Anda di halaman 1dari 23

Proses, laju, pendekatan, kapasitas dan cara pengukuran

Kuliah 6 Hidrologi Terapan


Nilna Amal, S.T., M. Eng
 Merupakan proses yang penting dalam siklus
hidrologi
 Berfungsi sebagai pengatur keseimbangan
antara limpasan permukaan dengan (surface
run off) dan aliran dasar (baseflow)
 Besarnya sangat bergantung pada tata guna
lahan dan karakteristik DAS
 Definisi: proses masuknya air hujan ke dalam
tanah. Infiltrasi hanya mengacu pada
masuknya air ke dalam tanah.
 Peristiwa air mengalir vertikal ke bawah
disebut dengan perkolasi. Perkolasi
merupakan kelanjutan dari proses infiltrasi
 Sifat fisik tanah (ukuran pori dan distribusi)
 Keadaan tanah
 Keadaan penutup permukaan (vegetal cover)
 Intensitas dan lama hujan
 bila intensitas hujan lebih kecil daripada laju infiltrasi maka semua
air hujan akan terinfiltrasi
 bila intensitas hujan lebih tinggi daripada laju infiltrasi maka
sebagian air hujan akan mengalir sebagai overlandflow, mengikuti
variabilitas infiltrasi.
 Persamaan Horton
 dengan
 fp = laju infiltrasi sesaat
 f0 = laju infiltrasi awal
 fc = laju infiltrasi akhir
 k = tetapan
 Pada dasarnya persamaan Horton hanya berlaku bila
intensitas hujan lebih tinggi dibandingkan dengan laju
infiltrasi sesaat.
 Gaya gravitasi menyebabkan aliran selalu
menuju ke tempat yang lebih rendah,
sedangkan gaya kapiler menyebabkan air
bergerak ke segala arah
 proses infiltrasi tersebut sebenarnya
mencakup tiga proses berurutan, yaitu proses
masuknya air di permukaan tanah (infiltrasi),
lalu proses aliran air dalam tanah (water
movement / water flow), dan perubahan
tampungan dalam tanah (change of storage)
 Dalam infiltrasi dikenal dua istilah yaitu
kapasitas infiltrasi dan laju infiltrasi yang
dinyatakan dalam mm/jam
 Kapasitas infiltrasi adalah laju infiltrasi
maksimum untuk suatu jenis tanah tertentu ;
sedang laju infiltrasi adalah kecepatan
infiltrasi yang nilainya tergantung pada
kondisi tanah dan intensitas hujan.
 Pada saat tanah kering, air terinfiltrasi melalui
permukaan tanah akibat gaya gravitasi dan gaya
kapiler pada seluruh permukaan. Setelah tanah
menjadi basah, gerak kapiler akan berkurang
akibat berkurangnya gaya kapiler. Hal ini akan
menyebabkan laju infiltrasi akan menurun.
 Sementara aliran kapiler pada lapis permukaan
berkurang, aliran akibat pengaruh gaya gravitasi
akan masih tetap terus berlanjut mengisi pori-
pori tanah
 Untuk memperoleh besaran laju infiltrasi,
terdapat beberapa persamaan empirik
maupun teoritik. Persamaan empirik yang
paling banyak diacu dalam pemakaian adalah
persamaan Horton, dalam bentuk :
 Persamaan Horton
 dengan
 fp = laju infiltrasi sesaat
 f0 = laju infiltrasi awal
 fc = laju infiltrasi akhir
 k = tetapan
 Pada dasarnya persamaan Horton hanya berlaku bila
intensitas hujan lebih tinggi dibandingkan dengan laju
infiltrasi sesaat.
 Dalam persamaan ini Horton mengamati
bahwa laju infiltrasi di mulai dari , kemudian
berkurang secara eksponensial menjadi .
 Persamaan lain yang juga digunakan adalah
persamaan Phillip (Chow,1988) dalam bentuk

