Anda di halaman 1dari 4

KELOMPOK : 3

NAMA PESERTA : RONALDUS HARYANTO

NOMER PESERTA : 201502800995

RENCANA PELAKSANAAN
PEMBELAJARAN
Sekolah : SMK Negeri 1 Borong
Mata Pelajaran : PPKn
Kelas/Semester : XI/TKJ 1/ I
Kompetensi Dasar : 1.1 Menghargai hak asasi manusia berdasarkan perspektif pancasila sebagai
anugerah Tuhan yang Maha Esa
2.1 Bersikap peduli terhadap hak asasi manusia berdasarkan perspektif
pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara
3.1 Mengidentifikasi substansi Hak dan Kewajiban Asasi Manusia dalam
Pancasila
4.1 Menyaji hasil identifikasi pelanggaran hak asasi manusia dalam perspektif
pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara
Materi : Substansi Hak dan Kewajiban Asasi Manusia dalam Perpektif  Pancasila
Alokasi Waktu : 2x45 Menit ( 2 Jam Pelajaran )

A. Tujuan Pembelajaran

Setelah kegiatan pembelajaran 2 ini diharapkan kalian akan mampu  :

1. Melalui ceramah disertai tanya jawab peserta didik mampu Menghargai hak asasi
manusia berdasarkan perspektif pancasila sebagai anugerah  Tuhan yang Maha Esa
dengan baik
2. Melalui pengamatan gambar peserta didik mampu menunjukkan sikap peduli terhadap
hak asasi manusia berdasarkan perspektif pancasila dalam kehidupan berbangsa dan
bernegara benar
3. Melalui kegiatan penayangan video peserta didik dapat Menguraikan Substansi hak dan
kewajiban warga Negara dalam Pancasila dengan baik dan tepat
4. Dengan berdiskusi peserta didik mampu menyajikan hasil uraian Substansi hak dan
kewajiban warga Negara dengan benar

Kegiatan Pembelajaran
Pendahuluan ( 15 Menit )
Orientasi
1. Guru melakukan pembukaan dengan salam pembuka, memanjatkan syukur kepada
Tuhan YME dan berdoa untuk memulai pembelajaran.
2. Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran
3. Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
Melakukan apersepsi yaitu :
Mengaitkan materi Substansi hak dan kewajiban warga Negara dalam Pancasila yang
dipelajari peserta didik dengan pengetahuan awal peserta didik tentang harmonisasi hak
dan kewajiban warga Negara dalam perfektif Pancasila
Melakukan Motivasi :
1. Guru memotivasi peserta didik dengan menjelaskan contoh-contoh sikap yang
mencerminkan pelaksanaan hak dan kewajiban asasi dalam kehidupan sehari-hari.
2. Guru menayangkan video tentang contoh pelaksanaan hak dan kewajiban warga Negara
dalam kehidupan sehari hari (https://youtu.be/cVLUBB_6YsY )
3. Guru menjelaskan substansi dari video tersebut merupakan contoh pelaksanaan Hak dan
Kewajiban Asasi Manusia dalam kehidupan sehari hari
4. Selanjutnya guru mengajukan beberapa pertanyaan kepada peserta didik:
a. Apa yang kalian lihat ketika menyaksikan video diatas
b. Faktor-faktor apa saja yang menyebabkannya terjadinya pelanggaran hak dan kewajiban
warga negara?
c. Siapa yang bertanggungjawab mencegah terjadinya pelanggaran HAM?
4. Menyampaikan tujuan pembelajaran.

Kegiatan Inti ( 60 Menit )


Orientasi Siswa terhadap Masalah
1. Guru menayangkan vidio terkait Contoh kasus pelanggaran Hak dan pengingkaran
Kewajiban warga Negara Indonesia (https://youtu.be/cXJGGTpp10k)
2. Peserta didik diminta untuk mengamati vidio pembelajaran dan mengidentifikasi
permasalahan yang ada dalam video.
3. Pesrta didik menganalisis video tersebut dan menghubungkan isi video tersebut dengan
materi Substansi hak dan kewajiban warga Negara dalam Pancasila
4. Selanjutnya guru juga menampilkan power point untuk menampilkan materi tentang
Substansi hak dan kewajiban warga Negara dalam Pancasila untuk membantu
memecahkan permasalahan Guru melakukan tanya jawab seputar materi pembelajaran.
d. Coba kalian jelaskan apa yang dimaksud dengan hak warga negara dan kewajiban
warga negara?
e. Menurut pendapat kalian,apa sajakah perwujudan hak dan kewajiban asasi manusia?
f. Bagaimana hubungan antara hak dan kewajiban warga negara dengan nilai dasar
Pancasila?

Mengorientasikan siswa untuk belajar


1. Mengorganisasikan peserta didik ke dalam beberapa kelompok yang terdiri dari 4-5
siswa.
2. Menjelaskan kepada peserta didik mengenai petunjuk pengerjaan LKPD
3. Membagikan LKPD kepada masing- masing kelompok.
4. Siswa berdiskusi dalam kelompok menyelesaikan permasalahan yang diajukan guru
dalam LKPD.
Membimbing penyelidikan Individu maupun kelompok
1. Guru membimbing setiap kelompok untuk mencari informasi dari referensi secara online
dan mendiskusikan atas pertanyaan yang sudah disusun untuk memecahkan permasalahan
di LKPD.
2. Guru mengamati peserta didik dalam menganalisis video dan gambar yang sudah di
tayangkan
3. Peserta didik berdiskusi dan semua anggota kelompok terlibat aktif dalam pemecahan
masalah.
Mengembangkan dan menyajikan hasil karya
1. Peserta didik dibimbing untuk menyusun laporan hasil telaah tentang substansi hak dan kewajiban
warga negara dalam Pancasial secara tertulis. Laporan berupa kertas lembaran.
2. Peserta didik mempresentasikan hasil diskusi/penyelesaian masalah.
3. Guru meminta kelompok yang lain menanggapi atau mengkomunikasikan hasil kerja
kelompok yang mendapat tugas.
4. Guru memberi penguatan terhadap hasil presentasi siswa/jawaban siswa.
Penutup ( 15 Menit )

Menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah

1) Guru bersama peserta didik menyimpulkan hasil diskusi.


2) Guru memberikan post test terhadap peserta didik
3) Guru melakukan refleksi kepada peserta didik mengenai kesulitan, yang belum dipahami
dengan baik, kesan dan pesan selama mengikuti pembelajaran.
4) Guru menyampaikan materi yang akan dipelajari pada pertemuan yang akan datang dan
mengakhiri pembelajaran dengan salam.

C.     Asesmen (Penilaian)
Penilaian Sikap : Penilaian Observasi dengan instrumen lembar pengamatan,
yang dinilai adalah Bersikap peduli terhadap hak asasi manusia
berdasarkan perspektif pancasila dalam kehidupan berbangsa dan
bernegara
Penilaian Pengetahuan : Pilihan Ganda dan Essay (Terlampir)
Penilaian Keterampilan :  Penilaian Unjuk Kerja

Mengetahui Borong, 
Plt. Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

Agustinus Galvan Daroly, S.Si Ronaldus Haryanto, S. Pd


Nip : 198308162009031009 Nip. 198107102008041002

Anda mungkin juga menyukai