Anda di halaman 1dari 11

TUGAS 1

AKUNTANSI PERBANKAN
LAPORAN KEUANGAN PERBANKAN

Yuri Ono (1813116)

PT. Bank JTrust Indonesia Tbk. PT. Bank BRIsyariah Tbk. PT. Bank China Construction Bank Indonesia Tbk.

Laporan Posisi Keuangan Tahun 2020


Aset
Penjelasan perbedaan akun aset pada 3 laporan posisi keuangan bank di atas:
Akun-akun yang berbeda ditandai dengan highlight berwarna kuning pada gambar (perbesar gambar untuk tampilan yang lebih jelas).
Akun “Giro pada bank lain pihak berelasi” tidak terdapat pada akun aset dari laporan posisi keuangan PT. Bank JTrust Indonesia Tbk.
Akun “Efek-efek yang diperdagangkan pihak berelasi” hanya ada pada laporan posisi keuangan PT. Bank BRIsyariah Tbk. tetapi dalam laporannya tidak terdapat akun “Tagihan derivatif” yang
ada di 2 laporan lainnya.
Perbedaan yang mencolok terlihat dalam laporan posisi keuangan PT. Bank BRIsyariah Tbk. dimana hanya dalam laporan posisi keuangan mereka terdapat akun-akun seperti “Piutang
murabahah”, “Piutang istishna”, “Piutang ijarah”, “Pinjaman qardh”, “Pembiayaan mudharabah”, “Pembiayaan musyarakah”, dan “Aset ijarah”. Perbedaan ini dikarenakan bank syariah
berdasarkan prinsip hukum islam.
Akun “Cadangan kerugian penurunan nilai pada pinjaman yang diberikan” dan akun “Aset pengampunan pajak” hanya terdapat pada laporan posisi keuangan PT. Bank China Construction
Bank Indonesia Tbk dan dalam laporannya tidak memiliki akun “Uang muka”, “Aset pajak ditangguhkan”, dan akun “Aset takberwujud selain goodwill” seperti pada 2 laporan lain.
Liabilitas

Penjelasan perbedaan akun liabilitas pada 3 laporan posisi keuangan bank di atas:
Akun-akun yang berbeda ditandai dengan highlight berwarna kuning pada gambar (perbesar gambar untuk tampilan yang lebih jelas).
Simpanan nasabah berupa Giro tidak terdapat pada laporan PT. Bank JTrust Indonesia Tbk.
Simpanan nasabah berupa Giro dan Tabungan pada laporan PT. Bank BRIsyariah Tbk. dinamakan “Giro Wadiah” dan “Tabungan Wadiah”. Dalam laporan PT. Bank BRIsyariah Tbk. ini
juga terdapat akun “Bagi hasil yang belum dibagikan”, “Utang asuransi” dan akun “Uang muka dan angsuran” yang tidak terdapat pada 2 laporan lain.
Akun “Liabilitas derivatif” tidak terdapat dalam laporan PT. Bank BRIsyariah Tbk.
Akun “Deposito berjangka”, akun “Provisi”, dan akun “Liabilitas pajak tangguhan” hanya terdapat pada laporan PT. Bank China Construction Bank Indonesia Tbk.
Akun “Utang bunga”, “Obligasi”, dan “Beban akrual” hanya terdapat pada laporan PT. Bank JTrust Indonesia Tbk.
Investasi tidak terikat

Perbedaan lainnya dari bank syariah adalah bahwa bank


syariah memiliki aktivitas “Investasi tak terikat” yang posisinya
sama dengan aktivitas ekuitas dan liabilitas.
Ekuitas

