Anda di halaman 1dari 1

Nama : Muhammad Iqbal Saefullah

NIM : B0220047
Mata Kuliah : Sinematografi
GAGASAN DAN SINOPSIS
FILM DOLANANKU
Gagasan:
Terkait gagasan film, Saya ingin mengangkat sebuah cerita mengenai kehidupan anak-anak
pedesaan yang tetap melestarikan permainan tradisional. Karena seiring perkembangan zaman,
permainan tradisional mulai dilupakan. Perkembangan teknologi menjadi faktor permainan
tradisional ditinggalkan. Anak-anak zaman sekarang lebih suka memegang gawai dan
bermain game online. Mereka cenderung mengasingkan diri dan tidak mau bersosialisasi.
Melalui film ini, saya ingin mengkampanyekan kembali permainan tradisional.

Sinopsis:
Dolananku bercerita tentang bagaimana permainan tradisional menjadi media mempererat
persahabatan anak-anak pedesaan. Film diawali dengan scene yang memperlihatkan Langgar
mushola dalam suasana ramai. Anak-anak desa bersiap untuk mengaji hingga bakda isya'.
Dalam adegan berikutnya diperlihatkan bagaimana indahnya bulan purnama diiringi shalawat
anak-anak. Selesai mengaji, mereka bergegas menuju lapangan yang tak jauh dari langgar.
Selagi 'padang bulan' berbondong-bondong anak-anak desa memulai permainan cublak-cublak
suweng dan gobak sosodor sembari menyanyikan lagu Padang Bulan. Celoteh anak-anak desa
pada permainan ini lah yang memantik tawa. Karakteristik dari beberapa tokoh seperti Yanto,
Tari, Sri, Tego, dan Dimas membuat film ini menjadi berwarna. Secara keseluruhan dialog
dalam film ini menggunakan bahasa Jawa. Di sisi lain pesan moral terkait melestarikan
permainan tradisional tersampaikan.

Anda mungkin juga menyukai