Anda di halaman 1dari 58

LAPORAN

PRAKTIKUM KESEHATAN MASYARAKAT


DI UPTD PUSKESMAS GUNUNG KEMALA
KOTA PRABUMULIH

OLEH

NAMA : SANTRI MUTIARA RUWAHDINI


NIM : 10011381823137

PROGRAM STUDI KESEHATAN MASYARAKAT


FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT
UNIVERSITAS SRIWIJAYA
2021
LAPORAN
PRAKTIKUM KESEHATAN MASYARAKAT
FASILITAS HYGIENE DAN SANITASI UPTD
PUSKESMAS GUNUNG KEMALA KOTA
PRABUMULIH DALAM UPAYA PENCEGAHAN
COVID-19 DI LINGKUNGAN KERJA TAHUN 2021

Laporan ini dibuat sebagai syarat


Dalam menyelesaikan Praktikum Kesehatan Masyarakat
Program Studi Kesehatan Masyarakat

OLEH

NAMA : SANTRI MUTIARA RUWAHDINI


NIM : 10011381823137

PROGRAM STUDI KESEHATAN MASYARAKAT


FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT
UNIVERSITAS SRIWIJAYA
2021
LEMBAR PENGESAHAN

Laporan Praktikum Kesehatan Masyarakat


Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas
Sriwijaya
di UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabmulih
dari tanggal 1 Juli 2021 sampai tanggal 30 Juli 2021,
telah disahkan pada tanggal.....................................2021.

Prabumulih,07 Juli 2021


Mengetahui,
Dekan Fakultas Kesehatan Masyarakat Kepala UPTD
Universitas Sriwijaya Puskesmas Gunung Kemala
Kota Prabumulih

Dr. Misnaniarti, SKM., M.KM. Yuli Susanti,SKM


NIP.197606092002122001 NIP.197507062000032004
LEMBAR PERSETUJUAN

Laporan Praktikum Kesehatan Masyarakat


mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas
Sriwijaya
di UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih
dari tanggal 1 Juli 2021 sampai tanggal 30 Juli 2021
telah dipresentasikan, diperiksa, dan disetujui pada tanggal..................2021

Indralaya,..................................2021
Pembimbing Lapangan, Pembimbing Materi

Mansyur,A.Md.,Kes Imelda G Purba, S.KM., M.Kes


NIP.197912302006041006 NIP.197502042014092003

Mengetahui,
Ketua Jurusan Kesehatan Masyarakat
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Sriwijaya

Dr. Novrikasari,S.KM.,M.Kes
NIP. 197811212001122002
KATA PENGANTAR

Dengan menyebut nama Allah SWT yang Maha Pengasih lagi Maha
Penyayang Penulis panjatkan puji syukur atas kehadirat-Nya yang telah
melimpahkan rahmat sehingga penulis dapat menyelesaikan Laporan Praktikum
Kesehatan Masyarakat UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih.
Dalam laporan magang ini penulis membahas mengenai “Fasilitas Hygiene Dan
Sanitasi UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih Dalam Upaya
Pencegahan Covid-19 Di Lingkungan Kerja”.
Laporan ini dibuat dalam rangka untuk meningkatkan pemahaman penulis
terhadap kegiatan praktikum yang dilakukan, pengaplikasian materi kuliah ke
dalam dunia kerja dan masukan untuk UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota
Prabumulih.
Proses kegiatan dan penyelesaian Laporan Praktikum Kesehatan
Masyarakat ini, tentunya membantu penulis mendapatkan bimbingan, arahan,
koreksi dan saran. Maka dari itu, rasa terimakasih yang sedalam-dalamnya saya
sampaikan kepada :
1. Ibu Yuli Susanti,SKM selaku Kepala UPTD Puskesmas Gunung
Kemala Kota Prabumulih.
2. Ibu Misnaniarti, S.KM., M.Kes selaku Dekan Fakultas Kesehatan
Masyarakat.
3. Ibu Dr. Novrikasari, S.K.M.,M.Kes selaku Kepala Program Studi
Ilmu Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas
Sriwijaya.
4. Bapak Mansyur,A.Md.,Kes selaku Pembimbing Lapangan yang
telah memberikan arahan dan bimbingannya selama melakukan
Praktikum Kesehatan Masyarakat.
5. Ibu Imelda G Purba, S.K.M., M.Kes selaku Dosen Pembimbing
Materi yang telah memberikan banyak pengetahuan, pelajaran dan
membantu dalam penulisan laporan ini
6. Bapak dan ibu di UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota
Prabumulih

7. Rekan - rekan seperjuangan PKM 2018 terkhusus Ima, Patimah,


Habiebah, Feby dan Ulfa yang telah memberi semangat dan
membersamai hingga Laporan Praktikum Kesehatan Masyaraka ini
selesai.
8. Seluruh Dosen, Staf, dan Karyawan Fakultas Kesehatan
Masyarakat Universitas Sriwijaya yang telah membantu dalam
penyusunan Laporan Praktikum Kesehatan Masyarakat ini.

9. Keluarga tersayang yang selalu menemani di setiap langkah


dengan mengiringi semangat, nasihat, dan juga do’a.

10. Kepada semua pihak yang tidak dapat disebutkan satu persatu
penulis ucapkan banyak terima kasih atas segala bantuannya.
Demikian Laporan Praktikum Kesehatan Masyarakat ini dibuat. Penulis
menyadari sebagai manusia yang mempunyai kerterbatasan sehingga penyusunan
laporan ini masih jauh dari kata sempurna, baik dari segi penyusunan, bahasan,
ataupun penulisannya. Oleh karena itu penulis mengharapkan kritik dan saran
yang sifatnya membangun, semoga bisa bermanfaat dan dapat memberikan
informasi bagi pembac3a.

Prabumulih, Juli 2021

Penulis
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN...................................................................................II
LEMBAR PERSETUJUAN................................................................................IV
KATA PENGANTAR..........................................................................................V
DAFTAR ISI......................................................................................................VII
DAFTAR TABEL................................................................................................IX
DAFTAR BAGAN................................................................................................X
DAFTAR GAMBAR...........................................................................................XI
DAFTAR LAMPIRAN......................................................................................XII
DAFTAR SINGKATAN...................................................................................XIII
BAB I.....................................................................................................................1
PENDAHULUAN.................................................................................................1
1.1 Latar Belakang.........................................................................1
1.2 Tujuan PKL..............................................................................3
1.3 Manfaat PKL............................................................................4
1.4 Waktu dan Lokasi PKL............................................................5
BAB II....................................................................................................................6
TINJAUAN PUSTAKA........................................................................................6
2.1 Corona Virus Diseases 2019 (Covid-19).................................6
2.2 Hygiene....................................................................................6
2.2 Sanitasi..................................................................................7
2.3 New Normal di Lingkungan Kerja......................................7
BAB III.................................................................................................................11
DESKRIPSI TEMPAT PRAKTIKUM KESEHATAN LINGKUNGAN...........11
3.1 Gambaran Umum Lokasi PKL..............................................11
3.2 Gambaran Khusus DLHP bidang Sekretariat........................28
BAB IV................................................................................................................33
HASIL DAN PEMBAHASAN............................................................................33
4.1 Fasilitas DLHP Provinsi Sumatera Selatan menghadapi New
Normal di lingkungan kerja....................................................33
4.2 Fasilitas Hygiene DLHP Provinsi Sumatera Selatan dalam
upaya pencegahan Covid-19...................................................34
4.3 Fasilitas Sanitasi DLHP Provinsi Sumatera Selatan dalam
upaya pencegahan Covid-19...................................................37
BAB V.................................................................................................................41
PENUTUP...........................................................................................................41
1.1 Kesimpulan.........................................................................41
3.1 Saran...................................................................................42
DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Ketenagaan DLHP Provinsi Sumsel….................................................15


DAFTAR BAGAN

Bagan 3.1 Struktur Organisasi DLHP Provinsi Sumsel…....................................13


DAFTAR GAMBAR

Gambar 4.1 Papan Informasi Protokol Kesehatan.................................................33

Gambar 4.2.1 Tempat Cuci Tangan Touchless......................................................34


Gambar 4.2.2 Tempat Cuci Tangan Portable........................................................35
Gambar 4.2.3 Handsanitizer Touchless.................................................................35
Gambar 4.2.4 Handsanitizer Pump........................................................................36
Gambar 4.2.5 Pegawai DLHP memakai masker saat bekerja................................36
Gambar 4.3.1 Penyemprotan Disinfektan..............................................................37
Gambar 4.3.2 Pembersihan Kantor Rutin.............................................................38
Gambar 4.3.3 Penyekat..........................................................................................39
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Dokumentasi Kegiatan


Lampiran 2. Absensi
Lampiran 3. Lembar Pemantauan Kegiatan dan Kompetensi Mahasiswa PKL
Lampiran 4. Lembar Bimbingan Kegiatan PKL
Lampiran 5 Surat Tugas mahasiswa PKL di DLHP Prov Sumsel
Lampiran 6 Surat Keterangan Selesai PKL
DAFTAR SINGKATAN

PKM : Praktikum Kesehatan Masyarakat


WHO : World Health Organization
PSBB : Pembatasan Sosial Berskala Besar
COVID-19 : Corona virus diseases 2019
Prov : Provinsi
Sumsel : Sumatera Selatan
MERS-CoV : Middle East Repiratory Syndrome
SARS-CoV : Severe Acute Respiratory Syndrome
OB : Office Boy
OG : Office Girl
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar
Belakang World Health Organization telah
mendeklarasikan Corona Virus Disease 2019
(COVID-19) sebagai pandemi. Penyebaran
Covid-19 Saat ini dunia sedang dikejutkan
dengan wabah suatu penyakit yang disebabkan
oleh virus corona atau dikenal dengan istilah
COVID-19 (Corona Virus Diseases-19).
Berdasarkan data dari situs resmi satgas Covid-
19 pada tanggal 23 Juli 2021, Saat ini jumlah
kasus Covid-19 di Indonesia yang telah
terkonfirmasi yaitu 3.033.339 kasus (2.392.923
sembuh dan 79.032 meninggal dunia) untuk
Provinsi Sumatera Selatan kasus yang
terkonfirmasi yaitu 39.173 kasus (30.363 sembuh
dan 1.766 meninggal dunia) yang menjadikan
Provinsi Sumatera Selatan memasuki peringkat 3
Provinsi dengan kasus Covid-19 terbanyak).
Penanganan pandemi Covid-19 harus melibatkan
semua sektor baik dari pemerintahan pusat,
pemerintahan daerah, pihak swasta dan seluruh
masyarakat di Indonesia hal ini diperlukan agar
dapat memutus mata rantai penyebaran virus
serta dapat mengurangi intesitas mobilisasi serta
interaksi yang disebabkan oleh aktifitas
masyarakat, sektor usaha dan pekerja
menyumbang kontribusi besar untuk mengurangi
penyebaran virus.

