Anda di halaman 1dari 5

Hasil Sensus Penduduk 2020

No. 01/01/3517/Th.I, 21 Januari 2021

BERITA
RESMI
STATISTIK BADAN PUSAT STATISTIK
KABUPATEN JOMBANG

Hasil Sensus Penduduk 2020

 Jumlah penduduk Kabupaten


Jombang pada bulan
Jumlah September 2020 menurut hasil

Penduduk SP2020 adalah sebanyak


1.318.062 jiwa.
Kabupaten
Jombang Hasil  Hasil Sensus Penduduk 2020,
Sensus jumlah penduduk laki-laki lebih

Penduduk 2020 besar dibandingkan jumlah


penduduk perempuan, jumlah
sebesar penduduk laki laki 664.605 jiwa
dan jumlah penduduk
1.318.062 Jiwa perempuan 653.457 jiwa.

Profil Hasil Sensus Penduduk Kabupaten Jombang 2020 1


1. Pendahuluan
Sensus Penduduk adalah merupakan amanat Undang-Undang No. 16 Tahun
1997 tentang Statistik, yang dilaksanakan sepuluh tahun sekali pada tahun yang
berakhiran angka nol. Sensus Penduduk 2020 (SP2020) adalah merupakan sensus
penduduk yang ketujuh sejak Indonesia merdeka. Keenam sensus penduduk
sebelumnya dilaksanakan pada tahun 1961, 1971, 1980, 1990, 2000, dan 2010 dengan
menggunakan metode tradisional, yaitu mencatat setiap penduduk dari rumah ke
rumah. Pertama kalinya dalam sejarah sensus penduduk di Indonesia, SP2020
menggunakan metode kombinasi yaitu dengan memanfaatkan data Administrasi
Kependudukan (Adminduk) dari Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan
Sipil (Ditjen Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) sebagai data dasar
pelaksanaan SP2020. Hal ini dirancang dan dilaksanakan sebagai upaya untuk
mewujudkan “SATU DATA KEPENDUDUKAN INDONESIA”.

Secara khusus, tujuan SP2020 adalah menyediakan data jumlah, komposisi,


distribusi, dan karakteristik penduduk Indonesia. Untuk mencapai tujuan tersebut, telah
dilakukan berbagai upaya dan inovasi pada tata kelola SP2020, di antaranya: (a)
menggunakan metode kombinasi dengan memanfaatkan basis data administrasi
kependudukan; (b) memanfaatkan perkembangan teknologi informasi pada kegiatan
pengumpulan data, diantaranya melalui penggunaan Computer Aided Web
Interviewing (CAWI) dalam Sensus Penduduk (SP) Online; (c) memanfaatkan Satuan
Lingkungan Setempat (SLS) sebagai wilayah kerja statistik SP2020; (d) menyesuaikan
jangka waktu tinggal dalam konsep penduduk, dari minimal telah tinggal selama enam
bulan menjadi minimal satu tahun; (e) menggunakan pendekatan keluarga sebagai unit
pendataan; dan (f) menyusun proses bisnis pengumpulan data yang komprehensif
(Gambar 1).

Penetapan Covid-19 sebagai pandemi oleh WHO menjadi tantangan berat pada
pelaksanaan SP2020. Kebijakan pemerintah yang berfokus pada penanganan
pandemi Covid-19 mendorong BPS melakukan penyesuaian tata kelola pada setiap
tahapan proses bisnis dengan tetap berpegang pada tujuan besar SP2020. Beberapa
penyesuaian yang dilakukan adalah sebagai berikut:

 SP Online yang semula dilaksanakan pada tanggal 15 Februari s.d. 31


Maret 2020, diperpanjang hingga 29 Mei 2020;
 Pendataan penduduk yang semula dilaksanakan pada Juli 2020
dimundurkan ke September 2020;

