Anda di halaman 1dari 8

LEMBAGA OLIMPIADE PENDIDIKAN INDONESIA

Jl. Raya Jatiwaringin No. 8, Jakarta Timur, DKI Jakarta 13620


Telp. (021)8605257 | https://www.lopi.co.id | cs@lopi.co.id

PETUNJUK TEKNIS PELAKSANAAN

TES SIMULASI / TRYOUT


UNTUK KOMPETISI SAINS
TAHUN 2021

Tes Online via https://siap.lopi.co.id


atau https://daftar.lopi.co.id

Disusun oleh:
LOPI Prestasi Indonesia
www.lopi.co.id | cs@lopi.co.id

1
LEMBAGA OLIMPIADE PENDIDIKAN INDONESIA
Jl. Raya Jatiwaringin No. 8, Jakarta Timur, DKI Jakarta 13620
Telp. (021)8605257 | https://www.lopi.co.id | cs@lopi.co.id

1 | TUJUAN KEGIATAN

Sebagai sarana bagi siswa untuk pembekalan awal dengan memperkenalkan model/pola soal-
soal kompetisi sains dan mengukur kompetensi/kemampuan siswa sesuai dengan bidang
olimpiade yang diminati, sehingga para siswa dapat meningkatkan kemampuannya sesuai
dengan bidang ilmu yang dimilikinya.

2 | JADWAL DAN TIPE SOAL

JADWAL KEGIATAN
NO KEGIATAN TANGAL

1 Pendaftaran s.d 29 Juli 2021 pukul 23.59 WIB

2 Biaya Pendaftaran Free (GRATIS)


Jumat, 30 Juli 2021
3 Pelaksanaan Tes / TO
Mulai 08.00 WIB sd Selesai
4 Pengumuman Hasil Rabu, 4 Agustus 2021

TIPE SOAL
BIDANG ALOKASI
NO. JENJANG BOBOT
STUDI WAKTU
1 Matematika SD 90 Menit 20 Isian Singkat (Skor = +5)

2 IPA SD 90 Menit 30 PG (Skor = +4)

3 Matematika SMP 120 Menit 25 Isian Singkat (Skor = +4)

4 IPA SMP 120 Menit 50 Soal PG (B = +4, S = -1, K =0)

5 IPS SMP 120 Menit 60 Soal PG (B = +4, S = -1, K =0)

Catatan:
1) Peserta wajib mengikut tes dengan jadwal yang sudah ditentukan
2) Pelaksanaan tes dilaksanakan via daring melalui via website https://siap.lopi.co.id. Dan
peserta dapat mengerjakan soal pada salah satu sesi yaitu Sesi 1: 08.00 s.d 12.00 WIB atau
Sesi 2: 13.00 s.d 17.00 WIB. (Setiap peserta memilih salah satu sesi pelaksanaan tes)
3) Peserta memastikan perangkat yang digunakan dan koneksi internet dapat berfungsi
dengan baik dan lancar.
4) Tipe soal dan waktu disusun oleh LOPI

2
LEMBAGA OLIMPIADE PENDIDIKAN INDONESIA
Jl. Raya Jatiwaringin No. 8, Jakarta Timur, DKI Jakarta 13620
Telp. (021)8605257 | https://www.lopi.co.id | cs@lopi.co.id

