Anda di halaman 1dari 4

Secara letak geografis menentukan letak posisi suatu posisi suatu daerah dengan daerah yang lain.

Apabila di lihat dari letak geografis wilayah kabupaten Ogan Komering Ilir terletak di bagian timur
provinsi Sumatra Selatan yaitu Ogan Komering.
Kecamatan Tulung Selapan merupakan salah satu Kecamatan dalam wilayah Kabupaten Ogan
Komering dengan jarak ke Ibu Kota Kabupaten ± 87 km. Kecamatan ini terletak di sebelah tenggara
Ibu Kota Kabupaten Ogan Komering Ilir (Kayuagung). Kecamatan ini terletak pada ketinggian ±10
meter dari permukaan  laut,  dengan  luas  wilayah 4.853  km²,  yang   secara  administratif berbatasan
dengan :
- Sebelah Utara berbatasan dengan Kecamatan Tulung Selapan Jaya
- Sebelah Selatan berbatasan dengan  Kecamatan  Mesuji Makmur
- Sebelah Barat berbatasan dengan Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur
- Sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan Mesuji

Perbatasan kecamatan Tulung Selapan dengan Kabupaten Ogan Komering Ilir jika terjadi pemekaran
secara administasinya ialah :

TABLE 1.1
WILAYAH PERBATASAN KECAMATAN TULUNG SELAPAN

Utara : Kecamatan Tulung Selapan Jaya


Selatan : Kecamatan Mesuji Makmur
Kecamatan Tulung Selapan Timur : Kecamatan Mesuji
Barat : Kabupaten Ogan Komering Ulu
Timur
SUMBER : Diolah oleh peneliti dari BPS Kab. OKI dalam angka Tahun 2018

Di lihat dari table di atas merupakan wilayah perbatasan kecamatan Tulung Selapan. Saat ini terdapat
23 desa definitif di Kecamatan Tulung Selapan Ibu  kota  Kecamatan  Tulung Selapan berada di Desa
Tulung Selapan Ulu.Adapun desa-desa yang mencangkup di kecamatan Tulung Selapan yaitu :
 Kecamatan Tulung Selapan, yang wilayahnya meliputi :

TABLE 1.2
KECAMATAN TULUNG SELAPAN

Persentase
Terhadap
No Kelurahan/Desa Luas (Km2 )
Luas
Kecamatan
1. Pulu Beruang 194,65 4,01
2. Tulung Selapan Ilir 118,64 2,45
3. Tulung Selapan Ulu 152,01 3,13
4. Tulung Selapan Timur 59,32 1.22
5. Petaling 46,34 0,95
6. Kayu Ara 179,82 3,70
7. Penyandingan 166,84 3,44
8. Tanjung Batu 203,91 4,2
9. Cambai 222,45 4,58
10. Toman 240,99 4,97
11. Jeramba Rengas 222,45 4,58
12. Penanggoan Duren 205,77 4,24
13. Lebung Itam 187,23 3,86
14. Lebung Gajah 196,50 4,05
15. Ujung Tanjung 324,41 6,68
16. Simpang Tiga 658,09 13,56
17. Simpang Tiga Sakti 107,77 2,22
18. Simpang Tiga Makmur 276.21 5,69
19. Simpang Tiga Jaya 372,61 7,68
20. Rantau Lurus 148,30 3,05
21. Tulung Seluang 189,08 3,9
22. Simpang Tiga Abadi 173,77 3,58
23. Kuala Dua Belas 206,23 4,25
4,853,00 100,00
SUMBER : Diolah oleh peneliti dari BPS Kab. OKI Kec. Tulung Selapan dalam angka Tahun 2019

B. Kondisi demografis
1. Penduduk
Secara administratif, kecamatan Tulung Selapan imasih termasuk wilayah kabupaten Ogan
Komering Ilir dengan jumlah penduduk dan kepadatan Kecamatan Tulung Selapan di angka
penduduk 45.488 jiwa, dan kepadatannya 8 jiwa/Km2.Hal ini di muat oleh peneliti di table di
bawah ini :

TABLE 1.3
Jumlah penduduk, laju pertumbuhan persentase, kepadatan,rasio Kecamatan Tulung
Selapan dalam angka tahun 2018

Laju pertumbuha n
No Kecamatan Jumlah Penduduk penduduk per tahun P
2017-2018
1. Tulung Selapan 45,488 jiwa 1,48 persen
SUMBER : Diolah oleh peneliti dari BPS Kab. OKI dalam angka Tahun 2019

C.Kondisi sosial dan kesejahteraan


1. Pendidikan
Pendidikan merupakan bidang penting dalam pembangunan sumber daya manusia karena sektor
pendidikan merupakan sarana untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas sumber daya manusia
yang selanjutnya akan meningkatkan produktifitas dan mengurangi tingkat ketergantungan penduduk.
Pembangunan sumber daya manusia ini memang memegang peranan penting dalam kemajuan bangsa
dan Negara. Karena sumber daya manusia yang berkualitas mempunyai peranan yang sangat penting
dalam proses pembangunan ekonomi. Dengan demikian kualitas sumber daya manusia akan selalu
turut mempengaruhi pertumbuhan ekonomi. Dalam perkembangan pendidikan di wilayah kecamatan
Tulung Selapan dapat dilihat dari jumlah data satuan pendidikan (sekolah) berdasarkan jenis
pendidikan.