Profil Hasil Sensus Penduduk Kabupaten Jombang 2020 2


Gambar 1. Proses Bisnis Pengumpulan Data Sensus Penduduk 2020

2. Jumlah Penduduk Hasil SP 2020

2.1. Perkembangan Jumlah Penduduk

SP2020 mencatat penduduk Kabupaten Jombang pada bulan September 2020


sebanyak 1.318.062 jiwa. Dibandingkan dengan hasil sensus sebelumnya, jumlah
penduduk Kabupaten Jombang terus mengalami peningkatan. Dalam jangka waktu
sepuluh tahun sejak tahun 2010, jumlah penduduk Kabupaten Jombang mengalami
penambahan sekitar 115.6 ribu jiwa. Dalam kurun waktu sepuluh tahun terakhir (2010-
2020), laju pertumbuhan penduduk Kabupaten Jombang sebesar 0,96 persen per
tahun.

Jumlah Penduduk (ribu jiwa) Laju Pertumbuhan Penduduk (%)

SP1980 941.99

SP1990 1048.81 1.13

SP2000 1126.93 0.74

SP2010 1202.41 0.67

SP2020 1318.06 0.96

Profil Hasil Sensus Penduduk Kabupaten Jombang 2020 3


2.2. Penduduk Berdasarkan Kesesuaian Alamat Domisili dan KK/KTP di
Kabupaten Jombang, 2020
Dari 1.318.062 jiwa penduduk Kabupaten Jombang sejumlah 91,25 persen atau
sekitar 1.202.707 jiwa penduduk berdomisili sesuai KK/KTP. Sementara 8,75 persen
atau sekitar 115.355 jiwa penduduk lainnya berdomisili tidak sesuai KK/KTP (Gambar
2). Jumlah ini sebagai indikasi banyaknya penduduk yang bermigrasi dari SLS tempat
tinggal mereka.

Gambar 2.
Perbandingan Penduduk yang Sesuai dan Tidak Sesuai dengan KK/KTP tahun 2020

8,75 %

91,25 %

KTP Sama KTP Beda

Tabel 2. Jumlah Penduduk Menurut Kesesuaian Alamat KK/KTP dengan


tempat tinggal dan Kabupaten

Kesesuaian Alamat KK/KTP


Wilayah
KTP Sama KTP Beda Total

KABUPATEN JOMBANG 1.202.707 115.355 1.318.062

2.3 Rasio Jenis Kelamin


SP2020 mencatat jumlah penduduk laki-laki di Kabupaten Jombang sebanyak 664.605
orang, atau 50,42 persen dari penduduk Kabupaten Jombang. Sementara, jumlah penduduk
perempuan di Kabupaten Jombang sebanyak 653.457 orang, atau 49,58 persen dari penduduk
Kabupaten Jombang. Dari kedua informasi tersebut, maka rasio jenis kelamin penduduk
Kabupaten Jombang sebesar 101, yang artinya terdapat 101 laki-laki per 100 perempuan di
Indonesia pada tahun 2020.

Profil Hasil Sensus Penduduk Kabupaten Jombang 2020 4


Diterbitkan oleh:

BPS Kabupaten Jombang Konten Berita Resmi Statistik dilindungi oleh Undang-
Jl.Airlangga No 46A Jombang
Telepon: (0321) 861485 Undang, hak cipta melekat pada Badan Pusat
E-mail: bps3517@bps.go.id Statistik. Dilarang mengumumkan, mendistribusikan,
mengomunikasikan, dan/atau menggandakan
Ir Endang Sulastri, MT sebagian atau seluruh isi tulisan ini untuk tujuan
Kepala BPS Kabupaten Jombang komersial tanpa izin tertulis dari Badan Pusat Statistik
Telepon: (0321) 861485
E-mail: ending.sulastri@bps.go.id
Website: https://jombangkab.bps.go.id

Profil Hasil Sensus Penduduk Kabupaten Jombang 2020 5

Anda mungkin juga menyukai