Anda di halaman 1dari 7

LAPORAN PELAKSANAAN

KEGIATAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT (PKM-M)

PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA


JUDUL PROGRAM :
SOSIALISASI PROGRAM INFORMASI KONSELING REMAJA (PIK-KRR)
MELALUI KADER REMAJA DALAM PENCEGAHAN PERNIKAHAN DINI DI
DESA SAWIR KECAMATAN TAMBAKBOYO KABUPATEN TUBAN

BIDANG KEGIATAN : PKM-M

Disusun oleh :

1. Amirotun Mustainah (P27820519004)

2. Ilham Nendyo Y (P27820520012)

3. Anggun Khoirun Nisa P (P27820520004)

4. Nurul Laulatus Sa’adah (P27820519035)

5. Siti Nurul Aini (P27820519042)

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES SURABAYA

TAHUN 2021
HALAMAN PENGESAHAN
USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

1. Judul Kegiatan : Sosialisasi Program Informasi Konseling Remaja (PIK-KRR) Melalui


Kader Remaja Dalam Pencegahan Pernikahan Dini Di Desa Sawir Kecamatan
Tambakboyo Kabupaten Tuban
2. Bidang Kegiatan : PKM-M
Ketua Pelaksana Kegiatan
a. Nama Lengkap : Amirotun Mustainah
b. NIM : P27820519004
c. Jurusan : Keperawatan
d. Program Studi : D-III Keperawatan Tuban
e. Alamat Rumah/Telp/Fax : Ds. Ngimbang Kecamatan Palang
Kabupaten Tuban RT.02 RW,02
f. Anggota Pelaksana Kegiatan : 4 Orang
3. Dosen Pembimbing
b. Nama Lengkap dan Gelar : Teresia Retna P,S.Kep.,Ns.,M.Kes
c. NIP : 196803261992032010
4. Biaya KegiatanTotal
Poltekkes : Rp 5.000.000,00
5. Jangka Waktu Pelaksanaan : bulan Maret s.d Oktober 2021

Surabaya, Oktober 2021


Menyetujui, Ketua Pelaksana Kegiatan
Nara Sumber

Dr. Hanik Endang Hidayati,


S.Kp,M.Kep Amirotun Mustainah
NIP. 197606162014092006 NIM. P27820519004

Kapus PPM Direktur,Poltekkes Kemenkes


Surabaya
Setiawan, SKM, M.Psi Drg. Bambang Hadi Sugito,M.Kes
NIP.196304211985031005 NIP. 196204291993031002

Ringkasan

Kesehatan reproduksi menurut International Conference on Population and


Development (ICPD) yang dikutip dalam Notoatmodjo (2007), adalah keadaan sehat
jasmani, rohani, dan bukan hanya hanya terlepas dari ketidakhadiran penyakit atau
kecacatan semata, yang berhubungan dengan sistem, fungsi dan proses reproduksi.
Pernikahan usia muda dianggap beresiko karena belum cukupnya kesiapan dari segi
kesehatan, mental emosional, pendidikan, sosial ekonomi, dan reproduksi (Kemenkes,
2014). Ada beberapa faktor yang erat kaitannya dengan pernikahan dini, yaitu (1)
Faktor Pendidikan, Perempuan yang telah melangsungkan perkawinan pada usia anak
cenderung memiliki tingkat pendidikan yang lebih rendah dibandingkan dengan mereka
yang melangsungkan perkawinan pada usia dewasa. (2) Faktor Ekonomi, Secara teori
Kondisi keluarga yang miskin membuat anak dianggap sebagai beban ekonomi,
sehingga perkawinan anak adalah satu-satunya solusi untuk mengurangi beban tersebut
(Benedicta et.al., 2017). (3) Faktor Tempat Tinggal, Hal ini juga terlihat di data Susenas
2018 yang menunjukkan bahwa anak perempuan di daerah perdesaan lebih rentan
terhadap praktik perkawinan anak dibandingkan anak perempuan di daerah perkotaan.
(4) Faktor Tradisi dan Agama, Beberapa studi menemukan faktor lainnya yang
mendorong terjadinya perkawinan anak, yaitu faktor tradisi dan agama. (Bappenas,
2020,).

