Anda di halaman 1dari 49

BAB II

LANDASAN TEORI

2.1 Definisi Transformator

Transformator atau transformer atau trafo adalah suatu peralatan listrik

elektromagnetik statis yang berfungsi untuk memindah dan mengubah energi

listrik dari satu rangkaian listrik ke rangkaian listrik lainnya, dengan frekuensi

yang sama dan perbandingan transformasi tertentu melalui suatu gandengan

magnet dan bekerja berdasarkan prinsip induksi elektromagnetis.

Simbol transformator yaitu pada Gambar 2.1 berikut :

Gambar 2.1 Simbol transformator

2.2 Prinsip Kerja Transformator

Transformator terdiri atas dua buah kumparan (primer dan sekunder) yang

bersifat induktif. Apabila kumparan primer dihubungkan dengan sumber tegangan

bolak-balik maka fluks bolak-balik akan muncul di dalam inti, karena kumparan

tersebut membentuk jaringan tertutup maka mengalirlah arus primer. Akibat

adanya fluks di kumparan primer, maka di kumparan primer terjadi induksi (self

induction) dan terjadi pula induksi di kumparan sekunder karena pengaruh induksi

dari kumparan primer atau disebut sebagai induksi bersama (mutual induction)

5
yang menyebabkan timbulnya fluks magnet di kumparan sekunder, maka

mengalirlah arus sekunder jika rangkaian sekunder di bebani, sehingga energi

listrik dapat ditransfer keseluruhan (secara magnetisasi).

2.3 Hukum Dasar Prinsip Kerja Transformator

Kumparan yang dihubungkan dengan sumber tegangan bolak-balik disebut

kumparan primer (input) dan kumparan yang lainnya disebut kumparan sekunder

(output). Apabila kumparan primer dihubungkan dengan sumber tegangan bolak-

balik, maka akan mengalir arus dalam kumparan primer menimbulkan perubahan

fluks magnetik dalam inti besi. Perubahan fluks magnetik dalam inti besi

membangkitkan GGL (Gaya Gerak Listrik) induksi pada kumparan sekunder.

Gambar 2.2 Prinsip timbulnya induksi magnet

Gambar 2.3 Prinsip kerja transformator

6
Untuk mengetahui besarnya GGL yang dibangkitkan pada kumparan primer

ataupun sekunder menggunakan rumus yang mengacu pada hukum Induksi

Faraday pada rumus (2.1), sebagai berikut :


Ep = Np (2.1)



Es = Ns (2.2)


Sebagaimana pada rumus 2.1 dan 2.2 bahwasanya nilai GGL pada kumparan

primer maupun kumparan sekunder berbanding lurus dengan banyaknya lilitan

pada kumparan tersebut, sehingga dapat dituliskan :

Ep : Ep = Np : Ns = ɑ (2.3)

Es = (Ns/Np) × Ep (2.4)

Ep = (Np/Ns) × Es (2.5)

Keterangan :

ɑ = Perbandingan transformasi/rasio transformator

Ep = GGL induksi pada kumparan primer (volt)

Es = GGL induksi pada kumparan sekunder (volt)

Np = jumlah kumparan primer

Ns = jumlah kumparan sekunder

Ip = arus di kumparan primer (ampere)

Is = arus dikumparan sekunder (ampere)

Jadi jika jumlah lilitan kumparan sekunder lebih banyak daripada jumlah

lilitan kumparan primer, tegangan sekunder lebih besar dari tegangan primer

(step-up transformer), begitupun apabila jumlah lilitan kumparan primer lebih

banyak daripada jumlah lilitan kumparan sekunder, maka tegangan primer lebih

besar dari tegangan sekunder (step-down transformator).

7
Dengan anggapan tidak adanya energi listrik yang hilang pada

perpindahannya dari kumparan primer ke kumparan sekunder maka :

Wp = Ws (2.6)

Es .Is . t = Ep . Ip . t (2.7)

Is = (Ep / Es) × Ip (2.8)

Is = (Np / Ns) × Ip (2.9)

Ip : Is = Ns : Np = ɑ (2.10)

Dari hubungan itu dapat dilihat bahwa apabila jumlah lilitan pada kumparan

sekunder lebih banyak, maka kuat arus pada kumparan sekunder lebih kecil

daripada kuat arus dalam kumparan primer.

2.4 Jenis Transformator

2.4.1 Berdasarkan Fungsi

1. Transformator sebagai penurun tegangan (Step Down)

Digunakan untuk menurunkan tegangan sesuai dengan kebutuhan

2. Transformator sebagai penaik tegangan (Step Up)

Digunakan untuk menaikkan tegangan sesuai dengan kebutuhan

2.4.2 Berdasarkan Jumlah Fasa

1. Transformator satu fasa

Transformator yang digunakan untuk mengubah energi listrik pada suplai

satu fasa.

2. Transformator tiga fasa

Transformator ini digunakan untuk mengubah energi listrik pada suplai tiga

fasa. Untuk penyaluaran daya yang sama, penggunaan satu unit

8
transformator tiga fasa akan lebih ringan, lebih murah dan lebih efisien

dibandingkan dengan tiga unit transformator satu fasa.

2.4.3 Berdasarkan Pemakaian

1. Transformator daya (Power Transformer)

Transformator dengan daya yang besar dan dengan class tegangan > 36 kV,

biasanya dipasang dari system pembangkit ke jaringan transmisi.

2. Transformator distribusi (Distribution Transformer)

Transformator dengan class tegangan < 36 kV, umumnya digunakan pada

sistem jaringan distribusi.

3. Transformator pengukuran (Instrument Transformer)

Transformator ini digunakan untuk pengukuran. Jenis trafo pengukuran,

yaitu:

a) Transformator arus (Current transformer (CT))

Transformator yang dipakai untuk menurunkan arus agar dapat masuk ke

meter pengukuran.

b) Ttransformator tegangan (Potential Transformer(PT))

Transformator yang dipakai untuk menurunkan tegangan agar dapat

masuk ke meter pengukuran.

2.4.4 Berdasarkan Medium Isolasi

1. Oil Immersed Transformer

Transformator yang menggunakan media isolasi minyak yang mana

bagian aktif dari transformator tersebut dalam mengubah energi yaitu inti

(core) dan belitan (coil) terendam minyak.

9
2. Dry Type Transformer

Transformator yang menggunakan media isolasi udara atau biasa disebut

transformator kering.

