Anda di halaman 1dari 14

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : SD Negeri 39 Pontianak Kota


Kelas/Semester : V (Lima) / 1
Tema : 4 (Sehat itu Penting)
Subtema : 2 (Gangguan Kesehatan pada Organ Peredaran Darah)
Pembelajaran ke- :1
Muatan Pembelajaran : IPA dan Bahasa Indonesia
Alokasi waktu : 1 hari pertemuan ( 4 jp x 35 menit)

A. Kompetensi Inti
1. Menerima, menjalankan, dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, santun, percaya diri, peduli, dan
bertanggung jawab dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan
tetangga, dan negara.
3. Memahami pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif pada
tingkat dasar dengan cara mengamati, menanya, dan mencoba berdasarkan rasa
ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-
benda yang dijumpainya di rumah, di sekolah, dan tempat bermain.
4. Menunjukkan keterampilan berfikir dan bertindak kreatif, produktif, kritis,
mandiri, kolaboratif, dan komunikatif. Dalam bahasa yang jelas, sistematis, logis
dan kritis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak
sehat, dan tindakan yang mencerminkan perilaku anak sesuai dengan tahap
perkembangannya.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


IPA
Kompetensi Dasar Indikator
3.4 Memahami organ peredaran darah 3.4.1 Menjelaskan berbagai macam
dan fungsinya pada hewan dan gangguan yang dapat mempengaruhi
manusia serta cara memelihara organ peredaran darah manusia.
kesehatan organ peredaran darah
manusia.
4.4 Menyajikan karya tentang organ 4.4.1 Mempresentasikan berbagai
peredaran darah pada manusia. gangguan
yang dapat mempengaruhi organ
peredaran darah manusia
menggunakan model sederhana.

Bahasa Indonesia
Kompetensi Dasar Indikator
3.6 Menggali isi dan amanat pantun 3.6.1 Menjelaskan amanat pantun dengan
yang disajikan secara lisan dan benar.
tulis dengan tujuan untuk
kesenangan.

4.6 Melisankan pantun hasil karya 4.6.1 Menjelaskan amanat pantun yang
pribadi dengan lafal, intonasi, dan dibuat dengan benar.
ekspresi yang tepat sebagai
bentuk
ungkapan diri.

C. Tujuan Pembelajaran
1. Dengan kegiatan mencari tahu, peserta didik dapat menjelaskan berbagai macam
gangguan yang dapat mempengaruhi organ peredaran darah manusia secara rinci.
2. Dengan kegiatan mencari tahu, peserta didik dapat mempresentasikan berbagai
gangguan yang dapat mempengaruhi organ peredaran darah manusia
menggunakan model sederhana.
3. Dengan kegiatan membaca pantun (Peserta didik daring melalui WAG), peserta
didik dapat menjelaskan amanat pantun dengan benar.
4. Dengan kegiatan berkreasi membuat pantun, siswa dapat menjelaskan amanat
pantun yang dibuat dengan benar.

D. Materi Pembelajaran
1. Jenis dan penyebab gangguan pada organ peredaran darah manusia.
2. Makna dan amanat pantun.
E. Model, Pendekatan, dan Metode Pembelajaran
1. Model : Cooperative learning
2. Pendekatan : Saintifik
3. Metode Pembelajaran : Tanya jawab, diskusi, penugasan

F. Kegiatan Pembelajaran
Kegiatan Uraian Kegiatan Alokasi
Waktu
Pendahuluan 1. Salam dan menyapa peserta didik. (Peserta didik 10 menit
daring melalui WAG)
2. Memeriksa kebersihan kelas dan kesiapan belajar
siswa.
3. Berdoa.
4. Absensi/cek kehadiran peserta didik. (Peserta didik
daring melalui WAG)
5. Menyanyikan lagu nasional “Garuda Pancasila”.
6. Apersepsi (guru mengajukan beberapa pertanyaan
tentang isi materi yang sudah diajarkan) untuk
mengaitkan ke materi yang akan disajikan.
7. Informasi materi yang akan diajarkan. (Peserta didik
daring melalui WAG)
8. Informasi tujuan pembelajaran yang akan dicapai.
9. Informasi kegiatan pembelajaran yang akan
dilaksanakan.
10. Mengkondisikan kelas dan memotivasi peserta didik.

