Anda di halaman 1dari 13

MAKALAH

MENGANALISIS PERMINTAAN DAN PENAWARAN


Dosen Pengampu : Mica Siar Meiriza, SE., M.Si., Dr

Disusun oleh :
Kelompok 2
Nama : - Ade Santa Simanjuntak (7213342005)
- Dimas Fahruzi (7211142008)
- Putri Ramadhani Sitorus
(7213342008)
Kelas : B- Pendidikan Akuntansi
Mata kuliah : Pengantar Ekonomi Mikro

PENDIDIKAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS NEGERI MEDAN
2021

KATA PENGANTAR
Puji dan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena dengan rahmah
Nyalah, sehingga Tugas ini dapat diselesaikan. Adapun tema dari penyusunan
makalah ini ialah “ Menganalisis Permintaan dan Penawaran ” Penyusunan
makalah ini dilakukan sebagai salah satu syarat untuk memenuhi nilai tugas mata
kuliah Pengantar Ekonomi Mikro.

Pada kesempatan ini saya mengucapkan terimakasih kepada dosen mata


kuliah Pengantar Ekonomi Mikro yang telah memberikan tugas terhadap kami
untuk menempuh jenjang pedidikan yang baik dengan bersungguh sungguh
sehingga makalah ini dapat diselesaikan.

Akhir kata, sebagaimana layaknya manusia biasa yang memiliki banyak


keterbatasan, apabila terdapat kesalahan penulis mengharapkan adanya kritik dan
saran yang membangun agar selanjutnya dapat lebih baik. Dan kami berharap
semoga makalah tentang Menganalisis Permintaan dan Mikro memberikan
manfaat dan inspirasi bagi pembaca . Atas segala perhatian, doa dan dukungan
semua rekan, saya mengucapkan terima kasih.

Medan, 19 agustus 2021

Tim Penyusun
i
DAFTAR ISI
1.2 Rumusan Masalah ……………………………………………...........................................1

2.2 hukum permintaan dan penawaran...............................................................2


2.2 Fungsi Permintaan dan Penawaran……………………..........................................3
2.3 Skedul dan kurva permintaan dan Penawaran… ………...................................5
2.4 Faktor yang mempengaruhi penawaran…..…………………………..…................….7
BAB III PENUTUP……………………………..………………………………......................................9
3.1 kesimpulan…........……….……………………………………............................…………....9
DAFTARPUSTAKA……………………………………………..................................…...…………...10

ii
BAB I PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG


Di dalam kehidupan ekonomi sehari-hari selalu terdapat permintaan
(demand) dan penawaran (supply) yang saling mempengaruhi. Dalam ilmu
ekonomi kata permintaan dan penawaran sudah tidak asing lagi bagi kita, akan
tetapi pengetahuan kita akan pengertian dua kata tersebut masih sangat minim.
Bahkan kebanyakan dari kita hanya bisa mengucapkannya saja.
Pada zaman modren seperti sekarang ini kebanyakan orang menganggap
bahwa ilmu ekonomi adalah ilmu yang hanya dimulai dan diakhiri dengan hukum
permintaan dan penawaran.Tentu saja anggapan ini terlalu mengandalkan ilmu
ekonomi sebagai ilmu yang  sangat sederhana. Akan tetapi menurut saya hukum
yang dikenal dengan hukum penawaran dan permintaan memang merupakan
bagian yang terpenting dalam pemahaman kita mengenai pasar. Apabila kita
membicarakan pasar tentunya tidak luput dari perdagangan. Perdangan yang
paling sering terjadi adalah perdangan di pasar.
Di dalam perekonomian pasar tentunya ada yang disebut permintaan dan
penawaran.Permintaan adalah jumlah barang yang diminta pada jumlah dalam
waktu tertentu,sedangkan penawaran  adalah jumlah barang atau jasa yang
tersedia dan dapat ditawarkan oleh produsen kepada konsumen pada setiap
tingkat harga selama periode waktu tertentu. Dari sini kita sudah melihat bahwa
Permintaan dan Penawaran memiliki hubungan yang erat satu sama lain  untuk
mendukung perdagangan. Pertama kita perlu mengetahui apa faktor saja yang
mempengaruhi permintaan dan penawaran, berikutnya kita dapat melihat
bagaimana permintaan dan penawaran membentun harga pasar

1.2 Rumusan Masalah


1. Apa pengertian permintaan dan penawaran?
2. Apa hkum permintaan dan penawaran?
3. Apa saja fungsi-fungsi Permintaan dan penawaran?
4. Bagaimana skedul dan pergeseran kurva permintaan dan penawaran?
5. Apa faktor yang mempengaruhi permintaan dan penawaran?

