Anda di halaman 1dari 1

KEMENTERIAN P E N D I D I K A N DAN KEBUDAYAAN

E
POLITEKNIK NEGERI MALANG
PANITIA LAPORAN AKHIR
PROGRAM STUDI TEKNIK TELEKOMUNIKASI
Jl. Soekarno Hatta No. 9 Malang 65141
Telepon (0341) 404424-404425 Fax (0341) 404420
Laman://www.polinema.ac.id

TATA TERTIB PELAKSANAAN UJIAN LAPORAN AKHIR


PROGRAM STUDI TEKNIK TELEKOMUNIKASI
TAHUN 2020/2021

1. Kandidat (mahasiswa yang diuji) diwajibkan hadir 15 menit sebelum pelaksanaan Ujian LA
dilaksanakan (online).
2. Kandidat harus lapor/absensi kepada Panitia LA paling lambat 10 menit sebelum ujian
berlangsung.
3. Kandidat harus sudah mempersiapkan alat peraga dan hasil karyanya paling lambat 10 menit
(berupa video) sebelum ujian berlangsung dengan dibantu teman 1 kelompok.
4. Jika kandidat berhalangan hadir pada saat pelaksanaan Ujian LA dengan alasan apapun
dinyatakan tidak lulus ujian.
5. Kandidat diharuskan mengenakan sepatu hitam berkaos kaki putih serta pakaian atas warna
putih lengan panjang dan bawah warna hitam (celana untuk pria/rok untuk wanita) dan
berdasi warna hitam serta memakai Jas Almamater.
6. Khusus untuk kandidat pria, tidak berambut panjang (pendek dan rapi).
7. Semua buku-buku referensi yang ada harap disiapkan pada saat pelaksanaan ujian LA.
8. Kandidat mempersiapkan alat tulis spidol dan media menulis (kertas/white board) untuk
menjawab pertanyaan penguji.
9. Pada saat ujian akan dimulai kandidat hadir bersamaan untuk presentasi.
10. Segala bentuk pelanggaran terhadap tata tertib pelaksanaan Ujian LA diatas, dapat
menyebabkan ketidak lulusan peserta yang bersangkutan dan boleh mengikuti ujian tahap
selanjutnya.

Demikian Tata Tertib Pelaksanaan Ujian LA ini dibuat untuk dapat dilaksanakan sebaik-baiknya.

Malang, 27 Mei 2021


Ketua Panitia LA PSTT 2020/2021

Aisah,S.T., M.T.
NIP 197205181999032002

Anda mungkin juga menyukai