Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN PRAKTIKUM MIKROBIOLOGI FARMASI

Penetapan Angka Lempeng Total


Dosen Pembimbing
Apt, Alfian Syarifuddin, M.Farm.

Disusun oleh :

Siti Zaeniyah 20.0605.0033

PROGRAM STUDI S1 FARMASI


FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAGELANG
TAHUN 2020/2021
A. Tujuan
Mengetahui cara perhitungan koloni yang tumbuh dengan cara Spread plate count.

B. Dasar teori
Beragam produk yang beredar di masyarakat seperti makanan, minuman, kosmetik,
dan obat. Keamanan produk – produk yang beredar harus dijaga karena berhubungan dengan
kesehatan masyarakat.. Sifat, biologi, dan fisik bahan pangan sangat mendukung berbagai
macam mikroorganisme dapat tumbuh dengan baik dan pada bahan pangan yang biasanya
bersifat sangat spesifik dan sangat tergantung jenis bahan serta kondisi tertentu dari
penyimpanannya (Pratiwi dan Anjarsari, 2002) . Untuk mengetahui apakah produk itu layak
untuk dikonsumsi oleh masyarakat dapat digunakan banyak uji sebagai indikator. Salah satu
uji yang dapat kita lakukan lempeng dan yang sedang kita praktikan adalah uji angka total.
Uji angka lempeng total bertujuan untuk menunjukkan jumlah mikroorganisme dalam suatu
sediaan dengan metode hitungan cawan. Hal ini dapat menentukan daya tahan suatu produk,
uji kualitatif bakteri patogen untuk menentukan tingkat keamanan, dan uji bakteri indikator
untuk mengetahui tingkat sanitasi produk tersebut. Pada praktikum kali ini, praktikan
menggunakan sampel the poci yang dijual di sekitar kampus. Dimana seperti yang kita
ketahui, the adalah minuman yang paling sering dikonsumsi oleh mahasiswa di sekitar
kampus. Sehingga, untuk mengetahui apakah the manis tersebut layak dikonsumsi, praktikan
melakukan uji mikrobiologi kuantitatif Angka Lempeng Total (ALT/plate count) terhadap
sampel. Dimana seperti yang kita ketahui, the adalah minuman yang paling sering dikonsumsi
oleh mahasiswa di sekitar kampus. Sehingga, untuk mengetahui apakah the manis tersebut
layak dikonsumsi, praktikan melakukan uji mikrobiologi kuantitatif Angka Lempeng Total
(ALT/plate count) terhadap sampel. Dimana seperti yang kita ketahui, the adalah minuman
yang paling sering dikonsumsi oleh mahasiswa di sekitar kampus. Sehingga, untuk
mengetahui apakah the manis tersebut layak dikonsumsi, praktikan melakukan uji
mikrobiologi kuantitatif Angka Lempeng Total (ALT/plate count) terhadap sampel.
Pada praktikum kali ini metode yang digunakan adalah metode hitungan cawan
(TPC) atau Angka lempeng total. Angka lempeng total adalah angka yang menunjukkan
jumlah bakteri mesofil dalam tiap tiap 1 ml atau 1 gram sampel yang diperiksa.Prinsip dari
metode menghitung cawan adalah menghitung pertumbuhan koloni bakteri aerob mesofil
setelah sampel ditanam pada media lempeng yang sesuai dengan cara tuang kemudian
dieramkan selama 24-48 jam pada suhu 35-37°.Bila sel mikroba yang masih hidup di media,
maka mikroba tersebut akan berkembang biak dan membentuk koloni yang dapat dilihat
langsung, dan kemudian dihitung tanpa menggunakan mikroskop. Uji angka lempeng total
dapat dilakukan dengan dua teknik, yaitu teknik cawan tuang (pour plate) dan teknik sebaran
(spread plate). Pada prinsipnya dilakukan pengenceran terhadap sediaan yang diperiksa
kemudian dilakukan penanaman pada media agar. Jumlah koloni bakteri yang tumbuh pad
alempeng agar dihitung setelah inkubasi pada suhu dan waktu yang sesuai.Perhitungan
dilakukan terhadap petri dengan jumlah koloni bakteri antara 30-300.Angka lempeng total
dinyatakan sebagai jumlah koloni bakteri hasil perhitungan dikalikan faktor pengenceran.
C. Alat dan bahan

Spiritus, cawan petri, pipet ukur, tabung reaksi, beaker glass, rak tabung reaksi, mikropipet,
yellow tip, blue tip, spreader, inkubator dengan suhu 37ºC, Oven, autoklaf.