Tanda dan gejala umum Covid-19 antara


lain gangguan pernafasan akut seperti batuk,
sesak nafas terdampak pandemi Covid-19. Untuk
dan mengantisipasi penularan virus Covid-19
demam. pemerintah mengeluarkan beberapa kebijakan
Masa seperti PSBB, karantina mandiri, physical
inkubasi distancing, hingga WFH (work from home).
virus Kejadian munculnya pandemi ini mampu
Covid-19 mengubah kebiasaan masyarakat yang
rata-rata 5- beraktifitas di luar rumah menjadi terbatas.
6 hari Covid-19 dapat menular dari manusia ke manusia
dengan melalui kontak fisik maupun droplet, cara yang
masa paling utama untuk mencegah penularan dan
inkubasi penyebaran infeksi Covid-19
terpanjang
yaitu 14
hari.
Coronaviru
s
merupakan
bagian dari
keluarga
virus yang
menyebabk
an
penyakit
yang serius
seperti
MERS dan
SARS,
Indonesia
adalah
salah satu
negara
yang
ialah dengan cara cuci tangan dengan sabun di air mengalir, memakai masker,
menerapkan etika batuk dan bersin, menjaga jarak dan menghindari kerumunan.

Kementrian Kesehatan Republik Indonesia menerbitkan keputusan


Menteri Kesehatan nomor HK.01.09/MENKES/328/2020 tentang Panduan
Pencegahan dan Pengendalian Covid-19 di tempat kerja perkantoran dan industri
dalam mendukung keberlangsungan kegiatan pada situasi pandemi. Tempat kerja
sebagai lokus interaksi dan berkumpulnya orang merupakan faktor risiko yang
perlu diantisipasi penularannya. Peraturan Pemerintah nomor 21 tahun 2002
tentang Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dalam rangka percepatan
penanganan Covid-19 menyatakan bahwa PSBB dilakukan dengan meliburkan
tempat kerja namun demi mengerakan roda perekonomian sehingga dunia kerja
tidak mungkin selamanya dilakukan pembatasan.

UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih merupakan salah satu


instansi pemerintahan di kota Prabumulih yang mulai bekerja secara new normal.
Jadwal kerja UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih yaitu dari hari
senin sampai jum’at (8 jam kerja per hari) berarti pekerja akan lebih sering
berinteraksi secara langsung yang memungkinkan risiko penularan virus Covid-19
tinggi. Dengan tercukupnya fasilitas hygiene dan sanitasi di perkantoran
diharapkan dapat meminimalisir risiko dampak pandemi Covid-19 pada tempat
kerja khususnya perkantoran, dimana terdapat potensi penularan akibat
berkumpulnya banyak orang dalam satu lokasi, karena mengingat banyaknya
pekerja yang akan berkumpul untuk melakukan kegiatan sehingga meningkatkan
juga hubungan kontak antara pekerja satu dengan yang lain berarti probabilitas
penularan virus akan lebih tinggi.

Kesehatatan Lingkungan ialah upaya kesehatan yang dikhususkan untuk


menciptakan kualitas lingkungan yang sehat baik secara fisik, kimia, biologi
maupun sosial yang memungkinkan setiap orang mencapai derajat kesehatan yang
setinggi-tingginya, Kesehatan Lingkungan dilakukan melalui upaya penyehatan,
pengamanan serta pengendalian yang dilakukan terhadap lingkungan
permukiman, tempat kerja, tempat rekreasi serta tempat dan fasilitas umum.
Menjadi salah satu tugas sanitarian untuk memastikan fasilitas hygiene dan
sanitasi di lingkungan perkantoran layak agar karyawan dapat beradaptasi dan
terlindungi pada situasi new normal, jika fasilitas hygiene dan sanitasi sudah baik
maka tingkat probabilitas penyebaran virus Covid-19 akan rendah. Jika fasilitas
hygiene dan sanitasi tidak terpenuhi maka kemungkinan karyawan terpapar virus
Covid-19 tinggi, jika banyak karyawan yang sakit maka kegiatan perkantoran
akan terhenti dan menghambat perputaran kelancaran sistem pemerintahan dan
perekonomian Provinsi Sumatera Selatan. Tentu saja hal ini sangat meresahkan
jika terjadi. Oleh karena itu Sebagai calon sanitarian yang baik maka diperlukan
pengalaman dan pembelajaran secara langsung agar dapat mengaplikasikan di
dunia kerja yang akan mendatang, salah satunya dengan mengikuti Praktikum
Kesehatan Masyarakat. Topik yang akan dibahas yaitu “Fasilitas Hygiene Dan
Sanitasi UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih Dalam Upaya
Pencegahan Covid-19 Di Lingkungan Kerja” topik ini sangat cocok dengan
kondisi yang sedang dihadapi oleh UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota
Prabumulih dalam situasi Pandemi dan New normal.

1.2 Tujuan PKM


1.2.1 Tujuan Umum
Tujuan umum dari laporan ini ialah untuk Mengetahui Fasilitas Hygiene
dan Sanitasi UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih dalam upaya
pencegahan Covid-19 di lingkungan kerja.

1.2.2 Tujuan Khusus


1 Mengetahui Landasan acuan UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota
Prabumulih dalam menghadapi new normal di lingkungan kerja.
2 Mengetahui fasilitas hygiene dalam upaya pencegahan Covid-19 di
UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih.
3 Mengetahui fasilitas sanitasi dalam upaya pencegahan Covid-19 di
UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih.
1.3 Manfaat PKM
1.3.1 Bagi UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih
1. Mengetahui masukan yang bermanfaat terkait Fasilitas hygiene dan
sanitasi UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih yang dapat
digunakan dan bahan pertimbangan untuk pembuatan kebijakan
selanjutnya.
2. Terbina jaringan kerjasama yang saling menguntungkan dan
bermanfaat dengan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas
Sriwijaya.

1.3.2 Bagi Fakultas Kesehatan Masyarakat


1. Sebagai tambahan kepustakaan terkait judul penelitian Fasilitas
hygiene dan sanitasi UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota
Prabumulih dalam upaya pencegahan Covid-19 di lingkungan kerja,
untuk meningkatkan mutu pendidikan.
2. Terbinanya hubungan kerjasama yang saling menguntungkan dan
bermanfaat antara Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas
Sriwijaya dengan pihak UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota
Prabumulih.
1.3.3 Bagi Mahasiswa
1. Mahasiswa dapat mengembangkan pengetahuan mengenai Fasilitas
hygiene dan sanitasi UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota
Prabumulih dalam upaya pencegahan Covid-19 di lingkungan kerja.
2. Mahasiswa mendapatkan pengalaman mengenai Fasilitas hygiene
dan sanitasi UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih dalam
upaya pencegahan Covid-19 di lingkungan kerja.
3. Mahasiswa memperoleh pengalaman serta wawasan mengenai
permasalahan dalam bidang Kebijakan Lingkungan dan
Kesekretariatan secara langsung di institusi pemerintahan sebagai
bagian dari persiapan memasuki dunia kerja.
1.4 Waktu dan Lokasi PKM
1.4.1 Waktu
Praktikum Kesehatan Masyarakat dilaksanakan dari tanggal 1
Juli 2021 sampai dengan tanggal 30 Juli 2021.

1.4.2 Lokasi
Praktikum Kesehatan Masyarakat dilaksanakan di Jl. Lintas Gunung
Kemala – Payu Putat Prabumulih Barat Provinsi Sumatera Selatan.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Corona Virus Diseases 2019 (Covid-19)
2.1.1 Pengertian Covid-19
Coronavirus ialah bagian dari virus yang menyebabkan penyakit bergejala
ringan hingga berat seperti demam, batuk, sakit tenggorokan, sesak nafas, virus
ini ditularkan secara zoonosis (antara hewan dan manusia), diketahui terdapat dua
jenis coronavirus yang dapat menyebabkan penyakit yaitu MERS-CoV (Middle
East Repiratory Syndrome) dan SARS-CoV (Severe Acute Respiratory Syndrome)
gejala penyakit ini dapat muncul 2-14 hari setelah terkontak dengan virus tersebut.
Pada kasus Covid-19 yang berat dapat menyebabkan pneumonia , sindrom
pernapasan akut, gagal ginjal hingga kematian. Tanda dan gejala klinis yang
dilaporkan sebagian kasus mengalami kesulitan bernafas dan hasil rontgen
melihatkan infiltrate pneumonia luas pada kedua paru.
Covid-19 pertama kali muncul di wuhan, china pada awal desember 2019.
Diduga terjadi kontak hewan dengan makanan laut di kota wuhan, beberapa
sumber mengatakan bahwa virus tersebut berasal dari kelelawar atau ular, tetapi
belum ada penelitian maupun pembuktian atas dugaan tersebut saat ini masih
terus dilakukan penelitian analisis genetic dan penyelidikan epidemiologi untuk
mengetahui asal virus tersebut.

2.2 Hygiene
2.2.1 Pengertian Hygiene
Hygiene ialah merupakan upaya memelihara kebersihan agar kebersihan
subjeknya terlindungi, seperti mencuci tangan dengan air bersih yang mengalir
dan sabun.
2.2 Sanitasi
Menurut Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
nomor :965/MENKES/SK/XI/1992, Sanitasi ialah segala cara yang dilakukan
agar menjamin terwujudnya situasi yang memenuhi persyaratan kesehatan.
Adapun pengertian lain yaitu Sanitasi merupakan sesuatu usaha untuk mengawasi
sebagian aspek lingkungan fisik yang mempengaruhi manusia, paling utama
terhadap hal-hal yang memiliki dampak menganggu perkembangan fisik,
kesehatan serta kelangsungan hidup.

