Anda di halaman 1dari 2

Feby Adhelia Mokodongan

XII-Perhotelan
Cerita Sejarah Pribadi

Belajar daring karena pandemic Covid-19


Namaku adalah Feby Adhelia Mokodongan, aku lahir dikota bekasi tepatnya
dimana aku tinggal sekarang pada tanggal 1 Februari 2004. Aku merupakan anak ke-2
dari 4 bersaudara yang beda umurnya tidak jauh denganku. Kini aku sudah menginjak
umur 17 tahun dimana dengan umur segitu dianggap sudah dewasa, aku mengambil
sekolah SMK dengan jurusan Perhotelan, jujur aku mengambil jurusan ini karena ikut-
ikut dengan teman saja tetapi sekarang aku menjadi suka dengan jurusan ini. Kelas 12
SMK kini aku menginjaknya tidak mudah memang tetapi harus aku jalani dengan penuh
semangat dan belajar dengan giat. Namun ada yang berbeda ditahun 2020 tepatnya
dibulan Maret, ya berawal dari libur 2 minggu dikarenakan adanya virus yang
berbahaya atau bisa disebut COVID-19 sampai sekarang dan kini kami semua harus
belajar daring semenjak kurang lebih 1 tahun lebih yang lalu.

Berawal dari tanggal 15 Maret 2020 semua sekolah meliburkan siswanya untuk
belajar dari rumah, seluruh siswa yang awalnya senang mendengar pengumuman
tersebut menyesal karena tidak disangka-sangka sudah berjalan 1 tahun lebih harus
menghadapi virus ini dan tidak bebas untuk keluar rumah seperti dulu. Dari PSBB
sampai PPKM kami lewati tidak sedikit juga jumlah korban yang terpapar virus covid ini
cukup mengkhawatirkan bahkan jumlah korban yang meninggal pun setiap hari selalu
ada, tidak heran jika kita harus waspada dengan virus ini.

Banyak hikmah yang dapat kita ambil dari kejadian ini juga salah satunya lebih
banyak waktu dirumah bersama keluarga, memiliki banyak waktu untuk diri sendiri,
belajar hal baru, dan yang terpenting tersadar bahwa tidak selamanya libur itu
menyenangkan. Namun sangat bosan jika harus berdiam diri di rumah selama ini,
dengan itu kita harus mencoba hal-hal baru agar tidak bosan, gunakan waktu dengan
berbagai kegiatan yang positif dirumah misalnya, membantu ibu memasak,
membereskan rumah, membantu adik belajar, dan masih banyak lagi.

Banyak sekali perbedaan dalam beraktivitas ditengah pandemic covid ini salah
satunya kita harus memakai masker setiap keluar dari rumah, itu merupakan hal yang
sudah biasa kita lakukan dari awal adanya virus ini, memakai hand sanitizer sehabis
menyentuh barang, dan harus membawa peralatan pribadi contohnya, peralatan makan
jika ingin makan diluar, membawa alat sholat pribadi dll. Memang tidak mudah tetapi
kita bisa apa selain waspada akan virus ini.

Semoga virus covid-19 akan segera berakhir agar kegiatan beraktivitas dapat
kita lakukan lagi seperti biasanya, dan dapat bersekolah tatap muka secepatnya. Tidak
banyak yang bisa kita lakukan selain berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa untuk
mengakhiri virus ini di seluruh dunia, semoga kita selalu dilindungi dan terhindar
pastinya dari virus ini. Selalu taat protokol kesehatan dan menjaga 3M (Mencuci
tangan, Menggunakan masker dan Menjaga jarak)

Anda mungkin juga menyukai