Anda di halaman 1dari 2

No grup : 3

Nama Kelompok :

- Chairul Istigozah ( 2019- 424 )


- Viggo Edie Reihan K (2019-425)
- Balqista salsabila tanzali (2019-426)
- Anang sevanny ardy (2019-427)
- Zainus syarif (2019-428)

Pada kondisi Covid -19 ini sudah pastinya terlebih dahulu kita harus menjaga kesehatan
secara individual yaitu seperti menjaga kebersihan dengan baik, melakukan social
distancing agar mengurangi penyebaran virus, dan memabatasi aktivitas diluar rumah
yang kurang penting. Dalam perubahan pasar dimasa new normal ini, Shopee terlebih
dahulu harus mengetahui situasi yang terjadi saat ini seperti salah satunya sulitnya
ekonomi.

Pandemi global Covid-19 ini sangatlah berdampak negatif maupun berdampak positif
pada suatu ekonomi di beberapa perusahaan. Dalam segi bisnis mengalami perbedaan
dalam permintaan disaat new normal dan mengalami beberapa ganggungan pada
pasokan dibeberapa penjual ataupun toko toko yang menghambat keterbatasannya ruang
dan tenaga kerja akibat masyarakat yang fokus untuk menjaga kebersihan diri mereka.

Dengan ini Shopee melakukan sebuah tindakan efektif dan memastikan berlangsungnya
bisnis sebagai sebuah platform e-commerce agar membantu keadaan ekonomi
masyarakat dan membantu dapat mengurangi penyebaran virus ini.

Dalam membantu kriris ekonomi seperti masalah yang dihadapi oleh penjual yang
mengalami kesulitan operasional, Shopee membuka peluang bagi para penjual atau
masyarakat untuk menjual barang – barang dagangannya di platform shopee ini seperti
menjual barang dari offline menjadi secara online. Bisnis utama yang difokuskan atau
yang dilakukan oleh perusahaan shopee saat ini ada dua bisnis utama yang dilakukan
oleh shopee yaitu Shopee Market Place dan Shopee Mall. Platform ini bisa
menghubungkan suatu konsumen ke konsumen dimana semua orang bisa menjadi
penjual dan pembeli. Jadi semua orang bisa melakukan penjualan atau pembelian secara
bersamaan di Shopee tersebut. Dalam hal harga juga shopee sendiri tidak mengambil
keuntungan dari situasi seperti ini, barang – barang yang dijual di Shopee merupakan
barang dengan harga yang wajar. Jadi pembeli atau konsumen tidak perlu khawatir
dengan harga jika ingin membeli sesuatu di Shopee.

Tidak hanya itu, shopee menyediakan keuntungan kepada penjual maupun pembeli
seperti memberikan voucer dan subsidi untuk Gratis Ongkir dan subsisdi produk.
Sehingga, pembeli dapat melakukan pemesanan dengan harga yang lebih murah untuk
meningkatan penjualan dari penjual Shopee

Salah satu langkah-langkah yang dilakukan Shopee untuk membantu mengurangi


penyebaran virus ini yaitu seperti membantu menyediakan 1 juta masker dan membuka
donasi. Shopee juga membuat sebuah kampanye elektronik yang bertujuan untuk
mempromosikan barang – barang yang dibutuhkan oleh konsumen saat ini. Di platform
shopee juga menyediakan sebuah permainan seperti menyiram tanaman yang bisa
membantu para pengguna aplikasi untuk bisa mendapatkan masker ataupun
handsanitizer secara gratis.

Tetapi dalam hal itu semua pastinya memerlukan karyawan-karyawan atau Shopee Team
yang membantu, jadi tidak hanya mementingkan penjual ataupun kosumen. Shopee team
memahami beberapa kondisi seperti apa saja yang bisa dikerjakan dalam jarak jauh agar
Shopee team bisa bekerja dari rumah, namun ada juga yang tidak bisa bekerja dari rumah
seperti Shopee Express atau jasa logistik lainnya yang merupakan garda terdepan dalam
industry e-commerce.

Konsumen tidak perlu khawatir dalam hal operasional shopee team atau barang barang
yang akan diantarkan kepada kosumen, karena fasilitas yang didapatkan terjamin higenis
dan dijaga kebersihannya, paket yang akan dikirim kepada kosumen terlebih dahulu
dikemas dan melakukan pembersihan atau pegsterilan menggunakan disinfektan, shopee
express yang ditugaskan terlebih dahulu dicek kesehatannya dan menggunakan alat-alat
pencegahan virus seperti memakai masker dan sarung tangan, Maka dari itu Shopee
memastikan bahwa rantau pasokan tetap aman untuk konsumen.

Anda mungkin juga menyukai