2.3 New Normal di Lingkungan Kerja


New normal adalah tatanan kehidupan baru yang mengubah
kebiasaan kehidupan lama berubah, contohnya dahulu saat pergi keluar
kita bisa bebas tanpa harus menggunakan masker tetapi di era new normal
kita harus menggunakan masker dan menjaga jarak agar dapat menghindar
dari penularan Covid-19. Begitupula dengan lingkungan kerja, menurut
Berdasarkan keputusan menkes nomor HK.01.07/MENKES/328/2020
Ketentuan bagi tempat kerja saat kembali beroperasi Pasca Pembatasan
Sosial Berskala Besar (PSBB) yaitu :
1. Pihak manajemen/Tim Penanganan COVID-19 di tempat kerja selalu
memperhatikan informasi terkini serta himbauan dan instruksi
pemerintah pusat dan daerah terkait COVID-19 di wilayahnya, serta
memperbaharui kebijakan dan prosedur terkait COVID-19 di tempat
kerja sesuai dengan perkembangan terbaru. (Secara berkala dapat
diakses dan kebijakan pemerintah daerah setempat).
2. Mewajibkan semua pekerja menggunakan masker selama di tempat
kerja, selama perjalanan dari dan ke tempat kerja serta setiap keluar
rumah.
3. Larangan masuk kerja bagi pekerja, tamu/pengunjung yang memiliki
gejala demam/nyeri tenggorokan/batuk/pilek/sesak nafas. Berikan
kelonggoran aturan perusahaan tentang kewajiban menunjukkan surat
keterangan sakit.
4. Jika pekerja harus menjalankan karantina/isolasi mandiri agar hak-
haknya tetap diberikan.
5. Menyediakan area/ruangan tersendiri untuk observasi pekerja yang
ditemukan gejala saat dilakukan skirining.
6. Pada kondisi tertentu jika diperlukan, tempat kerja yang memiliki
sumber daya dapat memfasilitasi tempat karantina/isolasi mandiri.
Standar penyelenggaraan karantina/isolasi mandiri merujuk pada
pedoman dalam
7. Penerapan Higiene dan sanitasi lingkungan kerja
a. Selalu memastikan seluruh area kerja bersih dan higienis dengan
melakukan pembersihan secara berkala menggunakan pembersih dan
desinfektan yang sesuai (setiap 4 jam sekali). Terutama handle pintu
dan tangga, peralatan kantor yang digunakan bersama, area dan
fasilitas umum lainya.
b. Menjaga kualitas udara tempat kerja dengan mengoptimalkan
sirkulasi udara dan sinar matahari masuk ruangan kerja, pembersih
filter AC.
8. Melakukan rekayasa engineering pencegahan penularan seperti
pemasangan pembatas atau tabir kaca bagi pekerja yang melayani
pelayanan pasien, dan lain lain.
9. Satu hari sebelum masuk bekerja dilakukan Self Assessment Risiko
Covid-19 pada seluruh pekerja untuk memastikan pekerja yang akan
masuk kerja dalam kondisi tidak terjangkit Covid-19. Tamu diminta
mengisi Self Assessment. (Form 1)
10. Melakukan pengukuran suhu tubuh (skrining) di setiap titik masuk
tempat kerja :
a. Petugas yang melakukan pengukuran suhu tubuh harus mendapatkan
pelatihan dan memakai alat pelindung diri (masker dan faceshield)
karena berhadapan dengan orang banyak yang mungkin berisiko
membawa virus.
b. Pengukuran suhu tubuh jangan dilakukan di pintu masuk dengan tirai
AC karena dapat mengakibatkan pembacaan hasil yang salah.
c. Interpretasi dan tindak lanjut hasil pengukuran suhu tubuh di pintu
masuk terdapat pada Form 2 dan Form 3.
11. Terapkan physical distancing / jaga jarak ;
a. Pengaturan jumlah pekerja yang masuk agar memudahkan penerapan
physical distancing.
b. Pada pintu masuk, agar pekerja tidak berkerumun dengan mengatur
jarak antrian. Beri penanda di lantai atau poster/banner untuk
mengingatkan.
12. Jika tempat kerja merupakan gedung bertingkat maka untuk mobilisasi
vertical lakukan pengaturan sebagai berikut:
a. Penggunaan tangga: jika hanya terdapat 1 jalur tangga, bagi lajur
untuk naik dan untuk turun, usahakan agar tidak ada pekerja yang
berpapasan ketika naik dan turun tangga. Jika terdapat 2 jalur tangga,
pisahkan jalur tangga untuk naik dan jalur tangga untuk turun.
b. Lakukan pengaturan tempat duduk agar berjarak 1 meter pada
meja/area kerja, saat melakukan meeting, di kantin, saat istirahat,
dan lain lain.
13. Jika memungkinkan, menyediakan transportasi khusus pekerja untuk
perjalanan pulang pergi dari mess/perumahan ke tempat kerja sehingga
pekerja tidak menggunakan transportasi publik.
14. Petugas kesehatan/petugas K3/bagian kepegawaian melakukan
pemantauan kesehatan pekerja secara proaktif:
a. Sebelum masuk kerja, terapkan Self Assessment Risiko Covid-19
pada seluruh pekerja untuk memastikan pekerja yang akan masuk
kerja dalam kondisi tidak terjangkit Covid-19. (Form 1)
b. Selama bekerja, masing-masing satuan kerja/bagian/divisi
melakukan pemantauan pada semua pekerja jika ada yang
mengalami demam/batuk/pilek.
c. Mendorong pekerja untuk mampu deteksi diri sendiri (self
monitoring) dan melaporkan apabila mengalami demam/sakit
tengorokan/batuk/pilek selama bekerja.
d. Bagi pekerja yang baru kembali dari perjalanan dinas ke
negara/daerah terjangkit Covid-19 pekerja diwajibkan melakukan
karantina mandiri di rumah dan pemantauan mandiri selama 14 hari
terhadap gejala yang timbul dan mengukur suhu 2 kali sehari. (Form
9)
BAB III
DESKRIPSI TEMPAT PRAKTIKUM KESEHATAN MASYARAKAT
3.1 Gambaran Umum Lokasi Praktikum Kesehatan Masyarakat
3.1.1 Pengertian UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih
Puskesmas Gunung Kemala merupakan pemecahan dari Puskesmas Prabumulih
Barat. Pada tahun 2008 warga di kelurahan Gunung Kemala menghibahkan sebidang
tanah di wilayah Talang Borvit untuk pendirian Puskesmas. Pembangunan gedung dan
bangunan Puskesmas Gunung Kemala dimulai pada tahun 2012.
Dengan diterbitkannya Perwako Prabumulih No. 13 Tahun 2013 tentang
Perubahan atas Perwako No.23 Tahun 2011 tentang Pembentukan Unit Pelaksana
Teknis Dinas/Badan di lingkungan Pemerintah Kota Prabumulih Tanggal 10 Mei 2013
maka Puskesmas Gunung Kemala memulai operasional dan pelayanan kesehatan
kepada masyarakat di bawah pemantauan dari Puskesmas Prabumulih Barat.
Seiring kesiapan Puskesmas Gunung Kemala baik secara ketenagaan, peralatan
medis, obat-obatan dan pelaksanaan program layanan lainnya kepada masyarakat maka
terhitung 2 Januari 2014 Puskesmas Gunung Kemala secara resmi mandiri dan terpisah
dari Puskesmas Prabumulih Barat. Puskesmas Gunung Kemala membawahi 3 wilayah
kerja yaitu : Kelurahan Gunung Kemala, Kelurahan Payu Putat, dan Desa Tanjung
Telang.
Dari awal berdirinya sampai sekarang Puskesmas Gunung Kemala telah dipimpin
3 (tiga) pimpinan yaitu:
a. Bpk. S. Parido Candra,SKM (Plt. Ka UPTD sejak 10 Mei 2013 s.d 31 Mei 2014)
b. Ibu Dedeh Kurniasih,SKM.,M.Kes (1 Juni 2014 s.d 26 Juni 2019)
c. Ibu Yuli Susanti, SKM (27 Juni 2019 s.d sekarang).

3.1.2 Visi dan Misi UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih
1) Visi
“mewujudkan Puskesmas Gunung Kemala sebagai Puskesmas Unggulan melalui
Pelayanan PRIMA dan Berkualitas”.
2) Misi
Membuat Masyarakat Sehat Dengan:
1) Memberikan Pelayanan Kesehatan yang Ramah, Nyaman, Terjangkau, Bermutu dan
Bermusyawarah.
2) Mewujudkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).
3) Mendorong Kemandirian Masyarakat untuk Hidup Sehat.
4) Meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia Bidang Pelayanan.
3.1.3 Nilai-nilai Organisasi
Tata nilai Puskesmas Gunung Kemala adalah INTI, yaitu:
I = Iman
N = Nyaman
T = Tertib
I = Indah

3.1.4 Struktur Organisasi


Berdasarkan diterbitkannya Perwako Prabumulih no. 13 tahun
2013 tentang perubahan atas Perwako no.23 tahun 2011 tentang
pembentukan Unit Pelaksana Teknis Dinas/Badan di lingkungan
Pemerintah Kota Prabumulih tanggal 10 Mei 2013 maka Puskesmas
Gunung Kemala memulai operasional dan pelayanan kesehatan kepada
masyarakat di bawah pemantauan dari Puskesmas Prabumulih Barat.
Dengan Susunan Organisasi, Uraian Tugas dan Fungsi struktur organisasi
UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih adalah sebagai
berikut:

Bagan 3.1 Struktur Organisasi UPTD Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih
3.1.5 Situasi dan Kondisi Puskesmas Gunung Kemala
Puskesmas Gunung Kemala merupakan salah satu Puskesmas yang ada di wilayah
Kota Prabumulih yang melakukan pelayanan Program UGD (Unit Gawat Darurat) dan
merupakan Puskesmas non rawat inap dengan sarana fisik sebagai berikut:
 Luas tanah : 8.000 m2
 Luas bangunan : 330 m2
 Rumah dokter : 2 buah
Puskesmas Gunung Kemala terletak di jalan lintas Gunung Kemala – Payuputat.
Citra dan penampilan yang baik dari seluruh staf Puskesmas merupakan tujuan bersama
sehingga sekarang masyarakat yang menggunakan jasa pelayanan kesehatan di
Puskesmas ini sudah ramai baik pengunjung umum maupun pengguna BPJS.
Waktu pelayanan publik, klinik dan administrasi di Puskesmas Gunung Kemala
adalah hari Senin s.d Kamis jam 08.00 WIB s.d 14.00 WIB dan hari Jumat dan Sabtu
pukul 08.00 WIB s.d 12.00 WIB, pelayanan UGD 24 Jam dan pelayanan persalinan
normal 24 jam.
Wilayah kerja UPTD Puskesmas Gunung Kemala terdiri dari 2 Kelurahan dan 1
Desa yaitu Kelurahan Gunung Kemala, Kelurahan Payuputat dan Desa Tanjung Telang.
Luas wilayah kerja Puskesmas Gunung Kemala adalah 10,15 Km. Batas–batas wilayah
Kerja Puskesmas Gunung Kemala adalah sebagai berikut:
a. Sebelah utara berbatasan dengan Kec. Tanah Abang, Kab. PALI.
b. Sebelah Selatan berbatasan dengan Kecamatan Prabumulih Barat.
c. Sebelah Barat berbatasan dengan Kecamatan Prabumulih Barat
d. Sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan Rambang Dangku, Kab. Muara
Enim.