2.5 Bagian-bagian Transformator

Setiap bagian pada transformator mempunyai fungsi yang penting. Bagian

yang satu dengan bagian yang lainnya harus saling melengkapi, sehingga menjadi

suatu transformator yang layak untuk digunakan. Transformator dibagi menjadi

dua bagian, yaitu bagian utama dan bagian bantu. Bagian-bagian tersebut yaitu :

2.5.1 Bagian Utama

2.5.1.1 Inti Besi

Inti besi (core) berfungsi untuk mempermudah jalan fluks, yang ditimbulkan

oleh arus listrik yang melalui kumparan. Dibuat dari lempengan-lempengan besi

tipis yang diisolasi oleh silicon, untuk mengurangi panas (sebagai rugi-rugi besi)

yang ditimbulkan oleh arus pusar atau eddy current.

Gambar 2.4 Inti besi (core) transformator

10
2.5.1.2 Belitan (Coil)

Belitan (coil) adalah sejumlah lilitan kawat berisolasi yang membentuk suatu

kumparan. Kumparan tersebut terdiri dari belitan primer (high voltage) dan

belitan sekunder (low voltage) yang diisolasi baik terhadap inti besi maupun antar

kumparan dengan isolasi padat seperti karton, pertinak dan lain-lain.

Bahan yang digunakan sebagai belitan transformator adalah kawat tembaga

yang dilapisi dengan enamel, namun ada juga yang menggunakan kawat dari

bahan alumunium, sehingga terdapat beberapa jenis kombinasi penggunaan kawat

pada belitan high voltage dengan low voltage seperti pada Tabel 2.1.

Tabel 2.1 Kombinasi penggunaan bahan belitan

No Kumparan HV(high voltage) Kumparan LV(lowvoltage)

1 Tembaga (Cu) Tembaga (Cu)

2 Tembaga (Cu) Alumunium (Al)

3 Alumunium (Al) Alumunium (Al)

4 Alumunium (Al) Tembaga (Cu)

Jika kumparan primer dihubungkan dengan tegangan/arus bolak-balik maka

pada kumparan tersebut timbul fluks yang menimbulkan tegangan induksi, bila

pada rangkaian sekunder ditutup (rangkaian diberi beban) maka mengalir arus

pada kumparan tersebut, sehingga kumparan ini berfungsi sebagai alat

transformasi tegangan dan arus.

11
Gambar 2.5 Susunan belitan transformator tiga fasa

2.5.1.3 Minyak Transformator

Minyak transformator berfungsi sebagai media pendingin akibat

transformator beroperasi. Minyak tersebut memindahkan panas (disirkulasi) dan

bersifat pula sebagai isolasi, yang berhubungan dengan daya tegangan tembus

tinggi.

2.5.1.4 Terminal

Hubungan antara kumparan transformator ke jaringan luar melalui terminal

yaitu bushing, yaitu sebuah konduktor yang diselubungi oleh isolator, yang

sekaligus berfungsi sebagai penyekat antara konduktor tersebut dengan tangki

transformator.

Gambar 2.6 Bushing transformator

12
2.5.1.5 Tangki dan Radiator

Tangki transformator berfungsi sebagai tempat diletakkannya belitan dan

tempat minyak transformator, tangki transformator terhubung dengan radiator.

Gambar 2.7 Tangki transformator

Radiator merupakan sirip-sirip yang berada mengelilingi transformator, pada

beberapa transformator berdaya kecil hanya berada di beberapa sisi saja. Radiator

berfungsi sebagai media pendingin pada trafo, dengan konstruksi yang berupa

sirip – sirip dapat meradiasikan panas yang terdapat pada minyak trafo dan untuk

menyalurkan panas dari minyak trafo ke udara. Berdasarkan konstruksinya

radiator terbagi menjadi dua jenis yaitu radiator tipe panel dan radiator tipe

corrugated.

a. Radiator tipe panel

Radiator tipe panel merupakan radiator yang memiliki konstruksi terhubung

dengan body transformator melalui pipa besi. Tipe panel terdiri dari dua jenis,

yaitu tipe valve dan non valve. Tipe valve merupakan tipe radiator yang dapat di

lepas dan dipasang kembali, sedangkan tipe non valve tidak dapat di lepas.

Berikut ini merupakan gambar dari masing-masing jenis tipe radiator:

13
Gambar 2.8 Radiator tipe panel valve

Gambar 2.9 Radiator tipe panel non valve

b. Radiator tipe corrugated

Radiator tipe corrugated merupakan tipe radiator yang terhubung langsung

dengan body trafo, berikut pada gambar 2.10 merupakan gambar radiator tipe

corrugated.

14
Gambar 2.10 Radiator tipe corrugated

2.5.2 Peralatan Bantu

Peralatan bantu sangat berpengaruh terhadap kinerja transformator. Disebut

peralatan bantu karena keberadaannya membuat kinerja transformator menjadi

lebih optimal.

2.5.2.1 Pendingin

Media yang digunakan pada sistem pendingin pada transformator dapat

berupa udara dan minyak. Sistem pengaliran sirkulasi dibagi menjadi :

a. Udara alamiah (Air Natural – AN)

Menggunakan sirkulasi udara sekitar tanpa bantuan alat khusus.

b. Minyak dan udara alamiah ( Oil Natural Air Natural – ONAN )

Sirkulasi perpindahan panas minyak dari dalam transformator menyesuaikan

udara pada bagian luar transformator dan berlangsung secara alamiah tanpa

adanya bantuan tekanan/paksaan. Metode ini bisa juga dilengkapi dengan

radiator.

15
c. Minyak alamiah dan udara tekanan/paksaan (Oil Natural Air Forced –

ONAF )

Untuk membantu mempercepat proses perpindahan panas, media pendingin

didorong oleh tekanan. Sirkulasi perpindahan panas minyak berlangsung

alami sedangkan sirkulasi udaranya menggunakan alatyang dapat menekan

yaitu kipass angin ( fan) khusus transformator.

d. Minyak dan udara tekanan/paksaan (Oil Forced Air Forced – OFAF )

Pada metode sirkulasi paksaan penyaluran panas dapat lebih cepat lagi

karena media pendingin didorong oleh tekanan. Sirkulasi perpindahan panas

minyak dan udaranya menggunakan alat yaitu pompa untuk sirkulasi

minyak dan kipas angin (fan) khusus transformator untuk sirkulasi

udaranya. Metode seperti ini jarang sekali digunakan karena membutuhkan

biayayang lebih besar dibandingkan metode lainnya.

e. Kombinasi alamiah dan tekanan/paksaan ( ONAN/OFAF )

Merupakan gabungan dari metode alamiah dengan metode tekanan/paksaan.

2.5.2.2 Pengubah Tap (Tap Changer)

Berfungsi untuk mengubah tegangan sadapan (sisi tegangan tinggi) untuk

mendapatkan tegangan rendah yang diinginkan dari tegangan jaringan (tegangan

sumber pada sisi tegangan tinggi) yang berubah-ubah.