1.3 Tujuan Penelitian

1. Untuk menegetahui apa itu permintaan dan penawaran dalam


ekonomi mikro
2. Untuk menegetahui bagaimana skedul dan pergeseran kurva
permintaan dan penawaran
3. Untuk mengetahui fungsi kurva permintaan dan penawaran

1
BAB II PEMBAHASAN

2.1 PENGERTIAN PERMINTAAN DAN PENAWARAN

Permintaan adalah jumlah barang atau komoditi yang diminta oleh pembeli


untuk memenuhi kebutuhan masyarakat sosial dalam suatu pasar ekonomi.
Adapun Hukum permintaan adalah makin tinggi harga suatu barang, makin
sedikit jumlah barang yang diminta dan sebaliknya makin rendah harga suatu
barang makin banyak jumlah barang yang diminta. Adanya kenaikan permintaan
menyebabkan kenaikan harga pada harga ekuilibrium maupun kuantitas
ekuilibrium. Penurunan permintaan akan menyebabkan penurunan harga
ekuilibrium maupun kuantitas ekuilibrium.
Dalam buku Ekonomi Mikro Teori & Aplikasi (2017) karya Sigit Sardjono,
pnawaran teori ekonomi memiliki arti berbagai jumlah barang yang ditawarkan
pada berbagai tingkat harga dalam periode tertentu. Penawaran memilki bentuk
hukumnya sendiri, yaitu semakin tinggi harga pada suatu barang maka semakin
banyak jumlah yang akan ditawarkan. Sebaliknya, semakin rendah harga pada
sautu barang maka tingkat penawarannya pun sedikit.

2.2 HUKUM PERMINTAAN DAN PANAWARAN

Hukum permintaan dan penawaran merupakan teori yang menjelaskan


tentang interaksi atau transaksi antara penjual yang menjual sebuah barang dan
pembeli yang menginginkan barang tersebut. Teori ini dibuat untuk
mendefinisikan pengaruh keinginan atas suatu produk atau barang tertentu pada
harga jual produk tersebut.
Hukum ini merupakan salah satu hukum dasar dalam dunia perekonomian.
Dalam kehidupan nyata permintaan dan penawaran merupakan dua hal yang
saling berlawanan untuk nantinya pasar akan menemukan harga yang seimbang.
Permintaan penawaran dapat meningkat atau menurun, hal ini bisa terjadi karena
disebabkan oleh banyak faktor.
Kedua hal tersebut didasarkan oleh empat hukum. Hukum-hukum inilah
yang dijadikan sebagai fondasi dari teori ini. Hukum-hukum ini dapat dijadikan
sebagai acuan oleh para pelaku ekonomi untuk menjalankan bisnis. Karena di
dalam hukum-hukum ini terdapat hal-hal yang akan terjadi jika sesuatu terjadi.
Jadi para pelaku usaha dapat mengetahuinya dari hukum-hukum ini. Untuk
mengetahui lebih lanjut berikut adalah pembahasannya hukum dasar penawaran
pada berbagai keadaan:
 Saat penawaran meningkat: Jika penawaran terhadap suatu barang
meningkat, maka harga yang ditawarkan akan semakin tinggi.
 Ketika penawaran menurun: Jika penawaran terhadap suatu barang menurun,
maka harga yang ditawarkan akan semakin rendah.

2
 Saat permintaan meningkat: Jika harga suatu produk sedang rendah, maka
jumlah produk yang diminta akan bertambah.
 Ketika permintaan menurun: Jika harga suatu produk naik, maka jumlah
produk yang diminta akan menurun.
Itulah hukum-hukum dasar untuk hukum permintaan dan penawaran. Dapat
dilihat jika bunyi antara hukum permintaan dengan hukum penawaran
berbanding terbalik. Memang hal tersebutlah yang dibutuhkan agar tercapainya
suatu keseimbangan harga.
Contoh hukum permintaan :
 Pada waktu tertentu harga cabai mengalami kenaikan di pasaran, maka
permintaan cabai akan menurun dan konsumen akan mencari barang
pengganti yang memiliki fungsi sama dengan cabai, seperti sambal sasetan
atau yang lainnya.
 Pada saat ada promo diskon kue lebaran sebesar 30% maka hal tersebut akan
menyebabkanpermintaan kue lebaran akan mengalam peningkatan.
 Dua bulan datang premiumdihapuskan untuk pembeli eceran, sehimgga
permintaan premium akan meningkat karena para pengecer akan membeli
sebnyak-banyaknya untuk dibuat cadangan
Sedangkan contoh hukum penawaran :
 Saat harga gas LPG naik, maka produsen akan menawarkan LPG dengan jumlah
lebih banyak agar meraup keuntungan yang lebih besar.
 Minat masyarakat pada ponsel android semakin meningkat , harganya pun
tinggi, dengan demikian maka produsen akan meningkatkan intesitas
penawaran agar dapat meraup omset yang besar.
 Setelah hari raya , minat masyarakat pada sirup akan menurun begitu juga
dengan harganya maka produsen akan mengurangi intesitas penawran agar
tidak mengalami kerugian.

