Anda di halaman 1dari 1

Pengalaman Paling Mengesankan Saat Menggunakan

Komunikasi Dalam Jaringan


Menurut saya, menggunakan komunikasi dalam jaringan adalah pengalaman yang paling
menyenangkan. Karena berkomunikasi dengan menggunakan jaringan/internet, adalah hal paling
mudah dan sangat praktis digunakan bagi kita yang ingin berkomunikasi satu sama lain.
Walaupun orang yang berkomunikasi dengan kita berada ditempat yang sangat jauh sekalipun,
kita tidak perlu khawatir menunggu waktu lama untuk mengirim surat yang mungkin bisa sampai
berhari-hari untuk sampai ketempat tujuan.

Komunikasi dalam jaringan bisa dibilang sebagai alat komunikasi yang praktis dan
mudah untuk digunakan. Karena bisa diakses hanya dengan memasukkan email/username dan
kata sandi saja. Kita tidak perlu repot membawa kertas ataupun bolpoin saat ingin menulis
sesuatu untuk dikirimkan ke teman, kerabat atau bahkan guru sekalipun. Yang kita perlukan
hanyalah laptop/handphone/computer yang sudah terkoneksi dengan internet.

Jika kita belum memiliki sebuah akun yang bisa kita gunakan untuk berkomunikasi
dalam jaringan, kita bisa membuatnya sesuai dengan akun yang ingin kita miliki. Misalnya,
Facebook, Google+, Twitter, Edmodo, E-mail, dan akun komunikasi yang lain. Kita hanya perlu
mengakses aplikasi yang kita minati di google, lalu ikuti instruksi cara pembuatan yang tertera di
aplikasi tersebut.

Saya sangat menyukai komunikasi dalam jaringan, karena membuat saya mudah
terkoneksi dengan teman-teman yang bahkan sudah lama tidak saya jumpai. Didalamnya juga
terdapat fitur-fitur yang memudahkan kita mencari informasi tentang kegiatan yang dilakukan
teman kita yang terdapat di akun yang kita miliki. Misalnya di facebook, di “beranda” kita bisa
melihat status yang mungkin bisa berisi tentang kegiatan yang sedang teman kita lakukan, tempat
yang teman kita kunjungi, perasaan yang sedang teman kita rasakan, dan masih banyak lagi.

Hal diatas bisa dilihat dari pengalaman saya yang dulu, ketika saya berpisah dengan
teman lama saya kurang lebih selama dua tahun. Saat itu saya sangat merindukannya, saya
mencoba mencari informasi lewat akun yang mungkin dimiliki olehnya. Saya mencoba facebook
sebagai pilihan saya, karena menurut saya mayoritas orang pengguna komunikasi dalam jaringan
memilih facebook sebagai favorit mereka. Sampai pada akhirnya, saya menemukan akunnya di
facebook, saya mencoba menghubunginya lewat chat di facebook, tak berselang lama, diapun
membalas chat yang saya kirimkan untuknya. Sampai sekarangpun kami masih terus
berkomunikasi dengan akun facebook itu.

Sekian pengalaman dari saya saat menggunakan komunikasi dalam jaringan

TERIMAKASIH

Anda mungkin juga menyukai