan bertanggung jawab
5. Membandingkan penyimpanan data dengan save dan save as secara kritis
dan bertanggung jawab

D. Materi Pembelajaran
1. Materi Pembelajaran Reguler
a. Pengertian data dan jenis-jenis data angka pada excel
b. Pengolahan data angka dengan rumus pada excel
c. Penggunaan rumus fungsi matematika pada excel
d. Cara menyimpan data dengan save dan save as
e. Cara membuka file yang telah disimpan

2. Materi Pembelajaran Pengayaan


Penugasan kelompok membuat TTS 10-15 soal dan jawabannya

3. Materi Pembelajaran Remedial


Pengolahan data angka dengan rumus fungsi matematika

E. Model, Pendekatan dan Metode


1. Pendekatan : Scientifik-TPACK
2. Model : Discovery Learning
3. Metode : Information Search, Diskusi, Tutor Teman Sebaya, ceramah,
Praktikum, dan Presentasi

F. Media/Alat , Bahan dan Sumber Belajar


1. Media/Alat : PC/Laptop/HP, Jaringan internet, paket internet, PPT
Pembelajaran Excel, Aplikasi Excel, Aplikasi zoom meeting, google form,
dan Grup Whatsapp Kelas 7 Al Furqon SMPIT Insan Mulia Wonosobo
2. Bahan : Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) dan Bahan Ajar
3. Sumber Belajar
a. Wikipedia.com Indonesia
b. https://www.kelasexcel.id/2014/06/formula-dan-fungsi-excel.html
c. Bahan Ajar Mengenal Data angka, Rumus dan Fungsi pada Excel
d. Ikatan Guru TIK PGRI. 2019. Perangkat Informatika untuk siswa kelas VII.
Jakarta. Siberkreasi
e. Dr H. Ruslan, M.Pd. 2019. Modul 1 PPG Teknologi Informasi dan
Komunikasi. Makassar. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Halaman 126-153
f. Estu Miyarso, M.Pd.2019. Modul 4 PPG Perancangan Pembelajaran
Inovatif. Makassar. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Halaman
5-40

G. Kegiatan Pembelajaran

Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pendahuluan Orientasi, motivasi dan apersepsi 8 menit
1. Guru dan peserta didik saling menjawab/memberi
salam serta menyampaikan kabar masing-masing
2. Peserta didik yang datang paling awal memimpin
do’a. Peserta didik mengisi presensi di link yang
dishare guru di zoom meeting dan guru mengecek
kehadiran peserta didik di zoom meeting (TPACK)
3. Peserta didik menyiapkan diri untuk pembelajaran
Setelah dengan menyalakan kamera masing-masing dan
berada di bersikap disiplin dalam pembelajaran
Zoom 4. Peserta didik dan guru bertanya jawab kompetensi
meeting yang telah dipelajari sebelumnya
5. Peserta didik menyimak guru menyampaikan
kompetensi yang akan dicapai dan tujuan
pembelajaran
6. Peserta didik menyimak guru menyampaikan
lingkup dan teknik penilaian yang akan digunakan
dan model pembelajaran.
Kegiatan Inti 64 menit
Tahap 1 : Stimulation (Pemberi rangsangan)
1. Peserta didik mengamati tayangan slide 7 menit
powerpoint tentang materi data angka dan
pengolahan rumus di excel yang ditayangkan oleh
guru
2. Peserta didik mengamati gambar yang ditayangkan
oleh guru
3. Guru bertanya pada peserta didik tentang stimulasi
apakah yang mereka lihat
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Tahap 2 : Problem statement ( Identifikasi 5 menit
masalah)
Guru meminta peserta didik menemukan
identifikasi masalah dari hasil tayangan (Critical
Thinking)
Tahap 3 : Data Collection (Pengumpulan data) 15 menit
1. Guru meminta peserta didik untuk mengumpulkan
informasi terkait hasil identifikasi yang telah
ditemukan oleh peserta didik
2. Peserta didik menggali informasi dari link
pembelajaran atau bahan ajar yang telah diberikan
untuk menemukan jawaban dari hasil identifikasi.
(TPACK)
3. Peserta didik mengumpulkan informasi tentang
data angka dan penggunaan rumus dalam
perhitungan matematika dengan excel
4. Peserta didik melakukan diskusi selama 10 menit
(Colaboration, Comunication)
5. Peserta didik menuliskan hasil temuannya pada
LKPD yang didownload dari chatt di zoom meeting. 17 menit
(TPACK)
6. Guru memantau kegiatan peserta didik
Tahap 4 : Verification (pembuktian)
1. Guru memantau peserta didik sambil menilai
sikap/kinerja peserta didik
2. Peserta didik membuktikan hasil diskusi yang ditulis 20 menit
pada LKPD dengan mempraktikan menggunakan
Ms. Excel di Laptop/HP masing masing (Creative)
(TPACK)
Tahap 5: Generalization (menarik kesimpulan)
1. Salah seorang peserta didik diminta untuk
mempresentasikan hasil LKPD dan diskusinya
(Comunication) (TPACK)
2. Guru memberikan penguatan terhadap kesimpulan-
kesimpulan peserta didik
3. Peserta didik melaporkan hasil kerja kepada guru
(mengirimkan LKPD yang telah diisi)
Penutup 1. Peserta didik melaksanakan evaluasi 8 Menit
2. Guru melaksanakan penilaian pengetahuan
melalui kuis yang dishare di link (TPACK)
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
3. Peserta didik menyimpulkan materi di bawah
bimbingan guru
4. Guru memberi tugas tindak lanjut untuk pertemuan
selanjutnya
5. Siswa yang hadir paling awal memimpin doa
penutup
6. Siswa dan guru saling menyampaikan dan
menjawab salam.
7. Zoom meeting ditutup

H. Penilaian Pembelajaran
1. Sikap spiritual
a. Teknik Penilaian : Observasi
b. Bentuk Instrumen : Jurnal (Terlampir)
2. Sikap sosial
a. Teknik Penilaian : Observasi
b. Bentuk Instrumen : Jurnal (Terlampir)
3. Pengetahuan
a. Teknik Penilaian : Tes Tertulis
b. Bentuk Instrumen : Pilihan ganda (link google form)
c. Rubrik dan Instrumen : Terlampir
4. Keterampilan
a. Teknik Penilaian : Praktik
b. Bentuk Instrumen : Lembar Observasi dan Laporan Tugas
(Terlampir)
c. Rubrik dan Instrumen : Terlampir

I. Rencana Tindak Lanjut


1. Bagi peserta didik yang belum mencapai KKM diberikan remidial.
2. Bagi peserta didik yang mencapai nilai diatas KKM 5-15% diberikan
Pemantapan.
3. Bagi peserta didik yang mencapai nilai KKM datas 15% diberikan pengayaan
(Persiapan untuk siswa mengikuti lomba atau kegiatan lainnya)

Mengetahui: Wonosobo, Mei 2021


Kepala Sekolah Guru Informatika

Yayuk Sri Lestari, S.Pd, M.Pd.I Liza Pettiana Sari, S.Kom

Anda mungkin juga menyukai