2.3 FUNGSI PERMINTAAN DAN PENAWARAN

Menurut Hedwigis Esti Riwayati dan Markonah dalam buku Matematika


Ekonomi Bisnis 1 (2008), fungsi permintaan atau demand adalah hubungan antara
harga komoditas dengan jumlah yang diminta atau dibeli dengan asumsi variabel
lainnya konstan (ceteris paribus). Dalam buku Ekonomi Manajerial: Pembuatan
Keputusan Bisnis (2011) karya Vincent Gaspersz, hukum permintaan berbunyi jika
kuantitas produk yang diminta konsumen berhubungan terbalik atau negatif
dengan harga produk. Hal ini terjadi dengan asumsi seluruh variabel permintaan
dianggap konstan.

3
Bentuk Fungsi Permintaan

Pada saat harga salak Rp.5.000 per Kg permintaan akan salak tersebut
sebanyak 1.000 Kg, etetapi pada saat harga salak meningkat menjadi Rp.7.000 per
Kg permintaan akan salak meningkat menjadi 600 Kg. Tentukanlah fungsi
permintaannya.

Pembahasan :

Dari soal diatas diperoleh data :

P1 = Rp.5.000 Q1= 1000Kg


P2 = Rp.7.000 Q2= 600 Kg

Rumus : P – P1 = Q – Q1
P2 – P1 Q2 – Q1
Jawab : P – 5.000 = Q – 1000Kg
7.000 – 5.000 600 – 1000
(P – 5.000) ( -400) = 2.000 ( Q – 1000Kg )
2.000.000 + (-400P) = 2000Q – 2.000.000
2.000Q = 2.000.000 + 2.000.000 – 400P
Q = 2000 – 0.2P

Fungsi penawaran adalah suatu fungsi yang menunjukkan hubungan antara


harga barang atau jasa yang ada di pasar dengan kuantitas penawaran yang
ditawarkan oleh seorang produsen, fungsi ini yang didapatkan dari 2 atau lebih
data yang memperlihatkan banyak barang yang ditawarkan dengan harga barang
tersebut pada suatu waktu. Fungsi penawaran digunakan oleh produsen dengan
tujuan untuk menganalisa kemungkinan-kemungkinan banyaknya barang yang
akan diproduksi dan menyusun strategi pemasaran,
Bentuk Fungsi Penawaran

Pada saat harga belimbing Rp.3.000 perbuah toko A hanya mampu menjual
belimbing sebanyak 100 buah dan pada saat harga belimbing Rp.4.000 per Buah
Toko A mampu menjual belimbing lebih banyak menjadi 200 buah . Berdasarkan
kasus tersebut buatlah fungsi penawarannya.

Pembahasan :
Dari soal diatas diperoleh data sebagai berikut :
P1= 3.000 Q1=100 Buah
P2= 4.000 Q2=200 Buah

4
Langkah selanjutnya, Kita memasukan data data diatas kedalam rumus
persamaan :
P - P1 = Q-Q1
P2 - P1 Q2-Q1
jawaban : P - 3.000 = Q - 100
4.000 - 3000 200 - 100
( P – 3.000)(100) = (Q – 100)(1.000)
100P – 300.000 = 1.000Q – 100.000
1.000Q = - 300.000 + 100.000 + 100P
1.000Q = - 200.000 + 100P
Q = - 200 + 0,1P

2.4 SKEDUL & PERGESERAN KURVA PERMINTAAN


DAN PENAWARAN

Kurva permintaan adalah kurva yang menggambarkan hubungan berbagai


jumlah barang dan jasa yang dibeli atau dimintakonsumen pada berbagai tingkat
harga. Kurva permintaan digambarkan sebagai garis yang bergerak dari atas ke
kanan bawah. Untuk menegetahui bagaimana kurva permintaan terbentuk, sesuai
dengan contoh. Perhatikan contoh Skedul kurva permintaan berikut :

Berikut adalah data permintaan terhadap kentang yang terjadi dipasar bejo:
KONDISI HARGA KENTANG/KG JMLH
(Rp) PERMINTAAN
A 10.000 15
B 9.000 20
C 8.000 25
D 7.000 27
E 6.000 35
F 5.000 40
G 4.000 45
H 3.000 50

5
KURVA PERMINTAAN KENTANG

P( harga)

10.000 A

9.000 B

8.000 C

7.000 D

6.000 E

5.000 F
4.000 G

3.000 H Qd

15 20 25 27 35 40 45 50

Kurva Penawaran adalah kurva yang menunjukan hubungan berbagai


jumlah barang dan jasa yang ditawarkan/ dijual oleh produksi kepada konsumen
pada berbagai tingkat harga. Kurva Penawaran digambarkan sebagai garis yang
bergerak dari kiri bawah kekanan atas. Untuk mengetahui bagaimana kurva

penawaran terbentuk sesuai dengan contoh, kita dapat membuat kurva


penawarannya.
P( Harga)

10.000 ……………………………………………………................................................

