Anda di halaman 1dari 11

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Makalah Ini Dibuat Untuk Memenuhi Tugas Akhir

Mata Kuliah Perencanaan Pembelajaran

Dosen Pengampu : Dr. Tuti Iriani, M. Si

Disusun oleh :
M. Malik Fajar (1503619021)

PENDIDIKAN VOKASIONAL KONSTRUKSI BANGUNAN


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA
2021
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan : SMK (Sekolah Menengah Kejuruan)

Bidang Keahlian : Teknologi dan Rekayasa

Programm Keahlian : Teknik Konstruksi dan Properti

Kompetensi Keahlian : Bisnis Konstruksi dan Properti/Desain Permodelan Ilmu Bangunan

Mata Pelajaran : Estimasi Biaya Konstruksi

Materi : Membuat Time Schedule Pada Proyek Konstruksi

Kelas/Semester : XI/Ganjil

Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit

A. Kompetensi Inti SMK Kelas XI


Kompetinsi Inti 3 (Pengetahuan) Kompetinsi Inti 4 (Keterampilan)
Memahami, menerapkan, menganalisis, Melaksanakan tugas spesifik dengan
dan mengevaluasi tentang pengetahuan menggunakan alat, informasi, dan prosedur
faktual, konseptual, operasional dasar, dan kerja yang lazim dilakukan serta
metakognitif sesuai dengan bidang dan memecahkan masalah sesuai dengan bidang
lingkup kerja Bisnis Konstruksi Properti. kerja Bisnis Konstruksi Properti.
Pada tingkat teknis, spesifik, detil, dan Menampilkan kinerja di bawah bimbingan
kompleks, berkenaan dengan ilmu dengan mutu dan kuantitas yang terukur
pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan sesuai dengan standar kompetensi kerja.
humaniora dalam konteks pengembangan Menunjukkan keterampilan menalar,
potensi diri sebagai bagian dari keluarga, mengolah, dan menyaji secara efektif,
sekolah, dunia kerja, warga masyarakat kreatif, produktif, kritis, mandiri,
nasional, regional, dan internasional. kolaboratif, komunikatif, dan solutif dalam
ranah abstrak terkait dengan pengembangan
dari yang dipelajarinya di sekolah, serta
mampu melaksanakan tugas spesifik di
bawah pengawasan langsung. Menunjukkan
keterampilan mempersepsi, kesiapan,
meniru, membiasakan, gerak mahir,
menjadikan gerak alami dalam ranah
konkret terkait dengan pengembangan dari
yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu
melaksanakan tugas spesifik di bawah
pengawasan langsung.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)
3.16 Menerapkan cara pembuatan 3.16.1 Mengklasifikasikan rumus perhitungan
Time schedule berdasarkan langkah kerjannya.
4.16 Membuat Time Schedule 3.16.2 Menerapkan langkah kerja dalam membuat
time schedule proyek konstruksi.
4.16.1 Mengorganisir jenis pekerjaan dengan bobot
pelaksanaan perminggu.
4.16.2 Membuat time schedule proyek konstruksi
sesuai dengan langkah kerja.
4.16.3 Membuat time schedule proyek konstruksi
sesuai dengan syarat perhitungan.

C. Tujuan Pembelajaran
1. Siswa dapat mengklasifikasikan 3 rumus perhitungan berdasarkan langkah kerjannya
dengan tepat.
2. Siswa dapat menerapkan 11 langkah kerja dalam membuat time schedule proyek
konstruksi berdasarkan urutannya.
3. Berdasarkan tabel time schedule proyek konstruksi yang disajikan, siswa dapat
mengorganisir jenis pekerjaan dengan bobot pelaksanaan perminggu dengan tepat.
4. Siswa dapat membuat time schedule proyek konstruksi sesuai langkah kerja dengan
keterkaitan setiap langkahnya.
5. Siswa dapat membuat time schedule proyek konstruksi sesuai dengan syarat
perhitungan yaitu nilai BRK = 100%
D. Materi Pembelajaran
A. Pengertahuan Umum Time Schedule Proyek Konstruksi
1. Pengertian Time Schedule Proyek Konstruksi
Time schedule adalah suatu alat pengendali prestasi pelaksanaan proyek secara
menyeluruh agar dalam pelaksanaan atau pengerjaan suatu proyek dapat berjalan
dengan lancar dan tertata. Di sini menerangkan kapan waktu selesainya pekerjaan,
waktu yang dibutuhkan pekerjaan atau durasi kerja dan perkiraan waktu selesainya
pekerjaan.
2. Manfaat Time Schedule
Adapun manfaat time schedule adalah sebagai berikut :
a) Pedoman waktu dalam pengadaan sumber daya manusia yang dibutuhkan
dalam proyek.
b) Waktu mendatangkan material ke lokasi pekerjaan yang sesuai dengan
spesifikasi pekerjaan.
c) Pedoman saat pengadaan alat-alat pekerjaan lapangan yang sesuai
d) Sebagai alat yang digunakan untuk mengendalikan waktu pelaksanaan
proyek.
e) Sebagai acuan dasar tercapainya waktu pelaksanaan yang telah ditentukan
f) Mengontrol penentuan batas waktu denda akibat terjadinya keterlambatan
pekerjaan.
g) Gambaran untuk memperkirakan nilai investasi yang akan digunakan.
h) Sebagai gambaran saat akan memulai dan mengakhiri suatu proyek
konstruksi secara menyeluruh.
i) Acuan dalam mengamati laju progres suatu konstruksi untuk
meminimalisir kendala apa yang mungkin atau akan terjadi.
B. Langkah Kerja Membuat Time Schedule Proyek Konstruksi
Langkah Kerja Membuat Time Schedule Menggunakan Microsoft Excel :
1. Membuat judul
2. Mempersiapkan data – data yang dibutuhkan, yaitu uraian pekerjaan dan jumlah
harga setiap item pekerjaan.
3. Membuat tabel perhitungan seperti berikut, meliputi : uraian pekerjaan, jumlah
harga, bobot, masa pelaksanaan dalam satuan minggu, dan keterangan.
4. Masukan data uraian pekerjaan dan data jumlah harga setiap item pekerjaan.
5. Menghitung total harga semua item pekerjaan.
=SUM(masukan semua harga setiap item pekerjaan)
Contoh :
=SUM(D7:D4)
6. Menghitung bobot masing – masing item pekerjaan, yaitu perbandingan antara
harga item pekerjaan dengan total harga semua item pekerjaan.

