Anda di halaman 1dari 9

PROPOSAL KEGIATAN

MEMPERINGATI HARI KEMERDEKAAN


REPUBLIK INDONESIA KE-74
17 AGUSTUS 2019

YayasanPusatPendidikan Islam SudirmanAmbarawa

SMA ISLAM SUDIRMAN AMBARAWA


Jl. Jend. Sudirman No. 2A AmbarawaTelp.(0298) 592479 Fax. (0298)59637350612,

E-mail:smaissuda@yahoo.co.id, Website: www.smaissuda.sch.id

A. PENDAHULUAN
1. Latar Belakang
Menyambut datangnya hari kemerdekaan ke-74 Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus 2019
(https://www.detik.com/tag/17-agustus-2019), sebagai bagian dari bangsa Indonesia, maka menjadi
kewajiban bagi kita, untuk mengenang jasa-jasa pahlawan kita, yang sudah memperjuangkan
kemerdekaan Republik Indonesia.

Hari kemerdekaan adalah tonggak sejarah perjuangan bangsa yang harus kita pertahankan. Selain
mempertahankan kemerdekaan, kita sebagai generasi penerus bangsa, tentunya harus mengisi
kemerdekaan itu dengan melakukan hal-hal yang positif dan dapat menumbuhkan kecintaan serta
semangat nasionalisme. Dengan demikian, para siswa/i diharuskan untuk mengisi Hari Kemerdekaan ini
dengan kegiatan yang mengingatkan kita pada semangat para patriot pembela bangsa. Maka dari itu,
kami selaku panitia akan mengadakan Peringatan Hari Kemerdekaan ke-74 Republik Indonesia bagi
siswa/i SMA 1 Pergerakan

B. DASAR KEGIATAN
a. Program kerja OSIS SMA Islam Sudirman Ambarwa 2019

b. Rapat pengurus OSIS hariSelasa, 27 Juli 2019.

C. MAKSUD DAN TUJUAN KEGIATAN


a. Realisasi program kerja OSIS SMA Islam SudirmanAmbarawaperiode 2019/2020.

b. Agar siswasiswi SMA Islam Sudirman Ambarawa lebih memahami makna peringatan
Hari Kemerdekaan RI ke-74.

c. Menjalin silaturahmi antar siswa SMA Islam Sudirman Ambarawa.

d. Untuk meningkatkan rasa nasionalisme.

e. Menunjukan rasa kekompakan dan kebersamaan serta menghargai jasa para pahlawan.

D. TEMA
“17 kulos”

Kulos merupakan salah satu kata yang sering disebut dan diucapkan oleh anak
muda zaman sekarang, yang memiliki arti bebas berekspresi dan bebas menyalurkan
bakat. Jadi untuk acara lomba 17-an ini kami mengusung tema 17 kulos supaya dalam
memperingati HUT RI ke-74 ini seluruh siswa-siswi SMA Islam Sudirman Ambarawa,
dapat mengikuti lomba 17-an dengan antusias dan penuh semangat.
E. JENIS KEGIATAN

Adapun jenis kegiatannya yaitu:


a) Volly Putra
Keterangan: - Peserta siswa putra kelas 10, 11, dan 12 ( perjurusan
mengirim satu tim yang berisi laki-laki semua)
- Tempat :Lapangan
- Jumlah peserta :8 orang (putra)
b) Menghias tumpeng
Keterangan : - Peserta siswa siswi kelas 10, 11, dan 12
-Tempat : 11 IPS 1 dan 11 MIPA 1
-Waktu : 30menit
- Jumlah peserta : 4 orang
c) Lomba estafet kelereng
Keterangan : - Peserta siswa siswi kelas 10,11dan 12
- Tempat : aula
- Jumlah peserta : 3 orang (perempuan)
d) Lomba vokal
Keterangan : - Peserta siwa siswi kelas 10 , 11dan 12
-Tempat :11 MIPA 3
-Jumlah peserta : 1 orang perkelas (putra/putri)