Gambar 2.11 Tap changer

16
Klasifikasi tegangan penyadapan tanpa beban pada transformator berdasarkan

standar SPLN D3.002-1;2007 dengan langkah sadapan 2,5% bisaa dilihat pada

table 2.2 dibawah ini yaitu pada transformator tiga fasa atau tunggal dengan

sadapan tipe 1 (5 langkah) dan tipe 2 (7 langkah).

Tabel 2.2 Klasifikasi tengan penyadapan

Sistem JTM 3 kawat Sistem JTM 3 kawat


No.
Fasa Tiga Fasa Tunggal Fasa Tiga Fasa Tunggal
Sadapan
Tipe 1 Tipe 2 Tipe 1 Tipe 2 Tipe 1 Tipe 2

1 21 kV 21 kV 21 kV 21 kV 21/√3 kV 21/√3 kV

2 20,5 kV 20,5 kV 20,5 kV 20,5 kV 20,5/√3 kV 20,5/√3 kV

3 20 kV 20 kV 20 kV 20 kV 20/√3 kV 20/√3 kV

4 19,5 kV 19,5 kV 19,5 kV 19,5 kV 19,5/√3 kV 19,5/√3 kV

5 19 kV 19 kV 19 kV 19 kV 19/√3 kV 19/√3 kV

6 - 18,5 kV - 18,5 kV - 18,5/√3 kV

7 - 18 kV - 18 kV - 18/√3 kV

2.5.2.3 Indikator

Untuk mengawasi selama transformator beroperasi, maka perlu adanya

indikator yang dipasang pada transformator. Indikator tersebut adalah sebagai

berikut :

a) Indikator suhu minyak

Gambar 2.12 Indikator suhu minyak

17
b) Indikator suhu belitan

Gambar 2.13 Indikator suhu belitan

c) Indikator permukaan minyak

Gambar 2.14 Indikator permukaan minyak

d) DGPT, Pressure relief valve, dan lainnya.

2.5.2.4 Valve

Pada body transformator terdapat katup (valve) yang terpasang pada beberapa

sisi, fungsi dari valve ini adalah berkaitan dengan minyak transformator.

Berdasarkan letaknya terdapat beberapa jenis valve, yaitu sebagai berikut :

a) Drain Valve

Drain valve merupakan katup yang digunakan untuk mengeluarkan minyak

dari body transformator, drain valve terletak di bagian bawah body

transformator.

18
Gambar 2.15 Drain valve transformator

b) Oil filter valve

Oil Filter valve merupakan katup yang digunakan ketika akan dilakukan

proses penyaringan minyak transformator, filter valve terletak di bagian atas

body transformator, penggunaannya harus disertai dengan drain valve, maka

ketika dilakukan penyaringan minyak transformator, minyak dimasukkan

melalui oil filter valve dan dikeluarkan melalui drain valve, sehingga terjadi

sirkulasi minyak masuk dan keluar body transformator, sedangkan

penyaringan minyak dilakukan diluar transformator dengan menggunakan

alat tersendiri. Gambar oil filter valve ditunjukkan pada Gambar 2.16.

Gambar 2.16 Oil filter valve transformator

19
c) Sampling valve

Sampling valve merupakan katup yang digunakan untuk mengambil contoh

minyak transformator, contoh minyak diambil untuk mengetahui kualitas atau

kondisi minyak transformator setelah sekian lama pemakaian, Sampling valve

terletak di tangki konservator. Berikut adalah gambar sampling valve yang

ditunjukan pada Gambar 2.17.

Gambar 2.17 Sampling valve transformator

2.6 Hubungan Belitan Tiga Fasa

Belitan transformator tiga fasa terdiri dari belitan tegangan tinggi dan belitan

tegangan rendah. Secara umum terdapat tiga belitan primer dan tiga belitan

sekunder, satu belitan untuk satu fasa. Untuk menghubungkan ketiga fasa tersebut

terdapat tiga jenis hubungan belitan, dengan penjelasan sebagai berikut :

2.6.1 Hubungan bintang (Y)

Hubungan bintang merupakan hubungan belitan transformator tiga fasa

dimana salah satu ujung belitan pada masing-masing fasa disatukan, titik

penyatuan hubungan belitan tersebut menjadi titik netral. Arus yang mengalir

pada masing-masing fasa, yaitu IA, IB, dan IC memiliki perbedaan 120° listrik.

20
Pada hubung bintang arus yang mengalir pada masing – masing fasa sama

dengan arus line to line fasa tersebut, sedangkan untuk nilai dari tegangan line to

line (VL-L) sama dengan √3 x tegangan fasa (Vph). Gambar hubungan bintang

ditunjukkan pada Gambar 2.18.

Gambar 2.18 Hubungan bintang (Y)

Berdasarkan gambar 2.18 didapat rumusan :

IA = IB = IC = IL-L (2.11)

IL-L = Iph (2.12)

VAB = VBC = VAC = VL-L dan VAN = VBN = VAN = Vph (2.13)

VL-L = √3 Vph (2.14)

Keterangan :

VL-L = tegangan line to line (Volt)

Vph = tegangan fasa (Volt)

IL-L = arus line (Ampere)

Iph = arus fasa (Ampere)

2.6.2 Hubungan Delta (∆)

Hubungan segitiga (delta) merupakan suatu hubungan transformator tiga fasa,

dimana cara penyambungannya adalah ujung akhir lilitan fasa pertama disambung

21
dengan ujung mula lilitan fasa kedua, akhir fasa kedua dengan ujung mula fasa

ketiga dan akhir fasa ketiga dengan ujung mula fasa pertama. Tegangan

transformator tiga fasa dengan belitan yang dihubungkan segitiga yaitu VA, VB,

VC masing-masing berbeda 120° listrik. Pada hubungan delta (∆) tidak terdapat

titik netral, besarnya nilai tegangan line to line (VL-L) sama dengan nilai tegangan

fasa (Vph), sedangkan nilai arus line to line (IL-L) sama dengan √3 x nilai arus fasa

(Iph). Gambar hubungan delta (∆) ditunjukan pada Gambar 2.19.

