Anda di halaman 1dari 51

USULAN PENELITIAN

HUBUNGAN POLA KONSUMSI DENGAN STATUS ANEMIA


PADA PECANDU NARKOBA DI DENPASAR

Oleh :
I MADE DUNIANTARA
NIM. P07131214027

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA


POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES DENPASAR
JURUSAN GIZI PROGRAM STUDI DIV
DENPASAR
2017

i
USULAN PENELITIAN

HUBUNGAN POLA KONSUMSI DENGAN STATUS ANEMIA


PADA PECANDU NARKOBA DI DENPASAR

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat


Menyelesaikan Mata Kuliah Proposal Skripsi
Jurusan Gizi Poltekkes Denpasar
Program Studi Diploma IV

Oleh :
I MADE DUNIANTARA
NIM. P07131214048

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA


POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES DENPASAR
JURUSAN GIZI PROGRAM STUDI DIV
DENPASAR
2017

i
ii
iii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadapan Ida Sang Hayang Widhi Wasa,
karena berkat rahmat-Nyalah penulis dapat menyusun dan menyelesaikan usulan
penelitian yang berjudul “Hubungan Pola Konsumsi Dengan Status Anemia Pada
Pecandu Narkoba Di Yayasan Kasih Kita Bali Dan Yayasan Kesehatan Bali”.
Usulan penelitian ini dapat tersusun atas bimbimngan serta dorongan dari
berbagai pihak secara langsung maupun tidak langsung. Oleh karena itu, penulis
ingin mengucapkan terima kasih kepada:
1. Direktur Poltekkes Kemenkes Denpasar, yang telah memberi
kesempatan kepada penulis untuk menyelesaikan Usulan Penelitian ini.
2. Ketua Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Denpasar, yang telah
memberi kesempatan kepada penulis untuk menyelesaikan Usulan
Penelitian ini.
3. Ibu Ida Ayu Eka Padmiari,SKM.M.Kes. sebagai Pembimbing Utama
yang telah memberikan bimbingan, masukan saran, tambahan ilmu,
dan motivasi yang berguna dalam menyusun Usulan Penelitian ini.
4. Ibu Ni Komang Wiardani,SST.M.Kes sebagai Pembimbing Pendaping
yang telah memberikan bimbingan, masukan saran, tambahan ilmu,
dan motivasi yang berguna dalam menyusun Usulan Penelitian ini.
5. Seluruh Dosen dan Staf Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Denpasar
yang turut memberi arahan dan masukan dalam menyelesaikan Usulan
Penelitian ini.
6. Teman-teman, keluarga serta rekan-rekan yang telah memberi
masukan, saran dan motivasi dalam menyelesaikan Usulan Penelitian
ini.
Penulis menyadari bahwa Usulan Penelitian Skripsi ini masih jauh dari
sempurna. Oleh karena itu, penulis sangat mengharapkan bimbingan, saran, serta
kritik yang sifatnya membangun guna perbaikan dan penyempurnaan usulan
penelitian. Semoga usulan penelitian ini nantinya dapat terwujud sebagai sebuah
Skripsi yang berguna bagi peneliti sendiri maupun pihak lain.