Fadlyana, (2016 dalam Samsi Narti 2020) Pernikahan dini erat kaitannya dengan
fertilitas yang tinggi, kehamilan dengan jarak yang singkat, dan terjadinya kehamilan
yang tidak diinginkan. Mudanya usia saat melakukan hubungan seksual pertama kali
juga meningkatkan resiko penyakit menular seksual dan penularan infeksi HIV. Samsi
Narti, (2020) menjelaskan dampak pernikahan dini baik pada ibu hamil dan melahirkan
dapat terjadi kematian maternal 2-5 kali lebih tinggi dari pada usia 20-29 tahun Risiko
yang akan terjadi seperti anemia, BBLR, aborsi dan dapat berisiko 2 kali lipat untuk
mendapatkan kanker servik.
Berdasarkan data yang terkumpul menunjukkan bahwa perkawinan usia dini
masih banyak terjadi di Indonesia. Untuk melindungi anak perempuan dari perkawinan
dini, pemerintah indonesia berupaya menyediakan akses pendidikan formal dan
mengedukasi anak muda tentang kesehatan dan hak-hak reproduksi seksual (Depkes RI,
2005). Keberadaan dan Peranan PIK-KRR di Lingkungan remaja sangatlah penting
dalam membantu remaja untuk mendapatkan Informasi dan pelayanan konseling yang
benar tentang kehidupan berkeluarga bagi remaja (BKKBN, 2012).

KATA PENGANTAR
Segala puji dan syukur kami panjatkan kepada Tuhan atas kesempatan, berkat dan kasihnya
yang telah memberikan kesempatan kepada kami Tim Program Kreatifitas mahasiswa Prodi
D3 Keperawatan Tuban untuk melaksanakan PKM-M sebagai upaya untuk mengantarkan
mahasiswa mencapai taraf pencerahan kreatifitas dan inovasi berlandaskan penguasaan sains
dan teknologi serta keimanan yang baik.
PKM-M kami yang dilaksanakan berjudul “Sosialisasi Program Informasi Konseling Remaja
(PIK-KRR) Melalui Kader Remaja Dalam Pencegahan Pernikahan Dini Di Desa Sawir
Kecamatan Tambakboyo Kabupaten Tuban”. Kegiatan PKM-M ini dapat terlaksana berkat
dukungan dari berbagai pihak. Oleh karena itu dalam kesempatan ini perkenankanlah kami
menyampaikan terima kasih kepada:
1. Direktur Politeknik Kesehatan Kemenkes Surabaya, bapak Drg.Bambang Hadi
Sugito,M.Kes
2. Kepala Pusat PPM Politeknik Kesehatan Kemenkes Surabaya, bapak
Setiawan,SKM,M.Psi
3. Ketua Jurusan Keperawatan Politeknik Kesehatan Kemenkes Surabaya, bapak
Dr.Supriyanto,S.Kep,M.Kes
4. Kepala Puskesmas Palang beserta bidan desa Karangagung
5. Berbagai pihak yang tidak dapat kami sebutkan satu persatu yang telah membantu
terlaksananya kegiatan pengabdian masyarakat ini.
Kegiatan pengabdian masyarakat ini masih belum mencapai target ideal Penulis menyadari
sepenuhnya bahwa laporan ini masih jauh dari kesempurnaan. Oleh karena itu, saran dan
kritik yang bersifat membangun sangat diharapkan demi kesempurnaan laporan ini. Akhirnya
penulis berharap semoga apa yang telah penulis selesaikan ini bermanfaat bagi kita semua
Tuban, Oktober 2021

Tim PKM-M
DAFTAR ISI

COVER..................................................................................................................i

HALAMAN PENGESAHAN..............................................................................ii

DAFTAR ISI.........................................................................................................iii

BAB 1. PENDAHULUAN

1.1 latar Belakang.......................................................................................5


1.2 Luaran Yang Diharapkan………………………………......5
1.3 Manfaat Kegiatan……………………………………………6

BAB 2. GAMBARAN UMUM MASYARAKAT SASARAN

2.1 DATA GEOGRAFIS DAN DEMOGRAFIS………………………...5


2.2 KEADAAN SOSIAL………………………..……………………......5
2.3 KEGUNAAN PROGRAM……………………………………………6

BAB III METODE PELAKSANAAN...............................................................9

BAB IV BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

4.1 ANGGARAN BIAYA………………………..……………………......5


4.2 JADWAL KEGIATAN PROGRAM…..………………………………6

DAFTAR PUSTAKA
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Biodata Ketua, Anggota, dan Dosen Pendamping yang ditanda tangani

Lampiran 2 Justifikasi Anggaran Kegiatan

Lampiran 3 Surat Pernyataan Ketua Pelaksana

Lampiran 4 Surat Pernyataan Kesediaan dari Mitra


DAFTAR TABEL

Tabel 4.1 Anggaran Dana PKM-M

Tabel 4.2 Jadwal Kegiatan PKM-M

Anda mungkin juga menyukai