Gambar 2.19 Hubungan delta (∆)

Berdasarkan gambar 2.19 didapat rumusan :

IA = IB = IC = IL-L (2.15)

IL-L = √3 Iph (2.16)

VAB = VBC = VAC = VL-L = VA = VB = VA = Vph (2.17)

Keterangan :

VL-L = Tegangan line to line (Volt)

Vph = Tegangan fasa (Volt)

IL-L = Arus line (Ampere)

Iph = Arus fasa (Ampere)

22
2.6.3 Hubungan Zigzag (Z)

Hubungan belitan zigzag digunakan untuk transformator dengan tujuan

khusus, aplikasi dari transformator hubung zigzag adalah dapat menyediakan titik

netral bagi sistem yang tidak memiliki titik netral, selain itu transformator hubung

zigzag dapat digunakan untuk beban yang tidak seimbang, hubungan zigzag

dibentuk dari masing–masing lilitan tiga fasa yang dibagi menjadi dua bagian dan

masing–masing dihubungkan pada kaki yang berlainan. Besarnya nilai tegangan

line to line (VL-L) adalah 3/2 kali tegangan fasa (Vph), dan nilai arus line (IL-L)

sama dengan nilai arus fasa (Iph). Gambar hubungan zigzag ditunjukkan pada

gambar 2.20

Gambar 2.20 Hubungan zigzag (z)

Berdasarkan gambar 2.20 maka didapat rumusan sebagai berikut :

IA = IB = IC = IL (2.18)

IL = Iph (2.19)

VA4 B4 = VB4 C4 = VA4 C4 (2.20)



VL =  x Vph (2.21)

23
Keterangan :

VL-L = Tegangan line to line (Volt)

Vph = Tegangan fasa (Volt)

IL = Arus line (Ampere)

Iph = Arus fasa (Ampere)

2.7 Jenis Hubungan Belitan Transformator Tiga fasa

Belitan transformator 3 fasa pada sisi high voltage dan low voltage dapat

dihubungkan dengan bermacam jenis kombinasi belitan, diantaranya adalah

hubungan Y-Y, ∆-∆, ∆-Y, dan Y-∆. Untuk tujuan tertentu pada lilitan sekunder

dapat dihubung berliku (zigzag). Hubungan zig zag merupakan hubungan bintang

secara istimewa, digunakan pada kondisi diperlukannya titik netral namun dengan

beban yang tidak seimbang. Berikut ini merupakan penjelasan dari masing-masing

jenis hubungan belitan transformator tiga fasa :

2.7.1 Hubungan Wye – wye (Y-Y)

Hubungan Y-Y menandakan pada belitan high voltage terhubung wye (Y)

dan begitu pula pada bagian low voltage terhubung secara wye (Y). Jenis

hubungan Y-Y akan sangat baik hanya jika digunakan dengan beban yang

seimbang, karena pada beban yang seimbang akan menyebabkan nilai arus netral

(IN) sama dengan nol. Dan apabila terjadi beban yang tidak seimbang maka aka

nada arus netral (IN) yang dapat menyebabkan timbulnya rugi – rugi.

Pada hubungan Y-Y tegangan primer fasa adalah :

 
Vph HV = (2.22)
√

24
Rasio perbandingan transformator (a) untuk hubungan Y- Y didapat dengan

membandingkan tegangan saluran (line) antara belitan primer dengan belitan

sekunder, seperti pada rumus berikut :

   
= =a (2.23)
   

Keterangan :

VL HV = Tegangan saluran (line) belitan high voltage (volt])

VL LV = Tegangan saluran (line) belitan low voltage (volt)

Vph HV = Tegangan fasa belitan high voltage (volt)

Vph LV = Tegangan fasa belitan low voltage (volt)

Gambar belitan transformator hubung Y-Y ditunjukkan pada Gambar 2.21

Gambar 2.21 Transformator tiga fasa hubung Y-Y

2.7.2 Hubung Wye – Delta (Y - ∆)

Hubungan Y-∆ menandakan pada belitan high voltage terhubung wye (Y)

dan pada bagian low voltage terhubung secara delta (∆). Transformator dengan

hubungan wye-delta biasa digunakan sebagai transformator penaik tegangan

untuk jalur transmisi listrik, pada hubungan ini high voltage saluran (line)

25
sebanding dengan high voltage fasa (VL HV = √3 Vph HV ) dan nilai low voltage

saluran (line) sama dengan low voltage fasa (VL LV = Vph LV ), sehingga diperoleh

rasio perbandingan transformator hubung Y - ∆ sebagai berikut :

√  
=a (2.24)
 

Gambar hubungan belitan transformator tiga fasa hubung Y - ∆ ditunjukan

pada Gambar 2.22

Gambar 2.22 Transformator tiga fasa hubung Y – ∆

2.7.3 Hubungan Wye – Zigzag (Y-Z)

Hubungan Y-Z menandakan bahwa belitan high voltage terhubung secara

wye (Y) dan pada bagian low voltage terhubung secara zigzag (Z). Pada bagian

high voltage VL HV = √3 x Vph HV, dan pada bagian low voltage dengan hubungan

zigzag VL LV =32 x Vph LV sehingga diperoleh rasio perbandingan transformator

hubung Y-Z adalah sebagai berikut :

√  
  = a (2.25)
  

26
Gambar hubungan belitan transformator tiga fasa hubung Y-Z ditunjukkan pada

Gambar 2.23

Gambar 2.23 Transformator tiga fasa hubung Y-Z

2.7.4 Hubungan Delta – Wye (∆ -Y)

Hubungan ∆ -Y menandakan pada belitan high voltage terhubung delta (∆)

dan pada bagian low voltage terhubung secara wye (Y). Hubungan delta – wye

biasa digunakan pada trafo penurun tegangan, yaitu dari saluran transmisi menuju

saluran distribusi. Besarnya tegangan saluran (line) pada sisi high voltage sama

dengan tegangan fasanya (VL HV = Vph HV) sedangkan besarnya tegangan saluran

(line) pada sisi low voltage sebanding dengan besarnya tegangan fasa (VL LV = √3

Vph LV ).

Rasio perbandingan transformator hubung ∆ -Y adalah sebagai berikut :


 
= (2.26)
√  

Gambar hubungan ∆ -Y ditunjukan pada Gambar 2.24.

27
Gambar 2.24 Transformator tiga fasa hubung ∆-Y

2.7.5 Hubung Delta Delta (∆ - ∆)

Pada transformator tiga fasa dengan hubungan ∆-∆, tegangan saluran (line)

dan tegangan fasa sama untuk sisi high voltage dan low voltage transformator

(VRS = VST = VTR = VLN). sehingga diperoleh rasio perbandingan transformator

untuk hubung ∆ - ∆ sebagai berikut :

   
= =a (2.27)
   

Gambar transformator hubung ∆ - ∆ ditunjukan pada Gambar 2.25.

