Anda di halaman 1dari 3

Nama : I Made Krisna Pradnya Putra

NIM : 2006511067
Kelas : B_Agribisnis

UTS DEMOGRAFI

1. Secara umum gambaran penduduk atau statistik data-data kependudukan sangat


diperlukan terutama oleh para pembuat kebijakan, baik di kalangan pemerintah, maupun
non pemerintah. Tolong disebutkan dan dijelaskan kebijakan tentang apa saja yang
dimaksud!

Jawaban:

a. Kebijakan Kependudukan Berkaitan dengan Kesehatan

Kebijakan berencana : adalah upaya mengatur kelahiran anak, jarak dan usia ideal
melahirkan, mengatur kehamilan melalui promosi, perlindungan dan bantuan sesuai
dengan hak reproduksi untuk mewujudkan keluarga yang berkualitas.

Kemudian kebijakan penundaan usia kawin : Kebijakan ini upaya untuk meningkatkan
usia pada perkawinan pertama, sehingga mencapai usia minimal pada saat perkawinan
yaitu 20 tahun bagi wanita dan 25 tahun bagi pria.

b. Kebijakan Kependudukan Berkaitan dengan Gender

Pemberdayaan Perempuan dan Anak : Beberapa kebijakan yang mendukung kesetaraan


gender, diantaranya Undang-Undang Penghapusan Kekerasan dalam Rumah Tangga,
Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2000 tentang Pengarusutamaan Gender, dan
peraturan-peraturan yang diterbitkan kepala daerah. UndangUndang Nomor 1 Tahun
1974 tentang Perkawinan dan peraturan-peraturan daerah diskriminatif yang
menghambat pemenuhan hak-hak perempuan.

2. Secara singkat ilmu demografi sangat bermanfaat. Jelaskan dan sebutkan manfaat untuk
apa saja?

Jawaban :
Manfaat Demografi
Dibawah ini merupakan manfaat dari demografi diantaranya ialah sebagai berikut:
a. Membantu pemerintah di dalam melakukan evaluasi kinerja pembangunan. Dalam hal
ini, pemerintah itu bisa melihat jumlah komposisi penduduk di masa lalu serta dimasa
sekarang. Serta faktor-faktor yang mempengaruhinya.
b. Membantu pemerintah di dalam merencanakan pembangunan di segala bidang, mulai
dari bidang pendidikan, pertanian, perpajakan, kemiliteran serta lain sebagainya.
c. Dapat mengetahui tingkat pada perkembangan ekonomi pada suatu negara, hal itu
dilakukan dengan cara melihat jumlah ketersediaan lapangan pekerjaan, jumlah pada
persentasi penduduk yang sudah bekerja serta lain sebagainya.
d. Dapat juga mengetahui tingkat harapan hidup rata-rata penduduk

3. Dari berbagai definisi para ahli tentang demografi jelaskan kesimpulan apa yang anda
dapatkan atau peroleh dari pendapat-pendapat itu?

Jawaban: Demografi atau ilmu kependudukan adalah ilmu yang mempelajari dinamika
kependudukan manusia. Demografi meliputi ukuran, struktur, dan distribusi penduduk,
serta bagaimana jumlah penduduk berubah setiap waktu akibat kelahiran, kematian,
migrasi, serta penuaan

4. Jelaskan oleh saudara kritik-kritik tentang teori transisi demografi!

Jawaban: Kritik Terhadap Teori Transisi Demografi yaitu :

a. Banyak Negara yang dapat menurunkan angka kelahiran meskipun proses


industrialisasi masih dalam tahap awal (early industry)

b. Teori transisi demografi tersebut belum tersedia bukti-bukti empiris yang dapat
mendukung hipotesis yang diungkapkan dalam teori tersebut

c. Teori transisi demografi tidak dapat berlaku secara umum

d. Teori Transisi demografi mungkin tidak dapat menjelaskan secara mikro mengenai
apa yang sebenarnya terjadi di sebuah negara terutama mengenai prilaku reproduksi
pasangan suami istri.

5. Jelaskan menurut pendapat anda dimana pada tahun 1990 piramida penduduk makin
membesar, kenapa?
Jawaban: Piramida penduduk pada tahun 1990 semakin membesar hal ini dikarenakan
adanya perubahan struktur kependudukan. Dimana piramida penduduk pada tahun 1990
menunjukkan adanya penambahan yang melebar dari bagian bawah sampai bagian
tengah dan mengalami penurunan pada bagian atasnya. Piramida pertumbuhan penduduk
ini disebut dengan piramida pertumbuhan penduduk ekspansif (muda), dimana pada
piramida tersebut menunjukan adanya pertambahan penduduk usia muda (0-19 tahun)
yang relatif banyak sedangkan penduduk usia lanjut jumlahnya sedikit. Hal ini berarti,
angka kelahiran (fertilitas) pada wilayah tersebut lebih tinggi daripada tingkat kematian
bayinya. Pertumbuhan penduduk pada tahun ini di negara ini juga sangat cepat, sehingga
membutuhkan banyak lapangan pekerjaan dan memiliki rasio ketergantungan yang
besar. Adapun negara yang menerapkan piramida pertumbuhan penduduk ini adalah
negara berkembang seperti Indonesia, Malaysia, Filipina, Mesir, Nigeria, India, dan
Brazil.

Anda mungkin juga menyukai