Anda di halaman 1dari 21

PANDUAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU

UNIVERSITAS INSAN CITA INDONESIA


TAHUN 2021

Alamat: Menara Binakarsa, Jalan. H. R. Rasuna Said


Kav. C-18, Karet Kuningan, Jakarta Selatan, 12940
Kontak: 0812-1381-8785 (wa/telp). Email: info@uici.ac.id
Kata Pengantar

Assalamualaikum Wr. Wb.

Alhamdulillah puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang melimpahkan berkat, rahmat dan
karunia-Nya atas berdirinya Universitas Insan Cita Indonesia (UICI) pada tahun 2021 ini. Pada tahun
akademik pertama yaitu 2021/2022, UICI melaksanakan pembukaan pendaftaran mahasiswa baru pada
12 Juli 2021 untuk beberapa program studi yaitu Bisnis Digital, Sains Data, Informatika dan Komunikasi
Digital. Pada tahun ini, jalur pendaftaran Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) UICI yang dibuka adalah jalur
pendaftaran regular.

Pendaftaran mahasiswa baru UICI dilaksanakan secara online, sehingga pada kesempatan ini
disusun Buku Panduan Penggunaan Sistem Pendaftaran Mahasiswa Baru dengan tujuan memudahkan
calon mahasiswa baru dalam melakukan proses pendaftaran, pengisian biodata pendaftar, informasi
seleksi, proses pembayaran, informasi kelulusan, daftar ulang sampai dengan mendapatkan Nomor Induk
Mahasiswa (NIM) UICI.

Semoga panduan ini bermanfaat dan selamat bergabung dengan sivitas akademik UICI, semoga
Allah SWT melimpahkan rahmat-Nya kepada kita semua.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

Jakarta, 09 Juli 2021


Ketua Tim Teknis PMB UICI TA. 2021/2022

Moh. Jawahir, SE., MPA.


1. Masuk Situs PMB

Buka browser lalu masukkan alamat url http://pmb.uici.ac.id untuk dapat mengakses sistem PMB UICI.
Setelah masuk pada situs PMB UICI, calon mahasiswa melakukan Registrasi untuk mendapatkan Akun
dengan memilih menu Daftar.

2. Pilih Jalur Pendaftaran

Setelah itu calon mahasiswa memilih jalur pendaftaran reguler.

Silahkan Pilih Jalur Reguler dengan


klik “Daftar”
3. Isi Data Registrasi

Selanjutnya calon mahasiswa mengisi data Registrasi meliputi:

a. Email (pastikan email yang benar karena validasi akun dan beberapa pengumuman akan dikirim
melalui email ini)
b. Nomor Induk Kependudukan (pastikan sesuai KK/KTP)
c. Nama Lengkap
d. Captcha (jika tidak mudah terlihat, klik gambar refresh hijau untuk dapat captcha baru)

ID Registrasi akan terisi otomatis oleh sistem sehingga tidak perlu diisi. Setelah mengisi data pilih
“Simpan”.

Klik “Simpan”
setelah lengkapi
data registrasi

Lalu pilih iya, Register!

Dua hal yang mungkin terjadi:

 Pendaftaran berhasil, akan tampil halaman dengan informasi Registrasi Berhasil dan ucapan
selamat. Kemudian sistem akan mengirimkan akun ke email calon mahasiswa.
 Pendaftaran tidak berhasil, bisa jadi email tidak sesuai format, email/NIK/nama/captcha tidak
dilengkapi atau captcha salah. Silahkan mengisi ulang data registrasi dengan benar.
Pesan jika
registrasi berhasil

4. Periksa Info Registrasi pada Email

Periksa email yang digunakan pada saat registrasi (tunggu beberapa saat), cek folder Inbox atau Kotak
Masuk, jika tidak ditemukan periksa folder Spam atau Sampah. Email dari panitia PMB UICI akan berisi
User ID dan Password yang akan digunakan untuk login pada situs PMB UICI. Setelah itu klik login.

Klik login untuk


masuk sistem
PMB UICI
5. Login Pertama

Calon mahasiswa melakukan login pertama dengan menggunakan User ID dan Password dari email.

Klik “login”
setelah isi User
ID dan Password
dari email

6. Ganti Password

Calon mahasiswa disarankan untuk mengganti password untuk menjaga keamanan data.