3.1.6 Data Demografi


Jumlah penduduk di wilayah kerja Puskesmas Gunung Kemala Tahun 2020
sebesar 9287 jiwa sedangkan jumlah Kepala Keluarga sebesar 2683 KK. Adapun rincian
jumlah penduduk dalam wilayah kerja Puskesmas Gunung Kemala berdasarkan
kelurahan dan desa yang ada adalah sebagai berikut :
Jumlah Penduduk
No Kelurahan / Desa Luas (Ha)
Total KK
1 Gunung Kemala 31.349 3234 945
2 Payuputat 128.133 4232 1164
3 Tanjung Telang 653 1821 574
Tabel. 3.2 Wilayah Kerja dan Penduduk Puskesmas Gunung Kemala Tahun 2020
3.1.7 Sosial Budaya
a. Pendidikan
Sarana pendidikan yang ada di wilayah kerja Puskesmas Gunung Kemala sebagai
berikut:
1) Paud/TK :4
2) SD Negeri :5
3) SMP / MTS :2
4) SMA Negeri :1
b. Sarana Ibadah
Sebagian besar penduduk di wilayah kerja Puskesmas Gunung Kemala beragama
Islam, sarana yang ada yaitu
1) Masjid :7
2) Gereja :0
c. Mata Pencarian
Sebagian besar penduduk di wilayah kerja Puskesmas Gunung Kemala adalah
petani karet, dan mata pencarian lain seperti Pegawai Negeri Sipil , pedagang , karyawan
swasta, buruh, TNI/POLRI dan lain-lain.
3.1.8 Transportasi
Transportasi dari kelurahan dan desa ke puskesmas Gunung Kemala dapat
dijangkau dengan mudah kendaraan roda dua maupun roda empat karena jalan menuju
Puskesmas merupakan jalan cor beton dengan kondisi jalan yang bagus dan mulus. Jarak
tempuh dari kelurahan/desa ke puskesmas Gunung Kemala dilihat pada tabel berikut.

No Kelurahan / Desa Jarak Waktu


tempuh
1 Gunung Kemala 0 km 5 menit
2 Payuputat 4 km 10 menit
3 Tanjung Telang 3 km 8 menit
Tabel. 3.3 Jarak kelurahan/desa Ke Puskesmas Gunung Kemala tahun 2020

3.1.9 Data Tenaga Kesehatan


Data tenaga kesehatan berjumlah 88 orang hingga bulan Desember tahun 2020
adalah sebagai berikut :
1) Dokter Umum : 2 orang
2) Dokter Gigi : 2 orang
3) Perawat : 23 orang
4) Perawat Gigi :-
5) Bidan : 41 orang
6) Kesehatan Masyarakat : 5 orang
7) Apoteker : 1 orang
8) Asisten Apoteker : 4 orang
9) Analis : 2 orang
10) Sanitasi : 1 orang
11) Perekam Medis :-
12) Gizi :-
13) Staf TU/SMA Sederajat : 3 orang
14) Supir : 1 orang
15) Petugas jaga malam : 1 orang
16) Petugas kebersihan : 2 orang

3.1.10 Sarana Pelayanan Kesehatan


Untuk perluasan jangkauan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, Puskesmas
Gunung Kemala ditunjang dengan unit-unit pelayanan kesehatan yaitu : Puskesmas
Pembantu, Pos Kesehatan Kelurahan (Poskeskel), Pos Kesehatan Desa (Poskesdes) dan
Puskesmas Keliling (ambulans).
No Keluraha Puskesmas Pustu Poskesdes Poskeskel
n / Desa
1 Gunung 1 1 0 1
Kemala
2 Payuputat 0 1 0 1
3 Tanjung 0 1 1 0
Telang
Jumlah 1 3 1 2
Tabel. 3.4 Data Dasar Sarana Puskesmas Gunung Kemala Tahun 2020
Puskesmas Gunung Kemala memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat
di wilayah kerjanya dan masyarakat di perbatasan wilayah kerja. Berdasarkan
Kepmenkes No.128/MENKES/SK/11/2004 tentang upaya kerja Puskesmas adalah:
1. Upaya Kesehatan Wajib
1) Upaya Promosi Kesehatan
2) Upaya Kesehatan Lingkungan
3) Upaya KIA/KB
4) Upaya P2M
5) Upaya Pengobatan
2. Upaya Kesehatan Pengembangan
1) UKS
2) Upaya kesehatan olahraga
3) Upaya Perawatan Kesehatan Masyarakat
4) Upaya Kesehatan kerja
5) Upaya kesehatan gigi dan mulut
6) Upaya kesehatan jiwa
7) Upaya kesehatan mata
8) Upaya kesehatan usia lanjut
9) Upaya pembinaan pengobatan trdisional
10) Pos UKK
11) Pelayanan Posbindu PTM
12) Pelayanan kesehatan PTM terpadu
3. Upaya Penunjang
1) Upaya laboratorium
2) Upaya pencatatan dan pelaporan
3) Upaya farmasi

