Anda di halaman 1dari 3

REVIEW JURNAL

“KELUARGA SAKINAH DALAM KAJIAN HUKUM ISLAM”

Disusun guna memenuhi tugas: Hukum Keluarga Islam

Diajukan oleh:

MULIZAR
NIM: 4001193020

DOSEN PEMBIMBING:
Prof. Dr. Pagar, M.Ag
Dr. Ramadhan Syahmedi Siregar, M.Ag

PRODI HUKUM ISLAM PROGRAM DOKTORAL


PASCASARJANA UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
MEDAN
2021
A. Identitas Jurnal
Nama Jurnal : Al-Qadha: Jurnal Hukum Islam dan Perundang-Undangan
Volume 7 No 2,
Desember 2020, (h.99-116)
P ISSN 2356-1637 | E ISSN 2581 0103
https://journal.iainlangsa.ac.id/index.php/qadha
https://doi.org/10.32505/qadha.v7i2.1952

B. Penulis Artikel
Nama Penulis : Asman
Affiliasi : Institut Agama Islam Sultan Muhammad Syafiuddin
Email : Sambasraja.asman86@gmail.com
judul Artikel : KELUARGA SAKINAH DALAM KAJIAN HUKUM
ISLAM

C. Kelemahan Artikel Jurnal


Dilihat dari isi artikel ada beberapa kelemahan dari tulisan tersebut diantaranya;
1. Urgensi dari penelitian tidak nampak diutarakan dalam pendahuluan
artikel
2. Tidak mendeskripsikan fenomena yang lagi hits saat ini yang bisa di
korelasikan dengan masalah yang diteliti, namun penulis hanya
menarasikan secara umum saja
3. Belum menemukap gap dari reseacrh yang ada
4. Belum menunjukkan perbedaan dengan artikel yang lain
5. Tujuan spesifik dari artikel belum dimunculkan, namun hanya sekedar
menarasikan konsep hukum yang ada.
6. Temuan (Novelty) yang diberikan belum sesuai dengan judul artikel
Dilihat dari segi sistematika penulisan ada beberapa kata yang salah dalam
penulisan artikel tersebut serta ada bahasa yang ambigu dan bahasa yang kaku
untuk dipahami, sehingga membuat kalimat tersebut kurang efektif.
D. Kelebihan Artikel Jurnal
Penulis memaparkan beberapa contoh mengenai keluarga yang sakinah dalam
hukumm islam sehingga memberikan pemahaman yang baik serta wawasan dalam
berkeluarga bagi para pemuda yang ingin berkeluarga serta referensi yang baik
bagi keluarga-keluarga yang kurang bahagia.

E. Kritikan Terhadap Artikel Jurnal


Sebaiknya didalam menulis sebuah artikel yang berkualitas mengikuti
langkah-langkah researh dari para peneliti yang handal secara nasional bahkan
internasional sehingga artikel tersebut bisa berkualitas secara nasional dan
internasional.

F. Rekomendasi Terhadap Artikel Jurnal


Sebaiknya penulis dimasa yang akan datang di dalam menulis sebuah
artikel, untuk memperhatikan sub-sub yang terdapat pada abstrack, pendahuluan
serta penutup yang baik, kemudian temuan (novelty) itu seharusnya sifatnya yang
sesuai dengan target yang diinginkan berdasarkan judulnya sehingga kualitas
artikelnya menjadi lebih baik di masa yang akan datang. Sebaiknya artikel
sebelum di submit agar terlebih dahulu dibaca secara keseluruhan agar dapat
merevisi tulisan-tulisan yang salah dalam pengetikan artikel serta tata bahasa
yang lebih sempurna kembali.

Anda mungkin juga menyukai