Inti (IPA) 115 menit


1. Peserta didik membaca narasi di buku siswa mengenai
gangguan pada organ peredaran darah. (Peserta didik
daring melalui WAG) (Ayo Mengamati)
2. Peserta didik mengamati diagram berbagai jenis
gangguan pada organ peredaran darah manusia.
(Peserta didik daring melalu WAG)
3. Peserta didik mencari tahu berbagai penyebab dan
jenis gangguan pada organ peredaran darah manusia
dengan mencari dari berbagai sumber. (Ayo Menulis)
4. Guru menambahkan penjelasan mengenai berbagai
penyebab dan jenis gangguan pada organ peredaran
darah manusia. (Peserta didik daring melalui WAG)
5. Setelah menyimak penjelasan guru, peserta didik
diberikan LKPD yang dikerjakan secara berkelompok.
6. Peserta didik mempresentasikan di depan kelas dengan
menggunakan model sederhana, berupa gambar atau
diagram.
7. Peserta didik membaca narasi singkat pada buku siswa
mengenai tanda-tanda sirkulasi darah yang tidak lancar
serta cara mengatasinya. (Peserta didik daring melalui
WAG)
8. Guru menambahkan penjelasan dan pengetahuan lain
mengenai cara memelihara alat peredaran darah.
(Peserta didik daring melalui WAG)

(Bahasa Indonesia)
9. Peserta didik membaca contoh pantun pada buku
siswa. (Peserta didik daring melalui WAG) (Ayo
Membaca)
10. Guru menjelaskan ciri-ciri pantun yang telah dibaca
pada buku siswa. (Peserta didik daring melalui WAG)
11. Peserta didik membaca mengenai penjelasan makna
pantun. (Peserta didik daring melalui WAG)
12. Peserta didik dapat menjelaskan amanat pantun.
13. Peserta didik membuat pantun berisi pentingnya
menjaga organ peredaran darah secara berkelompok
pada LKPD yang telah disediakan. (Ayo Berkreasi)
14. Peserta didik membacakan pantun yang telah dibuat di
depan kelas dan mengidentifikasi ciri-ciri pantun
buatannya.
Penutup 1. Bersama peserta didik mengadakan refleksi 15 menit
pembelajaran. (Peserta didik daring melalui WAG)
2. Bersama peserta didik merangkum materi
pembelajaran. (Peserta didik daring melalui WAG)
3. Melaksanakan evaluasi hasil belajar secara individu .
(Peserta didik daring melalui WAG)
4. Tindak lanjut berupa: (Peserta didik daring melalui
WAG)
a. Informasi yang remedial.
b. Menginformasikan pembelajaran selanjutnya.
c. Pesan moral.
5. Menutup pembelajaran dengan do’a dan salam.
(Peserta didik daring melalui WAG)

G. Penilaian, Pembelajaran Remedial, dan Pengayaan


1. Teknik Penilaian
a. Penilaian Sikap : Observasi
b. Penilaian Pengetahuan : Tes Tertulis
c. Penilaian Keterampilan : Kinerja

2. Instrumen Penilaian
a. Penilaian Sikap
1) Sikap Spiritual
Lembar Observasi Penilaian Sikap Spiritual
Ketaatan Perilaku Kebiasaan Toleransi
No Nama Beribadah Bersyukur Berdoa
BS PB BS PB BS PB BS PB
Siswa
1
2
3
4 Dst
BS : Baik Sekali
PB : Perlu Bimbingan

2) Sikap Sosial
Lembar Observasi Penilaian Sikap Sosial
No Nama Jujur Disiplin Tanggung Santun Peduli Percaya
Siswa Jawab Diri
BS PB BS PB BS PB BS PB BS PB BS PB
1
2
3
4 Dst
BS : Baik Sekali
PB : Perlu Bimbingan

b. Penilaian Pengetahuan
1) Petunjuk/Perintah Soal
Berilah tanda silang (X) pada huruf A, B, C, atau D pada jawaban yang
paling benar!

