Anda di halaman 1dari 3

TUGAS RUTIN 3

“STANDAR ISI DAN STANDAR PROSES

(beserta peraturan yang berlaku saat ini)”

1. STANDAR ISI

A. Pengertian Standar Isi


Standar isi adalah kriteria yang mencakup ruang lingkup materi dan tingkat kompetensi yang
digunakan untuk mencapai standar kompetensi lulusan yang telah ditetapkan pada jenjang
pendidikan tertentu. Adapun standar kompetensi lulusan yang dirumuskan meliputi sikap,
pengetahuan, dan keterampilan. Artinya, setiap materi yang akan diterima oleh peserta didik
beserta tingkat kompetensinya sudah dirumuskan ke dalam standar isi setiap mata pelajaran.
Materi dan tingkat kompetensi itulah yang nantinya akan berpengaruh pada sikap, pengetahuan,
dan keterampilan para peserta didik.

B. Tujuan Standar Isi


Rumusan standar isi bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan melalui
pengembangan potensi peserta didik yang sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan,
kemajuan teknologi, seni, dan budaya, sehingga diharapkan bisa mencapai tujuan pendidikan
nasional.

C. Fungsi Standar Isi


Standar isi berfungsi sebagai acuan guru saat memberikan materi dalam kegiatan
pembelajaran. Dengan demikian, materi yang diberikan pada peserta didik selalu berorientasi pada
standar kompetensi lulusan.

D. Manfaat Standar Isi


Sebagai salah satu bagian dari standar pendidikan nasional (SNP), manfaat standar isi adalah
memudahkan pengembang kurikulum untuk merumuskan kurikulum yang sesuai di tiap jenjang
pendidikan.

E. Penyusun Standar Isi


Standar isi untuk pendidikan dasar dan menengah terdiri dari dua hal, yaitu tingkat kompetensi
dan kompetensi inti.

2. STANDAR PROSES

1
A. Pengertian Standar Proses

Menurut Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 22 Tahun 2016 Pasal 1
ayat 1 menyatakan bahwa standar proses adalah kriteria mengenai pelaksanaan pembelajaran pada
satuan pendidikan dasar dan satuan pendidikan dasar menengah untuk mencapai kompetensi
lulusan. Ayat tersebut menjelaskan bahwa untuk mencapai tujuan dalam pembelajaran dibutuhkan
serangkaian proses yang sistematis dan terencana.

B. Tujuan Standar Proses

Adapun tujuan standar proses adalah sebagai berikut.

1. Memudahkan guru dalam membuat perencanaan di sekolah, baik perencanaan semester


atau tahunan.
2. Memudahkan kepala sekolah dalam memantau keberhasilan proses pembelajaran di
sekolah.
3. Mengarahkan proses belajar peserta didik agar mengacu pada tujuan akhir yang hendak
dicapai, yaitu standar kompetensi lulusan.
C. Fungsi Standar Proses

1. Sebagai salah satu upaya untuk mencapai standar kompetensi lulusan, fungsi standar proses
adalah sebagai berikut.
2. Mengendalikan proses pendidikan yang berjalan melalui pembelajaran.
3. Meningkatkan mutu atau kualitas pendidikan.
4. Alat untuk mencapai program yang telah direncanakan oleh tiap instansi pendidikan.
5. Menjadi acuan bagi guru untuk merencanakan, membuat, dan mengimplementasikan
program-programnya.
D. Manfaat Standar Proses

Standar proses bisa memberikan manfaat yang cukup signifikan pada pembelajaran, yaitu
pembelajaran yang dilakukan oleh guru selalu terarah, efektif, dan efisien, sehingga peserta didik
bisa lebih mudah dalam mengimplementasikan ilmu yang didapatkannya.

E. Komponen Standar Proses

Prinsip pembelajaran yang dilakukan di setiap unit satuan pendidikan haruslah mengacu
pada standar kompetensi lulusan dan standar isi. Berkaitan dengan prinsip itulah, standar proses
harus mencakup beberapa komponen, yaitu perencanaan proses pembelajaran, pelaksanaan proses
pembelajaran, penilaian hasil pembelajaran, dan pengawasan proses pembelajaran.

2
3

Anda mungkin juga menyukai