Denpasar, April 2017

Penulis
iv
DAFTAR ISI
HALAMAN
LEMBAR PERSETUJUAN..................................................................................i
HALAMAN PENGESAHAN...............................................................................ii
KATA PENGANTAR...........................................................................................iii
DAFTAR ISI.........................................................................................................iv
DAFTAR TABEL.................................................................................................vi
DAFTAR LAMPIRAN.........................................................................................vii
BAB I PENDAHULUAN.....................................................................................1
A. Latar Belakang...........................................................................................1
B. Rumusan Masalah.....................................................................................4
C. Tujuan Penulisan.......................................................................................4
D. Manfaat Penelitian.....................................................................................4
BAB II TINJAUAN PUSTAKA...........................................................................8
A. Anemia......................................................................................................6
a. Pengertian Anemia........................................................................6
b. Patofisiologi Anemia.....................................................................6
c. Penyebab Anemia..........................................................................8
d. Klasifikasi Anemia........................................................................8
e. Tanda Dan Akibat Anemia............................................................9
f. Kriteria Anemia.............................................................................11
g. Anemia Pada Pecandu Narkoba....................................................11
h. Penanggulangan Anemia...............................................................13
i. Pengobatan Anemia.......................................................................13
B. Narkoba ....................................................................................................14
a. Pengertian Narkoba.......................................................................14
b. Penyalahgunaan Narkoba..............................................................16
c. Rehabilitasi Narkoba.....................................................................19
d. Metode Terapi Komunitas.............................................................21
C. Pola Konsumsi ..........................................................................................23
a. Pengertian Pola Konsumsi.............................................................23
b. Metode Pengukuran Konsumsi......................................................23
c. Faktor Yang Mempengaruhi..........................................................26
BAB III KERANGKA KONSEP..........................................................................28
A. Kerangka Konsep......................................................................................28
B. Variabel dan Definisi Operasional............................................................29
C. Hipotesis penelitian...................................................................................32
BAB IV METODELOGI PENELITIAN..............................................................33
A. Jenis Penelitian..........................................................................................33
B. Tempat dan Waktu Penelitian...................................................................33
C. Populasi dan Sampel Penelitian.................................................................34
D. Jenis dan Teknik Pengumpulan data.........................................................35
E. Pengolahan dan Analisis Data...................................................................37
DAFTAR PUSTAKA............................................................................................40
LAMPIRAN..........................................................................................................42
DAFTAR TABEL

HALAMAN
1. Kriteria Anemia............................................................................................. 11
2. Definisi Operasional...................................................................................... 29
DAFTAR LAMPIRAN

HALAMAN
1. Lampiran 1 (rencana kegiatan)................................................................ 43
2. Lampiran 2 (rencara biaya)..................................................................... 44
3. Lampiran 3 (surat pernyataan)................................................................ 45
4. Lampiran 4 (Form. Identitas).................................................................. 46
5. Lampiran 6 (rumus korelasi)................................................................... 47
6. Lampiran 7 (Form. SQ-FFQ).................................................................. 48
BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG MASALAH

Narkotika adalah zat atau obat yang berasal dari tanaman atau bukan

tanaman, baik sintetis maupun semi sintetis, yang dapat menyebabkan penurunan

atau perubahan kesadaran, hilangnya rasa, mengurangi sampai menghilangkan

rasa nyeri, (Badan Narkotika Nasional, RI,2011)

Narkotika dan Obat Berbahaya (Narkoba) atau Narkotika, Psikotropika dan

Zat Adiktif (Napza) bersifat mempengaruhi kerja sistim otak dan memiliki resiko

kecanduan. Apabila dipakai tidak sesuai dengan aturannya, narkoba atau napza

dapat menimbulkan bahaya bagi penggunanya. Efek kecanduan yang dimiliki

narkoba atau napza akan membuat penggunanya ketagihan dan terus ingin

menggunakannya (Suwanto, D. A. 2013).

Penggunaan narkoba pada umumnya rawan terhadap masalah gizi salah

satunya adalah anemia. Anemia merupakan suatu keadaan kadar hemoglobin (Hb)

dalam darah kurang dari normal, berdasarkan kelompok umur, jenis kelamin, dan

kehamilan. Anemia merupakan masalah gizi yang paling lazim di dunia dan

menjangkiti lebih dari 600 juta manusia. Anemia defisiensi zat besi lebih

cenderung berlangsung di negara sedang berkembang, dari pada negara yang

sudah maju. Sekitar 36 % (atau kira – kira 1400 juta orang) dari perkiraan

popuplasi 3800 juta orang di negara berkembang menderita anemia defisiensi zat

besi ini, sedangkan di negara maju hanya sekitar 8% (atau kira – kira 100 juta
orang) dari perkiraan popuplasi 1200 juta orang. Di Indonesia anemia defisiensi

zat besi masih

merupakan salah satu masalah gizi yang utama, disamping tiga masalah gizi

utama lainya yaitu kurang energi protein (KEP), defisiensi vitamin A, dan gondok

endemic. Sebagian besar anemia disebabkan oleh kekurangan satu atau lebih zat

gizi esensial (zat besi, asam folat, B12) yang digunakan dalam pembentukan sel-sel

darah merah. Hasil penelitian lain juga menyebutkan bahwa narkoba secara

signifikan menurunkan konsentrasi zat besi (Tjay TH, Rahardja. 2007).