3.1.8 Tugas dan Fungsi struktur organisasi DLHP Provinsi Sumatera


Selatan:
(1) Kepala Dinas
a. Tugas
Kepala Dinas mempunyai tugas membantu Gubernur dalam
menyelenggarakan urusan pemerintahan yang menjadi
kewenangan Pemerintah Provinsi di bidang lingkungan hidup
dan bidang pertanahan.
b. Fungsi
Kepala Dinas DLHP Provinsi Sumatera Selatan mempunyai
fungsi :
1. Penetapan kebijakan tingkat provinsi;
2. Pengkoordinasian dan penetapan pelaksanaan KLHS tingkat
provinsi;
3. Penetapan dan pelaksanaan kebijakan mengenai RRPLH
provinsi;
4. Penetapan dan pelaksanaan kebijakan konservasi sumber daya
alam yang meliputi perlindungan, pengawetan dan
pemanfaatan sumber daya alam secara lestari;
5. Penetapan dan pelaksanaan kebijakan mengenai AMDAL dan
UKL-UPL;
6. Penetapan dan pelaksanaan kebijakan mengenai pertanahan;
7. Penyelengaraan inventarisasi sumber daya alam dan emisi gas
rumah kaca pada tingkat provinsi;
8. Pengembangan dan pelaksanaan kerja sama dan kemitraan;
9. Pengkoordinasian dan pelaksanaan pengendalian pencemaran
dan/atau kerusakan lingkungan hidup lintas kabupaten/kota;
10. Pelaksanaan pembinaan, evaluasi dan pengawasan ketaatan
penanggung jawab usaha dan/atau kegiatan terhadap ketentuan
perizinan lingkungan dan perizinan pertanahan serta peraturan
perundang-undangan di bidang PPLH dan pertanhan;
11. Pengembangan dan penerapan instrumen lingkungan hidup;
12. Pengkoordinasian dan fasilitasi kerja sama dan penyelesaian
perselisihan antar kabupaten/kota serta penyelesaian sengketa
lingkungan hidup;
13. Pelaksaaan pembinaan, bantuan teknis dan pengawasan kepada
kabupaten/kota di bidang program dan kegiatan;
14. Pelaksanaan standar pelayanan minimal bidang lingkungan
hidup dan pertanahan;
15. Pelaksanaan kebijakan mengenai tata cara pengakuan
keberadaan masyarakat hukum adat, kearifan lokal dan hak
masyarakat hukum adat yang terkait dengan PPLH dan
pertanahan pada tingkat provinsi;
16. Pengelolaan informasi lingkungan hidup dan pertanahan
tingkat provinsi;
17. Pengembangan dan sosialisasi pemanfaatan teknologi ramah
lingkungan;
18. Pelaksanaan Pendidikan, pelatihan, pembinaan, penyuluhan
dan penghargaan;
19. Pemberian rekomendasi izin lingkungan pada tingkat provinsi;
20. Pelaksanaan penegakan hukum lingkungan hidup pada tingkat
provinsi;
21. Pelaksanaan pencegahan, penanggulangan dan pemulihan
pencemaran dan/atau kerusakan lingkungan hidup tingkat
provinsi;
22. Pelaksanaan pengelolaan keanekaragaman hayati tingkat
provinsi;
23. Pemberian rekomendasi izin pengumpulan dan penimbunan
limbah B3 tingkat provinsi;
24. Pemberian rekomendasi izin pengangkutan limbah B3
menggunakan alat angkut roda 3 (tiga) yang dilakukan lintas
kabupaten/kota dalam wilayah provinsi;
25. Penetapan dan pelaksanaan kebijakan pengelolaan sampah di
tingkat provinsi;
26. Pelaksaan pembinaan dan pengawasan penanganan sampah di
TPA/TPST tingkat provinsi;
27. Pemberian izin lokasi lintas kabupaten/kota dalam provinsi;
28. Penetapan lokasi pengadaan tanah untuk kepentingan umum
provinsi;
29. Penyelesaian sengketa tanah garapan lintas kabupaten/kota
dalam provinsi;
30. Penyelesaian masalah ganti kerugian dan santunan tanah untuk
pembangunan oleh pemerintah provinsi;
31. Penetapan subjek dan objek tanah serta ganti kerugian tanah
kelebihan maksimum dan tanah absente lintas kabupaten/kota
dalam provinsi;
32. Penetapan tanah ulayat yang lokasi lintas kabupaten/kota
dalam provinsi;
33. Penyelesaian masalah tanah kosong lintas kabupaten/kota
dalam provinsi;
34. Perencanaan penggunaan tanah yang hamparannya lintas
kabupaten/kota dalam provinsi;
35. Penetapan lokasi pengadaan tanah bagi pembangunan untuk
kepentingan umum dan pembangunan strategis lainnya;
36. Pemberian rekomendasi pelepasan Kawasan hutan, alih fungsi
lahan dan pinjam pakai lahan.
37. Pemberian pendelegasian kewenangan pengadaan tanah
kepada Bupati/Walikota;
38. Pembentukan tim persiapan dan tim kajian pengadaan tanah;
39. Pengkoordinasian, penatausahaan, pemanfatatan dan
pengamanan barang milik negara/daerah; dan
40. Pelaksanaan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh
pimpinan.
(2) Bidang Tata Lingkungan, Pengkajian dan Peningkatan Kapasitas
a. Tugas :
Bidang Tata Lingkungan, Pengkajian dan Peningkatan
Kapasitas mempunyai tugas melaksanakan sebagian tugas Dinas
Lingkungan Hidup dan Pertanahan di bidang tata lingkungan,
pengkajian dan peningkatan kapasitas.
b. Fungsi :
1. Perumusan bahan dan pengkoordinasian kebijakan di bidang
tata lingkungan, pengkajian dan peningkatan kapasitas;
2. Perumusan bahan kebijakan inventarisasi data dan informasi
sumber daya alam;
3. Perumusan bahan kebijakan penyusunan dokumen rencana
perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup (RPPLH);
4. Perumusan bahan kebijakan, pengkoordinasian dan
sinkronisasi pemuatan RPPLH di tingkat provinsi dan
kabupaten/kota;
5. Perumusan bahan kebijakan pemantauan dan evaluasi
pelaksanaan RPPLH;
6. Perumusan bahan kebijakan dan pengkajian untuk penentuan
daya dukung dan daya tamping lingkungan hidup;
7. Perumusan bahan dan pengkoordinasian penyusunan tata ruang
yang berbasis daya dukung daya tamping lingkungan hidup;
8. Perumusan bahan kebijakan penyusunan instrument ekonomi
lingkungan hidup (PDB dan PDRB hijau, mekanisme insentif,
disinsentif, pendanaan lingkungan hidup dan teknologi
lingkungan serta baku mutu lingkungan);
9. Perumusan bahan kebijakan sinkronisasi RPPLH Nasional,
pulau/kepulauan dan Ekoregion;
10. Perumusan bahan kebijakan penyusunan indeks kualitas
lingkungan hidup;
11. Perumusan bahan kebijakan penyusunan status lingkungan
hidup provinsi dan kabupaten/kota;
12. Perumusan bahan kebijakan penyusunan dan pengesahan
KLHS provinsi dan kabupaten/kota;
13. Perumusan bahan kebijakan fasilitasi pembinaan dan
keterlibatan masyarakat dalam pelaksanaan KLHS;
14. Perumusan bahan kebijakan pembinaan, pengawasan dan
evaluasi pelaksanaan RPPLH dan KLHS;
15. Perumusan dan pengkoordinasian pelaksanaan dan
pengelolaan penyajian data dan informasi lingkungan hidup;
16. Perumusan bahan dan pengkoordinasian pengelolaan data,
pelayanan informasi dan pengembangan sistem informasi;
17. Perumusan dan pengkoordinasian laporan pelaksanaan
perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup;
18. Perumusan bahan dan pengkoordinasian penyusunan
instrument pencegahan pencemaran dan/atau kerusakan
lingkungan hidup (AMDAL, UKL-UPL,izin lingkungan,
audit lingkungan dan analisis resiko lingkungan);
19. Perumusan bahan dalam pelaksanaan penilaian dan
pemeriksaan dokumen lingkungan hidup (AMDAL, UKL-UPL
atau SPPL);
20. Perumusan bahan kebijakan penyusunan tim kajian
dokumen lingkungan hidup (komisi penilai, tim pakar dan
konsultan)
21. Perumusan bahan dan pengkoordinasian pengawasan,
pembinaan dan evaluasi pelaksanaan dokumen
lingkungan serta perizinan lingkungan;
22. Perumusan bahan rekomendasi kelayakan dan persetujuan
dokumen lingkungan hidup serta izin lingkungan pada
skala kewenangan provinsi;
23. Perumusan bahan dan pengkoordinasian pembinaan serta
evaluasi pelaksanaan norma, standar, prosedur dan
kriteria penilaian dokumen lingkungan hidup di tingkat
kabupaten/kota;
24. Perumusan bahan rekomendasi pemberian/pencabutan lisensi
komisi penilai AMDAL kabupaten/kota dan konsultan bidang
lingkungan;
25. Pengembangan metode dan materi bimbingan teknis
Pendidikan dan pelatihan dan penyuluhan lingkungan
hidup;
26. Perumusan dan pengkoordinasian pelaksanaan bimbingan
teknis dan penyuluhan lingkungan hidup;
27. Perumusan dan pengkoordinasian pelaksanaan bimbingan
teknis dan penyuluhan serta penyiapan sarana dan
prasarananya;
28. Memberi petunjuk, membimbing membagi tugas dan menilai
hasil kerja bawahan; dan
29. Melaksanakan tugas kedinasan lainya yang diberikan oleh
pimpinan.