=SUM(harga item pekerjaan / total harga semua item pekerjaan)


Contoh :
=SUM(D7/D15)
7. Menghitung total bobot setiap item pekerjaan. Total bobot harus sama dengan
100%.
=SUM(masukan semua bobot setiap item pekerjaan)
Contoh :
=SUM(E7:E14)
8. Membuat barchart jadwal pelaksanaan pekerjaan dengan menentukan jadwal
setiap item pekerjaan dengan satuan minggu.
9. Menghitung bobot setiap item pekerjaan perminggu

=SUM(bobot setiap item pekerjaan / jumlah masa pelaksanaan)


Contoh :
=SUM(E8/2)
10. Menghitung total bobot pekerjaaan perminggu
=SUM(masukan semua bobot setiap item pekerjaan perminggu)

Contoh :
=SUM(F7:F14)
11. Menghitung bobot rencana Komulatif, yaitu menjumlahkan bobot pekerjaan
minggu – n dengan bobot pekerjaan minggu sebelumnya.
=SUM(masukan bobot pekerjaan minggu n + bobot pekerjaan minggu sbelumnya)
Contoh :
=SUM(F16+G15)
E. Pendekatan/Model/Metode Pembelajaran
Pendekatan : Student Centered Learning.
Model : Project Based Learning
Metode : Ceramah, Tanya Jawab, dan Penugasan.
F. Media/Alat/Bahan/Sumber Belajar
Media : powerpoint, video, dan lembar kerja.
Alat/Bahan : laptop dan proyektor.
Sumber Belajar :
1. Narto. (2020). Estimasi Biaya Konstruksi Kelas XII. Kudus: Quantumbook.
2. Sembiring, Robi. 2020, 01 Juni. Tutorial Sipil Ep. 6 Membuat Time Schedule
Kurva S Proyek Konstruksi dengan Excel. Robi Sembiring [Video]. Youtube.
https://youtu.be/7-o0_WfYTQ.
G. Kegiatan Pembelajaran
1. Pertemuan :1
2. Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit

Sintaks Model Alokasi


Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Pembelajaran Waktu

Pendahuluan Salam pembuka dan berdoa. 10 menit


Apersepsi
Menanyakan materi yang
sudah dipelajari sebelumnya
yang berkaitan dengan
pembuatan time schedule.
Orientasi
 Menyampaikan indikator,
tujuan pembelajaran
 Menjelaskan materi yang
akan dipelajari
 Menjelaskan kegiatan
yang akan dilakukan
bersama.
Motivasi
Menjelaskan relevansi isi
pelajaran dan manfaat untuk
hari ini dan kedepan.
Kegiatan Inti 1. Siswa membentuk kelompok Penentuan 2 menit
proyek yang terdiri dari 2 – 3 pertanyaan
siswa. mendasar
2. Guru menjelaskan 5 menit
pengetahuan umum “time
schedule” menggunakan
power point.

3. Guru mengajukam 5 menit


pertanyaan yang bersifat
eksplorasi pengetahuan yang
telah dimiliki siswa
berdasarkan pengalaman
belajarnya yang bermuara
pada penugasan.
 Bagaimana rumus dalam
mengitung persentase
bobot?
Bagaimana menghitung
persentase progres
mingguan?
4. Guru memfasilitasi siswa Menyusun 9 menit
dalam perencanaan proyek. perencanaan
 Menentukan proyek yang proyek
akan dikerjakan, yaitu
membuat time schedule.
 Menetapkan aturan dalam
proses penyelesaian
proyek. Antara lain : hal
– hal yang perlu
dilaporkan, waktu
maksimal pengerjaan,
serta media yang
digunakan untuk
membantu penyelesaian
proyek.
5. Guru memfasilitasi peserta Menyusun jadwal 3 menit
didik untuk membuat jadwal pelaksanaan
aktivitas yang mengacu pada proyek
waktu maksimal yang
disepakati.