Klik untuk “ubah


password”

Masukkan password lama (dari email) ke password baru (dibuat sendiri)

Klik “Simpan”
setelah isi
password lama
dan baru
7. Login

Calon mahasiswa yang sudah memiliki akun pendaftaran dapat melakukan login dengan memilih menu
“Masuk” dibagian kanan atas halaman.

Masukkan UserID dan Password terbaru

Klik “login”
setelah isi User
ID dan Password
terbaru
8. Beranda Calon Mahasiswa

Halaman beranda/dashboard dari calon mahasiswa berisi salam sambutan, tanggal penting dan progres
pendaftaran masing-masing. Langkah berikutnya klik “Isi Data Diri”

9. Pilih Program Studi dan Isi Data Diri

Perhatikan progres pendaftaran pada halaman beranda, untuk progres pembuatan akun sudah sukses,
selanjutnya yaitu progres “Isi Data Diri”.

Klik “Isi Data Diri” untuk pilih


prodi dan isi data diri

Pada halaman berikutnya calon mahasiwa wajib melakukan pengisian:

 Pilih program studi pilihan 1


 Pilih program studi pilihan 2 (kosongkan jika hanya memilih satu)
 Biodata diri dan alamat lengkap (tanda * dan berwarna merah wajib diisi)
Klik “Simpan” setelah lengkapi
Pilihan Prodi, Biodata dan Alamat
10. Isi Data Sekolah

Setelah mengisi data diri, calon mahasiswa melanjutkan Isi Data Sekolah. Perhatikan progres pendaftaran
pada halaman beranda, untuk progres entri data pribadi sudah sukses, selanjutnya yaitu progres “Isi Data
Sekolah”.

Klik “Isi Data Sekolah” untuk


lengkapi data sekolah

Pada halaman berikutnya, calon mahasiswa melengkapi data sekolah dan status pindahan diisi “bukan”
untuk mahasiswa murni (bukan pindahan).

Klik “Simpan” setelah


lengkapi Data Sekolah
11. Isi Data Orang Tua / Wali

Setelah mengisi data sekolah, calon mahasiswa melanjutkan Isi Data Orang Tua/Wali. Perhatikan progres
pendaftaran pada halaman beranda, untuk progres entri data sekolah sudah sukses, selanjutnya yaitu
progres “Isi Data Orang Tua/Wali”.

Klik “Isi Data Orang


Tua/Wali” untuk lengkapi
data orang tua/wali

Pada halaman berikutnya, calon mahasiswa melengkapi data ibu, data ayah dan/atau data wali dari calon
mahasiswa.
Klik “Simpan” setelah
lengkapi Data Ibu, Ayah
dan/atau Wali
12. Unggah Berkas Pendaftaran

Setelah mengisi data orang tua/wali, calon mahasiswa melanjutkan Unggah Berkas Pendaftaran.
Perhatikan progres pendaftaran pada halaman beranda, untuk progres entri data orang tua/wali sudah
sukses, selanjutnya yaitu progres “Unggah Berkas”.

Klik “Unggah Berkas” untuk


unggah berkas pendaftaran

Setelah itu akan tampil halaman unggah berkas seperti berikut. Untuk jalur yang berbeda, bisa jadi jumlah
dan berkas yang perlu diunggah berbeda, sehingga calon mahasiswa benar-benar memperhatikan Label
berkas dan jenis berkas yang ditentukan.

Klik “Unggah” untuk unggah


tiap berkas pendaftaran
Unggah / upload setiap file satu persatu dengan ketentuan yang ada tertera disistem untuk jenis file
(ekstensi) dan ukuran file. Perhatikan dengan seksama.

Klik disini untuk


cari berkas

Kemudian klik “Unggah”


untuk unggah

Jika file yang diunggah sesuai dengan format dan ukuran, maka akan tampil pesan “Berkas berhasil
diunggah”.
Setelah itu calon mahasiswa akan menunggu validasi berkas dari tim PMB. Untuk mengetahui status
berkas, calon mahasiswa diminta untuk memeriksa secara berkala progres di halaman dashboard. Status
validasi ada beberapa:

 Menunggu diperiksa
 Sedang diperiksa
 Terdapat kesalahan, periksa revisi
 Finalisasi data (berkas sudah divalidasi)

Jika terdapat revisi, calon mahasiswa dapat melihat detil revisi dengan klik pada “link berikut”.