Masalah anemia yang dialami pasien pecandu narkoba disebabkan oleh

penurunan nafsu makan selama masa pengaruh obat dan ketika pecandu

mengalami gejala putus obat (withdrawal symptoms) yang berupa kecemasan,

kegelisahan, depresi, dan gejala psikis lainnya. Dibutuhkan pendidikan dan

informasi tentang pola makan yang tepat dan dapat meningkatkan pemulihan

mereka. Bagian penting dari mengobati kecanduan adalah untuk melengkapi gizi

yang hilang melalui makanan dan suplemen, pengaturan diet dalam perawatan

pecandu narkoba adalah suatu keharusan. Selain kerusakan oleh obat secara

langsung pada tubuh, pecandu cenderung memiliki kebiasaan makan yang buruk,

sehingga gizi yang baik sangat penting bagi kesehatan (Sudaryati, E., & Siregar,

M. A. 2015).

Apabila asupan makanan rendah dan berlangsung dalam jangka waktu yang

relatif panjang seseorang akan mengalami difesiensi zat gizi khususnya zat besi

yang akan mengakibatkan anemia. Pada pecandu narkoba hal ini akan berdampak

pada proses pemulihannya dari ketergantungan narkoba. Hasil penelitian Islam et

al. (2002) di Dhaka yang menyebutkan bahwa 60% dari pecandu Narkoba

2
mengalami anemia dan Narkoba berpengaruh nyata dalam menurunkan kadar

Hemoglobin (Sudaryati, E., & Siregar, M. A. 2015).

3
Kementrian Sosial Republik Indonesia telah mengadakan beberapa tempat

rehabilitasi dan Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSJO) bagi para pecandu

narkoba untuk membantu mengurangi dan menghilangkan ketergantungan

narkoba. Dalam Undang-Undang No.35 Tahun 2009 tentang narkotika dan

psikotropika, rehabilitasi terhadap penyalahgunaan narkoba dibagi menjadi dua

jenis yaitu rehabilitasi medis dan rehabilitasi sosial. Rehabilitasi medis adalah

suatu proses kegiatan pengobatan secara terpadu untuk membebaskan pecandu

dari ketergantungan narkotika. Rehabilitasi sosial adalah suatu proses kegiatan

pemulihan yang dilakukan secara terpadu baik fisik, mental maupun sosial agar

mantan penyalahguna narkoba dapat kembali melaksanakan fungsi sosial dalam

kehidupan masyarakat (Sudaryati, E., & Siregar, M. A. 2015).

Di Denpasar terdapat Pusat Rehabilitasi Sosial Korban Penyalahgunaan

Narkoba yaitu “Yayasan Kasih Kita Bali dan Yayasan Kesehatan Bali” yang

menampung para pengguna narkoba. Pengguna narkoba atau kelayan di Yayasan

direhabilitasi paling cepat 9 bulan dan paling lama 12 bulan.

Berdasarkan latar belakang diatas yang menjadi permasalahan pada

penelitian ini adalah bagaimana hubungan pola konsumsi dengan status

anemia pada pecandu narkoba di Denpasar.


B. RUMUSAN MASALAH

Masalah dalam penelitian ini dapat dirumuskan sebagai berikut:

Apakah ada hubungan pola konsumsi dengan status anemia pada pecandu

narkoba di Denpasar ?

C. TUJUAN

1. Tujuan Umum

Untuk mengetahui hubungan pola konsumsi dengan status anemia

pada pecandu narkoba di Denpasar.

2. Tujuan Khusus

a. Menilai pola konsumsi pada pecandu narkoba di Denpasar.

b. Menilai Status Anemia pecandu narkoba di Denpasar.

c. Menganalisis hubungan pola konsumsi dengan status anemia pada

pecandu narkoba di Denpasar.

