Anda di halaman 1dari 3

Nama : Ahmad Faiz

NIM : 11200930000083
Kelas : Sistem Informasi (3C)

Latar Belakang.

Dalam Perkembangan dunia bisnis di Indonesia, perusahaan dituntut untuk


mempertahankan dan meningkatkan kualitas kerja dan kuantitas kerja
pelayanannya. Hal ini agar perusahaan dapat bersaing dengan perusahaan lain
yang sejenis, baik dalam tingkat nasional maupun tingkat internasional. Salah satu
bagian penting yang berperan dalam menentukan keberhasilan perusahaan adalah
dengan pembinaan tenaga kerja yang potensial.
Perusahaan berusaha mencari dan membina karyawan dengan semangat tinggi,
menciptakan dan memelihara keunggulan sumber daya manusia yang mampu
bersaing. Sumber daya manusia inilah yang pada akhirnya menjadi tulang
punggung bagi keberhasilan suatu perusahaan.Sumber daya manusia mempunyai
peranan penting dalam aktivitas perusahaan, karena bagaimanapun juga kemajuan
dan keberhasilan suatu perusahaan tidak lepas dari peran dan kemampuan sumber
daya manusia yang baik. Karyawanadalah orang-orang yang bekerja pada suatu
perusahaan atau pada instansi pemerintah atau badan usaha dan memperoleh upah
atas jasanya tersebut.Upaya pengembangan motivasi kerja dalam organisasi
merupakan masalahyang tidak dapat diabaikan begitu saja. Pengembangan
motivasi kerja dapatmenghasilkan sumber daya manusia handal dan berkualitas.
Hal ini merupakan asetorganisasi untuk mencapai tujuan dan sasaran organisasi
baik jangka pendek maupun jangka panjang.
Dalam suatu sistem operasional perusahaan, potensi sumber daya manusia pada
hakekatnya merupakan salah satu modal dan memegang suatu peran yang paling
penting dalam mencapai tujuan perusahaan. Oleh karena itu perusahaan
perlumengelola Sumber Daya Manusia sebaik mungkin tanpa mengabaikan
motivasi kerja bagi para karyawan dalam Perusahaan
Manajement Proses Bisnis Oleh Weske

Suatu organisasi memiliki tujuan agar dapat bertahan dan selalu meningkatkan
kinerja dan produktifitasnya. Untuk mencapai tujuan tersebut, suatu organisasi
membutuhkan proses bisnis yang baik. Proses bisnis adalah suatu kumpulan
aktivitas atau pekerjaan terstruktur yang saling terkait untuk menyelesaikan suatu
masalah demi mencapai tujuan tertentu dari suatu organisasi

Proses bisnis

Proses bisnis adalah serangkaian instrumen untuk mengorganisir suatu kegiatan


dan untuk meningkatkan pemahaman atas keterkaitan suatu kegiatan Dan Hal-Hal
Yang Harus di Kerjakan dalam Proses adalah:

• proses bisnis adalah dengan menganalisis proses bisnis yang ada Analisis
proses bisnis perlu dilakukan oleh perusahaan agar dapat mengevaluasi
proses bisnis yang ada sehingga diketahui area perbaikan proses yang perlu
dilakukan di masa dating Area perbaikan proses bisnis yang tepat akan
mampu meningkatkan kinerja proses bisnis.
• melakukan identifikasi proses bisnis yang sedang berjalan saat ini dan
kemudian memetakannya atau membuat pemodelannya.
• Pemodelan proses bisnis dapat dilakukan dengan menggunakan BPMN
(Business Process Modelling Notation).
BPMN menyediakan notasi pemodelan proses bisnis yang terstandarisasi
sehingga Jurnal Ilmu-ilmu Informatika dan Manajemen diagram proses
bisnis dapat lebih mudah dibaca dan dipahami dengan cepat oleh semua
pihak yang terlibat dalam bisnis.

Proses bisnis yang ada pada PD Simpati meliputi serangkaian aktivitas yang
melibatkan beberapa fungsi bisnis dalam perusahaan pemodelan proses
bisnis merupakan tahapan awal dalam membangun keunggulan melalui
proses bisnis. Dengan mengidentifikasi dan membuat pemodelan proses
bisnis akan diketahui proses bisnis yang sedang berjalan sehingga
kedepannya dapat ditentukan area perbaikan yang bisa dilakukan dan pada
akhirnya dapat meningkatkan kinerja proses bisnis. Salah satu proses bisnis
inti pada PD. Simpati adalah
proses pemenuhan order. Dengan melakukan pemodelan pada proses bisnis
tersebut merupakan salah satu upaya dalam meningkatkan kinerja proses
bisnis perusahaan. Berdasarkan latar belakang tersebut
maka perlu diidentifikasi proses bisnis yang ada pada PD. Simpati kemudian
dibuat suatu pemodelan proses bisnis pada PD. Simpati sebagai langkah
awal dalam menganalisis proses bisnisnya. Penelitian hanya difokuskan pada
pengidentifikasian proses bisnis inti dan pendukung pada PD. Simpati
sedangkan pemodelan proses bisnis hanya dilakukan untuk proses
pemenuhan order yang sedang berjalan pada PD. Simpati dengan membuat
diagram proses bisnis menggunakan
elemen-elemen dalam BPMN.

kesimpulan
Dari kesimpulan di atas yaitu adalah Proses bisnis yaitu suatu kumpulan aktivitas
atau pekerjaan terstruktur yang saling terkait untuk menyelesaikan suatu masalah
tertentu atau yang menghasilkan produk atau layanan (demi meraih tujuan
tertentu). Suatu proses bisnis dapat dipecah menjadi beberapa subproses yang
masing-masing memiliki atribut sendiri tetapi juga berkontribusi untuk mencapai
tujuan dari superprosesnya. Analisis proses bisnis umumnya melibatkan pemetaan
proses dan subproses di dalamnya hingga tingkatan aktivitas atau kegiatan.

contoh dari Proses Bisnis Anak IT


banyaknya e-commerce ( jual beli barang di internet ) yang terbentuk berbanding
lurus dengan semakin banyaknya pengguna internet. Hal inilah yang menjadi salah
satu faktor penting pesatnya perkembangan bisnis informatika di indonesia.

Selain karena faktor pengguna, faktor lain yang mempengaruhi perkembangan


bisnis informatika adalah faktor modal. berbisnis di bidang informatika dirasa tidak
terlalu membutuhkan banyak modal. E-commerce dan software house adalah
bisnis di bidang informatika yang dipilih karena faktor tersebut. cukup dengan
membuat sebuah situs web yang mampu menarik perhatian konsumen, networking
( sosialisasi ) yang bagus, tentunya dengan otak yang memadai, dengan sendirinya
konsumen akan berdatangan dan keuntungan pun didapat.

Anda mungkin juga menyukai