(3)Bidang Pengendalian Pencemaran, Pengelolaan Sampah, B3 dan


Limbah B3
a. Tugas :
Bidang Pengendalian Pencemaran, Pengelolaan Sampah, B3
dan Limbah B3 mempunyai tugas melaksanakan sebagian
tugas Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan di bidang
pengendalian pencemaran, pengelolaan sampah, B3 dan limbah
B3.
b. Fungsi :
1. Perumusan sasaran operasioanl kebijakan teknis pelaksanaan
pemantauan kualitas air, B3 dan limbah B3 lintas
kabupaten/kota, kualitas udara, tanah, pesisir dan laut;
2. Perumusan tata cara penyusunan penetapan baku mutu
lingkungan;
3. Perumusan sasaran operasional kebijakan teknis pelaksanaan
pemantauan sumber pencemar, penanggulangan pencemaran,
pemulihan pencemaran institusi dan non institusi;
4. Perumusan tata cara penyusunan penentuan baku mutu sumber
pencemar;
5. Perumusan pengembangan sistem informasi kondisi, potensi
dampak dan pemberian peringatan dini akan adanya
pencemaran;
6. Perumusan penyusunan operasional kebijakan teknis
pembinaan terhadap tindak lanjut rekomendasi hasil evaluasi
sumber cemar institusi dan non institusi;
7. Pengembangan sarana dan prasarana teknins pemantauan
kualitas lingkungan (laboratorium lingkungan);
8. Perumusan bahan kebijakan teknis pengembangan sistem
informasi kondisi, potensi dampak dan pemberian peringatan
dini akan adanya pencemaran;
9. Perumusan bahan kebijakan pengelolaan sampah di tingkat
provinsi;
10. Perumusan bahan kebijakan teknis penetapan target
pengurangan dan penanganan sampah serta prioritas jenis
sampah untuk setiap kurun waktu tertentu;
11. Perumusan bahan kebijakan teknis pelaksanaan pengumpulan,
pemilahan, penggunaan ulang, pendauran ulang, pengolahan
dan pemrosesan akhir sampah di TPA/TPST;
12. Perumusan bahan kebijakan teknis pelaksanaan pengangkutan
pengolahan dan pemrosesan akhir bila terjadi kondisi khusus
(bencana alam/non alam atau perselisihan pengelolaan sampah
antar kabupaten/kota);
13. Perumusan bahan kebijakan teknis perizinan pengumpulan dan
pengangkutan limbah B3 (pengajuan, perpanjangan, perubahan
dan pencabutan);
14. Perumusan bahan kebijakan teknis proses pelaksanaan
perizinan bagi pengumpulan limbah B3 skala provinsi;
15. Perumusan bahan kebijakan teknis proses pelaksanaan
perizinan pengangkutan limbah B3 menggunakan alat angkut
roda 3 (tiga) yang dilakukan lintas kabupaten/kota dalam
wilayah provinsi;
16. Perumusan bahan kebijakan teknis pelaksanaan pemantauan
dan pengawasan terhadap pengolahan, pemanfaatan,
pengangkutan dan penimbunan B3 dan limbah B3;
17. Perumusan bahan kebijakan teknis pelaksanaan penyediaan
sarana dan prasarana pengolahan sampah dan limbah B3;
18. Perumusan kebijakan teknis pelaksanaan pembangunan
TPA/TPST;
19. Perumusan bahan kebijakan teknis penetapan stasiun peralihan
antar dan alat angkut untuk pengangkutan dan pengolahan
sampah lintas kabupaten/kota dalam wilayah provinsi;
20. Perumusan bahan kebijakan teknis pengembangan teknologi
pengelolaan sampah dan limbah B3;
21. Perumusan bahan kebijakan teknis pengembangan investasi
dalam usaha pengelolaan sampah dan limbah B3;
22. Memberi petunjuk, membimbing, membagi tugas dan menilai
hasil kerja bawahan; dan
23. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh
pimpinan.
(4) Bidang Pengendalian Kerusakan dan Pemeliharaan Lingkungan
Hidup
a. Tugas :
Bidang Pengendalian Kerusakan dan Pemeliharaan
Lingkungan Hidup mempunyai tugas melaksanakan sebagian
tugas Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan di bidang
pengendalian kerusakan dan pemeliharaan lingkungan hidup.
b. Fungsi :
1. Perumusan penentuan kriteria baku kerusakan lingkungan;
2. Perumusan pelaksanaan pemantauan kerusakan lingkungan;
3. Perumusan pelaksanaan penanggulangan (pemberian informasi,
pengisolasian serta penghentian) kerusakan lingkungan;
4. Perumusan pelaksanaan pemulihan (pembersihan, remediasi,
rehabilitas dan restorasi) kerusakan lingkungan;
5. Perumusan bahan kebijakan konservasi sumber daya alam
yang meliputi perlindungan, pengawetan, pemanfaatan sumber
secara lestari dan pencadangan sumber daya alam;
6. Perumusan perencanaan konservasi keanekaragaman hayati;
7. Perumusan penetapan kebijakan dan pelaksanaan konservasi,
pemanfaatan berkelanjutan dan pengendalian kerusakan
keanekaragaman hayati;
8. Perumusan pemantauan dan pengawasan pelaksanaan
konservasi keanekaragaman hayati;
9. Perumusan penyelesaian konflik dalam pemanfaatan
keanekaragaman hayati;
10. Perumusan pengembangan sistem informasi dan pengelolaan
data base keanekaragaman hayati;
11. Perumusan pelaksanaan upaya mitigasi dan adaptasi perubahan
iklim;
12. Perumusan pelaksanaa inventarisasi GRK dan penyusunan
profil emisi GRK;
13. Perumusan pelaksanaan pembinaan dan fasilitasi teknis
pengendalian perubahan iklim dan pengendalian sumber-
sumber emisi gas rumah kaca;
14. Perumusan pelaksanaan identifikasi dan analisis kerentanan
dampak perubahan iklim;
15. Perumusan bahan informasi lingkungan terkait pemanasan
global dan perubahan iklim;
16. Memberi petunjuk, membimbing, membagi tugas dan menilai
hasil kerja bawahan; dan
17. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh
pimpinan.
(5) Bidang Penegakan Hukum, Perundang-Undangan dan Peran
Serta Masyarakat
a. Tugas :
Bidang Penegakan Hukum, Perundang-Undangan dan
Peran Serta Masyarakat mempunyai tugas melaksanakan
sebagian tugas Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan di
bidang penegakan hukum, perundang-undangan dan peran serta
masyarakat.
b. Fungsi :
1. Perumusan bahan kebijakan tentang tata cara pelayanan
pengaduan dan penyelesaian pengaduan masyarakat;
2. Pelaksanaan fasilitasi penerimaan pengaduan atas usaha atau
kegiatan yang tidak sesuai dengan izin PPLH;
3. Pelaksanaan penelaahan dan verifikasi atas pengaduan;
4. Perumusan bahan rekomendasi tindaklanjut hasil verifikasi
pengaduan;
5. Pelaksanaan bimbingan teknis, monitoring dan pelaporan atas
hasil tindak lanjut pengaduan;
6. Pelaksanaan penyelesaian sengketa lingkungan baik di luar
pengadilan maupun melalui pengadilan;
7. Pelaksanaan sosialisasi tata cara pengaduan;
8. Pengembangan sistem informasi penerimaan pengaduan
masyarakat atas usaha atau kegiatan yang tidak sesuai dengan ijin
PPLH;
9. Perumusan bahan kebijakan pengawasan terhadap usaha dan atau
kegiatan yang memiliki izin lingkungan dan izin PPLH;
10. Pelaksanaan pengawasan terhadap penerima izin lingkungan dan
izin PPLH;
11. Pelaksanaan pengawasan tindak lanjut rekomendasi hasil evaluasi
penerima izin lingkungan dan izin PPLH;
12. Pelaksanaan pengawasan terhadap petugas pengawas lingkungan
hidup daerah;
13. Pelaksanaan pembentukan tim koordinasi dan monitoring
koordinasi penegakan hukum lingkungan;
14. Pelaksanaan penegakan hukum atas pelanggaran di bidang PPLH;
15. Pelaksanaan penyidikan perkara pelanggaran di bidang
lingkungan hidup dan pertanahan;
16. Pelaksanaan penanganan barang bukti dan penanganan hukum
pidana secara terpadu;
17. Menyiapkan bahan dan melaksanakan pembinaan kesadaran
hukum dan penyuluhan peraturan perundang-undangan di bidang
lingkungan hidup dan pertanahan;
18. Inventarisasi dan sosialisasi produk hukum di bidang PPLH dan
pertanahan di pusat dan daerah;
19. Pemrosesan, penerbitan dan rekomendasi produk aturan dan
kebijakan hukum di bidang PPLH dan pertanahan yang
ditetapkan;
20. Perumusan bahan kebijakan pengakuan keberadaan MHA,
kearifan lokal atau pengetahuan tradisional dan hak kearifan lokal
atau pengetahuan tradisional dan hak MHA terkait dengan PPLH;
21. Pelaksanaan identifikasi, verifikasi dan validasi serta penetapan
pengakuan keberadaan masyarakat hukum adat, kearifan lokal
atau pengetahuan tradisional dan hak MHA terkait dengan PPLH;
22. Pelaksanaan penetapan tanah ulayat yang merupakan keberadaan
MHA, kearifan lokal atau pengetahuan tradisional dan hak
kearifan lokal atau pengetahuan tradisional dan hak MHA terkait
dengan PPLH;
23. Pelaksanaan komunikasi dialogis dengan MHA terkait PPLH;
24. Pelaksanaan pembentukan panita pengakuan masyarakat hukum
adat;
25. Penyusunan data dan informasi profil MHA, kearifan lokal
pengetahuan tradisional terkait PPLH;
26. Pelaksanaan fasilitasi kerjasama dan pemberdayaan MHA,
kearifan lokal atau pengetahuan tradisional terkait PPLH;
27. Mengembangkan dan melaksanakan kerjasama dan kemitraan
dalam bidang PPLH;
28. Merancang dan mengusulkan jenis penghargaan lingkungan hidup
bagi masyarakat/Lembaga yang peduli di bidang Lingkungan
Hidup;
29. Menyusun bahan kebijakan dan persyaratan teknis tentang tata
cara pemberian penghargaan lingkungan hidup;
30. Melakukan evaluasi dan penilaian serta pemberian penghargaan
bagi Lembaga/masyarakat yang peduli di bidang PPLH;
31. Pelaksanaan penyelenggaraan Pendidikan dan pelatihan,
pengembangan dan pendampingan terhadap MHA, kearifan lokal
atau pengetahuan tradisional terkait PPLH;
32. Pelaksanaan model peningkatan kapasitas dan peningkatan
kerjasama MHA, kearifan lokal atau pengetahuan tradisional
terkait PPLH;
33. Pelaksanaan peningkatan sarana dan prasarana dan peningkatan
kerjasama MHA, kearifan lokal, atau pengetahuan tradisional
terkait PPLH;
34. Menyiapkan dan meyusun petunjuk teknis bidang sengketa
pertanahan;
35. Merencanakan kegiatan dan anggaran urusan bidang fasilitasi
sengketa pertanahan;
36. Memberi petunjuk penanganan sengketa pertanahan dan
inventarisasi data-data kasus pertanahan di kabupaten/kota;
37. Memberi petunjuk penyelesaian sengketa tanah garapan, tanah
kosong, pemanfaatan tanah kosong, perencanaan penggunaan
tanah yang hamparannya lintas kabupaten/kota;
38. Membimbing fasilitasi penyelesaian sengketa pertanahan yang
diserahkan penyelesaiannya kepada pemerintah provinsi;
39. Membimbing fasilitasi penyelesaian sengketa tanah milik
pemerintah provinsi;
40. Memberi petunjuk, membimbing, membagi tugas dan menilai
hasil kerja bawahan; dan
41. Pelaksanan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh pimpinan.
(6) Bidang Pertanahan
a. Tugas :
Bidang Pertanahan mempunyai tugas melaksanakan
sebagian tugas Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan di
bidang pertanahan.
b. Fungsi :
1. Perumusan bahan kebijakan penyelenggaraan administrasi
pemerintahan daerah di bidang pengadaan tanah,
dokumentasi pertanahan dan perizinan;
2. Perumusan kebijakan di bidang pengadaan tanah,
dokumentasi pertanahan dan perizinan;
3. Pengaturan kebijakan dan koordinasi di bidang
pengadaan tanah, dokumentasi pertanahan dan perizinan;
4. Perencanaan bimbingan teknis dan supervisi di bidang
pengadaan tanah, dokumentasi pertanahan dan perizinan;
5. Pengevaluasian/pelaporan hasil pemantauan dan pelaporan
di bidang pengadaan tanah, dokumentasi pertanahan dan
perizinan;
6. Pemberian petunjuk, membimbing, membagi tugas dan
menilai hasil kerja bawahan; dan
7. Pelaksanaan tugas kedinasan lainnya yang diberikan
oleh pimpinan.

3.2 Gambaran Khusus DLHP bidang Sekretariat


Sekretariat mempunyai tugas melaksanakan pelayanan administratif
kepada semua unit kerja pada Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan dan
melaksanakan urusan di bidang umum, kepegawaian evaluasi, pelaporan,
informasi lingkungan dan informasi pertanahan serta penyusunan program dan
melaksanakan administrasi keuangan.
3.2.1 Tugas dan Fungsi bidang Sekretariat
(1) Sekretariat
a. Tugas :
Sekretariat mempunyai tugas melaksanakan pelayanan
administratif kepada semua unit kerja pada Dinas Lingkungan
Hidup dan Pertanahan dan melaksanakan urusan di bidang
umum, kepegawaian, evaluasi, pelaporan, informasi
lingkungan dan informasi pertanahan serta penyusunan
program dan melaksanakan administrasi keuangan.
b. Fungsi :
1. Pelaksanaan pembinaan administrasi yang meliputi pembinaan
ketatausahaan, kerumahtanggaan, umum dan perlengkapan,
kepegawaian, program dan keuangan;
2. Pelaksanaan koordinasi teknis administrative pada semua unsur
dan unit kerja Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan;
3. Pelaksanaan koordinasi, evaluasi dan pelaporan serta informasi
lingkungan dan pertanahan;
4. Pelaksanaan koordinasi program dan kegiatan pengelolaan
lingkungan hidup dan pertanahan di tingkat pusat, provinsi dan
kabupaten/kota;
5. Perumusan dan penyusunan program kerja Dinas Lingkungan
Hidup dan Pertanahan;
6. Memberi petunjuk, membimbing, membagi tugas dan menilai
hasil kerja bawahan;
7. Pelaksanaan koordinasi pelakasanaan standar pelayanan
minimal;
8. Pengelolaan pentatausahaan, pemanfaatan dan pengamanan
barang milik negara/daerah; dan
9. Pelaksanaan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh
pimpinan.
(2) Subbagian Perencanaan
Tugas :
1. Melakukan penyiapan dan pengumpulan bahan penyusunan
Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas dan Plafon
Anggaran Sementara (PPAS);
2. Melakukan koordinasi penyusunan PPAS program dan
kegiatan;
3. Melakukan penyiapan bahan koordinasi perencanaan
program/kegiatan dan anggaran pengelolaan lingkungan hidup
pusat, provinsi dan kabupaten/kota;
4. Melakukan koordinasi dan melaksanakan pembinaan, bantuan
teknis, dan pengawasan kepada kabupaten/kota di bidang
program dan kegiatan pusat dan daerah;
5. Melakukan penyiapan dokumen perencanaan meliputi
Dokumen Rencana Strategis, Indikator Kinerja Utama dan
Rencana Kerja Tahunan;
6. Memberi petunjuk, membimbing, membagi tugas dan menilai
hasil kerja bawahan; dan
7. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh
pimpinan.

