Anda di halaman 1dari 4

Biografi

1. Biografi berasal dari bahasa Yunani,yaitu bios yang berarti hidup, dan graphien yang berarti...
a. Riwayat c. sejarah
b. Tulis d. perjalanan
2. Riwayat hidup diri sendiri yang ditulis oleh diri sendiri disebut…
a. Biografi c. Autobiografi
b. Authorized biography d. Unauthorized biography
3. Di bawah ini yang tidak termasuk struktur teks biografi yaitu…
a. Orientasi c. Peristiwa-peristiwa penting
b. Komplikasi d. Reorientasi
4. Gambaran awal tentang tokoh atau pelaku dalam teks biografi adalah..
a. Orientasi c. komplikasi
b. Reorientasi d. peristiwa-peristiwa penting
5. Dibawah ini yang merupakan jenis-jenis biografi berdasarkan persoalan yang dibahas adalah…
a. Biografi & Autobiografi
b. Authorized biography & Unauthorized biografi
c. Biografi perjalanan hidup & biografi perjalanan karir
d. Biografi politik & biografi intelektual
6. Bambang Pamungkas adalah sosok striker nomor satu di timnas. Ia menekuni profesi
sebagai pesepakbola memang sedari kecil. Ia bukan dari keluarga yang berkecukupan,
namun karena kegigihannya berlatih, sekarang ia menjadi tulang punggung di garis
depan tim sepakbola Indonesia. Hal yang patut diteladani dari tokoh dalam kutipan
biografi tersebut adalah . . .
a. Menekuni profesi dengan giat berlatih
b. Menekuni profesi sebagai pesepakbola
c. Menekuni profesi sebagai artis iklan
d. Menjadi striker utama di timnas
7. 1) teks biografi memberikan pengetahuan perjalanan hidup seseorang tokoh kepada pembaca
dan penulis.
2) teks biografi memberikan gambaran tentang kehidupan dan riwayat seseorang.
3) teks biografi menganalisis dan menerangkan kejadian-kejadian hidup seseorang.
4) Pembaca dan penulis dapat mencontoh tokoh tersebut.
5) teks biografi berisi data pribadi yang terpercaya.
6) teks biografi digunakan untuk mengambil pelajaran dari kehidupan tokoh tersebut.

Berdasarkan keterangan diatas, yang merupakan cirri-ciri teks biografi menurut tujuannya
adalah…
a. 1), 2),4) c. 2), 4), 5)
b. 1), 4), 6) d. 3), 5), 6)
8. Konjungsi yang menghubungkan unsur-unsur yang tidak setara adalah konjungsi…
a. Koordinatif c. subordinatif
b. Korelatif d. subkoordinatif
9. Pronomina yang dipakai untuk mengacu pada orang disebut sebagai pronomina…
a. Persona c. verba
b. Penunjuk d. adjektiva
10. Dr. Susiani Purbaningsih DEA lahir di Gunung Kidul, 28 Februari 1961. Dia telah dikaruniai tiga
orang putra. Susiani menempuh pendidikan S-3 di Universitas Montpellier II Perancis tahun
1992. Istri dari M. Syamsa Ardisasmita ini, aktif menyumbangkan keahlian budidaya anggrek
secara tradisional maupun teknik kloning kepada petani tanaman hias, menggunakan
laboratorium pribadi di rumahnya. Kutipan biografi di atas menonjolkan unsur . . . .
a. Keluarga tokoh c. Keunikan tokoh
b. Pekerjaan tokoh d. Biodata tokoh
Debat
1. Suatu diskusi antara dua orang atau lebih yang berbeda pandangan, dan mempetahankan
pendapat masing-masing sering disebut dengan..
a. Seminar c. debat
b. Negosiasi d. kongres
2. Dibawah ini yang tidak termasuk jenis-jenis debat yaitu..
a. Debat parlementer c. Debat formal
b. Debat pemeriksaan ulangan d. Debat nonformal
3. pemimpin debat sering juga disebut dengan..
a. Moderator c. Oposisi
b. Afirmasi d. Opsional
4. Dibawah ini yang tidak termasuk sebagai unsur-unsur debat adalah…
a. Plot c. Moderator
b. Mosi d. Afirmasi
5. Tim yang mendukung atau setuju dengan topik mosi dan bertugas untuk membela mosi atau
menyetujui isi mosi sering disebut dengan…
a. Moderator c. Tim oposisi
b. Tim afirmatif d. Mosi
6. Perhatikan data berikut!
1) pelaksanaan inti debat
2) pembukaan oleh moderator
3) simpulan
4) penyampaian pernyataan tiap-tiap tim terhadap mosi
5) penutup
Susunan proses pelaksanaan debat yang benar adalah..
a. 4), 1), 2), 3), 5) c. 2), 4), 1), 3), 5)
b. 4) , 2), 1), 3), 5) d. 2), 1), 4), 3), 5)
7. Di bawah ini yang termasuk dalam bentuk-bentuk debat yaitu…
a. Debat prancis dan debat amerika
b. Debat prancis dandebat inggris
c. Debat inggris dan debat belanda
d. Debat inggris dan debat amerika
8. Perhatikan pernyataan berikut!
1) Berilah solusi untuk mosi yang anda ajukan
2) Pilihlah mosi yang menarik
3) Pilihlah mosi debat yang layak
4) Pilihlah mosi debat yang seimbang
5) Fokuslah pada suatu peristiwa atau kondisi

