Anda di halaman 1dari 4

BAB I

Pendahuluan

A. Latar Belakang

Olahraga bola besar banyak digemari oleh masyarakat Indonesia. Salah satu

lahraga bola besar adalah bola voli. Pada awalnya masyarakat Indonesia

menjadikan bola voli sebagai hiburan semata. Bola voli hanya sebatas kegiatan

untuk menjaga kebugaran tubuh. Seiring berjalanya waktu bola voli berkembang

ke tujuan yang lain. Seperti tujuan prestasi yang tinggi untuk meningkatkan

prestasi dirti, mengharumkan nama daerah, bangsa, dan Negara (Asep Kurnia

2007 :14).

Untuk mendapatkan prestasi terbaik dalam bola voli maka setiap pemain

bola voli wajib mengetahui semua teknik dalam bola voli. Ada beberapa teknik

yang diperlukan dalam permainan bola voli sebagai langkah untuk melakukan

permainan bola voli. Menurut M. Yunus (1992: 68), teknik-teknik dalam

permainan bola voli meliputi: servis, passing, umpan (set-up), smash (spike),

bendungan (block).

Dari ke empat teknik tersebut memiliki fungsi dan peran masing – masing,

salah satu teknik yang bisa menjadi keunggulan dan andalaan sebuah tim adalah

teknik smash. Smash merupakan pukulan yang utama dalam penyerangan dalam

usaha mencapai kemenangan (M. Yunus, 1999: 108). Selain itu smash merupakan

serangan yang sering digunakan dalam usaha untuk mendapatkan poin. Hal ini
dikarenakan permainan bola voli adalah tipe permainan cepat maka teknik

menyerang harus lebih dominan dari pada teknik bertahan.

Memiliki keterampilan smash yang baik sudah pasti menjadi keunggullan

untuk sebuah tim. "Keterampilan adalah gerak yang mengikuti pola atau bentuk

tertentu yang memerlukan koordinasi dan kontrol sebagian atau seluruh tubuh

yang bisa dilakukan melalui proses belajar. Pemain bola voli dapat dikatakan

terampil jika dapat menguasai dan melakukan berbagai unsur gerakan dalam bola

voli dengan baik, cermat, serta efektif dan efisien, sesuai aturan yang berlaku

(Hidayat & Muslimin, 2018).

Berdasar uraian di atas maka peneliti mengajukan judul penelitian “survey

tingkat keterampilan smash bola voli”.

B. Identifikasi Masalah

Dari uraian latar belakang di atas, maka dapat di identifikasi beberapa

masalah yaitu sebagai berikut :

1. Tim bola voli memiliki keterampilan smash yang berbeda

2. Keterampilan smash pada bola voli memiliki keunggulan untuk mencetak

angka
C. Pembatasan Masalah

Berdasarkan identiikasi masalah di atas maka permasalahan dalam penelitian

ini dibatasi oleh keterampilan smash bola voli. Subjek dal;am penelitian ini adalah

tim bola voli.

D. Rumusan masalah

Berdasarkan batasan masalah diatas maka rumusan masalah dalam

penelitian ini adalah :

1. Apakah keterampilan smash bola voli merupakan keunggulan untuk mencetak

angka

E. Tujuan penelitian

Berdasarkan rumusan masalah di atas maka tujuan penelitian adalah untuk

mengetahui :

1. Pengaruh keterampilan smash bola voli untuk memcetak angka

F. Kegunaan Penelitian

Dengan adanya penelitian ini di harapkan dapat memberikan kontribusi bagi

pihak – pihak terkait :

1. Kegunaan teoritis

a. Sebagai bahan penelitian bagi mahasiswa di masa yang akan dating

b. Sebagai literasi ilmu pengetahuan

2. Kegunaan praktis

a. Bagi tim voli : dapat digunakan sebagai data acuan untuk merumuskan

strategi dalam permainan bola voli terutama pada teknik smash


b. Bagi penulis : diharapkan dengan adanya penelitian ini dapat memberikan

wawasan dan ilmu pengetahuan dalam bidang olahraga secara khusus

tingkat keterampilan smash bola voli

Anda mungkin juga menyukai