Klik “link berikut” atau “terdapat kesalahan,


periksa revisi” untuk lihat revisi

Berikut contoh pesan yang dapat menjadi perbaikan bagi calon mahasiswa dan diminta segera
memperbaiki/mengupload ulang berkas yang diminta.
Jika berkas sudah tervalidasi, maka akan tampil tombol “Finalisasi Berkas” yang dapat diklik oleh calon
mahasiswa. Kemudian klik “Iya, Setuju!”.

Klik “Finalisasi Data” jika data


dan berkas sudah benar

13. Cetak Slip Tagihan Registrasi

Tahap berikutnya jika pengisian data dan berkas sudah finalisasi, calon mahasiswa akan dapat mencetak
Slip Registrasi PMB yang terlihat pada progres pendaftaran dihalaman dashboard. Slip juga dikirimkan
melalui email calon mahasiswa.
Klik “Cetak Slip” untuk
lihat slip pembayaran
registrasi

14. Unggah Bukti Bayar Registrasi

Calon mahasiswa kemudian dapat melakukan pelunasan pembayaran registrasi dan mengunggah bukti
pembayaran.

Klik “Unggah” untuk


unggah slip pembayaran
registrasi

Setelah mengunggah bukti pembayaran dan pembayaran telah dikonfirmasi/divalidasi pihak PMB, calon
mahasiswa dapat mencetak kartu ujian seleksi.

Klik “Cetak Kartu” untuk cetak


slip pembayaran registrasi PMB
Kartu ujian berisi identitas, gelombang dan prodi yang dipilih calon mahasiswa

15. Jadwal Ujian Seleksi

Jadwal untuk ujian pada gelombang pendaftaran yang dibuka secara umum akan tampil pada progres di
halaman dashboard. Sedangkan jadwal yang spesifik untuk masing-masing calon mahasiswa akan tampil
pada halaman ujian/seleksi (di website ujian.uici.ac.id , dengan akun yang sama dengan akun PMB) dan
akan dikirimkan juga melalui email. Sehingga calon mahasiswa diminta secara berkala untuk memeriksa
jadwal masing-masing.

Klik “Cetak Kartu” untuk


cetak kartu ujian/seleksi

16. Pengumuman Kelulusan

Setelah melaksanan ujian seleksi, calon mahasiswa menunggu pengumuman pada halaman dashboard
sesuai tanggal pengumuman yang ada pada tanggal penting. Pengumuman kelulusan dapat mengandung
beberapa informasi:

 Tidak lulus
 Lulus satu program studi
 Lulus dua program studi
Pada gambar dibawah ini (kiri) contoh calon mahasiswa yang lulus untuk dua program studi. Gambar
dibawah (kanan) contoh jika calon mahasiswa lulus satu program studi.

Tampilan lulus dua prodi, pilih


salah satu untuk lanjutkan
daftar/registrasi ulang Tampilan lulus satu prodi,
klik “registrasi ulang”
untuk cetak slip

17. Cetak Slip Tagihan Daftar Ulang

Setelah dipilih, calon mahasiswa dapat mencetak slip pembayaran daftar ulang/ registrasi ulang.
Perhatikan progres pada halaman dashboard dan pilih “Lihat” untuk Cetak Slip Daftar Ulang.

Klik “Lihat” untuk cetak slip


Daftar Ulang

Selain tampil di halaman dashboard, pada email juga akan dikirimkan slip pembayaran daftar ulang seperti
gambar berikut.
Slip yang didapatkan terdapat informasi ID Registrasi, periode pendaftaran, nama, biaya dan info rekening
tujuan pembayaran. Calon mahasiswa wajib membayar dengan nominal sama persis dengan biaya pada
slip pembayaran daftar ulang.

18. Unggah Bukti Bayar Daftar Ulang

Calon mahasiswa kemudian dapat melakukan pelunasan pembayaran daftar ulang dan mengunggah bukti
pembayaran.

Klik “Unggah” untuk Bukti pembayaran


unggah slip pembayaran sudah terunggah
daftar ulang
19. Terbit NIM (Nomor Induk Mahasiswa)

Setelah mengunggah bukti pembayaran daftar ulang dan pembayaran telah dikonfirmasi/divalidasi pihak
PMB, calon mahasiswa dapat menerima ucapan selamat telah terdaftar menjadi mahasiswa UICI dan
mendapatkan NIM (Nomor Induk Mahasiswa)

Anda mungkin juga menyukai