(3) Subbagian Keuangan


Tugas :
2. Menyusun Dokumen Rencana Kerja Anggaran (RKA) dan
Dokumen Pelaksana Anggaran (DPA) serta Dokumen
Pelaksana Anggaran (DPA) serta Dokumen Perubahan
Pelaksanaan Anggaran (DPPA);
3. Melaksanakan penatausahaan keuangan meliputi penelitian
kelengkapan SPP UP, SPP GU, SPP TU dan SPP LS yang
diajukan ke Bendahara Pengeluaran;
4. Melaksanakan pengelolaan gaji dan penghasilan lain pegawai
sesuai dengan ketentuan yang berlaku;
5. Menyiapkan SPM dan menyiapkan laporan keuangan dinas;
6. Melakukan pengujian kebenaran, kelengkapan dan kabsahan
Surat Pertanggungjawaban (SPJ) atau tanda bukti pengeluaran
uang;
7. Menyelenggarakan akuntasi dan menyusun laporan keuangan
atas transaksi keuangan, asset, hutang dan ekuitas dana;
8. Menyampaikan laporan keuangan berupa realisasi anggaran
pendapatan dan belanja daera Dinas kepada Gubernur melalui
Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD);
9. Memberi petunjuk, membimbing, membagi tugas dan menilai
hasil kerja bawahan; dan
10. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh
pimpinan.

(4) Subbagian Umum dan Kepegawaian


Tugas :
2. Menyiapkan bahan dan melaksanakan administrasi
ketatausahaan, perlengkapan kantor dan kerumah tanggan;
3. Melaksanakan pemeliharaan, perawatan dan penataan
lingkungan kantor;
4. Melaksanakan pemeliharaan dan perawatan kendaraan dinas;
5. Menyiapkan dan melaksanakan pengurusan pengadaan,
penyimpanan dan pendistribusian, inventarisasi dan
penghapusan perlengkapan kantor;
6. Menyiapkan dan melaksanakan pengelolaan dan pelayanan
administrasi kepegawaian meliputi kenaikan pangkat, sasaran
kerja pegawai, daftar urut kepangkatan, kenaikan gaji berkala
cuti, mutase, pemberhentian dan persiapan pension pegawai
negeri sipil;
7. Menyiapkan bahan pembinaan kepegawaian dan disiplin
pegawai termasuk kegiatan olah raga;
8. Melaksanakan kepengurusan kepegawaian meliputi
Pendidikan/pelatihan struktural dan fungsional serta
pemberian penghargaan;
9. Menyiapkan administrasi penilaian kerja dinas dan pegawai;
10. Melaksanakan administrasi penilaian pejabat fungsional
lingkungan hidup;
11. Menyiapkan pengusulan jabatan struktural dan fungsional
dalam rangka promosi dan rotasi jabatan;
12. Melakukan koordinasi pelaksanaan program peningkayan
sumber daya manusia;
13. Menyusun bahan evaluasi dan laporan kegiatan kepegawaian;
14. Melaksanakan tugas kehumasan;
15. Mengkoordinasikan pelaksanaan dan pengelolaan kegiatan
penyajian data dan informasi melalui website dan media
informasi lainnya;
16. Memberi petunjuk, mebimbing, membagi tugas dan menilai
hasil kerja bawahan;
17. Melakukan penatausahaan, pemanfaatan dan pengamanan
barang milik negara/daerah;
18. Melakukan penyusunan rencana kebutuhan barang unit
(RPBU); dan
19. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh
pimpinan.
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Landasan Acuan Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih


menghadapi New Normal di lingkungan kerja

Puskesmas Gunung Kemala Kota Prabumulih sudah


mempersiapkan fasilitas maupun kebijakan new normal di lingkungan
kerja agar sesuai dengan Keputusan Menteri Kesehatan Republik
Indonesia nomor HK.01.07/MENKES/328/2020 tentang Panduan
Pencegahan dan Pengendalian Covid-19 di Tempat kerja perkantoran dan
Industri. Keputusan Menteri tersebut menjadi landasan acuan dalam
menjalani new normal dan mempersiapkan fasilitas hygiene dan sanitasi
yang diperlukan.
Mengacu pada Menteri Kesehatan Republik Indonesia nomor
HK.01.07/MENKES/328/2020 tentang Panduan Pencegahan dan
Pengendalian Covid-19 di Tempat kerja perkantoran dan Industri. Dinas
Lingkungan hidup dan pertanahan Provinsi Sumatera Selatan sudah siap
menghadapi new normal di lingkungan kerja dilihat dari kesiapan fasilitas
hygiene dan sanitasi yang telah di sediakan. Selain menyediakan fasilitas
hygiene dan sanitasi DLHP Prov Sumsel juga menyediakan Papan
informasi seputar covid-19 dan protokol kesehatan di sekitar lingkungan
kantor sehingga pekerja dan pengunjung menjadi teredukasi dan lebih taat
dengan protokol kesehatan.

Gambar 4.1 Papan Informasi Protokol Kesehatan


4.2 Fasilitas Hygiene DLHP Provinsi Sumatera Selatan dalam upaya
pencegahan Covid-19
1. Tempat Cuci Tangan Touchless
Untuk menghadapi situasi pandemi DLHP Prov Sumsel telah
menyiapkan tempat cuci tangan touchless yang ditempatkan di depan pintu
masuk kantor sehingga siapapun yang akan memasuki gedung kantor akan
diarahkan satpol pp untuk mencuci tangan dan mengecek suhu terlebih
dahulu. Tempat cuci tan gan tersebut memiliki sensor sehinga untuk
menggunakannya tidak perlu memegang atau memencet tombol, menurut
data dari kesekretariatan tempat cuci tangan touchless ini berasal dari
sumber dana pengadaan dan sudah di realisasikan pada bulan februari
2020 bersamaan dengan thermometer stand otomatis. Tempat cuci tangan
touchless ini merupakan fasilitas hygiene yang sangat tepat karena tidak
ada kontak langsung ke tombol sehingga dapat mencegah penularan virus
secara kontak langsung, namun DLHP Prov Sumsel hanya memiliki satu
alat dikarenakan keterbatasan budget. Diharapkan fasilitas tempat cuci
tangan touchless ini bisa ditambah.

Gambar 4.2.1 Tempat Cuci Tangan Touchless


2. Tempat Cuci Tangan Portable
Selain tempat cuci tangan touchless DLHP Prov Sumsel juga
menyiapkan tempat cuci tangan Portable yang ditempatkan di setiap lantai
kantor sehingga setiap karyawan bisa mencuci tangan menggunakan sabun
setiap saat tanpa jauh berjalan ke toilet. Menurut pernyataan staff
sekretariatan tempat cuci tangan portable ini merupakan pemberian dari
UPTD Laboratorium Lingkungan Dinas Lingkungan hidup dan pertanahan
Provinsi Sumatera Selatan.

Gambar 4.2.2 Tempat Cuci Tangan Portable


3. Handsanitizer Touchless
Terdapat dua handsanitizer touchless yang disediakan oleh DLHP
Provinsi Sumatera Selatan, satu di depan ruangan kepala dinas dan satu di
ruangan sekretaris dinas. Handsanitizer touchless ini merupakan fasilitas
yang sangat bagus untuk situasi pandemi saat ini karena penggunaan alat
memakai sensor otomatis yang tidak memerlukan kontak ke alat sehingga
dapat mencegah penularan virus secara kontak langsung, namun DLHP
Prov Sumsel hanya memiliki dua alat dikarenakan keterbatasan budget.
Diharapkan fasilitas handsanitizer touchless ini bisa ditambah.

Gambar 4.2.3 Handsanitizer Touchless


4. Handsanitizer Pump
Terdapat handsanitizer pump disetiap lantai dan disetiap ruangan,
dikarenakan mahalnya alat handsanitizer touchless sehingga tidak
memungkinkan untuk membeli alat tersebut dalam jumlah yang banyak,
solusinya yaitu dengan menyediakan handsanitizer pump yang harganya
lebih terjangkau.

Gambar 4.2.4 Handsanitizer Pump


5. Pembagian Masker
Setiap karyawan DLHP Prov Sumsel mendapatkan satu kotak
masker medis/non medis per orang. Setiap karyawan PNS maupun honorer
berhak mendapatkan satu kotak masker, Hal ini dilakukan untuk
memfasilitasi karyawan untuk menggunakan masker setiap hari saat
bekerja, sehingga tidak ada alasan karyawan tidak menggunakan masker
saat bekerja. Pembagian masker tidak dilakukan setiap bulan hanya
dilakukan jika ada pendanaan saja tetapi menurut staff sekretariatan,
pembagian masker biasanya dilakukan 3 bulan sekali.

Gambar 4.2.5 Pegawai DLHP memakai masker saat bekerja


4.3 Fasilitas Sanitasi DLHP Provinsi Sumatera Selatan dalam upaya
pencegahan Covid-19
1. Penyemprotan Disinfektan
Penyemprotan disinfektan dilakukan 3 kali dalam satu bulan hal ini
dilakukan untuk menekan penyebaran virus di dalam ruangan kerja.
Penyemprotan dilakukan saat ruangan kantor kosong atau karyawan sudah
pulang. Hal ini sudah sesuai dengan Keputusan Menteri Kesehatan
Republik Indonesia nomor HK.01.07/MENKES/328/2020 tentang
Panduan Pencegahan dan Pengendalian Covid-19 di Tempat kerja
perkantoran dan Industri.

