Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN SIRKUMSISI

Disusun Oleh
Rozandra Dewanthy Ayu Kartika Putri 1920221117

Pembimbing
dr. Yopi Budiman, Sp.B

RUMAH SAKIT UMUM DAERAH CENGKARENG


KEPANITERAAN KLINIK ILMU BEDAH
PROGRAM STUDI PROFESI DOKTER UNIVERSITAS PEMBANGUNAN
NASIONAL “VETERAN” JAKARTA
PERIODE 30 AGUSTUS-9 OKTOBER 2021
BAG. / SMF BEDAH
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH CENGKARENG
FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS
PEMBANGUNAN NASIONAL “VETERAN” JAKARTA
Jl. Bumi Cengkareng Indah RT.13/RW.10 Cengkareng Timur Cengkareng Jakarta Barat DKI Jakarta 11730
Indonesia

LAPORAN SIRKUMSISI

Nama : An. Dhafa Jenis Kelamin : L Usia : 8 tahun


Operator : Rozandra Dewanthy AKP Asisten Operator: Basra Amru

a) Persiapan
Anamnesis
1. Menanyakan identitas pasien
2. Melakukan informed consent
3. Menanyakan riwayat penyakit/kelainan yang diderita (fimosis, parafimosis,
hipospadia, epispadia)
4. Menanyakan adanya riwayat penyakit keturunan yang diderita
5. Menanyakan adanya riwayat gangguan pembekuan darah
6. Menanyakan riwayat alergi obat

Alat dan bahan

1. Sarung tangan steril (2 pasang)


2. Spuit 3cc
3. Lidocaine (4 ampul)
4. NaCl
5. Povidone iodine
6. Underpad (1 lembar)
7. Mangkok steril bulat
8. Duk steril bolong
9. Klem bengkok (1 buah)
10. Klem lurus (2 buah)
11. Pinset anatomis (1 buah)
12. Pinset sirurgis (1 buah)
13. Gunting jaringan
14. Needle holder
15. Benang plain catgut 3.0
16. Kassa steril
17. Microphore
18. Salep gentamicin (1 buah)
b) Tindakan Sirkumsisi
1. Persiapan alat dan bahan sirkumsisi
2. Cuci tangan dan menggunakan sarung tangan steril
3. Pasien diminta untuk melepas pakaian bagian bawah (celana/sarung) dan naik ke atas
tempat tidur pemeriksa
4. Asepsis dan antisepsis menggunakan povidone iodine pada penis, skrotum, inguinal,
hinggal bagian medial femur
5. Pasang duk bolong steril
6. Anestesi lokal dengan lidocaine :
a. Anestesi blok tegak lurus pada pangkal penis (nervus dorsalis penis) sampai
menembus fascia buck (seperti menembus kertas). Aspirasi, kemudian suntikkan
lidocaine sebanyak 1,5mL.
b. Anestesi infiltrasi pada daerah ventral penis dengan sebanyak 2mL lidocaine
(sampai terlihat menggelembung)
7. Evaluasi kerja anestesi lokal dengan menjepit ujung preputium dengan klem
8. Tarik preputium hingga terlihat sulcus coronarius. Bila terdapat perlengketan buka
menggunakan klem bengkok.
9. Bersihkan sulcus coronarius dari smegma dengan kassa steril
10. Klem preputium menggunakan klem pada arah jam 11, 1 dan 6
11. Dorsumsisi menggunakan gunting jaringan pada arah jam 12 hingga mencapai 0,5 cm
dari sulcus coronarius
12. Jahit mukosa dan kulit pada jam 12 sebagai jahitan kendali, benang di potong lebih
panjang dan ujung benang di klem
13. Sirkumsisi preputium secara melingkar dimulai dari arah jam 12 ke arah frenulum
(jam 6). Beri jarak 0.5 cm dari sulcus coronarius. Lakukan langkah yang sama pada
sisi kontralateral
14. Kontrol perdarahan dengan kassa steril atau dilakukan penjahitan
15. Mukosa dan kulit di jahit pada arah jam 3, 9, serta 1 atau 2 jahitan di antara sisi yang
sudah di jahit
16. Frenulum di jahit dengan jahitan angka 0. Setelah itu sisa frenulum di gunting
menggunakan gunting jaringan
17. Observasi apabila ada perdarahan
18. Lepaskan duk bolong steril
19. Bersihkan luka dengan kassa steril yang sudah di berikan cairan NaCl
20. Oleskan salep gentamicin pada luka
21. Balut luka dengan kassa steril dan fiksasi perban ke arah suprapubis menggunakan
microphore
22. Tindakan sirkumsisi selesai
c) Edukasi Post Sirkumsisi
1. Luka dijaga agar tetap kering dan bersih
a. Anak boleh mandi setelah 24 jam. Jika luka basah atau terkena urine setelah
buang air kecil, keringkan luka dengan handuk bersih dan ganti balutan
b. Oleskan salep setiap mengganti balutan
c. Luka tidak boleh diberikan ramuan, jamu atau zat apapun yang tidak diberikan
dokter
2. Edukasi orang tua untuk kontrol 3-5 hari ke puskesmas atau rumah sakit tedekat
untuk evaluasi luka. Apabila ada gejala seperti :
a. Demam
b. Nyeri hebat
c. Pus
d. Sulit buang air kecil
e. Perdarahan yang tidak berhenti
3. Terapi obat :
a. Amoxcillin 500mg 3x1 tab
b. Paracetamol 500mg 3x1 tab

Anda mungkin juga menyukai