Anda di halaman 1dari 6

BAB III

METODE PENELITIAN

3.1. Jenis Penelitian

Penelitian ini termasuk ke dalam jenis penelitian deskriptif. Penelitian

deskriptif adalah penelitian yang digunakan untuk mendeskripsikan dan

menjawab persoalan-persoalan suatu fenomena atau peristiwa yang terjadi saat

ini, baik tentang fenomena dalam variabel tunggal maupun korelasi dan atau

perbandingan berbagai variabel. Artinya, variabel yang diteliti bisa tunggal (satu

variabel) bisa juga lebih dari satu variabel.

Dalam penelitian deskriptif, peneliti menggunakan strategi kuantitatif

(misalnya, teknik kuesioner dan observasi) untuk mengumpulkan data (misalnya,

berupa skor) atau informasi tentang ciri-ciri orang, kelompok orang, atau

program. Berdasarkan data yang dikumpulkan, peneliti melakukan analisis,

misalnya melalui mengidentifikasi, menjumlahkan, menghitung, dan sebagainya

kemudian peneliti mendeskripsikan hasil analisis data tersebut.

3.2. Populasi dan Sampel

3.2.1. Populasi

Populasi diartikan sebagai jumlah keseluruhan dari analisis yang ciri-

cirinya dapat diduga. Adapun yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah

keseluruhan pegawai pada Kantor Camat Sangkulirang Kabupaten Kutai Timur


35

yang berjumlah 61 orang, yang terdiri dari 37 orang (61%) Pegawai Negeri Sipil

(PNS) dan 24 orang (39%) Tenaga Kerja Kontrak Daerah (TK2D).

3.2.2. Sampel

Sampel yaitu sebagian populasi yang menjadi narasumber data sebenarnya

dalam suatu penelitian dan merupakan sebagian wakil dari populasi yang diteliti.

Mengingat jumlah karyawan yang relatif besar maka penelitian ini akan

menggunakan sampel. Penarikan sampel dilakukan dengan metode Slovin dengan

rumus sebagai berikut :

Dimana :

n = Jumlah Sampel
N = Populasi
α = Tingkat Signifikansi (0,05)

Berdasarkan rumus tersebut di atas maka jumlah sampel yang akan

digunakan di dalam penelitian ini adalah sebagai berikut :

N 61
n= = = 53
2 2
1 + Nα 1+ 61 (0,05)

Dari perhitungan tersebut di atas maka jumlah sampel yang akan diambil

di dalam penelitian ini adalah sebesar 53. Dengan demikian maka penelitian ini

akan menggunakan 53 orang karyawan sebagai responden.


36

Mengingat jumlah populasi tersebar berdasarkan status kepegawaiannya

maka pengambilan sampel akan dilakukan secara proporsional berdasarkan status

kepegawaian mereka, yaitu :

1. PNS = 61% x 53 = 32

2. TK2D = 39% x 53 = 21

Penarikan sampel dilakukan secara random dengan menggunakan teknik

undian.

3.3. Variabel Penelitian

Di dalam suatu penelitian akan selalu terdapat satu atau lebih variable. Di

dalam penelitian ini penulis hanya menggunakan satu variabel untuk di

deskripsikan, yaitu variabel Kinerja.

Kinerja adalah suatu hasil kerja yang dicapai oleh masing-masing pegawai

yang dalam pelaksanaan tugas pekerjaan berdasarkan ukuran dan waktu yang

telah ditentukan guna mewujudkan tujuan organisasi.

Penelitian ini menggunakan variabel tunggal yaitu variabel Kinerja

Pegawai Negeri Sipil. Sementara itu sub-variabel yang digunakan untuk

mengukur kinerja adalah Sasaran Kerja Pegawai (SKP) dan Perilaku Kerja.

Masing-masing sub-variabel tersebut di ukur melalui indikator-indikator sebagai

berikut :

1. Sasaran Kerja Pegawai (SKP :

a. Kuantitas
b. Kualitas
c. Waktu
37

d. Biaya
2. Perilaku Kerja :

a. Orientasi Pelayanan
b. Integritas
c. Komitmen
d. Disiplin
e. Kerjasama
f. Kepemimpinan

3.4. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data adalah cara pengumpulan data, baik yang

berasal dari sumber obyek penelitian ataupun sumber-sumber lainnya. Teknik

pengumpulan data di dalam peneliti ini adalah :

1. Studi Kepustakaan, disini penulis mengadakan penelaahan kepustakaan guna

mendapatkan informasi ilmiah berupa teori dan konsep yang ada kaitannya

dengan penelitian ini.

2. Kuesioner/Angket, yaitu pengumpulan data dengan menyebar sejumlah

pertanyaan kepada responden.

3. Observasi adalah penelitian yang pengambilan datanya bertumpu pada

pengamatan langsung terhadap obyek.

4. Wawancara adalah pengumpulan data yang datanya dikumpulkan melaui

wawancara dengan responden.

5. Dokumentasi adalah teknik pengumpulan data melalui bahan-bahan tertulis

yang diterbitkan oleh lembaga-lembaga yang menjadi obyek penelitian, baik


38

berupa prosedur, peraturan-peraturan, gambar, laporan hasil pekerjaan serta

berupa foto ataupun dokumen elektronik (rekaman).

3.5. Analisis Data

Analisa data yang dilakukan penulis dalam penelitian ini adalah dengan

menggunakan metode deskriptif, yaitu dengan persentase rata rata (Arikunto

2006; 79), untuk mencari persentase rata-rata dengan menggunakan rumus

sebagai berikut :

F x 100 : 3
P=
N

Dimana : P = Persentase

F = Frekuensi

N = Jumlah Pengamatan (Sampel)

Perhitungan tersebut di atas dilakukan dengan terlebih dahulu memberikan

bobot untuk masing-masing pilihan jawaban pada kuesioner/angket yang

dibagikan kepada responden, yaitu :

a. Jawaban A diberikan bobot 1

b. Jawaban B diberikan bobot 2

c. Jawaban C diberikan bobot 3

d. Jawaban D diberikan bobot 4

e. Jawaban E diberikan bobot 5


39

3.6. Jadwal Penelitian

Waktu yang diperlukan di dalam pelaksanaan penelitian ini sekitar 6

(enam) bulan, terhitung sejak pengajuan proposal penelitian hingga ujian

pendadaran. Rincian kegiatan penelitian ini adalah sebagai berikut :

1. Bulan Desember 2016 penulis mengadakan observasi dan studi kepustakaan

guna mengumpulkan data awal serta teori dan konsep yang dapat mendukung

penelitian ini untuk selanjutnya mengajukan proposal penelitian.

2. Bulan Desember 2016 – Januari 2017, setelah proposal penelitian disetujui

langkah berikutnya adalah penulisan Bab I hingga Bab III, konsultasi dengan

Dosen Pembimbing dan melakukan perbaikan-perbaikan sesuai dengan saran

dari Dosen Pembimbing serta seminar proposal.

3. Bulan Februari – Maret 2017, pelaksanaan penelitian lapangan dengan

membagikan angket kepada responden yang dijadikan obyek di dalam

penelitian ini. Selanjutnya penyusunan Bab IV sampai dengan Bab VI

berdasarkan data yang diperoleh di lapangan, konsultasi dengan Dosen

Pembimbing serta melakukan perbaikan-perbaikan sesuai dengan saran dari

Dosen Pembimbing.

4. Bulan April – Mei 2017, persiapan dan pelaksanaan seminar hasil penelitian

dan ujian final skripsi.

Anda mungkin juga menyukai