Gambar 4.3.1 Penyemprotan Disinfektan

2. Pembersihan Kantor Rutin


Pembersihan kantor dilakukan rutin setiap hari oleh office boy atau
office girl. Pembersihan dilakukan secara rutin dan setiap hari.
Pembersihan yang dilakukan contohnya adalah menyapu, mengepel,
membersihkan meja, mengkosongkan tempat sampah, menyikat wc,
membersihkan kusen pintu, lemari, pegangan tangga, kaca jendela,
menguras bak kamar mandi hingga mencuci piring dan cangkir staff. OB
atau OG mebersihkan kantor menggunakan alat sanitasi yang layak dan
menggunakan produk sanitasi khusus untuk mengepel, membersihkan wc,
membersihkan meja dan sebagainya. Selain mengguanakan produk sanitasi
yang bagus mereka juga menggunakan pembersih yang mengandung
alcohol untuk mendisfeksi. Hal ini sudah sesuai menurut Keputusan
Menteri Kesehatan Republik Indonesia nomor
HK.01.07/MENKES/328/2020 tentang Panduan Pencegahan dan
Pengendalian Covid-19 di Tempat kerja perkantoran dan Industri, untuk
pembersihan kantor terutama gagang pintu, gagang tangga, meja dan yang
lainnya itu minimal 4 jam sekali dibersihkan menggunakan disinfektan dan
di kantor Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Provinsi Sumatera
Selatan melakukan pembersihan dua kali sehari dimana hal tersebut cukup
untuk frekuensi 8 jam kerja dalam sehari. OB dan OG juga mematuhi
protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan, dan
menggunakan sarung tangan jika diperlukan. Sehingga kantor DLHP
Provinsi Sumsel bisa dipastikan dalam keadaan bersih dan steril setiap hari.

Gambar 4.3.2 Pembersihan Kantor Rutin

3. Perawatan Air Conditioner


Perawatan air conditioner dilakukan setiap 3 bulan sekali. Hal ini
dilakukan untuk menjaga kualitas udara yang dikeluarkan AC lancar
sehingga sirkulasi udara di dalam ruangan bersih dan baik. Diketahui
ruangan kantor DLHP Prov Sumsel tertutup dan hanya mengandalkan AC
untuk pertukaran udara sehingga perawatan AC sangat diperlukan. Hal ini
sudah sesuai dengan Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
nomor HK.01.07/MENKES/328/2020 tentang Panduan Pencegahan dan
Pengendalian Covid-19 di Tempat kerja perkantoran dan Industri, namun
dilihat dari model AC sepertinya jenis dan masa pemakaian AC sudah
sangat lama sehingga ada kemungkinan perputaran udara dari AC tersebut
tidak sebagus dahulu dan memungkinkan Freon AC sudah tidak bagus dan
dapat mengeluarkan bahan kimia klorofluorokarbon atau CFC yang
berdampak negatif untuk makhluk hidup (keracunan) dan untuk
lingkungan (penipisan lapisan ozon). Sehingga sangat disarankan untuk
DLHP Prov Sumsel untuk mengganti jenis AC dengan model yang terbaru
dan ramah lingkungan.
4. Penyekat
Bagian penerimaan sampel dan administrasi dipasangkan penyekat
karena di bagian tersebut karyawan/staff berinteraksi langsung dengan
orang luar yang mengantar sampel dan mengambil hasil pengujian.
Penyekat dipasang guna untuk mengurangi kontak dan resiko percikan
droplet. Hal ini sudah sesuai dengan Keputusan Menteri Kesehatan
Republik Indonesia nomor HK.01.07/MENKES/328/2020 tentang
Panduan Pencegahan dan Pengendalian Covid-19 di Tempat kerja
perkantoran dan Industri, untuk memasang sekat atau pembatas di area
yang banyak interaksi langsung contohnya diruangan penerimaan sampel
dan administrasi.

Gambar 4.3.3 Penyekat


5. Pengharum Ruangan
Setiap ruangan kantor di DLHP Prov Sumsel memiliki pengharum
ruangan otomatis yang akan menyemprot cairan pengharum 60 menit
sekali, hal ini diperlukan untuk menyegarkan sirkulasi udara di dalam
ruangan. Selain didalam ruangan kerja pengharum ruangan juga
dipasangkan di area toilet hal ini bertujuan untuk mengharumkan toilet
dari bau kloset. DLHP Provinsi Sumsel bekerja sama dengan sebuah
perusahaan yang menyediakan pengharum ruangan isi ulang, setiap bulan
Pegawai perusahaan akan rutin memeriksa isi pengharum dan baterai. Jika
pengharum telah habis maka pegawai perusahaan tersebut akan
memberikan opsi wangi ke staff DLHP untuk dipilih dan jika baterai alat
pengharum sudah habis maka akan langsung diganti dengan yang baru.
Sehingga untuk pengharum ruangan di kantor DLHP Prov Sumsel akan
selalu ada dan terawat.

6. Jendela dan Ventilasi Udara

Menurut Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 36


Tahun 2005 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-undang nomor 28
tahun 2002 tentang Bangunan Gedung, persyaratan kesehatan sebuah
gedung harus memiliki ventilasi alami untuk memberikan sirkulasi udara
yang sehat dan untuk memenuhi persyaratan sistem pencahayaan setiap
bangunan gedung harus mempunyai pencahayaan alami untuk
kenyamanan temperatur dan kelembaban. Jendela dan Ventilasi di ruangan
kerja Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Provinsi bisa dikatakan
belum baik karena ukuran jendela kecil sehingga pencahayaan alami yaitu
cahaya matahari susah untuk masuk kedalam ruangan dan untuk ventilasi
udara hanya berupa ruas-ruas kecil dari jendela dimana hal tersebut sangat
kurang untuk perputaran keluar masuk udara.
BAB V
PENUTUP
1.1 Kesimpulan

Kesimpulan yang dapat diberikan dari Kegiatan Praktikum


Kesehatan Lingkungan di Sekretariat Dinas Lingkungan Hidup dan
Pertanahan Provinsi Sumatera Selatan, ialah :
1. Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Provinsi Sumatera Selatan
sudah cukup siap untuk menjalani new normal di lingkungan kerja,
yang mengacu pada Keputusan Menteri Kesehatan Republik
Indonesia nomor HK.01.07/MENKES/328/2020 tentang Panduan
Pencegahan dan Pengendalian Covid-19 di Tempat kerja perkantoran
dan Industri. Hal ini dilihat dari pengamatan langsung bahwa DLHP
Prov Sumsel sudah menerapkan protokol kesehatan dengan baik sera
memfasilitasi kebutuhan Hygiene dan sanitasi untuk mencegah
penyebaran Covid-19 di lingkungan kerja selain itu DLHP Prov
Sumsel juga memberikan papan informasi terkait covid-19 dan
protokol kesehatan.
2. Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Provinsi Sumatera Selatan
sudah sangat baik dalam menyiapkan fasilitas Hygiene seperti
Tempat cuci tangan touchless, tempat cuci portable disetiap lantai,
handsanitizer touchless, handsanitizer pump disetiap ruangan serta
pembagian masker untuk setiap karyawan maupun staff DLHP Prov
Sumsel.
3. Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Provinsi Sumatera Selatan
sudah sangat baik dalam menyediakan fasilitas sanitasi seperti
penyemprotan disinfektan, pembersihan kantor rutin, perawatan air
conditioner secara rutin, membuat penyekat di bagian administrasi
dan penerimaan sampel dan menyediakan pengharum ruangan.
3.1 Saran

Adapun beberapa saran yang mungkin dapat menjadi acuan untuk


Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Provinsi Sumatera Selatan ialah :

1. Melakukan disinfeksi ruangan kerja minimal 1 minggu sekali.


2. Menambah jumlah tempat cuci tangan touchless dan handsanitizer
touchless.
3. Mengganti AC dengan model yang lebih ramah lingkungan dan dapat
memfilter udara dengan baik.
4. Membuat ventilasi udara di dalam ruangan agar pertukaran sirkulasi
udara baik.
5. Membuat jendela lebih besar agar cahaya matahari dapat menembus
ruangan kantor.
DAFTAR PUSTAKA

covid19.go.id. 2020. Satgas Covid-19. Dari: covid19.go.id [Diakses 6 Januari


2020].
Indah Andriani, N. K., Bulda Mahayana, S., Made, I., Jana, S. & Wayan, I. 2020.
Gambaran Keadaan Sanitasi Terminal Tipe a Mengwi Di
Kabupaten Badung Tahun 2020. Jurusan Kesehatan Lingkungan
Prodi d3.
Kemenkes, R. 2020. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
Hk. 01.07/Menkes/328/2020 Tentang Panduan Pencegahan Dan
Pengendalian. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor Hk, 1.
PP, R. 2014. Pp Tentang Kesehatan Lingkungan.
RI, B. K. D., Lt, G. N. I. & Subroto, J. J. G. 2020. Kesiapsiagaan Indonesia
Menghadapi Potensi Penyebaran Corona Virus Disease.
Riolita, R. & Ismawati, R. 2014. Studi Perilaku Hygiene Penajamah Makanan
Jananan Sekolah Dasar (Sd) Kompleks Di Sidoarjo. E-journal boga, 4, 76-
79.
Rizkiana Prima, R., Yashintia Arien, E. & Sutikno Departemen Statistika, F. S.
Analisis Cluster Virus Corona (Covid-19) Di Indonesia Pada 2 Maret
2020–12 April 2020 Dengan Metode K-Means Clustering.
sumeks. 2020. Sumsel Masih Masuk 10 Provinsi Dengan Kasus Covid-19
Terbanyak. sumeks.co.
Syakurah, R. A. & Moudy, J. 2020. Pengetahuan Terkait Usaha Pencegahan
Coronavirus Disease (Covid-19) Di Indonesia. HIGEIA (Journal of
Public Health Research and Development), 4, 333-346.

Anda mungkin juga menyukai