Anda di halaman 1dari 3

Manajemen bisnis adalah proses atau kegiatan merencanakan, mengorganisasikan, mengarahkan, dan

mengendalikan organisasi bisnis untuk mencapai tujuan yang ingin dicapai oleh organisasi bisnis
tersebut. Manajemen memiliki fungsi utama yaitu perencanaan, pengorganisasian, kepemimpinan dan
pengendalian. Dalam fungsi perencanaan manajer merencanakan kegitan perusahaan baik jangka
pendek, menengah maupun jangka panjang. Fungsi pengorganisasian adalah pengaturan sumber daya
yang baik guna melakukan pekerjaan yang efektif dan efesien. Fungsi kepemimpinan yaitu memberi
petunjuk serta memotivasi karyawan untuk mencapai tujuan dalam organisasi. Fungsi pengendalian
yaitu proses mengevaluasi,monitoring dan mengoreksi kegiatan yang dilakukan oleh organisasi tersebut.

Dalam prosesnya manajemen dan organisasi saling terkait. Dikarenakan manajemen adalah sebuah
proses atau kegiatan tertentu yang dilakukan untuk mencapai tujuan organisasi. Dalam organisasi
memiliki struktur-struktur tertentu untuk menggerakan masing-masing bagian dari struktur organisasi
tersebut diperlukan manajemen yang memiliki dungsi utama perencanaan, pengorganisasian,
kepemimpinan dan pengendalian untuk mencapai tujuan organisasi tersebut. Dalam proses tersebut
manajer akan dihadapkan dengan berbagai masalah yang mampu menyebabkan beberapa perubahan
dalam organisasi. Perubahan- perubahan tersebut diharapkan dapat mengembangkan organisasi, ada
beberapa nilai yang mendasari pengembangan organisasi diantaranya :

1. Tanggap pada orang lain


2. Percaya dan dukungan
3. Kesamaan kekuasaan
4. Konfrontasi
5. Partisipasi

Pengembangan organisasi juga memiliki beberapa teknik diantaranya :

1. Pelatihan sensitivitas
2. Survei
3. Konsultasi proses
4. Membangun tim
5. Pegembangan antar kelompok
6. Pencaian apresiatif

Sekian dan terimakasih

Sumber :

1. Buku Materi Pokok EKMA 4111 Pengantar Bisnis


Identitas nasional adalah satu hal yang penting bagi setiap bangsa dan Negara. Begitu pula halnya bagi
Indonesia. Identitas nasional tidak hanya penting dalam memupuk rasa bangga setiap warga Negara
terhadap negaranya, tetapi juga menjamin eksistensi bangsa dan Negara tersebut didalam pergaulan
dunia yang dinamis dan selalu mengalami perubahan. Di era globalisasi seperti sekarang ini, kebutuhan
akan identitas nasional menjadi hal yang sangat mendesak. Semenjak awal abad XXI, dunia teah
diwarnai dengan fenomena globalisasi yang membawa perubahan besar hampir semua Negara di dunia,
termasuk di Indonesia. Untuk mengatasi hal tersebut Indonesia perlu meningkatkan rasa bangga
terhadap identitas bangsa. Salah satu identitas nasional adalah Pancasila. Untuk meningkatkan
internalisasi Pancasila sebagai identitas nasional yaitu dengan memberikan pengetahuan pancasila sejak
dini, menanamkan dan mengamalkan nilai-nilai yang terkandung dalam pancasila dalam kehidupan
sehari-hari, memberikan contoh teladan seperti disiplin, sikap toleran dan sikap religius, memupuk rasa
bangga akan pancasila sebagai salah satu identitas nasional, menjungjung tinggi rasa persatuan dan
kesatuan dan yang terpenting adalah memahami arti pentingnya identitas nasional tersebut, disamping
sebagai salah satu langkah antisipasi terhadap maraknya berbagai macam nilai dari budaya luar juga
sebagai salah satu upaya untuk memperkuat jati diri dan karakter bangsa Indonesia di era globalisai
seperti sekarang ini.

Sekian dan terimakasih

Sumber :

1. Buku Materi Pokok MKDU 4111 Pendidikan Kewarganegaraan

Anda mungkin juga menyukai