Anda di halaman 1dari 4

MODUL PERTEMUAN ke-5 & 6

MATA PELAJARAN : MATEMATIKA

KELAS/SEMESTER : VIII / I

BAB II: Koordinat Kartesius


B. Posisi titik terhadap titik asal (0,0) dan terhadap titik tertentu lainnya
(a, b)
Pada pertemuan sebelumnya kita sudah belajar mengenai kedudukan titik
terhadap sumbu-x dan sumbu-y, Saat ini kita akan belajra mengenai tentang
bagaimana posisi suatu titik baik terhadap titik asal maupun titik lainnya.

Gambar 1

Dalam Gambar 1, terdapat titik yang ada dalam diagram kartesius yang
berbentuk seperti denah. Dimana kita dapat menentukan jarak suatu titik dengan
titik lainnya dengan cara melihat contoh table berikut ini;
Dari tabel diatas Posisi titik perumahan terhadap Tenda 1 adalah 4 satuan ke
kanan dan 5 satuan ke atas, dengan demikian melihat dari table yang ada ini kita
dapat menentukan posisi suatu titik terhadap titik lainnya untuk koordinat
kartesius yang diatas.

C. Posisi Garis Terhadap Sumbu-X dan Sumb-Y


Dalam Pembahasan ini kita akan mengenal beberapa istilah baru seperti sejajar,
tegak lurus, berpotongan.

1. Sejajar
Dua garis dikatakan saling sejajar apabila garis-garis tersebut terletak
pada satu bidang datar dan tidak akan pernah bertemu atau berpotongan
jika garis terrsebut diperpanjang (dalam gambar 3, garis yang saling
sejajar adalah garis L dan N)

.
2. Berpotongan
Dua garis dikatakan saling berpotongan apabila garis-garis tersebut
terletak pada satu bidang datar dan mempunyai satu titik potong (dalam
gambar 3, Garis yang saling berpotongan adalah Garis L dan M).

3. Tegak Lurus
Dua garis dikatakan salng tegak lurus jika dua garis tersebut saling
berpotongan dan membentuk sudut 90o (dalam gambar 3, garis yang
saling tegak lurus adalah garis K dan N) .

Gambar 3
TUGAS!!
Lengkapi posisi yang masih kosong didalam tabel dibawah ini, berdasarkan
koordinat kartesius pada gambar 1!

Anda mungkin juga menyukai