Susunan langkah-langkah menyusun mosi yang benar adalah…

a. 2), 4), 5), 1), 3) c. 4), 2), 5), 1), 3)


b. 2), 5), 4), 1), 3) d. 4), 5), 1), 2), 3)

9. Perhatikan contoh debat berikut!


PRO: Dengan sistem Home-Schooling, perhatian guru akan jauh lebih fokus pada 1
orang murid sehingga murid yang diajar-pun pasti akan jauh lebih cepat menguasai
materi yang diajarkan. Sedangkan Public School merupakan sitem pendidikan yang
umum namun tidak efektif, sebab dalam 1 kelas, seorang guru harus mengajar sekitar 30
sampai 40 orang murid. Walau ada banyak murid yang tidak mengerti-pun si guru belum
tentu tahu dan belum tentu bersedia untuk menjelaskan lebih detail pada perorangan
murid.
KONTRA: Selama ini banyak masyarakat Indonesia yang menjalani public school,
namun jumlah orang cerdas di Indonesia juga sangat banyak. Jadi Home-Schooling atau
Public School, selama murid yang diajar mau belajar dengan serius, pasti tidak akan ada
bedanya.
Mosi yang tepat untuk debat diatas adalah…
a. Sistem pendidikan Home-Schooling jauh lebih efektif daripada Public School.
b. Sistem pendidikan Public School jauh lebih efektif daripada Home-Schooling
c. Sistem pendidikan Home Schooling sangat tidak efektif
d. Sistem pendidikan Public School sangat efektif
10. Mosi : Merokok menyebabkan kualitas anak bangsa menurun.
Merokok sangat berbahaya, tidak baik untuk kesehatan, dan tidak disukai banyak orang.
Bahkan di kemasan rokok-pun dituliskan bahaya merokok seperti kanker, impotensi,
serangan jantung, gangguan kehamilan dan janin. Jadi apabila seorang warga Indonesia
merupakan perokok berat, sudah pasti kualitas cara berpikirnya akan menurun, sebab
merokok tidak baik untuk kesehatan. Dengan menurunnya cara berpikir orang tersebut,
otomatis hasil kerja orang tersebut tidak akan maksimal, sehingga pada akhirnya dapat
disimpulkan, bahwa semua perokok berat adalah anak bangsa dengan kualitas yang tidak
maksmal.
Pernyataan diatas merupakan pendapat yang dikemukakan oleh pihak…
a. Kontra c. Moderator
b. Pro d. Netral

Anda mungkin juga menyukai