2) Soal IPA
1. Dibawah ini yang bukan termasuk organ peredaran darah manusia
adalah ….
a. Jantung
b. Pembuluh darah
c. Usus halus
d. Paru-paru

2. Berikut merupakan gangguan pada sistem peredaran darah adalah ….


a. Stroke, maag, anemia
b. Anemia, stroke, varises
c. Diare, sembelit, maag
d. Flu, batik, ispa

3. Gangguan yang disebabkan terjadinya penurunan tekanan darah disebut


….
a. Tekanan darah tinggi (Hipertensi)
b. Kanker darah (Leukimia)
c. Jantung koroner
d. Tekanan darah rendah (Hipotensi)

4. Berikut gejala gangguan sistem peredaran darah manusia.


1) Tubuh terasa lesu
2) Muka pucat
3) Dada terasa sakit
4) Kepala pusing
5) Diplopia (pandangan ganda)
Gejala pada penderita anemia adalah ….
a. 1, 2, 4
b. 1, 2, 3
c. 2, 3, 4
d. 1, 3, 5

5. Upaya pencegahan yang dapat dilakukan penderita stroke adalah ….


a. Menjaga pola makan, menghindari rokok dan alkohol, dan olahraga
teratur
b. Makan makanan berlemak, merokok dan minum alkohol
c. Malas berolahraga, minum dan makan makanan instan
d. Sering tidur larut malam dan makan makanan yang enak

3) Jawaban
1. C. Usus halus
2. B. Anemia, stroke, varises
3. D. Tekanan darah rendah (Hipotensi)
4. A. 1, 2, 4
5. A. Menjaga pola makan, menghindari rokok dan alkohol, dan olahraga
yang teratur

4) Pedoman Penskoran
No Kriteria Skor
1. Jawaban benar 20
Jawaban salah 0
2. Jawaban benar 20
Jawaban salah 0
3. Jawaban benar 20
Jawaban salah 0
4. Jawaban benar 20
Jawaban salah 0
5. Jawaban benar 20
Jawaban salah 0

Nilai akhir : Jumlah perolehan skor × 100


Skor Maksimal

1) Petunjuk/Perintah Soal
Berilah tanda silang (X) pada huruf A, B, C, atau D pada jawaban yang
paling benar!

2) Soal Bahasa Indonesia


1. Di bawah ini yang bukan merupakan ciri-ciri pantun adalah ….
a. Terdiri atas 4 baris
b. Terdiri atas 12-20 suku kata
c. Memiliki sampiran dan isi
d. Bersajak a-b-a-b atau a-a-a-a

2. Isi pantun yang mengandung amanat atau pesan terdapat pada baris ….
a. Pertama dan kedua
b. Pertama dan ketiga
c. Ketiga dan keempat
d. Kedua dan ketiga
3. Baris ketiga dan keempat dalam pantun disebut ….
a. Larik
b. Sajak
c. Isi
d. Sampiran

4. Perhatikan pantun berikut!


Kacang goreng enak dimakan
Kue tape diberi ragi
Kalau tembok sudah dibersihkan
Jangan ada coretan lagi
Isi pantun di atas adalah ….
a. Kacang goreng enak dimakan
Kue tape diberi ragi
b. Kalau tembok sudah dibersihkan
Jangan ada coretan lagi
c. Kue tape diberi ragi
Kalau tembok sudah dibersihkan
d. Kacang goreng enak dimakan
jangan ada coretan lagi

5. Perhatikan pantun berikut!


Badan lelah tidurpun nyenyak
Alangkah nikmat beristirahat
Kurangi makanan berminyak
Agar jantung selalu sehat
Berdasarkan pantun di atas kita perlu mengurangi makanan berminyak
agar ….
a. Otak cerdas
b. Badan kuat
c. Badan sehat
d. Jantung sehat
3) Jawaban
1. B. Terdiri atas 12-20 suku kata
2. C. Ketiga dan keempat
3. C. Isi
4. B. Kalau tembok sudah dibersihkan
Jangan ada coretan lagi
5. D. Jantung sehat

4) Pedoman Penskoran
No Kriteria Skor
1. Jawaban benar 20
Jawaban salah 0
2. Jawaban benar 20
Jawaban salah 0
3. Jawaban benar 20
Jawaban salah 0
4. Jawaban benar 20
Jawaban salah 0
5. Jawaban benar 20
Jawaban salah 0

Nilai akhir : Jumlah perolehan skor × 100


Skor Maksimal

c. Penilaian Keterampilan
1) Petunjuk Pengerjaan
IPA
Siswa mempresentasikan berbagai gangguan organ peredaran darah.

