Anda di halaman 1dari 3

ANALISIS PENERAPAN GAYA ARSITEKTUR JEPANG SEBAGAI SOLUSI

PERMASALAHAN ARSITEKTUR TROPIS DI INDONESIA

Ususlan Penelitian

Diajukan untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Metodologi Penelitian Sains dan
Teknologi (Arsitektur)

Oleh:

IKRAR MAULANA MUHARRAM

NIM: 60100119037

PROGRAM STUDI TEKNIK ARSITEKTUR

FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI ALAUDDIN MAKASSAR

2021
Latar Belakang

Indonesia merupakan negara yang berada di wilayah garis khatulistiwa. Hal


ini menyebabkan Indonesia memiliki dua musim, yaitu panas dan musim hujan.
Karena dua musim tersebut, keadaan cuaca di Indonesia mempengaruhi pola tingkah
laku masyarakat Indonesia termasuk penyesuaian tempat tinggal mereka dari waktu
ke waktu. Berdasarkan pengaruh keadaan cuaca tersebut, penerapan arsitektur yang
tepat untuk penyesuaian rumah masyarakat Indonesia adalah arsitektur tropis.

Arsitektur Tropis merupakan sebuah konsep arsitektur yang muncul sebagai


solusi permasalahan pada daerah iklim tropis seperti terik matahari, suhu udara tinggi,
hujan deras, kelembapan udara yang tinggi, kecepatan udara yang rendah, dan
sebagainya. Hal ini menyebabkan masyarakat yang berada di daerah tersebut yang
awalnya tidak nyaman berada di alam terbuka, menjadi nyaman karena berada di
dalam bangunan arsitektur tropis. Desain bangunan tropis biasanya memiliki desain
khas tersendiri dalam mengupas permasalah pada daerah tersebut. Salah satu gaya
arsitektur tropis yang bisa diterapkan adalah gaya arsitektur jepang.

Gaya arsitektur jepang secara tradisional ditandai dengan struktur kayu,


bentuk bangunan panggung, atap genteng tanah atau jerami, dan sebagainya. Ciri
khas lainnya dari gaya arsitektur jepang adalah pintu rumah dengan sistem
geser/slading (fusuma) yang memungkinkan konfigurasi internal ruang untuk
disesuaikan dengan kesempatan yang berbeda. Orang-orang biasanya duduk di atas
bantal atau di lantai, dan kebiasaan ini dilakukan hingga sekarang. Sejak abad ke-19,
arsitektur jepang telah memasukkan unsur-unsur arsitektur gaya barat, modern, dan
post-modern kedalam desain dan konstruksinya, dan saat ini merupakan acuan dalam
desain arsitektur mutakhir dan teknologi.
Rumusan Masalah

1. Apa itu arsitektur tropis?


2. Bagaimana penerapan arsitektur tropis di indonesia?
3. Apa itu arsitektur jepang?
4. Bagaimana ciri dari gaya arsitektur jepang?
5. Apakah ada contoh bangunan bergaya arsitektur jepang di Indonesia?
6. Apakah gaya arsitektur jepang dapat menjadi solusi permasalah arsitektur
tropis di Indonesia?

Anda mungkin juga menyukai