3 | ATURAN PELAKSANAAN

A. ATURAN TES
1. Pastikan sudah terdaftar sebagai peserta dengan memiliki Bukti Pendaftaran yang
disertai dengan NOMOR PENDAFTARAN dan KODE PESERTA serta status TERDAFTAR.
2. Peserta menyiapkan perlengkapan lomba yaitu PC/laptop yang terkoneksi dengan
jaringan internet untuk pengerjaan dan upload soal, scanner atau smartphone untuk
scan.
3. Untuk peserta, seluruh kegiatan pelaksanaan tes wajib mematuhi kebijakan Pemerintah
dalam menangani wabah COVID-19, maka pelaksanaan ini dilakukan dengan
menerapkan Protokol Kesehatan COVID-19 yang dilakukan oleh masing-masing peserta
atau tim dari sekolah.
4. Sistem tes lomba dilakukan secara online/daring dengan mengakses laman
https://siap.lopi.co.id. Tes akan dibuka sesuai jadwal yang ditentukan.
5. Setiap peserta wajib LOGIN untuk mengikuti tes dengan cara menggunakan KODE
PESERTA sebagai Username dan NOMOR PENDAFTARAN sebagai Password. Setelah
berhasil login, peserta diwajibkan untuk mengganti password sesuai intruksi yang
tertera dilayar.
6. Tes akan ditampilkan pada laman tes sesuai tes lomba yang diikuti peserta, dan untuk
memulai Klik Ya Ikuti Tes dan akan diarahkan ke laman informasi tes. Jika diminta
sistem, inputkan TOKEN (yang didapat dari tim LOPI) lalu KLIK MULAI
MENGERJAKAN.
7. Tipe soal dan jadwal pelaksanaan tes per bidang disesuaikan dengan jadwal yang
ditentukan
8. Alokasi waktu untuk pengerjaan tes disesuaikan dengan waktu yang diberikan dan akan
berakhir setelah waktu selesai.
9. Skor atau bobot untuk tiap soal berbeda dan disesuaikan dengan bidang dan tipe soal.
Peserta dapat memperhatikan informasi tersebut pada saat mengerjakan soal dan
dicantumkan pada laman disetiap butir soal.
10. Setiap peserta mengerjakan tes dengan tipe soal yang tersedia.
a) Jika tipe soal pilihan ganda maka pilih satu jawaban yang paling benar dianggap
peserta.
b) Jika tipe soal Isian singkat maka peserta wajib menginputkan hanya jawaban saja
tanpa penjelasan.
c) Jika tipe soal Benar/Salah maka peserta menjawab dengan B = Benar dan S = Salah.
d) Jika tipe soal uraian/essay maka peserta menjawab dengan menyertakan penjelasan
jawaban selengkapnya dan dapat dituliskan langsung pada laman tes atau dapat
diupload jawaban langsung dengan menyertakan berupa file (tipe file sesuai
ketentuan yang diminta).
e) Khusus bidang Komputer SMA, Jika tipe soal membutuhkan pengujian setiap kode
program dengan mengkompile dan mengeksekusi kode program tersebut di
komputer lokal peserta. Untuk fasilitas compiler online dapat memanfaatkan layanan

3
LEMBAGA OLIMPIADE PENDIDIKAN INDONESIA
Jl. Raya Jatiwaringin No. 8, Jakarta Timur, DKI Jakarta 13620
Telp. (021)8605257 | https://www.lopi.co.id | cs@lopi.co.id

seperti ideone.com, compiler.run dan lain sebagainya. (Source code diupload jika
peserta sudah yakin akan jawabannya).
11. Untuk soal tipe essay/uraian, jika dibutuhkan untuk upload jawaban maka jawabannya
dituliskan pada kertas A4 dengan menggunakan pulpen (boleh hitam/biru) dan bukan
pensil. Untuk gambar boleh menggunakan pensil atau tinta berwarna. Dan jangan lupa
untuk menuliskan kode peserta pada setiap lembar jawaban. Jawaban soal esai
kemudian dipindai sebagai file (lihat tipe file yang dibutuhkan di tiap soal) dan diunggah
di tempat yang telah ditentukan (lihat lampiran contoh lembar jawaban essay).
12. Saat peserta Klik Mulai Mengerjakan Tes, maka secara otomatis sistem akan
mencatat/ merekam waktu mulai dan waktu akhir serta menghitung waktu pengerjaan
tes. Jika pengerjaan soal sudah selesai sebelum waktu yang diberikan, peserta dapat
mengakhiri tes dengan klik tombol “Akhiri Tes” dan ikuti petunjuk selanjutnya. Apabila
peserta mengakhiri tes sebelum waktu selesai, maka peserta dianggap sudah
melaksanakan atau sudah menyelesaikan tes.
13. Jika peserta belum menyelesaikan hingga alokasi waktu tes habis, maka sistem akan
secara otomatis menutup halaman tes dan peserta dianggap sudah melaksanakan tes.
Jawaban yang telah dipilih atau dikerjakan sebelumnya akan secara otomatis tersimpan
oleh server.
14. Pelaksanaan tes lomba hanya dapat dilakukan hanya satu kali saja dan tidak bisa
diulang. Dan jika status laman tes adalah SUDAH TES / TUTUP artinya peserta sudah
mengikuti tes dan sudah selesai.
15. Semua peserta selama tes berlangsung, diharapkan berlaku jujur dan tidak curang
dengan menghindari:
a) Tidak melakukan kerjasama selama tes berlangsung atau dipandu oleh pembimbing
atau dengan yang lainnya.
b) Tidak memamfaatkan search engine guna mencari bantuan menyelesaikan soal.
c) Tidak membuka buku-buku referensi atau lainnya.
d) Tes ini bersifat close book/tutup buku.
16. Tim penilaian dilakukan oleh LOPI dengan memperhatikan setiap bobot soal dan sistem
penilaian yang sudah ditentukan masing-masing bidang.
17. Hal-hal lainnya yang belum dijelaskan, dapat dilihat dipetunjuk soal saat pengerjaan tes.