28
Gambar 2.25 Transformator tiga fasa hubung ∆ – ∆

2.7.6 Hubungan Delta – Zigzag (∆ - Z)

Transformator dengan hubungan (∆-Z) menandakan bagian high voltage

terhubung delta dan bagian low voltage terhubung zigzag. Besarnya tegangan line

to line pada bagian high voltage sama dengan tegangan fasa (VL HV = Vph), dan

pada bagian low voltage dengan hubungan zigzag (VL LV= 32 x Vph LV), sehingga

diperoleh rasio perbandingan transformator hubung ∆ - Z adalah sebagai berikut :


 
  = a (2.28)
  

Gambar rangkaian hubungan ∆ - Z dapat dilihat pada Gambar 2.26

29
Gambar 2.26 Transformator tiga fasa hubung ∆ – Z

2.8 Vector Group Transformator

Pada transformator, vector group merupakan salah satu identitas yang dapat

ditemukan pada nameplate transformator, vector group transformator menyatakan

bagaimana jenis konfigurasi belitan transformator pada bagian tegangan tinggi

dan pada bagian tegangan rendah.

Jenis vector grup transformator sangat penting sebelum mengkoneksikan dua

atau lebih transformator secara paralel, apabila terjadi hubungan paralel antara dua

atau lebih transformator dengan vector group yang berbeda maka akan terjadi

perbedaan fasa pada bagian sekunder transformator, sehingga mengakibatkan

perbedaan potensial dan akan mengalirkan arus pada bagaian sekunder antar

transformator tersebut, efek yang terjadi arus akan sangat merusak transformator

yang dioperasikan.

Mengacu pada standart IEC (Interational Electrotechnical Commision),

penulisan notasi vector group transformator terdiri dari dua huruf atau lebih yang

diikuti dengan satu atau dua digit, berikut adalah penjelasannya :

30
1. Huruf pertama menggunakan huruf kapital D, Y, Z untuk bagian tegangan

tinggi transformator. D untuk hubungan delta (∆), Y untuk hubungan wye

(Y), dan Z untuk hubungan zig zag (interconnected star),

2. Huruf kedua merupakan huruf kapital dengan ukuran lebih kecil berupa huruf

N, huruf tersebut menandakan adanya titik netral pada bagian tegangan tinggi

transformator,

3. Huruf ketiga merupakan huruf non kapital d, y, z untuk bagian tegangan

rendah transformator, d memiliki arti hubung delta (∆), y untuk hubungan

wye (Y), dan z untuk hubungan zig zag (interconnected star),

4. Huruf keempat menggunakan huruf non kapital n yang menyatakan adanya

titik netral pada bagian tegangan rendah,

5. Simbol kelima berupa angka yang terdiri dari satu atau dua digit, angka ini

mengacu pada bilangan jam 1-12 yang menunjukkan besarnya perbedaan fasa

antara bagian primer dengan bagian sekunder transformator.

Contoh :

Vector group Dyn-1. Memiliki arti bahwa bagian primer terhubung secara

delta (∆), bagain sekunder terhubung secara wye (Y), pada bagain sekunder

terdapat titik netral, dan perbedaan fasa antara primer dengan sekunder

menunjuk angka jam 1, yaitu 30o.

Ynd-5. Memiliki arti bagian primer terhubung secara wye (Y), terdapat titik

netral pada bagian primer, bagian sekunder terhubung secara delta (∆), dan

perbedaan fasa antara primer dengan sekunder menunjuk angka 5, yaitu

sebesar 150o.

31
Untuk menentukan jenis vector group transformator mengacu pada hal-hal

berikut :

1. Bagian primer ditetapkan sebagai sisi tegangan tinggi (HV), dan bagian

sekunder ditetapkan sebagai sisi tegangan rendah (LV),

2. Angka jam pada notasi transformator yaitu dari jam 1 – 12, satu putaran jam

adalah 360o dan terdiri dari 12 angka, sehingga sudut antara angka jam yang

berurutan besarnya adalah 30o,

3. Bagian tegangan tinggi (primer) dianggap sebagai jarum panjang, dan

ditetapkan pada posisi jam 12. Bagian tegangan rendah (sekunder) dianggap

sebagai jarum pendek dan bebas untuk bergerak,

4. Sudut antara jarum panjang dan jarum pendek menunjukan perbedaan sudut

fasa antara bagian primer dengan sekunder.

2.9 Konfigurasi Belitan Transformator

Pada transformator tiga fasa, konfigurasi hubungan belitan merupakan hal

yang perlu diperhatikan pada saat proses pembuatan transformator, karena

bagaimana konfigurasi belitan tersebut tersusun merupakan dasar terjadinya

perbedaan fasa antara belitan tegangan tinggi dengan belita tegangan rendah.

Umumnya belitan transformator terhubung secara wye-delta, delta-wye, delta-

delta, wye-wye, dan untuk keperluan khusus juga terdapat hubungan delta-zigzag,

dan wye-zigzag, namun disamping jenis hubungan tersebut terdapat variasi

hubungan dengan adanya perbedaan angka jam vector group transformator.

Mengacu pada standar IEC 76-1 : 1993 simbol terminal tegangan tinggi

transformator menggunakan 1U, 1V, 1W, dan untuk tegangan rendah

32
menggunakan 2U, 2V, 2W sedangkan untuk titik netral menggunakan simbol 1N

pada sisi tegangan tinggi dan 2N untuk sisi tegangan rendah. Untuk

mempermudah dalam penulisan dan penjelasan, penulis menggunakan simbol A,

B, C untuk menunjukan belitan tegangan tinggi dan a, b, c untuk belitan tegangan

rendah.

Terdapat dua buah belitan pada masing – masing fasa yaitu belitan tegangan

tinggi dan tegangan rendah, belitan tegangan tinggi dan tegangan rendah terletak

pada batang core yang sama, satu belitan memiliki dua buah ujung terminal

utama, seperti ditunjukkan pada Gambar 2.27

Gambar 2.27 Konstruksi belitan transformator tiga fasa

Pada bagian tegangan tinggi terminal A1-A2 dikoneksikan dengan terminal

B1-B2 dan C1-C2, pada bagian tegangan rendah terminal a1-a2 dikoneksikan

dengan terminal b1-b2 dan c1-c2 . Jenis hubungan yang terjadi dapat berupa

hubungan Yd#, Yy#, Dy#, Dd#, dan juga terdapat jenis Dz# dan Yz# untuk

transformator jenis hubungan khusus, notasi # menunjukan besarnya perbedaan

sudut fasa yang mengacu pada angka jam vector group.

Berikutnya akan dijelaskan jenis-jenis hubungan vector group transformator,

dengan format penulisan mengacu pada point – point berikut :

33
1. Warna pada gambar belitan diberikan untuk mendukung penjelasan secara

visual.