D. Cara kerja
1. Diambil sampel cair dengan volume tertentu (0,5 mL) untuk sampel padat ditimbang 0,5
gram sampel.
2. sampel ke dalam tabung reaksi yang telah berisi 4,5 mL NaCl 0,9% steril (pengenceran
1:10). Kocok ad homogen.
3. pengenceran 1:100, 1:1000, 1:10000 dengan NaCl 0,9% steril.
4. Diambil 100μL tuangkan pada media MH untuk masing-masing pengenceran. Kemudian
diratakan dengan menggunakan spreader (metode cawan sebar).
5. Diinkubasi pada suhu 37ºC selama 18-24 jam.
6. Dihitung jumlah koloni bakteri pada masing-masing petri pada berbagai pengenceran.
7. Hitunglah SPC sel dalam sampel (CFU/ mL untuk sampel cair dan CFU/g untuk sampel
padat).

E. Pembahasan
Pada praktikum kali ini kami menggunakan sampel air sumur dengan
menggunakan metode tuang. Diambil 1 ml sampel yang dimasukkan ke dalam tabung
reaksi yang sebelumnya sudah diberi akuades steril 9 ml. Dari tabung 1 (pengenceran 10−1)
diambil 1 ml dimasukkan ke tabung reaksi 2 (pengenceran 10−2), dari tabung 2 diambil
1 ml dimasukkan ke dalam tabung 3 (pengenceran 10−3), kemudian ketiganya divortex
ad homogen. Selanjutnya media PCA yang telah cair diberi larutan pada tabung reaksi
10−1, 10−2, dan 10−3 sebanyak 1 ml , setiap tabung reaksi PCA diberi 1 jenis larutan,
kemudian PCA yang telah diberi larutan divortex selama 2 menit untuk dihomogenkan.
Kemudian dituang ke cawan petri, selanjutnya ditunggu hingga membeku (PCA+sampel).
Kemudian di wrap dan di inkubasi dalam inkubator selama 24 jam. Cawan petri 10−1setelah
diinkubasi selama 24 jam Cawan petri 10−2 setelah diinkubasi selama 24 jam Cawan petri
10−3 setelah diinkubasi selama 24 jam Perhitungan. Hasil koloni yang didapat sebagai berikut
:
1:10 =7
1:100 =6
1:1000 =3
1:10000 = 0
1:100000 = 2

Berikut gambar koloninya :


Gambar 1: 10 gambar 1: 100 gambar 1 : 1000

Gambar 1 : 10.000 gambar 1 : 100.000

Metode yang digunakan pada praktikum kali ini adalah metode TPC (hitungan
cawan) dimana didasarkan pada anggapan bahwa setiap sel yang dapat hidup dan
berkembang menjadi satu koloni. Hasil praktikum yang didapatkan tidak sesuai dengan
teori dimana semakin sedikit pengenceran, maka bakteri yang didapatkan semakin sedikit.
Sedangkan hasil yang kami dapatkan yaitu pada pengenceran berada kurang rentang dari
30-300.

F. Kesimpulan
Pengujian penentuan hitungan cawan atau Angka Lempeng Total (ALT) dilakukan
dengan metode tuang, Pada sampel air sumur ini memiliki jumlah koloni dibawah
rentang 30 - 300 koloni.

G. Daftar Pustaka
https://pdfcoffee.com/qdownload/laporan-praktikum-mikrobiologi-18191-angka-lempeng-
total-alt-pdf-free.html
(diakses pada tanggal 29 Oktober 2021 pukul 19.30)

Anda mungkin juga menyukai