Anda di halaman 1dari 6

1

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Dewasa ini, perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam dunia usaha

maupun kehidupan manusia semakin maju. Oleh karena itu, perusahaan dituntut

untuk memiliki profesionalisme kerja melalui sistem informasi yang akurat dalam

menunjang perkembangan perusahaan. Hal ini menimbulkan persaingan bisnis yang

ketat dengan perusahaan yang bergerak dalam bidang yang sama, maka peran

informasi yang akurat, cepat dan tepat waktu dalam suatu perusahaan sangat

diperlukan untuk mendukung manajemen di dalam mengambil keputusan,

menentukan kebijaksanaan perusahaan, memaksimalkan operasi perusahaan serta

menentukan rencana perusahaan baik rencana jangka pendek maupun jangka

panjang.

Informasi yang akurat, cepat dan tepat waktu tidak akan diperoleh apabila tidak

didukung perancangan database yang benar sebagai dasar sistem infomasi yang baik.

Perancangan database yang benar dapat memudahkan pemilik dan manajer

perusahaan memperoleh informasi yang mendukung dan uptodate serta keamanan

data perusahaan dapat lebih terjamin. Perancangan database yang disesuaikan

dengan kebutuhan perusahaan dapat membantu perusahaan tersebut sehingga dapat

lebih unggul di dalam bersaing dengan perusahaan sejenis lainnya.

PT. Indagro merupakan perusahaan yang bergerak dibidang manufacturing obat-

obat pestisida dan juga bertindak sebagai distributor langsung ke konsumen, di mana
2

sistem yang berjalan saat ini masih manual. Demikian juga yang terjadi dalam sistem

penjualan pada PT. Indagro. Transaksi penjualan pada PT. Indagro sangat banyak

sehingga sulit diperoleh informasi penjualan yang uptodate yang disebabkan oleh

kurang baiknya pencatatan yang dilakukan oleh bagian akutansi, lambatnya

pertukaran informasi dan kurangnya keamanan yang ada saat ini.

Oleh karena itu, diperlukan suatu sistem basis data yang terintegrasi dan dapat

meminimalisasikan kesalahan input data, serta memiliki keamanan data yang lebih

terjamin. Dengan demikian, maka diharapkan dengan adanya sistem basis data yang

baru, dapat memberikan manfaat yang besar untuk perusahaan.

1.2 Ruang Lingkup

Penelitian ini dibatasi dalam perancangan basis data yang dapat mendukung

penjualan pada proses :

• Pemesanan barang

• Pengiriman barang

• Penjualan barang

• Penagihan

• Retur penjualan

1.3 Tujuan dan Manfaat

Tujuan utama penelitian ini adalah :

• Menganalisa sistem penjualan yang sedang berjalan saat ini di PT.Indagro

• Merancang basis data penjualan yang baru pada PT. Indagro


3

Sedangkan manfaat penelitian ini adalah :

• Memudahkan perusahaan dalam memperoleh data yang akurat dan terkini

• Mengurangi kesalahan input data

• Meningkatkan keamanan data penjualan dengan memberikan hak akses yang

berbeda pada masing-masing pengguna (user)

• Memudahkan perusahaan dalam menyediakan informasi penjualan secara

periodik

1.4 Metodologi

Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini meliputi dua bagian, yaitu metode

analisis dan metode perancangan.

1. Metode Analisis

Analisis sistem menggunakan:

a. Studi lapangan

Studi lapangan dilakukan dengan cara:

• Analisis data dilakukan dengan pengamatan atau mensurvei langsung

pada objek penelitian yaitu PT. Indagro terutama pada sistem penjualan.

• Survei atas sistem yang berjalan dengan melakukan wawancara kepada

pihak-pihak yang terkait pada sistem penjualan di PT. Indagro untuk

memperoleh gambaran umum sistem yang berjalan pada perusahaan.

• Analisis dilakukan dengan mempelajari prosedur dan dokumen-dokumen

perusahaan yang berhubungan dengan sistem penjualan pada PT.

Indagro.
4

b. Studi pustaka

Studi pustaka dilakukan dengan cara menganalisis data yang dilakukan

dengan meneliti kepustakaan untuk mencari dan mengumpulkan data dan

informasi yang mendukung melalui buku-buku yang ada.

2. Metode Perancangan

a. Perancangan basis data dilakukan dengan tiga tahapan:

• Conceptual database design

Pada tahap ini ditentukan entiti, relationship, atribut dan domain

atribut.

• Logical database design

Pada tahap ini, dilakukan validasi model dengan normalisasi data dan

membuat model rancangan logikal.

• Physical database design

Pada tahap ini, logikal data model diimplementasikan ke dalam

Database Management System (DBMS), sekaligus mencakup akses

data dan keamanan data.

b. Perancangan software menggunakan model waterfall

• System engineering and analysis

Pada tahap ini, dilakukan analisa dan penentuan kebutuhan dari

sistem perusahaan.

• Software requirement analysis

Pada tahap ini dikumpulkan kebutuhan-kebutuhan dari software

seperti fungsi-fungsi dan interface dari software yang ingin dibangun.


5

Kemudian kebutuhan dari sistem dan software didokumentasikan dan

dibahas ulang dengan pihak perusahaan.

• Design

Pada tahap ini, dilakukan empat tahap berbeda, yaitu struktur data,

arsitektur software, detil prosedural dan karakteristik software.

• Coding

Pada tahap ini, hasil pada tahap design diterjemahkan ke dalam

bentuk yang bisa dipahami mesin (ke dalam bahasa pemrograman).

• Testing

Pada tahap ini, setelah coding selesai dibuat, dilakukan pengujian

program apakah sudah dapat dijalankan sesuai dengan yang

diinginkan.

• Maintenance

Pada tahap ini, dilakukan pengawasan atas kemungkinan terjadinya

perubahan pada program yang diserahkan pada perusahaan, seperti

terjadinya perubahan operasi sistem, hardware dan penambahan

fungsi-fungsi.

1.5 Sistematika Penulisan

Penulisan skripsi ini disusun dengan sistematika sebagai berikut :

BAB 1. PENDAHULUAN

Bab ini membahas latar belakang, ruang lingkup, tujuan dan manfaat,

metodologi serta sistematika penulisan skripsi.


6

BAB 2. LANDASAN TEORI

Bab ini membahas teori – teori yang digunakan dalam penulisan skripsi ini

dan memberi gambaran secara umum tentang perancangan database dan

informasi penjualan.

BAB 3. ANALISIS DAN PERANCANGAN

Bab ini memberi gambaran secara menyeluruh tentang sistem yang sedang

berjalan dalam perusahaan dan perancangan dari sistem baru yang diusulkan

untuk mengatasi masalah yang dihadapi perusahaan. Termasuk dalam bab

ini adalah perancangan basis data yang meliputi rancangan konseptual,

rancangan logikal dan rancangan fisikal.

BAB 4. IMPLEMENTASI

Bab ini membahas tentang implementasi perancangan dari basis data yang

diusulkan untuk mengatasi masalah yang dihadapi perusahaan. Termasuk

dalam bab ini adalah spesifikasi sistem.

BAB 5. SIMPULAN DAN SARAN

Bab terakhir ini berisi kesimpulan yang diambil dari uraian bab – bab

sebelumnya dan beberapa saran untuk pengembangan sistem lebih lanjut.

Anda mungkin juga menyukai