2. Gambar belitan yang berwarna merah untuk belitan A, kuning untuk belitan B

dan hitam untuk belitan C.

3. Belitan dengan warna yang sama terletak pada batang core yang sama dan

mendapatkan tegangan dengan fasa yang sama, oleh karena itu fasor dengan

warna yang sama harus digambarkan sedemikian mungkin sejajar antara fasor

pada bagian tegangan tinggi dengan fasor pada bagian tegangan rendah

4. Pada batang core yang sama, belitan yang memiliki tanda terminal sejenis

menyatakan polaritas yang sama, seperti pada belitan A1A2 dan a1a2, maka

terminal A1 dan a1 memiliki polaritas yang sama, begitu pula dengan terminal

lainnya.

2.9.1 Konfigurasi Jenis Hubungan Yd# (Wye – Delta)

Jenis hubungan Yd# pada bagian tegangan tinggi terhubung wye dan pada

bagian tegangan rendah terhubung delta, pada umumnya terdapat titik netral pada

bagian tegangan tinggi sehingga jenis hubungannya menjadi YNd#. Berikut ini

merupakan contoh jenis konfigurasi YNd-1 :

2.9.1.1 Hubungan YNd-1

Untuk membuat hubungan YNd-1 diagram fasor bagian tegangan tinggi wye

ditetapkan pada jam 12, lalu diagram fasor tegangan rendah delta ditempatkan

pada jam 1, yaitu bergeser 30o tertinggal dari jam 12. Maka pada diagram jam

terlihat fasor 1N – A1 mendahului 30o dari fasor 2N – a1, pada fasor delta terdapat

titik netral secara virtual yang tidak terhubung dengan bushing, namun dapat

ditemukan secara geometris. Seperti pada Gambar 2.28

34
(a)

Tegangan tinggi (b) Tegangan rendah

(c)

Gambar 2.28 Hubungan YNd-1

(a) Diagram fasor vector group YNd-1

(b)Hubungan belitan tegangan tinggi dan tegangan rendah

(c) Diagram fasor YNd-1 berdasarkan angka jam

35
2.9.2 Konfigurasi Jenis Hubungan Yy# (Wye – Wye)

Jenis hubungan Yy# menandakan pada bagian tegangan tinggi dan tegangan

rendah sama-sama menggunakan hubungan wye (Y), pada umumnya hubungan Y

memiliki titik netral yang terhubung dengan bushing sehingga menjadi jenis

hubungan YNyn#, dengan # merupakan notasi angka jam vector group. Berikut

ini akan dijelaskan mengenai konfigurasi hubungan Ynyn-6 :

2.9.2.1 Hubungan Ynyn-6

Hubungan Ynyn-6 bagian tegangan tinggi dan bagian tegangan rendah

memiliki perbedaan sudut fasa 180o. diagram fasor bagian tegangan rendah

mengarah pada angka jam 6, untuk membuatnya cukup dengan membalik

terminal pada bagian tegangan rendah yang semula dijadikan titik netral pada

bagian tegangan tinggi kini menjadi terhubung dengan bushing, apabila pada

bagian tegangan tinggi terminal A1, B1, C1 terhubung dengan bushing dan

terminal A2, B2, C2 yang digabungkan menjadi titik netral, maka pada bagian

tegangan rendah merupakan kebalikannya, yaitu terminal a1, b1, c1 digabungkan

menjadi titik netral dan terminal a2, b2, c2 dihubungkan dengan bushing, dengan

konfigurasi seperti ini maka akan didapatkan hubungan vector group Ynyn-6

seperti ditunjukkan pada Gambar 2.29

36
(a)

Tegangan tinggi (b) Tegangan rendah

(c)

Gambar 2.29 Hubungan YNyn-6

(a) Diagram fasor vector group YNyn-6

(b) Hubungan belitan tegangan tinggi dan tegangan rendah

(c) Diagram fasor YNyn-6 berdasarkan angka jam

37
2.9.3 Konfigurasi Jenis Hubungan Dy# (Delta – Wye)

Jenis hubungan Dy# pada bagian tegangan tinggi belitan terhubung secara

delta (∆) dan pada bagian tegangan rendah belitan terhubung secara wye (Y), pada

umumnya hubungan Dy# memiliki titik netral pada bagian tegangan rendah

sehingga notasi jenis hubungannya menjadi Dyn#, dengan # menunjukan notasi

angka jam vector group. Berikut akan dijelaskan konfigurasi belitan untuk

hubungan Dyn-5.

2.9.3.1 Hubungan Dyn-5

Untuk membentuk hubungan Dyn-5 yang disesuaikan adalah konfigurasi

pada bagian tegangan rendah, kini akan dibuat agar fasor bagian tegangan rendah

tertinggal dari fasor tegangan tinggi sebesar 150o dikarenakan angka jam vector

group mengarah pada angka jam 5, Untuk itu pada bagian tegangan tinggi

terminal A1 disambungkan dengan C2, terminal A2 dihubungkan dengan B1, dan

terminal B2 dihubungkan dengan C1. Sedangkan pada bagian tegangan rendah

belitan dikonfigurasikan dengan membalik polaritas dari umumnya bentuk

hubungan wye, yaitu terminal a2, b2, c2 terhubung dengan bushing dan terminal a1,

b1, c1 saling terhubung menjadi titik netral, dengan konfigurasi seperti ini maka

akan terbentuk hubungan dengan vector group Dyn-5, dapat dilihat pada diagram

angka jam bahwa fasor 1N – A1 mengarah pada angka jam 12, sedangkan fasor

2N – a2 mengarah pada angka jam 5, hal tersebut ditunjukan pada Gambar 2.30

38
(a)

Tegangan tinggi (b) Tegangan rendah

(c)

Gambar 2.30 Hubungan Dyn-5


(a) Diagram fasor vector group Dyn-5
(b) Hubungan belitan tegangan tinggi dan tegangan rendah
(c) Diagram fasor Dyn-5 berdasarkan angka jam

39
2.9.4 Konfigurasi Jenis Hubungan Dd# (Delta – Delta)

Transformator dengan hubungan Dd# menandakan bahwa pada bagian

tegangan tinggi dan tegangan rendah sama-sama menggunakan hubungan belitan

delta (∆), transformator dengan hubungan Dd# biasa digunakan untuk sistem yang

tidak memeiliki titik netral.

