Anda di halaman 1dari 3

UJIAN TENGAH SEMESTER GANJIL TA 2021/2022

PROGRAM SARJANA TERAPAN

Mata Kuliah : Knowledge Management


Dosen : Fikri Aditya Tri Andikaputra, S.Kom., M.Kom. dan
Sri Suryani, S.Kom., M.Kom.
Prodi : Manajemen Sumber Daya Manusia Aparatur
MSDMA U1-20-2020
Hari/Tanggal : Kamis / 28 Oktober 2021 (Jam 10.00 Kls Jumat - 31 )
Durasi waktu Ujian : 1 Hari
Sifat Ujian : Close Book/Open Book/Take Home (sebutkan salah satu)
Media Ujian : Ms Team/estudy (sebutkan salah satu)
Capaian :
Pembelajaran Mahasiswa mampu memiliki pemahaman yang mendasar
mengenai KM serta menjelaskan dan menganalisis konsep
knowledge management, dan dapat memberikan rekomendasi
penerapannya dalam mendukung pencapaian tujuan
organisasi, dan menyajikannya sesuai dengan kondisi riil.

Untuk SOAL I Silahkan pilih 4 dari 8 soal yang tersedia


(silahkan dihapus untuk soal yang tidak akan dikerjakan).
Untuk Soal II Wajib untuk dikerjakan.

Kerjakan soal – soal dibawah ini dengan menjawab langsung


pada lembaran soal dibawah ini (dibawah tulisan jawab).
Apabila terdapat pertanyaan silahkan melalui fasilitas live
chat pada pertemuan UTS.

Petunjuk Soal : Selamat mengerjakan dan harap dikerjakan secara maksimal


dan dikumpulkan sampai dengan batas pengumpulan Jumat
29 Oktober 2021 pukul 10:00 melalui Assignment UTS,
dikumpulkan dalam bentuk pdf.

TULISKAN (NAMA – NPM)

SOAL I

1. Jelaskan menurut pemahaman anda apa yang dimaksud dengan pengetahuan Tacit dan
Explicit serta perbedaan mendasar apa yang ada dari kedua pengetahuan tersebut ? (15
Points)
Jawab :

2. Jelaskan hubungan antara Data, Informasi, Pengetahuan ! Kemudian, berikan contohnya


diantara ketiganya (Data, Informasi, Pengetahuan ? (15 Points)
Jawab :

3. Apa yang Anda ketahui tentang konsep Knowledge Management dan keterhubungannya
dalam pengelolaan/Manajemen Sumber Daya Manusia ? Kemudian, berikan penjelasan
mengapa pengetahuan itu penting untuk dikelola dalam sebuah organisasi! ? (15 Points)
Jawab :

4. Menurut Anda apakah penangkapan tacit knowledge itu mudah atau sulit untuk
dilaksanakan ? jelaskan ? (15 Points)
Jawab :

5. Jelaskan tentang model manajemen pengetahuan Nonaka dan Takeuchi ! Harap dijelaskan
semaksimal mungkin (15 Points)
Jawab :

6. Jelaskan mengenai hambatan apa saja yang dapat mempengaruhi implementasi KM dalam
suatu organisasi (15 Points) ?
Jawab :

7. Sebutkan dan jelaskan mengenai sumber pengetahuan explicit (15 Points)


Jawab :

8. Pengetahuan terdiri dari dua bentuk, yaitu Tacit dan Eksplisit. Jelaskan bagaimana caranya
melakukan capture knowledge pada masing-masing bentuk pengetahuan tersebut!?
(15 Points)
Jawab :

SOAL II (40 Points)

Berdasaran Jurnal yang telah didapatkan saat penugasan Tugas UTS, Buatlah review dari
jurnal tersebut dengan mengikuti contoh template review berikut :

Publikasi Nama Terbitan Jurnal


Tahun 2020
Judul (Tuliskan dari Jurnal yan telah didapatkan)
Pengujian Penerapan Prototype Rumah Cerdas Widyaiswara sebagai
Jejaring Karya Widyaiswara
Penulis (Tuliskan Penulis Jurnal)
Keywords (Tuliskan Keyword yang menjadi kunci pembahasan dalam jurnal
tersebut)
widyaiswara, Prototype, RCWI, Pengujian, Penerapan, inovasi,
komunitas widyaiswara, LAN
Halaman (Tuliskan jumlah halaman jurnal)
7 Halaman
Tujuan (Sebutkan dan Jelaskan mengenai tujuan dari penulisan)
Tujuan penulisan paper untuk mengetahui respon widyaiswara dan
mendapatkan masukkan penyempurnaan
Studi kasus (Apabila berupa studi kasus sebutkan studi kasusnya/lokus)
Perwakilan LAN di Makasar dan Aceh, Widyaiswara di provinsi
Yogyakarta dan Instansi lain seperti Pusdiklat Kementerian Lingkungan
Hidup dan Kehutanan, Pusdiklatwas BPKP, BPSDM Kemendagri,
BPSDM Provinsi DKI Jakarta
Latar (Jelaskan latar belakang secara umum mengenai penelitian/kajian dalam
belakang jurnal yang didapatkan)
Sampel Latar Belakang
Keberadaan sistem informasi Rumah Cerdas Widyaiswara (mulyani,
2019) dan Community of Practice (COP) (Winarty, 2019) yang merupakan
hasil dari laporan proyek perubahan. Keberadaan sistem informasi
Rumah Cerdas Widyaiswara dan Community of Practice (COP) yang
belum saling terintegrasi. Yang mengakibatkan masih kurangnya minat
widyaiswara untuk memanfaatkannya. Atas landasan permasalahan
tersebut LAN mengembangkan Rumah Cerdas untuk Community of
Practice (COP) Widyaiswara yang diberi nama Rumah Cerdas
Widyaiswara (RCWI).
Pembahasan (Tuliskan mengenai pembahasan dan kajian dari jurnal tersebut)
Sampel Pembahasan
Sistem RCWI yang saat ini masih berbentuk prototype memiliki
beberapa fitur yang dapat menunjang widyaiswara membangun jejaring
karya dan saling memampukan anggota komunitasnya. Fitur tersebut
diantaranya SUAR (Broadcast info pembinaan, pengetahuan dan
interaksi); WISHARE (Widyaiswara Share); dan DASHBOARD (Outlet
dan akses). Untuk itu dilakukan uji penerapan prototype RCWI kepada
calon pengguna yakni dengan langsung mencoba fitur fitur yang ada
didalam sistem. Setelah itu pengguna diminta mengisi kuesioner yang
nantinya akan diolah sebagai data primer dalam mendapatkan
perbaikan prototype RCWI.
Kesimpulan (Jelaskan kesimpulan atau hasil dari penelitian/kajian dalam jurnal
tersebut)
Sampel Kesimpulan
Pelaksanaan pengujian dan penerapan protoype ini membawakan hasil
yang sangat memuaskan. Sistem perlu diperbaiki terkait disfungsi yang
terjadi saat dilakukan uji terap. Pengembangan versi smartphone perlu
dilakukan mengingat mobilitas dan perkembangan teknologi saat ini.
LAN dapat mempertimbangkan pengintegrasian sistem yang ada
sehingga sistem berjalan dengan optimal.
Dibuat oleh : Diperiksa oleh :

(Fikri Aditya Tri Andikaputra) (Kaprodi)

Anda mungkin juga menyukai