TABLE 1.4
JUMLAH FASILITAS SEKOLAH KECAMATAN TULUNG SELAPAN
No Kecamatan SD SMP
Kecamatan Tulung Negeri Swasta Negeri Swasta Neger
1.
Selapan 30 3 10 3 1
SUMBER DATA : www.refrensi.data.kemdikbud.go,id

Di lihat dari table 1.4 data di atas berdasarkan jumlah pendidikan yang ada di Kecamatan Tulung
Selapan.. Jumlah semua jenjang pendidikan pada semua jenjang pendidikan di wiayah Kecamatan
Tulung Selapan sudah cukup memadai, pada tahun 2018 di bawah dinas pendidikan kabupaten Ogan
Komering Iir di wilayah Kecamatan Tulung Selapan terdapat 33 SD sederajat yang terdiri atas 30
sekolah negeri dan 3 sekolah Swasta, untuk SMP sederajat 10 Sekolah Negeri, 3 sekolah Swasta,
untuk SMA sederajat ada 1 sekolah Negeri, 2 sekolah Swasta, dan kemudian terdapat 1 SMK Negeri.

Agama
Jumah fasiitas peribadaan di wilayah Kecamatan Tulung Selapan tahun 2018 terdapat sebanyak 54
buah. Fasilitas peribadaan di wilayah Kecamatan Tulung Selapan masjid berjumlah 40 dan mushola
14.Dari banyaknya jumlah tempat fasilitas peribadatan tentu akan ada jumlah penganut agama
tersebut hal ini merupakan di wilayah Kecamatan Tulung Selapan dengan jumlah penganut agama
yaitu Islam 38.011, 7 Protestan, 3 Katolik, dan 4 Hindu.

Sosial dan Kesejahteraan Masyarakat


Secara umum Kecamatan Tulung Selapan telah mengalami perkembangan  yang  cukup  baik
ditinjau dari fasilitas pendidikan dan kesehatan. Sekolah negeri khususnya SD telah tersebar
merata di seluruh desa.    Sementara    itu    terdapat    12 SMP/Sederajat serta 1 SMK dan 2
SMA serta  1  Madrasah  Aliyah  terdapat  di Kecamatan Tulung Selapan Di sisi lain, fasilitas
kesehatan terutama poskesdes dan polides telah tersedia di tiap desa sedangkan 2 puskesmas
dan 3 puskesmas pembantu juga berdiri di sekitar ibu kota kecamatan. Jumlah penduduk
Kecamatan Tulung Selapan pada pertengahan tahun 2018 sebanyak 40.294 jiwa, terdiri  dari
20.619  jiwa  laki-laki  dan 19.675 perempuan.  Kalau  dilihat dari angka   tersebut,   di  
Kecamatan   ini jumlah penduduk laki-laki lebih banyak dari   perempuan   dengan   sex   
ratio 104,37, artinya dari 100 orang perempuan terdapat lebih kurang 105 orang laki-laki.
 Pertanian, Kehutanan, Peternakan dan Perikanan 
Mayoritas penduduk di Kecamatan Tulung  Selapan  merupakan  petani karet dan sawit.
Selain bertani di kebun sendiri, banyak juga di antaranya yang menjadi  buruh  perusahaan
perkebunan swasta yang berbasis di wilayah Kecamatan Tulung Selapan.
 
 Pariwisata
Rumah makan dan restoran merupakan  salah  satu  penunjang dalam industri pariwisata.
Pada Tahun 2018 jumlah rumah makan/restoran di Kecamatan Tulung Selapan belum
tersedia.
 
 Industri
Pembangunan sektor industri pada hakikatya merupakan salah satu cara untuk meningkatkan
nilai tambah, memperluas lapangan dan kesempatan kerja, menyediakan barang dan jasa
yang bermutu, berdaya saing di pasaran, dan menunjang pembangunan di daerah. Namun
demikian, di Kecamatan Tulung Selapan masih sangat minim kegiatan industri pengolahan.
Hal tersebut tidak terlepas dari basis utama pekerjaan masyarakat yaitu bertani.
 
 Transportasi
Desa-desa dalam Kecamatan Tulung Selapan dapat dijangkau melalui jalur darat dan air
Sebagian besar jalan yang menghubungkan antar desa masih berupa tanah yang diperkeras
atau koral. Sedangkan  sarana  transportasi umum antar desa masih sangat  jarang selain ojek
Seiring perkembangan teknologi komunikasi, masyarakat sudah banyak yang menggunakan
telepon seluler. Hal tersebut dapat dilihat  dari  keberadaan menara telepon seluler yang ada
di Kecamatan Tulung Selapan sebanyak 5 desa memiliki Menara selular
 
 Perdagangan dan Keuangan
Sektor perdagangan sebagai sektor penunjang bagi sektor- sektor primer seperti sektor
pertanian, pertambangan, dan industri. Produk dari sektor primer tersebut yang
diperjualbelikan akan menjadi output bagi sektor perdagangan. Seiring dengan meningkatnya
pertumbuhan ekonomi, jumlah sarana- sarana pendukung sektor perdagangan terus
meningkat. Tahun 2018 jumlah pasar di Kecamatan Tulung Selapan ada sebanyak tujuh
pasar. Selanjutnya seiring dengan pertumbuhan ekonomi di suatu wilayah juga diikuti oleh
penambahan sarana- sarana pendukung sektor keuangan, seperti Perbankan dan Koperasi

Anda mungkin juga menyukai