2.9.4.1 Hubungan Dd-0

Untuk membuat hubungan Dd-0 bagian tegangan tinggi dan tegangan rendah

transormator dihubung secara delta (∆) dan diagram fasor keduanya yaitu 1N-A1

dan 2N-a1 ditempatkan pada angka jam 12, hal ini dikarenakan angka jam vector

group adalah 0 yang berarti tidak terdapat perbedaan fasa antara bagian tegangan

tinggi dan bagian tegangan rendah, pada bagian tegangan tinggi maupun tegangan

rendah terminal A1 dihubungkan dengan terminal B2, terminal B1 dihubungkan

dengan terminal C2, dan terminal C1 dihubungkan dengan terminal A2, dengan

konfigurasi seperti ini maka akan didapatkan hubungan beitan dengan vector

group Dd-0.

(a)

40
Tegangan tinggi (b) Tegangan rendah

(c)

Gambar 2.31 Hubungan Dd-0

(a) Diagram fasor vector group Dd-0

(b) Hubungan belitan tegangan tinggi dan tegangan rendah

(c) Diagram fasor Dd-0 berdasarkan angka jam

2.9.5 Konfigurasi Hubungan Yz# dan Dz#

Untuk membuat transformator dengan hubungan zig-zag pada bagian

sekunder, terdapat beberapa point tambahan yang perlu untuk diperhatikan, yaitu

sebagai berikut :

1. Pada hubungan zigzag, terdapat tiga buah belitan di masing – masing batang

core, satu belitan untuk tegangan tinggi dan dua belitan untuk tegangan

41
rendah, kedua belitan yang terdapat pada bagian tegangan rendah memiliki

jumlah turn belitan yang sama.

2. Pada masing-masing batang core, belitan dengan polaritas sejenis memiliki

polaritas yang sama. Pada terminal A1A2, a1a2, dan a3a4 maka terminal A1, a1,

dan a3 memiliki polaritas yang sama, begitupun dengan terminal lainnya.

3. Diagram vector dengan warna yang sama menandakan belitan terletak pada

batang core yang sama, dan sedemikian mungkin harus digambar dengan arah

yang sejajar.

2.9.5.1 Hubungan Dz-6 (Delta-Zigzag)

Untuk membuat hubungan Dz-6 pada bagian tegangan tinggi dibentuk

hubungan delta (∆) dengan fasor 1N-A1 ditetapkan pada angka jam 12, pada

bagian sekunder dibentuk hubungan zig –zag dengan fasor 2N-a1 di angka jam 6.

Terminal A1, B1, dan C1 terhubung dengan bushing, pada bagian sekunder

terminal a2, b2, dan c2 terhubung dengan bushing, sedangkan terminal lainnya

terkoneksi internal. Untuk mendapatkan perbedaan fasa 180o, pada hubungan Z

belitan a2a1 terhubung dengan belitan b3b4, sehingga akan didapatkan fasor 2Na2

dimana 2Na2 = b4b3 + a1a2. Seperti ditunjukkan pada Gambar 2.32

42
Tegangan tinggi (b) Tegangan rendah

(c)

Gambar 2.32 Hubungan Dzn-6

(a) Diagram fasor vector group Dzn-6

(b) Hubungan belitan tegangan tinggi dan tegangan rendah

(c) Diagram fasor Dzn-6 berdasarkan angka jam

2.9.5.2 Hubungan YNzn5 (Wye-Zigzag)

Untuk membuat hubungan YNzn-5 pada bagian tegangan tinggi dihubung

wye (Y) dan diagram fasor 1N-A1 ditempatkan pada angka jam 12, pada bagian

tegangan rendah dihubung Z dengan diagram fasor 2N-a1 mengarah pada angka

jam 5. Pada bagian tegangan tinggi terminal A1, B1, C1 menuju bushing, dan pada

bagian tegangan rendah terminal a4, b4, c4 menuju bushing, sedangkan terminal

lainnya terkoneksi secara internal, untuk mendapatkan perbedaan fasa sebesar

43
150o, belitan b2b1 dihubungkan dengan belitan a3a4, sehingga didapatkan fasor

2Na4 yang berselisih 150o tertinggal dengan fasor 1NA1, dimana 2Na4 = b2b1 +

a3a4. Untuk menentukan hubungan terminal lainnya pada bagian tegangan rendah

dapat diketahui dengan mencari fasor yang sejajar, fasor yang sejajar menandakan

bahwa fasor tersebut terletak pada batang core yang sama, dan memilik fasa yang

sama, dan untuk menentukan tanda terminalnya adalah dengan menyamakan

tanda terminal pada bagian tegangan tinggi dengan tegangan rendah, dari Gambar

3.7(a) terminal A1-A2 dengan terminal a1-a2 dan a3-a4 memiliki fasor yang sejajar ,

dalam menandai terminalnya, terminal A1, a1, dan a3 memiliki polaritas yang

sama, maka harus terletak pada ujung fasor yang sama. Penjelasan mengenai

gambar fasor, hubungan belitan dan fasor menurut angka jam dapat dilihat pada

Gambar 2.33

(a)

44
Tegangan tinggi (b) Tegangan rendah

(c)

Gambar 2.33 Hubungan YNzn-5

(a) Diagram fasor vector group YNzn-5

(b) Hubungan belitan tegangan tinggi dan tegangan rendah

(c) Diagram fasor YNzn-5 berdasarkan angka jam

Mengacu pada SPLN 50 tahun 1997, terdapat empat macam jenis

transformator berdasarkan kelompok vector group dan titik netralnya, yaitu :

1. Kelompok vector group Yzn-5

Transformator dengan vector group Yzn-5 digunakan untuk transformator

dengan kapasitas ≤ 160 kVA.

45
2. Kelompok vector group Dyn-5

Transformator dengan vector group Dyn-5 digunakan untuk transformator

dengan kapasitas > 200 kVA.

3. YNyn-0

Transformator dengan vector group Ynyn-0 digunakan pada sistem jaringan

empat kawat tiga fasa.

4. YNd-5

Transformator dengan vector group YNd-5 digunakan pada pembangkit

listrik, semisal PLTU, PLTA.

Telah diketahui bahwa konfigurasi belitan transformator akan mempengaruhi

keadaan lagging atau leading antara belitan tegangan tinggi terhadap tegangan

rendah. Pada standard IEC 60076-1 telah dikelompokan jenis vector group yang

memungkinkan untuk dibentuk seperti ditunjukan pada tabel 2.3.

