Anda di halaman 1dari 2

Sistem kesehatan nasional (pada perpres nomor 72 tahun 2012) di intepretasikan dalam suatu

bagan. Dalam Sistem kesehatan nasional terdapat beberapa subsistem yang dipengaruhi beberapa
faktor, antara lain : lingkungan ilmu dan teknologi, lingkungan sosial agama dan budaya, lingkungan
ekonomi, lingkungan fisik dan biologi, serta lingkungan politik dan hukum yang akan
berkesinambungan satu sama lain. Namun disini Hal yang paling mendasar dalam sistem kesehatan
nasional adalah Moral : kemanusiaan. Dimana hal ini yang nantinya akan berkembang menjadi
beberapa aspek untuk mewujudkan kesehatan nasional. Dengan individu yang memilki nilai moral
tinggi diharap mampu menjadi SDM yang memiliki potensi untuk mengembangkan aspek-aspek lain
dalam subsistem Kesehatan nasional.

Dengan itu, pada lingkungan ilmu dan teknologi dengan dibekali kemandirian masyarakat serta
profesionalisme SDM dapat dilakukan penelitian dan pengembangan kesehatan didukung dengan
lingkungan ekonomi yang baik maka diharapkan nantinya akan terbentuk suatu sumber daya
kesehatan yang optimal. sumber daya kesehatan yang optimal inilah yang berperan penting dalam
implementasi sistem kesehatan yaitu dapat dilaksanaknnya pemberdayaan masyarakat dan
melakukan upaya2 kesehatan lainnya. Upaya-upaya kesehatan ini harus benar-benar disebarluaskan
dan ditekankan kepada masyarakat sehingga bisa membentuk suatu kebiasaan hidup sehat. Jika
pemberdayaan masyarakat dan berbagai upaya kesehatan telah dilaksanakan, dan diterapkan oleh
masyarakat dalam berkehidupan sehari-hari maka akan terbentuk suatu lingkungan hidup (fisik dan
biologi) yang sehat pula. Dengan manajemen kesehatan atau pengelolaan upaya kebijakan
kesehatan, administrasi kesehatan, serta pengelolaan data dan informasi yang mendukung
subsistem lainnya maka akan tercapai derajat kesehatan masyarakat yang baik.

Derajat kesehatan yang dimaksud adalah meningkatnya umur harapan hidup, menurunnya angka
kematian bayi, ibu dan anak, menurunnya angka kesakitan, serta meningkatnya status gizi. Dengan
keadaan yang baik seperti itu, maka kehidupan bernegara juga akan meningkat tarafnya, manusia
yang sehat dapat berproduksi dengan baik. Maka selanjutnya dalam aspek2 seperti ekonomi, politik,
sosial, budaya, dapat meningkat seiring meningkatnya derajat kesehatan masyarakat.
Jurnal ini dibuat bertujuan untuk mengetahui dampak Covid 19 terhadap lingkungan. Seperi yang
kita ketahui sekarang ini, kondisi lingkungan dapat dikatan menjadi lebih baik akibat adanya
pandemi ini.

Anda mungkin juga menyukai