 dengan:F = infiltrasi kumulatif,
 S = ‘sorptivity’, sebagai fungsi ‘suction
potential’,
 K = konduktivitas (saturated
conductivity)
 Besaran laju infiltrasi dapat diperoleh dengan
melakukan pengukuran di lapangan.
Pengukuran dapat dilakukan dengan
beberapa cara, yaitu :
 Memakai alat ukur infiltrasi
 Infiltrometer
 Rainfall simulator
 Dengan perkiraan analisis hidrograf
 Alat ini adalah sebuah pipa berdiameter 20-100 cm dan panjang
sekitar 25 cm.Pipa ini dimasukkan kurang lebih 10 cm kedalam
tanah.Pipa kemudian diisi air sampai kedalaman tertentu.
Kemudian dilakukan pengukuran sebagai berikut
 Pada dinding pipa ditetapkan dua garis sejajar berjarak sembarang
(misalnya 5 cm)
 Pipa ditekan dimasukkan kedalam tanah
 Air dituangkan sampai dengan batas garis atas
 Muka air akan turun dan waktu yang diperlukan oleh muka air
untuk turun sampai garis bawah dicatat.
 Segera pipa diisi air lagi sampai batas atas, dan pengukuran waktu
turunnyaair dilakukan lagi.
 Urutan tersebut dilakukan terus, dan baru dihentikan setelah
waktu yang tercatat dari beberapa kali pengukuran hampir sama.
 Pengukuran yang lebih baik jika tersedia
peralatannya, dilakukan tidak dengan
mengukur waktu yang diperlukan untuk
terjadinya infiltrasi dalam bebrapa cm, akan
tetapi waktu yang ditetapkan dan jumlah
kumulatif air yang diperlukanlah yang diukur.
 Infiltrometer jenis ini memerlukan peralatan
khusus, yaitu tampungan air dan alat ukur untuk
menetapkan jumlah air yang dialirkan keluar
 Namun pengukuran infiltrometer seperti ini
dinilai kurang teliti karena diduga terdapat aliran
mendatar dalam jumlah yang agak besar. Untuk
mengurangi hal itu digunakan pipa tambahan
dengan diameter kurang lebih dua kali lebih
besar dan dipasang konsentris. Ruang antara
pipa yang didalam dan diluar diisi dengan air
untuk membentuk tirai lembab. Alat ini disebut
double ring infiltrometer
 Namun pengukuran infiltrometer seperti ini
dinilai kurang teliti karena diduga terdapat
aliran mendatar dalam jumlah yang agak
besar. Untuk mengurangi hal itu digunakan
pipa tambahan dengan diameter kurang lebih
dua kali lebih besar dan dipasang konsentris.
Ruang antara pipa yang didalam dan diluar
diisi dengan air untuk membentuk tirai
lembab. Alat ini disebut double ring
infiltrometer
 Untuk menghindari kekurangan yang terdapat
pada infiltrometer maka dibuatlah simulator
hujan (rainfall simulator). Alat ini terdiri dari :
seperangkat alat pembuat hujan buatan
(pompa dean sederet pipa dengan nozzle).
Intensitas hujan yang diinginkan dapat diatur.
Bidang tanah yang digunakan dalam percobaan
ini diisolasikan dan dilengkapi alat-alat
pengukur debit. Luas bidang percobaan tidak
ada ketentuan , namun beberapa percobaan
menggunakan luasan 0,3x0,7m (kecil), 2x4m
(sedang)
 Adapun langkah-langkah percobaan adalah sebagai
berikut :
 Dilakukan kalibrasi terhadap simulator, untuk
memastikan intensitas hujan yang diinginkan.
 Hujan buatan diaktifkan, danpada saat yang
bersamaan debit yang keluar dari bidang percobaan
mulai diukur.
 Percobaan dilakukan terus, sampai diperoleh basaran
debit yang terukur tetap, kemudian hujan buatan
dihentikan. Pada saat itu, berarti intensitas hujan
sama dengan debit ditambah infiltrasi. Pengukuran
debit terus dilakukan sampai betul-betuk sudah tidak
ada lagi air permukaan keluar dai bidang percobaan.
 Pada saat hujan buatan dihentikan, pengukuran
debit masih terus dilakukan, karena masih
terdapat tampungan permukaan yang mengalir
keluar, dan selama itu pula infiltrasi masih
berlangsung, yang lajunya diandaikan
proporsional dengan debit yang masih terjadi
sampai akhirnya menjadi nol. Dari gambar 1,
dapat dimengerti apabila jumlah air yang
tersedia pada saat hujan buatan dihentikan
adalah jumlah air yang dikeluarkan (qr) dan
infiltrasi (fr).
 Laju infiltrasi dapat juga dicari dengan
menggunakan analisis hidrograf. Aliran air
sungai secara ideal terdiri dari 4 unsur :
 Air hujan yang langsung jatuh di sungai
(channel precipitation), dan sering diabaikan
 Limpasan permukaan (surface runoff)
 Aliran antara (interflow, subsurface flow)
 Aliran dasar (baseflow)
 Kecepatan tanggap antara unsur 2,3,4 tidak sama,
maka seringkali hanya unsur 2 dan 3 yang digabung
sehingga aliran dianggap hanya terdiri dari 2 unsur,
yaitu limpasan langsung yang merupakan gabungan
antara limpasan permukaan dan aliran antara dengan
aliran dasar. Pada sebuah hidrograf kedua unsur tsb
dipisahkan, dengan pengertian bahwa aliran dasar
merupakan besaran aliran yang berasal dari infiltrasi.
Dengan demikian bila hujan yang menghasilkan
hidrograf dapat dipisahkan menjadi dua unsur, maka
besaran air hujan yang terinfiltrasi harus sama dengan
aliran dasar.
 Indeks PHI atau indeks infiltrasi merupakan prosedur
yang paling sederhana untuk memperkirakan volume
total aliran permukaan atau air hujan yang hilang
karena terinfiltrasi. Indeks infiltrasi adalah laju rerata
kehilangan air sedemikan sehingga volume air hujan
yang lebih dari laju tersebut adalah sama dengan
aliran permukaan. Indeks infiltrasi banyak digunakan
untuk memperkirakan besarnya infiltrasi didaerah
yang luas atau daerah yang heterogen. Ada dua
macam indeks infiltrasi yang biasa digunakan yaitu
indeks W dan indeks Φ. Indek W adalah laju infiltrasi
rerata atau kapasitas infiltrasi yang diratakan pada
seluruh periode hujan deras.

Anda mungkin juga menyukai