F. PERSYARATAN UMUM

a. Volly Putra:
1. Jumlah maksimal pemain dalam satu pertandingan bola volly adalah 8
orang, yang bermain dilapanganadalah 6 orang sedangkan 2 lainnya
sebagai cadangan.
2. Setiap tim harus memakai jersey yang berbeda dengan tim lawan dan
harus ada nomor punggungnya.
3. Saat pertandingan berlangsung pelatih boleh mengganti pemain inti
dengan pemain cadangan dan tidak ada batasan jumlah pergantian
pemain.
4. Jika dilapangan satu tim tidak lengkap maka akan didiskualifikasi.
5. Setiap pertandingan bola volly berlangsung harus melewati 2 babak.
6. Pada pertandingan bola volly system perhitungan angka menggunakan
rally point maksimal 15 point.
7. Jika saat pertandigan berlangsung kedua tim mendapatkan point yang
sama (14-14) maka pertandingan akan ditambah 2 point. Tim yang
pertama berhasil unggul dengan selisih 2 point maka itulah pemenangnya.
8. Tim akan mendapa tnilai 1 apabila memenangkan permainan saat
pertandingan penyisihan.
9. Wasit memberikan time out hanya 1 menit.
10. Suporter dilarang memprovokasi tim lawan.
11. Keputusanwasittidakbisadiganggugugat
b. Menghias tumpeng :
1.Peserta wajib membawa peralatan maupun bahan dari kelasnya sendiri.
2. Jumlah peserta 4 orang perjurusan.
3. Diameter tumpeng 30 cm.
Kriteria penilaian ;
- Kreasi dalam menghias tumpeng.
- Kerapian dalam menghias tumpeng.
- Kebersihan nasi tumpeng yang dihias.

c. EstafetKelereng
1. Pesertadilarangmenahansendokdengantangan.
2. Kelereng tidak boleh jatuh lebih dari 4x.
3.Pemenang adalah tim yang terlebih dahulu memindahkan kelereng secara
estafet kepeserta terakhir.

d. Vokal
1. Setiap kelas wajib mengirimkan 1 orang peserta.
2. Lagu yang dibawakan bebas.
3. Peserta lomba laki-laki/perempuan.
4. Durasi waktu antara 3-4 menit.
5. Peserta tidak diperkenankan membawa catatan berupa lirik lagu.
6. Apabila peserta ketahuan membawa lirik lagu akan didiskualifikasi.
7. Kriteria pemenang yaitu artikulasi, penghayatan, dan dinamika.
8. Lomba tidak memakai musik.

G. SASARAN KEGIATAN

Sasaran kegiatan ini ditujukan kepada seluruh siswa –siswi SMA Islam Sudirman
Ambarawa.

H. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN

Hari : Kamis dan Jum’at


Tanggal : 15-16 Agustus 2019
Waktu : 08.00 – 14.00WIB
Tempat : Menyesuaikan lomba yang akan dilaksanakan

I. KEPANITIAAN
(Terlampir)
J. ANGGARAN DANA
(Terlampir)
K. SUSUNAN ACARA
(Terlampir)

M. PENUTUP

Demikian proposal kegiatanMemperingati Hari Kemerdekaan RI ke-74 yang kami


tawarkan. Proposal ini kami buat agar bisa menjadi acuan dan sebagai bahan
pertimbangan bagi pihak yang membantu dalam terselenggaranya kegiatan ini.
Kerja sama dan partisipasi sekolah akan sangat membantu kelancaran kegiatan
ini. Mohon maaf jika ada kekurangan dalam penyajian proposal. Atas perhatiannya kami
ucapkan terima kasih.