B. PENILAIAN
Untuk koreksi lembar jawaban/hasil pengerjaan peserta dilakukan Tim penilai LOPI
berdasarkan penilaian jawaban peserta yang dilakukan secara profesional dan independen.
Hasil yang ditetapkan oleh LOPI tidak dapat ganggu gugat dan akan diumumkan sesuai
jadwal yang ditentukan.

4
LEMBAGA OLIMPIADE PENDIDIKAN INDONESIA
Jl. Raya Jatiwaringin No. 8, Jakarta Timur, DKI Jakarta 13620
Telp. (021)8605257 | https://www.lopi.co.id | cs@lopi.co.id

4 | LAMPIRAN

Data berikut adalah contoh data peserta yang sudah terdaftar di LOPI untuk mengikuti tes atau
lomba.

CONTOH IDENTITAS PENDAFTAR

Gunakan KODE PESERTA


sebagai USERNAME dan NOMOR
KODE PESERTA
NOMOR PENDAFTARAN sebagai PENDAFTARAN
PASSWORD (jika belum diubah)

Catatan:
Hubungi tim panitia jika belum mendapatkan bukti pendaftaran data peserta terdaftar seperti
diatas atau melalui kontak person 081324000500.

5
LEMBAGA OLIMPIADE PENDIDIKAN INDONESIA
Jl. Raya Jatiwaringin No. 8, Jakarta Timur, DKI Jakarta 13620
Telp. (021)8605257 | https://www.lopi.co.id | cs@lopi.co.id

CONTOH KARTU PESERTA

KODE PESERTA NOMOR PENDAFTARAN

Catatan:
Hubungi tim kami, jika belum mendapatkan bukti pendaftaran data peserta terdaftar seperti
diatas atau melalui 081324000500.

6
LEMBAGA OLIMPIADE PENDIDIKAN INDONESIA
Jl. Raya Jatiwaringin No. 8, Jakarta Timur, DKI Jakarta 13620
Telp. (021)8605257 | https://www.lopi.co.id | cs@lopi.co.id

CONTOH LEMBAR JAWABAN ESSAY

KODE PESERTA

NOMOR SOAL

ISI JAWABAN

Ukuran kertas A4

Catatan:
1. Lembar jawaban peserta yang dipindai/scan/difoto dapat diupload via laman tes lomba
yang sudah disediakan. Pastikan file yang diupload memenuhi ketentuan yang tertera
pada laman tes.
2. Gunakan pulpen (boleh hitam/biru) untuk menjawab pertanyaan soal atau dapat
menuliskan jawaban essay/uraian langsung pada tempat yang disediakan pada laman
tes.

7
LEMBAGA OLIMPIADE PENDIDIKAN INDONESIA
Jl. Raya Jatiwaringin No. 8, Jakarta Timur, DKI Jakarta 13620
Telp. (021)8605257 | https://www.lopi.co.id | cs@lopi.co.id

Setiap peserta/sekolah yang mengikuti kegiatan di LOPI, diwajibkan


mematuhi protokol pencegahan COVID-19. Guru, Tenaga Kependidikan
dan seluruh warga sekolah wajib disiplin mengenakan masker dengan
baik, menjaga jarak aman, mencuci tangan serta menerapkan perilaku
hidup bersih dan sehat.

Anda mungkin juga menyukai