Anda di halaman 1dari 1

ISTILAH ISTILAH DALAM PEWARISAN SIFAT

 Hereditas adalah pewarisan atau penurunan sifat dari induk kepada keturunannya
(anaknya).
 Genetika adalah ilmu yang mempelajari tentang hereditas atau pewarisan sifat.
 Gen adalah substansi kimia yang terdapat pada kromosom yang berfungsi untuk
menentukan sifat atau karakter pada makhluk hidup.
 Kromosom adalah benang-benang halus yang berfungsi untuk membawa informasi
genetis kepada keturunannya.
 Diploid adalah kromosom yang terletak pada sel tubuh dan berpasangan.
 Haploid adalah kromosom yang terletak pada sel kelamin dan tidak berpasangan karena
pembelahan meiosis.
 Sentromer adalah bagian kepala pada kromosom yang tidak berisi gen.
 Lokus adalah bagian lengan pada kromosom yang berisi gen pembawa sifat.
 Alel adalah gen-gen yang terletak pada lokus kromosom dan berpasangan serta memiliki
jumlah, warna, bentuk, jenis dan ukuran yang sama.
 Dominan adalah salah satu sifat pada individu yang dapat menutupi sifat individu
lainnya.
 Resesif adalah kebalikan dari sifat dominan, yaitu sifat pada individu yang tidak tampak
karena tertutupi oleh munculnya sifat dari individu lain yang lebih dominan.
 Homozigot adalah gen yang mempunyai alel yang sama atau gen se-alel, misalnya MM,
mm, BB, bb, dll.
 Heterozigot adalah gen yang mempunyai alel yang tidak sama atau gen tidak se-alel,
misalnya Mm, Bb, dll.
 Genotip adalah salah satu sifat pada makhluk hidup yang tidak tampak oleh indera mata,
misalnya gen bunga berwarna merah disimbolkan dengan MM.
 Fenotipe adalah salah satu sifat pada makhluk hidup yang tampak atau terlihat oleh
indera mata, misalnya sifat bunga berwarna merah.
 Monohibrid adalah persilangan antar dua individu dengan satu sifat beda. Misalnya,
Kacang ercis biji bulat disilangkan dengan kacang ercis biji kisut.
 Dihibrid adalah persilangan antar dua individu dengan dua sifat beda. Misalnya, kacang
ercis biji bulat berwarna kuning disilangkan dengan kacang ercis biji kisut berwarna
hijau.
 Intermediet adalah sifat pada suatu individu yang pemunculannya merupakan gabungan
dari kedua induknya.
 P (parental) adalah induk atau orang tua.
 F1 adalah fililal pertama atau keturunan pertama.
 F2 adalah filial kedua atau keturunan kedua.

Anda mungkin juga menyukai