Penjelasan perbedaan akun ekuitas pada 3 laporan posisi keuangan bank di atas:
Akun-akun yang berbeda ditandai dengan highlight berwarna kuning pada gambar (perbesar gambar untuk tampilan yang lebih jelas).
Pada laporan PT. Bank JTrust Indonesia Tbk. terlihat lebih banyak akun ekuitas dimana akun-akun yang hanya terdapat pada laporan ini tetapi tidak ada di 2 laporan lain adalah akun “Uang
muka setoran modal”, “Cadangan revaluasi”, “Cadangan perubahan nilai wajar aset keuangan tersedia untuk dijual”, dan “Cadangan keuntungan (kerugian) investasi pada instrumen ekuitas”.
Pada laporan PT. Bank BRIsyariah Tbk. terdapat akun “Opsi saham” dan “Cadangan pengukuran kembali program imbalan pasti” yang tidak ada di 2 laporan lain.
Akun “Komponen ekuitas lainnya” tidak terdapat di laporan PT. Bank BRIsyariah Tbk. sedangkan akun “Cadangan umum dan wajib” tidak terdapat dalam laporan PT. Bank China Construction
Bank Indonesia Tbk.
PT. Bank JTrust Indonesia Tbk. PT. Bank BRIsyariah Tbk. PT. Bank China Construction Bank Indonesia Tbk.

Laporan Laba Rugi Tahun 2020


Penjelasan perbedaan akun pada 3 laporan laba rugi bank di atas:
Akun-akun yang berbeda ditandai dengan highlight berwarna kuning pada gambar (perbesar gambar untuk tampilan yang lebih jelas).
Pada bagian pendapatan dan beban operasional, PT. Bank BRIsyariah Tbk. memiliki 2 nama akun yang berbeda dengan laporan lainnya yaitu akun “Pendapatan pengelolaan dana oleh bank
sebagai mudharib” dan “Hak pihak ketiga atas bagi hasil dana syirkah temporer”
Masih pada bagian pendapatan dan beban operasional, PT. Bank China Construction Bank Indonesia Tbk. memiliki akun “Pendapatan sekuritas”.
Pada bagian pendapatan operasional lainnya, hanya PT. Bank JTrust Indonesia Tbk. yang memiliki akun “Pendapatan Investasi” dan “Keuntungan (kerugian) pelepasan agunan yang diambil
alih”.
Pada bagian pembentukan kerugian penurunan nilai, hanya PT. Bank JTrust Indonesia Tbk. yang tidak memiliki akun “Pembentukan penyisihan kerugian penurunan nilai aset non-produktif”
dan hanya PT. Bank BRIsyariah Tbk. yang memiliki akun “Pembalikan (beban) estimasi kerugian komitmen dan kontijensi”. Pada bagian beban operasional lainnya, hanya laporan PT. Bank
BRIsyariah Tbk. yang mempunyai akun “Beban sewa, pemeliharaan dan perbaikan” serta “Beban provisi dan komisi”.
Yang terakhir, PT. Bank China Construction Bank Indonesia Tbk. tidak memiliki akun “Pendapatan komprehensif lainnya”
Laporan Perubahan Ekuitas Tahun 2020
PT. Bank JTrust Indonesia Tbk.
PT. Bank BRIsyariah Tbk.

PT. Bank China Construction Bank Indonesia Tbk.


Penjelasan perbedaan akun pada 3 laporan perubahan ekuitas bank di atas:
Akun-akun yang berbeda ditandai dengan highlight berwarna kuning pada gambar (perbesar gambar untuk tampilan yang lebih jelas, laporan tidak dilampirkan secara keseluruhan dengan
alasan efisiensi tempat pada tabel).
Pada dasarnya akun-akun pada laporan perubahan ekuitas pada ketiga laporan diatas sebagian besar sama. Hanya saja yang membedakan adalah pada laporan PT. Bank China
Construction Bank Indonesia Tbk. tidak ada akun “Opsi saham”, “Cadangan pengukuran kembali program imbalan pasti”, dan “Saldo laba yang telah ditentukan penggunaannya”.
Perbedaan lainnya terlihat pada laporan perubahan ekuitas Bank JTrust Indonesia Tbk.yang memiliki banyak akun. Hal ini dikarenakan pada laporannya, akun-akun yang tidak memiliki
saldo (bernilai 0) tetap dicantumkan dalam laporan.

Anda mungkin juga menyukai