6. Penyelesaian proyek Penyelesaian 35 menit


 Siswa mengamati video proyek dengan
tutorial cara membuat fasilitasi dan
time schedule monitoring guru
menggunakan MIcrosoft
Excel.
 Siswa secara
berkelompok merancang
tahapan serta
menyiapakanperalatan
yang akan digunakan
dalam penyelesaian
proyek.
 Siswa secara
berkelompok memulai
pembuatan time schedule.
 Guru memonitoring
terhadap aktivitas peserta
didik selama
menyelesaikan proyek.
 Guru membimbing siswa
agar proyek yang dibuat
sesuai dengan tujuan.
7. Siswa mengumpulkan hasil Pengumpulam hasil 3 menit
kerja proyek kelompoknya. kerja proyek

8. Siswa secara berkelompok Evaluasi 8


melakukan refleksi terhadap pengalaman
aktivitas dan hasil proyek
yang sudah dijalankan. Hal-
hal yang direfleksi adalah
kesulitan-kesulitan yang
dialami dan cara
mengatasinya dan perasaan
yang dirasakan pada saat
menemukan solusi dari
masalah yang dihadapi.
Penutup 1. Siswa dan guru 10 menit
menyimpulkan pembelajaran
yang telah dilaksanakan.
2. Doa penutup dan salam
penutup.

H. Penilaian Hasil Belajar


a) Penilaian Kognitf
Bobot
No Soal Kunci Jawaban
Nilai
1 Klasifikasikan langkah -  Menghitung bobot setiap item pekerjaan 50
perminggu.
langkah kerja membuat
=SUM(bobot setiap item pekerjaan / jumlah
time schedule proyek masa pelaksanaan).
 Menghitung total bobot pekerjaaan
konstruksi dengan rumus
perminggu.
perhitungannya! =SUM(masukan semua bobot setiap item
pekerjaan perminggu)
 Menghitung bobot rencana Komulatif, yaitu
menjumlahkan bobot pekerjaan minggu – n
dengan bobot pekerjaan minggu
sebelumnya.
=SUM(masukan bobot pekerjaan minggu n +
bobot pekerjaan minggu sbelumnya)
2 Berdasarkan tabel time 50
schedule proyek
konstruksi tersebut berapa
bobot pelaksanaan tiap
pekerjaan perminggu?
Pedoman Penilaian Kognitif
No Soal Skor Skor dan Perhitungan Nilai
1 50 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑦𝑎𝑛𝑔 𝑑𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ
𝑥 100
2 50 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑚𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑢𝑚

b) Penilaian Psikomotorik
Penilaian psikomotorik berupa unjuk kerja, yaitu membuat time schedule proyek
konstruksi.
Pedoman Penilaian Psikomotorik
Aspek Skor Skor dan Perhitungan Nilai
Menerapkan 11 langkah kerja 30
Total bobot setiap item pekerjaan
20
sama dengan 100%
Bobot setiap item pekerjaan dibagi 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑦𝑎𝑛𝑔 𝑑𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ
20 𝑥 100
sesuai masa pelaksanaan 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑚𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑢𝑚
Total bobot rencana komulatif sama
30
dengan 100%

c) Penilaian Afektif
No Nama Siswa Datang Aktif Aktif Tugas Skor
Tepat Bertanya Menjawab Tepat
Waktu Waktu
15 10 5 30 25 20 30 25 20 25 20 15
1
2
3

Detail Bobot
No Bobot Aspek
3 2 1
Terlambat Terlambat
Datang Tepat Datang sesuai waktu
1 15 mengikuti mengikut kelas
Waktu yang ditentukan
kelas selama selama 15
10 menit menit
Bertanya sebanyak 3 Bertanya Bertanya
Aktif
2 30 pertanyaan atau sebanyak 2 sebanyak 1
Bertanya
lebih pertanyaan pertanyaan
Menjawab Menjawab
Aktif Jawaban
3 30 pertanyaan dengan pertanyaan
Menjawab kurang tepat
tepat dan sesuai data dengan tepat
Terlambat Terlambat
Mengumpulkan
Tugas Tepat mengumpulkan mengumpulkan
4 25 tugas sesuai waktu
Waktu tugas selama tugas selama
yang telah ditentuka
10 menit 15 menit
100 Nilai = Total Bobot

Jakarta, 10 Juni 2021

Mengetahui,
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran
Estimasi Biaya Konstruksi

(.......................) M. Malik Fajar


NIP.................. NIM.1503619021

Anda mungkin juga menyukai