Anda di halaman 1dari 7

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Dalam penelitian ini terdapat enam hipotesis yang dianalisis

dengan menggunakan uji linier berganda, dan berdasarkan data yang

diperoleh dari hasil analisis, maka kesimpulan yang dapat dikemukakan

dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Kompetensi berpengaruh positif dan signifikan dengan tingkat R2

19,9% dan tingkat regresi Y = 2,012 + 0,409X1 terhadap Kualitas

Audit dalam auditor yang bekerja pada Kantor Akuntan Publik di

Daerah Istimewa Yogyakarta.

2. Tekanan Waktu dalam pelaksanaan audit berpengaruh negatif dan

signifikan sebesar R2 13,9% dan tingkat regresi Y = 3,707 - 0,409X2

terhadap Kualitas Audit pada Kantor Akuntan Publik di Daerah

Istimewa Yogyakarta, sehingga semakin auditor dibatasi atau

mengalami tekanan dalam mencari temuan audit maka Kualitas Audit

yang dilakukan auditor akan cenderung semakin rendah.

3. Pengalaman dalam melaksanakan audit berpengaruh positif dan

signifikan sebesar thitung R2 24,7% dan tingkat regresi Y = 2,574 +

0,274X3 terhadap Kualitas Audit pada Kantor Akuntan Publik di

Daerah Istimewa Yogyakarta, sehingga semakin berpengalaman

99
100

seorang auditor maka akan semakin baik Kualitas Audit yang

dilakukannya.

4. Etika berpengaruh positif dan signifikan sebesar R2 20,2% dan tingkat

regresi Y = 2,151 + 0,375X4 terhadap Kualitas Audit dalam auditor

yang bekerja pada Kantor Akuntan Publik di Daerah Istimewa

Yogyakarta. Sehingga semakin baik auditor menjaga Etika terhadap

klien maka Kualitas Audit akan semakin baik Kualitas Audit yang

dihasilkan.

5. Independensi berpengaruh negatif dan signifikan sebesar R2 19,9% dan

tingkat regresi Y = 2,552 + 0,267X5 terhadap Kualitas Audit dalam

auditor yang bekerja pada Kantor Akuntan Publik di Daerah Istimewa

Yogyakarta. Sehingga semakin tinggi auditor mempertahankan sikap

independen untuk tidak terpengaruh oleh pihak lain dalam member

keputusan maka akan baik Kualitas Audit yang dihasilkan.

6. Secara simultan variabel Kompetensi, Pengalaman Kerja, Etika dan


Independensi berpengaruh positif, sedangkan variabel Tekanan Waktu
berpengaruh negatif tetapi keenam variabel berpengaruh signifikan
terhadap Kualitas Audit yang dihasilkan oleh Auditor pada Kantor
Akuntan Publik di Daerah Istimewa Yogyakarta. Tingkat determinasi
sebesar 53,8% dan tingkat regresi Y = 1,150 + 0,233X1 – 0,070X2 +
0,144X3 + 0,209X4 + 0,147X5 hal ini berarti berarti masih banyak
variabel-variabel lain yang dapat menjelaskan variabel Kualitas Audit.
101

B. Implikasi

Berdasarkan hasil pembahasan penelitian dan kesimpulan yang

diambil dalam penelitian ini, maka dapat disajikan implikasi sebagai

berikut:

1. Memberikan bukti empiris tentang pengaruh Kompetensi, Tekanan

Waktu, Pengalaman Kerja, Etika dan Independensi terhadap Kualitas

Audit

2. Sebagai bahan masukan bagi pihak-pihak yang terkait dalam hal ini

adalah auditor eksternal yang bekerja pada Kantor Akuntan Publik di

Daerah Istimewa Yogyakarta

3. Menambah literatur dan acuan bagi penelitian dalam bidang audit.

C. Saran

Berdasarkan hasil pembahasan penelitian, kesimpulan dan

implikasi di atas, maka dapat diberikan saran-saran sebagai berikut:

1. Bagi Auditor

Untuk meningkatkan Kualitas Audit diperlukan adanya

peningkatan Kompetensi dengan memiliki keahlian khusus dalam

bidang audit, mengikuti pelatihan dan sebagainya. Untuk Tekanan

Waktu, auditor harus mampu memaksimalkan waktu yang diberikan

klien supaya dapat menemukan bukti yang cukup dan Kualitas Audit

yang dihasilkan akan lebih baik jika auditor mampu menggunakan

waktu tersebut. Semakin tinggi pengalaman auditor dalam kegiatan


102

audit maka auditor mampu menghasilkan Kualitas Audit yang lebih

baik. Etika dan Independensi dapat dipertahankan sekuat mungkin oleh

auditor karena akan digunakan dalam menjaga hubungan dengan klien

dan sikap untuk memberikan keputusan yang tidak terpengaruh oleh

pihak lain.

2. Bagi Peneliti Lain

Pada penelitian berikutnya diharapkan dapat memperluas geografis

sampel di kota-kota besar karena tidak semua Kantor Akuntan Publik

di Daerah Istimewa Yogyakarta menerima kuesioner, sehingga hasil

penelitian memiliki hasil yang lebih kuat. Variabel independen lain

yang dapat mempengaruhi Kualitas Audit yang belum ada dalam

penelitian ini seperti resiko audit, profesionalisme auditor, motivasi

dan dalam variabel Pengalaman Kerja dapat memasukkan pengukuran

lama auditor melakukan audit dalam hitungan tahun.