9.000 ………………………………………………........................................

8.000 ………………………………………...................................

7.000 …………………………………............................

6.000 ………………………….......................

5.000 …………………..................

4.000 ……………..........

3.000 …….....

11 15 19 23 27 31 35 39

6
Pergeseran kurva permintaan dapat disebabkan oleh dua faktor utama
yaitu faktor ceteris paribus (barang itu sendiri) disesuaikan dengan pendapatan
pembeli dan perubahan harga barang pendukung. Apabila pendapatan meningkat
maka kurva bergeser sejajar ke kanan dan bila turun kurva permintaan sejajar ke
kiri.
2.5 FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERMINTAAN DAN
PENAWARAN

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Permintaan antara lain:


1.      Perilaku Konsumen atau Selera Konsumen
Saat ini handphone blackberry sedang trend dan banyak yang beli, tetapi
beberapa tahun mendatang mungkin blackberry sudah dianggap kuno.
2.      Ketersediaan dan Harga Barang Sejenis Pengganti dan Pelengkap
Jika roti tawar tidak ada atau harganya sangat mahal maka meises, selai
dan margarin akan turun permintaannya.
3.      Pendapatan atau Penghasilan Konsumen
Orang yang punya gaji dan tunjangan besar dia dapat membeli banyak
barang yang dia inginkan, tetapi jika pendapatannya rendah maka seseorang
mungkin akan mengirit pemakaian barang yang dibelinya agar jarang beli.
4.      Perkiraan Harga di Masa Depan
Barang yang harganya diperkirakan akan naik, maka orang akan menimbun
atau membeli ketika harganya masih rendah misalnya seperti bbm/bensin.

7
5.      Banyaknya atau Intensitas Kebutuhan Konsumen
Ketika flu burung dan flu babi sedang menggila, produk masker pelindung
akan sangat laris. Pada bulan puasa (ramadhan) permintaan belewah, timun suri,
cincau, sirup, es batu, kurma, dan lain sebagainya akan sangat tinggi dibandingkan
bulan lainnya.
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Penawaran
1. Biaya Produksi
Untuk menghasilkan barang dan jasa, seorang produsen memerlukan
bahan baku, tenaga kerja, mesin dan peralatan lainnya.
2. Barang Lain
Selain harga barang itu sendir, penawaran terhadap barang atau jasa yang
dipengaruhi juga oleh barang lain yaitu barang substitusi dan barang
komplementer.
3. Teknologi Yang Digunakan
Penggunaan teknologi modern yang digunakan dalam produksi membantu
produsen menghasilkan barang atau jasa serta menciptakan efektifitas dan
efisien dalam proses produksi.
4. Jumlah Produsen
Jumlah produsen dalam suatu pasar dapat mempengaruhi penawaran
terhadap barang atau jasa.
5. Ekspetasi produsen terhadap kondisi ekonomi
6. Pajak

8
BAB III PENUTUP
3.1 KESIMPULAN

Permintaan adalah keinginan yang disertai dengan kemampuan untuk


memilih barang atau jasa yang bersangkutan dalam periode waktu tertentu.
Setiap orang boleh memiliki terhadap apa yang diinginkan, tetapi jika
keinginannya tidak diikuti kesediaan dan kemampuan untuk membeli
keinginannya itupun hanya tinggal keinginan saja
Ada beberapa hal penting yang dapat dipahami dari definisi menganalisis
permintaan. Pertama, permintaan merupakan sederatan angka yang menunjukan
banyaknya satuan barang yang dimita dalam berbagai tingkat harga. Kedua,
barang yang diteliti adalah untuk permintaan satu jenis barang. Ketiga,
permintaan terjadi dipasar serta pada waktu tertentu .
penawaran  adalah jumlah barang atau jasa yang tersedia dan dapat
ditawarkan oleh produsen kepada konsumen pada setiap tingkat harga selama
periode waktu tertentu. Dari sini kita sudah melihat bahwa Permintaan dan
Penawaran memiliki hubungan yang erat satu sama lain  untuk mendukung
perdagangan. Pertama kita perlu mengetahui apa faktor saja yang mempengaruhi
permintaan dan penawaran, berikutnya kita dapat melihat bagaimana
permintaan dan penawaran membentun harga pasar

9
DAFTAR PUSTAKA

EKONOMI BISNIS. (2017). JAKARTA : INDONESIA

https://accurate.id

https://mikkcarraj.blogsspot.com
10

Anda mungkin juga menyukai