Anda di halaman 1dari 3

John – HANA MAKMUR LESTARI

LOYALTY FOR PRIORITY

APAKAH BED FILTRASI?


Pada umumnya proses penjernihan yang dilakukan secara kimia menghasilkan
flock (kumpulan suspense) yang dimana akan terpisah dari pembawanya (zat air)
dengan proses grafitasi alami. Hal ini sering dilakukan pada pengolahan air baku yang
bersumber dari air permukaan seperti, sungai, danau dan lainnya yang dimana air
sebagai bahan utama membawa zat atau partikel lainnya sesuai dengan lingkungan
dimana air tersebut bersumber.
Setelah dilakukan proses penjernihan air - kemudian pengendapan
(sedimentasi) untuk selanjutnya untuk mendapatkan produk air yang terbebas dari
suspensenya dialirkan ke bed filtrasi. Bed filtrasi di industry dilakukan secara tertutup
dan bertekanan. Sehingga proses yang berlangsung menggunakan mekanisme Van
Der Waals. Dimana tekanan aliran dan tahanannya (Tarik menarik – tolak menolak)
menghasilkan tingkat kepolaran yang rendah. Sehingga molekul yang tidak sama akan
terpisah dari molekul yang memiliki muatan yang sama.
Pada analogi lain yang dimaksud zat air mengalami aksi tolak menolak atau
Tarik menarik sehingga partikel suspense terpisah dari zar air yang kemudian
ditangkap oleh “bed” (pasir) yang memiliki muatan sama. Persitiwa ini terjadi pada Bed
Filtrasi tank.
Bed filtrasi pada umumnya menggunakan media sejenis atau beberapa jenis.
Dimana media yang digunakan antara lain : pasir silica, manganese, antracit atau
active carbon dan zeolite. Penggunaan media filtrasi tersebut memiliki fungsi yang
bermacam macam. Dijelaskan sebagai berikut :

1. Pasir silica
Berfungsi sebagai pengikat suspense yang terbentuk karena memiliki
muatan yang sama dengan suspense air. Kemampuan penyerapan air
sangat kecil, dengan tingkat agregasinya dengan sejenisnya sangat kuat.
Pasir silica bersifat rapuh pada kondisi tekanan tertentu.
John – HANA MAKMUR LESTARI
LOYALTY FOR PRIORITY

2. Manganese
Sering disebut pasir aktif yang berfungsi sebagai oksidator bagi zat besi,
mangan, hydrogen sulfide, arsenic dan radium didalam zat air.
Penggunaannya dalam proses pengolahan air bersih dikontrol dan tidak
melebihi dari jumlah kebutuhan akan penanganan zat air yang akan di
treatment. Untuk jangka yang pendek nilai paparan akan zat ini maksimal 5
ppm.

3. Antracit
Atau disebut karbon aktif memiliki kemampuan meng-adsorb zat lain dengan
proses karbonasi dan aktifasi dengan menghilangkan unsur hydrogen, gas
(CO dan CO2) dan melepas oksigen dan nitrogen. Pada beberapa area
sumber air sering ditemukan zat air terdapat kandungan kimia dengan nilai
alkalinitas air yang tinggi atau tingkat keasaman air dibawah standart adalah
sangat cocok penggunaan media antracit ini.

4. Zeolite
Merupakan padatan vulkani yang kaya akan kandungan mineral non logam
berbentuk kation alkali atau alkali tanah. Struktur utamanya Aluminium dan
Silikat yang terikat oleh ion oksigen berbentuk tetrahedral. Berfungsi untuk
mereduksi mineral dan kalsium serta memperbaiki derajat keasaman air
karena memiliki ion oksigen yang besar. Pada kondisi air baku yang memiliki
nilai kesadahan air yang tinggi dan keasaman yang tinggi penggunaan
media ini sangat cocok dalam proses pengolahannya.

Rancangan bed filtrasi pada proses filter air telah umum terpasang di industry
pengolaha air. Dalam penentuan jumlah volume media dalam sebuah vessel
direkomendasikan 70% volume vessel. Dimana jenis media yang digunakan
disesuaikan dengan kebutuhan dari kualitas air baku olahnya.
John – HANA MAKMUR LESTARI
LOYALTY FOR PRIORITY

Ilustrasi dari rancangannya dijelaskan sebagai berikut :

Pejelasan Gambar :

1. Raw water inlet


2. Filtered water
3. Tank
4. Inlet flushing water
5. Oulet flushing water
6. Retraction line
7. Scavenging air
8. Injector
9. Supporting layer
10. Media filter
11. Flushing funnel
12. Ventilation

gambar diambil dari laman Wikipedia (en.wikipedia.org)

Demikian kiranya literasi ini disampaikan kepada para pembaca. Semoga dapat
menambah informasi serta manfaat untuk kita semua.

̃ Johannes MT. Simanjuntak ST ̃

(Discuss contact center : 081254186545)

Anda mungkin juga menyukai