Anda di halaman 1dari 2

Nama : Valysa Aqilah

Kelas : 12 MIPA 3

Tugas ke-4 PKWU

1.     Apa perbedaan dari profesi, profesional, profesionalisme, profesionalisasi,


profesionalitas.

Profesi  merupakan jabatan atau pekerjaan pada bidang tertentu yang menuntut keahlian dan
dapat dipertanggungjawabkan. Keahlian tersebut diperoleh dari pendidikan dan pelatihan
resmi.

Profesional merupakan orang yang yang menyandang suatu pekerjaan atau jabatan yang
dilakukan dengan keahlian atau keterampilan tinggi. Profesional merujuk pada sebutan orang
yang menyandang profesi dan sebutan terhadap penampilan seseorang dalam mewujudkan
unjuk kerja sesuai profesinya.

Profesionalisme adalah sebutan yang mengacu pada sikap mental dalam bentuk komitmen
dari anggota suatu profesi untuk selalu mewujudkan dan meningkatkan kualitas profesinya.

Profesionalisasi menunjuk pada proses peningkatan kualifikasi maupun kemampuan para


anggota profesi dalam mencapai kriteria yang standar dalam penampilannya sebagai anggota
suatu profesi.

Profesionalitas mengacu kepada sikap para anggota profesi terhadap profesinya serta derajat
pengetahuan dan keahlian yang mereka miliki dalam rangka melakukan pekerjaannya.

2.     Sebutkan tiga watak kerja seorang profesional.

 Kerja seorang profesional itu beritikad untuk merealisasikan kebajikan demi tegaknya
kehormatan profesi yang digeluti, dan oleh karenanya tidak terlalu mementingkan
atau mengharapkan imbalan upah materiil;
 Kerja seorang profesional itu harus dilandasi oleh kemahiran teknis yang berkualitas
tinggi yang dicapai melalui proses pendidikan dan/atau pelatihan yang panjang,
ekslusif dan berat;
 Kerja seorang profesional diukur dengan kualitas teknis dan kualitas moral harus
menundukkan diri pada sebuah mekanisme kontrol berupa kode etik yang
dikembangkan dan disepakati bersama di dalam sebuah organisasi profesi.

3.     Sebutkan delapan sifat yang harus dimiliki oleh seorang profesional.

 Menguasai pekerjaan
 Mempunyai loyalitas
 Mempunyai integritas
 Mampu bekerja keras
 Mempunyai Visi
 Mempunyai kebanggaan
 Mempunyai komitmen
 Mempunyai motivasi
4.     Apa yang dimaksud dengan konsep diri dan bagaimana cara mengembangkan
konsep diri yang positif.

Konsep diri adalah cara pandang dan sikap seseorang terhadap diri sendiri. Konsep diri
merupaka inti dari kepribadian seseorang dan sangat berperan dalam menentukan dan
mengarahkan perkembangan kepribadian serta perilaku seseorang di dalam lingkungannya.

Beberapa cara untuk mengembangkan konsep diri yang positif :

 Lebih menghargai diri sendiri


 Selalu berpikir positif
 Dengan senang hati menolong orang lain

5.     Pilih salah satu profesi berikut dan sebutkan kode etiknya : Guru, Dokter,


Pegacara,  Hakim, TNI, Polisi, Jurnalistik dsb  

Kode etik guru :

1. Guru berbakti membimbing anak didik seutuhnya untuk membentuk manusia


pembangunan yang berpancasila.
2. Guru memiliki kejujuran profesional dalam menerapkan kurikulum sesuai dengan
kebutuhan anak didik masing-masing.
3. Guru berusaha memperoleh informasi tentang peserta didik sebagai bahan melakukan
bimbingan dan pembinaan.
4. Guru menciptakan suasana sekolah sebaik-baiknya yang menunjang berhasilnya
proses belajar mengajar.
5. Guru memelihara hubungan baik dengan orang tua murid dan masyarakat sekitarnya
untuk membina peran serta dan tanggung jawab bersama terhadap pendidikan.
6. Guru secara pribadi dan secara bersama-sama mengembangkan dan meningkatkan
mutu dan martabat profesinya.
7. Guru memelihara hubungan profesi semangat kekeluargaan dan kesetiakawanan
nasional.
8. Guru secara bersama-sama memelihara dan meningkatkan mutu organisasi profesi
guru sebagai sarana perjuangan dan pengabdian.
9. Guru melaksanakan segala kebijakan pemerintah di bidang pendidikan.

Anda mungkin juga menyukai