KetuaPelaksana Sekertaris

Tuti Rahmawati Desti Wulandari

Ketua MPK Ketua OSIS

Surya Aji Reiza Mahendra Abimanyu

WaKaKesiswaan PenanggungJawab

Indrian Istyawati S. Pd Sujatmi S. Pd

Mengetahui,
Kepala SMA Islam Sudirman Ambarawa

Drs. Joko Pujiyanto


Lampiran 1

SUSUNAN KEPANITIAAN
KEGIATAN HARI KEMERDEKAAN RI KE-74

Pelindung : Kepala SMA Islam Sudirman Ambarawa


Drs. Joko Pujiyanto
Pengawas : 1. Ketua MPK
2. Anggota MPK
Penanggung Jawab : Sujatmi S.Pd
Ketua Pelaksana : Tuti Rahmawati
Wakil Pelaksana : Destya Safitri
Sekertaris : 1.DestiWulandari
2. Fadilla Putri Alsabilla
Bendahara : 1. Lana LailatulLatifah
2. Angga Prima Saputra
Sie Acara : 1.Anitasari
2. Dina Nilasita

Sie Konsumsi : 1. Miftakhul Janah


2. Ningrum Dwi Astuti
Sie Dokumentasi : 1. Arvanilla FitriAtuzahra
2. Anasya Agillia

1.Lomba volley putra


Sub. Sie Penanggung Jawab : - Faiz Anwar Albarkah
- Feni Dinarwati

Sub. Sie Juri : - Bu Yurisa Novita Purwanto


- Pak Suhanto S.Pd
2. Lomba menghias tumpeng
Sub. Sie Penanggung Jawab : -Fauzi Hilmawan Fahrudin

Sub. Sie Humas : - Rohma Ela Sari


Sub. Sie Perlengkapan : - Ulya Nofita

Sub. Sie Juri : - Bu Tisna Makhasin S.Pd


- Pak Andri Setiawan S.Pd

3. Lomba estafet kelereng


Sub. Sie Penanggung Jawab : - Herra Octaviani Dewi
Sub. Sie Humas : - Zahra Puspita Ningrum

Sub. Sie Perlengkapan : - Anisha Adilla

4. Lomba vokal
Sub. Sie Penanggung Jawab : -Dini Nila Ashari

Sub. Sie Humas : -Shafa Anissaura

Sub. Sie Perkab : -Tasya Dini Mawar S


Lampiran 2

ANGGARAN DANA
KEGIATAN HARI KEMERDEKAAN RI KE-74

NO NAMA BARANG JUMLAH SATUAN HARGA JUMLAH


SATUAN HARGA
1. Konsumsi juri 8 buah - -
(koperasi)
2. Air mineral 4 dus - Rp.80.000,00
3. Pamflet - Rp60.000,00
Total Rp140.000,00

NO. LOMBA JUARA HADIAH JUMLAH


1. Volly Putra Juara I Rp100.000,00 Rp 100.000,00
Juara II Rp 80.000,00 Rp 80.000,00
Juara III Rp 60.000,00 Rp 60.000,00
2. Menghias Tumpeng Juara I Rp 75.000,00 Rp 75.000,00
Juara II Rp 50.000,00 Rp 50.000,00
Juara III Rp 35.000,00 Rp 35.000,00
3. Estafet Kelereng Juara I-III Rp 50.000,00 Rp 50.000,00
(makananringan)
4. Vokal Juara I Rp50.000,00 Rp 50.000,00

Juara II Rp 40.000,00 Rp 40.000,00


Juara III Rp 30.000,00 Rp 30.000,00
Total Keseluruhan Rp 710.000,00
Lampiran 3

Jadwal Perlombaan dan Tempat Pelaksanaan


No. Hari dan tanggal Jenis perlombaan Tempat
1. Kamis – Jum’at, 15-16 Volly Putra Lapangan
Agustus2019
2. Kamis, 15 Agustus2019 MenghiasTumpeng 11 IPS 1 dan 11 MIPA
4
3. Jum’at, 16 Agustus2019 EstafetKelereng Aula
4. Jum’at, 16 Agustus 2019 Vokal 11 MIPA 3

Anda mungkin juga menyukai