46
Tabel 2.3 Kelompok vector group transformator berdasarkan standar IEC 60076

2.10 Polaritas Transformator

Polaritas transformator merupakan notasi yang menunjukkan arah sesaat dari

aliran arus pada bagian tegangan tinggi dan tegangan rendah. Polaritas

transformator perlu diketahui ketika akan melakukan operasi paralel pada

transformator. Polaritas transformator terdiri dari dua jenis, yaitu :

1. Polaritas penjumlahan (Additive polarity)

47
2. Polaritas pengurangan (Subsractive polarity)

Mengacu pada standar ANSI (American National Standard Institute), pada

sisi tegangan tinggi transformator, terminalnya diberi tanda H1, H2, H3, sedangkan

pada sisi tegangan rendahnya diberi tanda X1, X2, X3, jenis polaritas transformator

dapat dillihat pada Gambar 2.34 dan Gambar 2.35

Gambar 2.34 Polaritas penjumlahan (Additive polarity)

Gambar 2.35 Polaritas pengurangan (substractive polarity)

2.11 Kerja Paralel Transformator Tiga Fasa

Ketika transformator digunakan untuk melayani beban yang besar maka

membutuhkan kapasitas daya yang besar pula, agar tidak mengganti transformator

dengan daya yang lebih besar, maka dapat dilakukan kerja paralel pada suatu

ransformator dengan mengoperasikan kerja paralel pada dua transformator atau

lebih. Transformator dikatakan beroperasi paralel bilamana transformator tersebut

dikoneksikan pada sistem primer dan sekunder yang sama dan letaknya cukup

48
berdekatan (dalam satu busbar) sehingga impedansi eksternal akibat pemakaian

busbar untuk koneksi paralel dapat diabaikan dibandingkan dengan impedansi

pada internal transformator.

2.11.1 Fungsi Kerja Paralel dan Keuntungannya

Operasi paralel berfungsi untuk menggabungkan dua atau lebih transformator

yang mempunyai karakteristik listrik sama untuk memikul beban secara bersama-

sama.

Keuntungan operasi paralel adalah sebagai berikut :

a. Pada saat pemeliharaan (maintenance) trafo, penyaluran listrik dapat

dibebankan pada transformator yang lain, sehingga proses pemeliharaan

(maintenance) dapat dilakukan secara bergantian.

b. Kontinuitas penyaluran listrik terjamin, karena ketika ada trafo yang

mengalami gangguan, trafo yang lainnya masih bisa menyalurkan listrik.

2.11.2 Syarat Kerja Paralel Transformator Tiga Fasa

Tidak semua transformator dapat diopersaikan secara paralel, ada beberapa

syarat yang harus terpenuhi agar transformator dapat dioperasikan secara paralel,

yaitu sebagai berikut :

1. Tegangan kerja transformator pada sisi tegangan tinggi dan tegangan rendah

harus sama. Apabila tidak sama maka tegangan induksi pada kumparan

sekunder masing-masing transformator tidak sama. Perbedaan ini akan

menyebabkan terjadinya arus pusar pada kumparan tegangan rendah ketika

transformator dibebani.

Arus ini akan menimbulkan panas pada kumparan tersebut, besarnya arus

pusar tersebut adalah :

49
 
Ips =   (2.30)
 

Gambar 2.36 Arus pusar transformator berbeban

2. Polaritas masing – masing transformator harus sama.

3. Tegangan impedansi pada keadaan beban penuh harus sama, kedua

transformator membagi beban sesuai dengan kemampuan kVA-nya, sehingga

tegangan impedansi pada keadaan beban penuh kedua transformator tersebut

sama. Apabila nilai impedansi sistem dari transformator yang akan diparalel

berbeda, maka distribusi beban tidak maksimal. Berikut ini merupakan rumus

perhitungan mengenai pengaruh impedansi terhadap distribusi pada masing-

masing transformator yang diparalel :

 !"#$ %&'($) !&$


#!)!* #!%+ %&!,- .!"/ $!&!))
Supply = kapasitas trafo ×  !"#$ %&!,-
(2.31)

Contoh :

Dua buah trafo akan dioperasikan paralel dengan masing- masing spesifikasi

sebagai berikut :

Trafo I : 3Ø ; 50 Hz ; 1000 kVA ; 20 kV – 400/231 V ; Dyn-5 ;

impedansi 5%

50
Trafo II : 3 ; 50 Hz ; 800 kVA ; 20 kV – 400/231 V ; Dyn-5 ;

impedansi 4,5%

Untuk mementukan suplai masing-masing trafo dan total suplai kedua

transformator tersebut sebagai berikut :

0,2 %
Trafo 1 = 1000 kVA × = 900 kVA
2 %

0,2 %
Trafo 2 = 800 kVA × 0,2 % = 800 kVA

Total kapasitas paralel = 900 kVA + 800 kVA = 1700 kVA

Apabila disuplai sesuai kapasitas transformator, maka :

4-%!) #+)!$ '!!#$%!# "-$"!)


Suplai = kapasitas trafo × (2.32)
4-%!) #+)!$ '!!#$%!# %-%!)

Mengacu pada perhitungan di atas, apabila masing-masing transformator

suplai sesuai kapasitas nominalnya, untuk menentukan suplai masing-

masing transformator adalah sebagai berikut :

Total kapasitas nominal = 1000 kVA + 800 kVA = 1800 kVA

5677 '8
Suplai trafo 1 = 900 kVA × 5977 '8 = 953 kVA

5677 '8
Suplai trafo 2 = 800 kVA × 5977 '8 = 847 kVA

Total suplai = 953 kVA + 847 kVA = 1800 kVA

Berdasarkan perhitungan diatas, distribusi masing-masing transformator

tidak maksimal, yaitu trafo 1 dibebani lebih rendah sebesar 47 kVA dan

trafo 2 over load sebesar 47 kVA.

4. Frekuensi transformator harus sama

5. Jumlah fasa harus sama

51
6. Kelompok vector group harus sama, jika vector groupnya tidak sama, maka

selisih antara vector group transformator pertama dan transformator kedua

sebesar 120o.

Berdasarkan IEC 60076, apabila ada dua buah transformator atau lebih yang

akan diparalel, namun vector group kedua trafo tersebut berbeda, maka masih

dimungkinkan untuk dioperasikan parallel asalkan masih termasuk kedalam

satu kelompok bilangan jam.

Kelompok bilangan jam yang dapat diparalel :

a. Group I Bilangan Jam 0, 4 dan 8

b. Group II Bilangan Jam 6, 10 dan 2

c. Group III Bilangan Jam 1 dan 5

d. Group IV Bilangan Jam 7 dan 11

Contoh : hubungan paralel antara vector group Dyn-1 dengan vector group

Dyn-5

52
Gambar 2.37 Hubungan paralel Dyn-1 dengan Dyn-5

7. Perbandingan reaktansi dengan tahanan sebaiknya sama, apabila

perbandingan reaktansi dengan tahanan sama, maka transformator tersebut

bekerja pada faktor daya yang sama.

53

Anda mungkin juga menyukai