Anda di halaman 1dari 3

YAYASAN BPK PENABUR BANDUNG

SMPK 1 BPK PENABUR BANDUNG


Jalan H.O.S. Cokroaminoto No. 157, Bandung 40173
T. 022-6013181, F. 022-6010781
Izin Kanwil Depdikbud: No. V / 99 / 408 / 60, NSS: 202026003022, NDS: B. 21032002
Jenjang Akreditasi : A

No : 082/BDG-P01/SIS/09/2021 Senin, 13 September 2021


Hal : Kegiatan PTS Online

Yang terhormat
Orang Tua Siswa Kelas 7, 8, dan 9
SMPK 1 BPK PENABUR Bandung
di tempat

Salam Sejahtera,
Kegiatan belajar dari rumah Semester Ganjil T.A 2021/2022 sudah berjalan kurang lebih 2 (dua)
bulan. Untuk mengevaluasi kegiatan pembelajaran maka SMPK 1 BPK PENABUR Bandung
akan mengadakan Penilaian Tengah Semester (PTS) secara online. Berikut ini jadwal kegiatan
PTS yang akan dilaksanakan :

Jadwal PTS Ganjil T.A 2021 - 2022


Klasikal Bilingual
Hari Waktu
7 ,8,9
Senin 07.00 - 08.30 WIB IPA
20-Sep-21
Selasa 07.00 - 08.30 WIB Bahasa Indonesia
21-Sep-21 09.00 - 10.00 WIB PAK
Rabu 07.00 - 08.30 WIB B.Inggris
22-Sep-21 09.00 - 10.00 WIB PPKn
Kamis 07.00 - 08.30 WIB Matematika
23-Sep-21
Jumat 07.00 - 08.30 WIB IPS
24-Sep-21

Jadwal PTS DCP Ganjil T.A 2021 - 2022

Waktu 7 DCP 8 DCP Waktu 9 DCP


Hari
Senin 07.00 - 08.00 WIB Physics Physics 07.00 - 08.00 WIB Physics
20-Sep-21 08.00 - 09.00 WIB Biology Biology 08.00 - 09.00 WIB Biology
Bahasa Bahasa Bahasa
07.00 - 08.30 WIB 07.00 - 08.30 WIB
Selasa Indonesia Indonesia Indonesia
21-Sep-21 09.00 - 10.00 WIB Religion Religion 09.00 - 10.00 WIB Religion
Rabu 07.00 - 08.30 WIB English English 07.00 - 08.30 WIB English
22-Sep-21 09.00 - 10.00 WIB Civics Civics 09.00 - 10.00 WIB Civics
Kamis 07.00 - 08.30 WIB Math Math 07.00 - 08.00 WIB Math
23-Sep-21 09.00 - 10.00 WIB History History 08.00 - 09.00 WIB Add Math
Jumat 07.00 - 08.30 WIB Geography Geography 07.00 - 08.30 WIB Geography
24-Sep-21 09.00 - 10.30 WIB Chemistry 09.00 - 10.30 WIB Chemistry
Tata Tertib Pelaksanaan PTS Online

1. Siswa harus sudah masuk zoom pukul 06.40 peserta didik wajib mengikuti kegiatan
renungan pagi serta pengarahan PTS sebelum mengikuti kegiatan ujian.
2. Siswa menggunakan link zoom kebaktian hari senin dan memakai PSAS
lengkap.
Topic: PTS SMPK1 BPK PENABUR BANDUNG
Join Zoom Meeting
https://zoom.us/j/97701460418?pwd=MHdydEhQNEl5MFFLeGN6S0ZqM0gxdz09
Meeting ID: 977 0146 0418
Passcode: PTSSMPK
3. Pastikan akun G-suite (NoSPB.NAMA@smpk1bpk.penabur.sch.id) sudah aktif.
4. Siswa mengikuti PTS Online dalam BOR (break out room) zoom meeting sesuai room
yang ditentukan.
5. Setiap BOR (break out room) didampingi 2 pengawas untuk membantu siswa jika
menemui kendala dengan jaringan atau hal lain.
6. Siswa wajib on cam dengan setting posisi terlihat setengah badan selama ujian. Siswa
mencari tempat dengan pencahayaan yang baik, posisi kamera diatur dengan baik dan
tempat melaksanakan test tidak berisik. (dilarang menggunakan virtual background)
7. Selama PTS ganjil online siswa minimal menyiapkan 1 device (handphone/PC/Laptop).
8. Siswa tidak diizinkan menggunakan earphone/headphone selama tes berlangsung.
9. Siswa tidak diizinkan ke toilet selama tes berlangsung.
10. Siswa wajib membaca ketentuan dalam pengerjaan soal.
11. Siswa izin pada pengawas BOR (break out room) sebelum mematikan kamera untuk
scan jawaban (khusus kelas DCP)
12. Siswa yang gagal upload segera melapor pada pengawas BOR (break out room).
13. Selama mengerjakan soal PTS peserta didik dilarang :
a) Menanyakan jawaban kepada peserta didik lain,
b) Memberi jawaban kepada peserta didik lain,
c) Mengambil gambar/screenshoot jawaban dan membagikan kepada orang lain,
d) Meminta bantuan orang lain untuk mengerjakan,
e) Membuka catatan dalam bentuk apapun,
f) Menggunakan kalkulator dan alat bantu lainnya,
g) Mencari jawaban lewat internet.
14. Siswa yang melanggar tata tertib akan diberikan nilai 0 (nol), dan tidak diberikan
kesempatan tes ulang atau remedial.
15. Kejujuran dan integritas peserta didik menjadi ujian terbesar dalam pelaksanaan
kegiatan ini, oleh karena itu segala bentuk pelanggaran tersebut menjadi tanggung
jawab peserta didik dan orang tua.
16. Tidak diperbolehkan meninggalkan zoom meeting sebelum waktu ujian berakhir;
17. Berhenti mengerjakan soal setelah ada tanda waktu ujian berakhir; dan
18. Meninggalkan zoom meeting setelah ujian berakhir.

Mengingat pentingnya kegiatan tersebut, kami mohon bantuan Ibu dan Bapak untuk
mengingatkan dan mendorong putra/putri agar mempersiapkan dan berperan aktif dengan
baik. Atas perhatian dan kerja sama Ibu dan Bapak, kami mengucapkan terima kasih. Tuhan
memberkati kita.

Kepala SMPK 1 BPK PENABUR BANDUNG

Dra. Hartati Gunawan, M.Pd

Anda mungkin juga menyukai