DAFTAR PUSTAKA

Amalia Yuliana, dkk. (2009). Pengaruh Time Pressure dan Resiko Audit Terhadap
Penghentian Prematur Atas Prosedur Audit. Jurnal Akuntansi. Fakultas
Ekonomi. Universitas Jambi.
Andini Ika Setyorini. (2011). Pengaruh Komplektisitas Audit, Tekanan Anggaran
Waktu, dan Pengalaman Auditor Terhadap Kualitas Audit Dengan Variabel
Moderating Pemahaman Terhadap Sistem Informasi (Studi Empiris pada
Auditor KAP di Semarang). Skripsi. Fakultas Ekonomi, Universitas
Diponegoro. Semarang.
Arens, Alvin A., Randal J.E dan Mark S.B. (2004). Auditing dan Pelayanan
Verifikasi, Pendekatan Terpadu. Jilid 1, Edisi Kesembilan. Jakarta:
Penerbit PT Indeks.
Arikunto, Suharsimi. (2007). Manajemen Penelitian. Jakarta: Penerbit Rineka
Cipta.
Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan. (2010). Pendidikan, Pelatihan
dan Sertifikasi Auditor Aparat Pengawasan Intern Pemerintah. Peraturan.
BPKP No: PER – 1274/K/JF/2010 (diakses pada tanggal 7 Oktober 2012
jam 19.35 WIB)
Devi Indrayanti. (2010). Pengaruh Penerapan Kode Etik Akuntan Indonesia
Terhadap Peningkatan Independensi Akuntan Publik (Studi Empiris pada
Kantor Akuntan Publik di Yogyakarta). Skripsi. Fakultas Ekonomi,
Universitas Negeri Yogyakarta.
Ghozali, Imam. (2005). Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program SPSS.
Edisi 3. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.
Hanny, dkk. (2011). Pengaruh Kompetensi dan Independensi Auditor Terhadap
Kualitas Audit. Penelitian. Fakultas Ekonomi. Universitas Kristen
Maranatha. Bandung.
Haryono Jusup. (2001). Auditing (Pengauditan). Yogyakarta : STIE YKPN.

Heryandi Prabowo. (2010). Pengaruh Independensi, Pengalaman dan


Akuntabilitas Terhadap Kualitas Audit (Studi Kasus Persepsi Auditor di
Yogyakarta). Skripsi. Fakultas Ekonomi. Universitas Negeri Yogyakarta.
http://www.scribd.com/doc/22547071/Pembahasan-Kasus-Pt-Kai-Indonesia.
(diakses pada tanggal 15 Agustus 2012, 20.15 WIB)
Ikatan Akuntan Indonesia IAI. (2001). Standar Profesional Akuntan Indonesia.
Jakarta : Salemba Empat.

103
Imam, Ghozali. (2011). Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program SPSS.
Edisi 5. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.
Ismani, dkk. (2007). Pedoman Penulisan Tugas Akhir. Yogyakarta : Universitas
Negeri Yogyakarta.
Kusharyanti. (2003). Temuan penelitian mengenai kualitas audit dan
kemungkinan topik penelitian di masa datang. Jurnal Akuntansi dan
Manajemen (Desember). Hal.25-60
Malikha Widyasari. (2010). Analisis Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kualitas Hasil
Kerja Auditor Internal dan Eksternal. Skripsi. Fakultas Ekonomi, Universitas
Diponegoro. Semarang

Muh. Taufik efendy. (2010). Pengaruh Kompetensi, Independensi, dan Motivasi


Terhadap Kualitas Audit Aparat Inspektorat Dalam Pengawasan Keuangan
Daerah (Studi Empiris Pada Pemerintah Kota Gorontalo). Tesis. Program
Magister Sains Akuntansi. Universitas Diponegoro. Semarang.
Mulyadi. (2002). Auditing. Edisi : Enam. Jilid 1. Jakarta: Salemba Empat.

Nungky Nurmalita Sari. (2011). Pengaruh Pengalaman Kerja Independensi,


Objektivitas, Integritas, Kompetensi dan Etika Terhadap Kualitas Audit.
Skripsi. Fakultas Ekonomi. Universitas Diponegoro. Semarang.
Pusdiklatwas BPKP. (2008). Kode Etik dan Standar Audit. Edisi Kelima.

S. Munawir. (1984). Pokok-pokok Pemeriksaan Akuntan Bagian I. Yogyakarta :


Liberty.
Sapto Indrawan. (2010). Pengaruh Kompetensi dan Independensi Auditor
Terhadap Kualitas Audit (Studi Empiris Pada Kantor Akuntan Publik Di
Yogyakarta). Skripsi. Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Yogyakarta.
Siti Hardjanti. (2011). Pengaruh Pengalaman Kerja, Independensi, Objektivitas,
Integritas dan Kompetensi Auditor Terhadap Kualitas Audit. Skripsi.
Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Yogyakarta. Yogyakarta.
Siti Nur Mawar Indah. (2011). Pengaruh Kompetensi dan Independensi Auditor
Terhadap Kualitas Audit (Studi Empiris Pada KAP Semarang. Skripsi.
Fakultas Ekonomi, Universitas Diponegoro. Semarang.
Sugiyono. (2003). Statistika untuk Peneilitian. Bandung : Alfabeta.

Sukardi. (2003). Metodologi Penelitian Pendidikan. Jakarta : Bumi Aksara.

104
Sukriah, Ika. Akram dan Biana Adha Inapty. (2009). Pengaruh Pengalaman
Kerja, Independensi, Obyektifitas, Integritas, dan Kompetensi Terhadap
Kualitas Hasil Pemeriksaan. Palembang: SNA XII.
Suraida, dkk. (2005). Dasar-dasar Audit. Edisi 1. Yogyakarta : BPFE UGM
Sutrisno Hadi. (2004). Analisis Regresi. Yogyakarta: Andi Offset.

105

Anda mungkin juga menyukai