Bahasa Indonesia
Siswa membuat pantun tentang pentingnya menjaga organ peredaran
darah agar terhindar dari gangguan kesehatan.
2) Rubrik Penilaian
IPA
Aspek Baik Sekali Baik Cukup Perlu
Bimbingan
4 3 2 1
Mengetahui Menjelaskan Menjelaskan Menjelaskan Belum dapat
berbagai berbagai sebagian besar sebagian kecil menjelaskan
penyakit yang penyakit yang berbagai berbagai berbagai
mempengaruhi mempengaruhi penyakit yang penyakit yang penyakit yang
organ organ mempengaruhi mempengaruhi mempengaruhi
peredaran peredaran organ organ organ
darah manusia. darah manusia peredaran peredaran peredaran
Mengetahui dan darah manusia darah manusia darah manusia
cara menjelaskan dan dan dan
memelihara cara menjelaskan menjelaskan menjelaskan
kesehatan memelihara cara cara cara
organ kesehatan memelihara memelihara memelihara
peredaran organ kesehatan kesehatan kesehatan
darah manusia peredaran organ organ organ
darah manusia peredaran peredaran peredaran
dengan benar. darah manusia darah manusia darah manusia.
dengan benar. dengan benar.
Menggunakan Menyajikan Menyajikan Menyajikan Belum dapat
bagan atau bagan atau bagan atau bagan atau menyajikan
diagram alur diagram alur diagram alur diagram alur bagan atau
untuk untuk untuk untuk diagram alur
menjelaskan menjelaskan menjelaskan menjelaskan untuk
berbagai berbagai berbagai berbagai menjelaskan
penyakit yang penyakit yang penyakit yang penyakit yang berbagai
mempengaruhi mempengaruhi mempengaruhi mempengaruhi penyakit yang
kerja organ kerja organ kerja organ kerja organ mempengaruhi
peredaran peredaran peredaran peredaran kerja organ
darah. darah dengan darah dengan darah dengan peredaran
sistematis cukup kurang darah dengan
menggunaka sistematis. sistematis. sistematis.
bahasa
Indonesia yang
baik dan benar.

Bahasa Indonesia
Aspek Baik Sekali Baik Cukup Perlu
Bimbingan
4 3 2 1
Isi dan Sesuai dengan Memenuhi 3 Memenuhi Memenuhi 1
pengetahuan: ciri-ciri pantun, kriteria dari 2 kriteria kriteria dari 4
Hasil yang yaitu: 4 kriteria dari 4 kriteria yang
dibuat oleh  Pantun yang kriteria ditetapkan.
siswa bersajak a-b-a- ditetapkan. yang
b. ditetapkan.
 Satu bait terdiri
atas 4 baris.
 Tiap baris
terdiri atas 8-12
suku kata.
 Terdapat
sampiran pada
dua baris
pertama da nisi
pada dua baris
berikutnya.

3) Pedoman Penskoran
a. Masing – masing aspek terdiri dari 4 kriteria.
b. Total skor keseluruhan 4.
c. Penilaian terdiri dari 4 kriteria yaitu : Baik Sekali (4), Baik (3),
Cukup (2), Perlu Bimbingan (1).
d. Cara menghitung nilai akhir :

Jumlah perolehan skor


Nilai Akhir = x 100
Skor total

3. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan Pembelajaran


a. Pembelajaran Remedial
Penilaian dilakukan secara lisan sesuai dengan konteks materi.
b. Pengayaan Pembelajaran
Berupa penguatan bahasan materi pembelajaran.

H. Media, Bahan, dan Sumber Belajar


1. Media/Alat : Diagram gangguan organ peredaran darah manusia.
2. Bahan : Pensil, pensil warna, spidol, karton
3. Sumber Belajar :
Subekti, Ari. 2017. Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Tema 4 Sehat itu
Penting Untuk Kelas V SD/MI (Buku Guru). Jakarta : Kementerian Pendidikan
dan Kebudayaan.

Subekti, Ari. 2017. Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Tema 4 Sehat itu
Penting Untuk Kelas V SD/MI (Buku Siswa). Jakarta : Kementerian Pendidikan
dan Kebudayaan.
Guru Pembimbing Magang Mahasiswa Magang

Sinta Devi, S. Pd. Hersa Maulina

NIP 19851010 202012 2 009 NIM F1081191022

Guru Pamong Magang

Yusi Irasandi, S. Pd.

NIP 19790626 200902 2 002

Anda mungkin juga menyukai