Anda di halaman 1dari 3

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

SEJARAH PEMINATAN
KELAS XII IPS
KD 3.3 Menganalisis perang dingin dan dampaknya untuk Indonesia
DAMPAK PERANG DINGIN
▪ Dampak Positif

Selama berlangsungnya Perang Dingin terjadi persaingan antara Amerika Serikat dan Uni Soviet.
Persaingan ini terjadi di berbagai bidang yakni koalisi militer, ideologi, pengembangan
teknologi, pertahanan, perlombaan nuklir, persenjataan, dan banyak lagi. Dampak positif perang
dingin ini diantaranya adalah:

1. Bidang Militer
Kedua pihak yang saling berseteru pada Perang Dingin berlomba untuk meningkatkan kualitas
militernya. Persaingan senjata semakin maju dan berkemban pesat. Setiap negara terpacu untuk
mengembangkan pertahanan negaranya masing-masing.

1. Bidang Ekonomi
Dampak positif di bidang ekonomi dari Perang Dingin adalah munculnya negara super power.
Hal ini menyababkan perekonomian dunia banyak dikuasai oleh para pemegang modal. Mereka
saling berlomba untuk menginvestasikan modal ke negara-negara berkembang karena upah
buruhnya yang masih relatif rendah. Namun, hal tersebut nyatanya memberi dampak positif bagi
negara yang dijadikan tempat investasi. Pertumbuhan ekonomi di negara-negara tersebut tumbuh
pesat. Pemilik modal mendapatkan keuntungan besar dan negara yang terbatas modal
keuntungannya kecil. Hal ini memunculkan istilah globalisasi ekonomi, sehingga dilakukan
beberapa tindakan yang salah satunya adalah penyatuan mata uang di Eropa.

1. Bidang Teknologi
Perang Dingin pun terjadi pada sains dan teknologi yang berkaitan dengan kegiatan militer.
Pemerintah dari masing-masing pihak yang berseteru bersedia mengeluarkan dana yang besar
demi kemajuan iptek negara mereka. Selain itu, perkembangan teknologi dalam bidang luar
angkasa maju pesat yang ditandai dengan perlombaan antara kedua kubu untuk meluncurkan
roket ke luar angkasa.

1. Bidang Sosial Budaya


Isu Hak Asasi Manusia (HAM) menjadi mengglobal. Undang-undang tentang HAM mulai diakui
keberadaannya, sehingga rakyat menyetujui peresmian HAM itu sendiri. Rakyat semakin
percaya adanya demokrasi dan penghapusan penindasan bagi kaum lemah.

▪ Dampak Negatif

Perang Dingin memberikan rasa takut bagi masyarakat sipil. Mereka khawatir akan terjadi
perang nuklir yang lebih dahsyat dibandingkan Perang Dunia II. Dampak negative dari Perang
Dingin diantaranya:

1. Bidang Politik
Dampak Perang Dingin dalam bidang politik yaitu dibangunnya tembok Berlin di Jerman
sebagai pembatas antara Jerman Barat dan Jerman Timur. Negara ini terpecah karena perbadaan
paham antara Jerman Barat yang menganut liberal dan Jerman Timur yang menganut komunis.
Negara ini sudah terbagi sejak Perang Dunia II, yakni Jerman Barat beribukota di Berlin dan
Jerman Timur beribukota di Bonn.

Jerman Barat mengalami perkembangan pesat dibandingkan Jerman Timur. Orang-orang di


Jerman Timur mulai berpindah ke Jerman Barat. Hal ini menyebabkan Uni Soviet menyetujui
pembangunan sebuah tembok yang membatasi Jerman Barat dan Jerman Timur. Tidak hanya itu,
Uni Soviet juga menyiagakan tentaranya untuk menembaki orang-orang yang masih berani
menyebrang.

1. Bidang Militer
Pada saat Perang Dingin, masing-masing negara yang bertikai mengembangkan senjata nuklir.
Senjata nuklir pun mengalami perkembangan yang pesat. Hal ini menimbulkan rasa ketakutan
yang besar bagi masyarakat. Sempat terdengar kabar bahwa Uni Soviet akan meletakkan
nuklirnya di Kuba untuk diarahkan ke Amerika. Hal ini menyebabkan Amerika Serikat
menandatangani pakta pertahanan NATO. Dengan adanya hal ini, pihak Amerika Serikat
menyatakan bahwa apabila salah satu negara anggota NATO diserang maka dianggap serangan
terhadap NATO. Hal ini membuat Uni Soviet menarik kembali rudal-rudal nuklirnya di Kuba.

Setelah anda sudah membaca pemaparan di atas yuk silahkan langsung mengerjakan tugas di
bawah ini, dan jangan lupa di baca baik-baik ya anak-anak semua.

Kegiatan 1. Menganalisis beberapa peristiwa yang berkaitan dengan dampak Perang Dingin.
Cermati runtutan tugas berikut ini!
1. Pilihlah salah satu dari beberapa intervensi politik yang dilakukan Amerika dan US,
seperti konflik Tiongkok, Korea dan Jerman
2. Carilah beberapa artikel mengenai topic tersebut di berbagai sumber
3. Analisislah artikel tersebut yang mencakup kronologi peristiwa dan bentuk keterlibatan
Amerika Serikat dan Uni Soviet dalam konflik tersebut
4. Buatlah kesimpulan hasil analisis anda dalam bentuk tulisan
5. Kumpulkan kepada pak Artha seperti biasa di Turn in

Anda mungkin juga menyukai