D. MANFAAT

1. Manfaat praktis

Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat dan memberikan

informasi terhadap masyarakat terutama pecandu narkoba mengenai

masalah gizi (anemia) yang berkaitan dengan pola konsumsi pada

pecandu narkoba di Denpasar.

2. Manfaat teoritis

Hasil penelitian ini diharapkan berguna bagi ilmu pengetahuan terutama

pengetahuan tentang anemia yang berhubungan dengan pola konsumsi

pada pecandu narkoba


BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Anemia

1. Pengertian Anemia

Anemia adalah keadaan saat jumlah sel darah merah atau jumlah

hemoglobin (protein pembawa oksigen) dalam sel darah merah berada di

bawah normal. Anemia adalah berkurangnya hingga dibawah nilai normal

eritrosit, kuantitas hemoglobin, dan volume packed red blood cell

(hematokrit) per 100 ml darah (Pratiwi, E. 2016)

Anemia Gizi adalah kekurangan kadar haemoglobin (Hb) dalam darah

yang disebabkan karena kekurangan zat gizi yang diperlukan untuk

pembentukan Hb. Anemia terjadi karena kadar hemoglobin (Hb) dalam darah

merah sangat kurang. Di Indonesia sebagian besar anemia ini disebabkan

karena kekurangan zat besi (Fe) hingga disebut Anemia Kekurangan Zat Besi

atau Anemia Gizi Besi (Pratiwi, E. 2016)

2. Patofisiologi Anemia

Berdasarkan patogenesisnya, Anemia digolongkan dalam 3 kelompok

yaitu (Pratiwi, E. 2016) :

a. Anemia Karena Kehilangan Darah

Anemia karena kehilangan darah akibat perdarahan ayitu terlalu

banyaknya sel-sel darah merah yang hilang dari tubuh seseorang

akibat dari kecelakaan dimana perdarahan mendadak dan banyak

jumlahnya, yang disebut perdarahan eksternal. Perdarahan dapat pula


disebabkan karena racun, obat-obatan atau racun binatang yang menyebabkan

penekanan terhadap pembentukan sel-sel darah merah. Selain itu ada pula

perdarahan kronis yang terjadi sedikit demi sedikit tetapi terus-menerus. Perdarahan

ini disebabkan oleh kanker pada saluran pencernaaan, peptic, ulser, wasir yang

dapat menyebabkan anemia.

b. Anemia Karena Pengerusakan Sel-Sel Darah Merah

Anemia karena pengrusakan sel-sel darah merah dapat terjadi karena bibit penyakit

atau parasite yang masuk kedalam tubuh, seperti malaria atau cacing tambang, hal

ini dapat menyebabkan anemia hemolitik. Bila sel-sel darah merah rusak dalam

tubuh, zat besi yang ada di dalam tidak hilang tetapi dapat digunakan kembali untuk

membentuk sel-sel darah merah yang baru dan pemberian zat besi pada anemia

jenis ini kurang bermanfaat. Sedangkan asam folat dirusak dan tidak dapat

digunakan lagi oleh karena itu pemberian asam folat sangat diperlukan untuk

pengobatan anemia hemolitik.

c. Anemia Karena Gangguan Pada Produksi Sel-sel Darah Merah

Sumsum tulang mengganti sel darah yang tua dengan sel darah merah yang baru

sama cepatnya dengan banyaknya sel darah merah yang hilang, sehingga jumlah sel

darah merah yang dipertahankan akan selalu cukup banyak di dalam darah, dan

untuk mempertahankannya diperlukan cukup banyak zat gizi. Apabila tidak tersedia

zat gizi dalam jumlah yang cukup akan terjadi gangguan pembentukan sel darah

merah baru. Anemia karena gangguan pada reproduksi sel-sel darah merah, dapat

timbul atau terjadi karena kurangnya zat gizi penting seperti zat besi, asam folat,

asam pantotenat, vitamin B12, protein kobalt, dan tianin, yang kekurangannya biasa

6
disebut Anemia Gizi. Selain itu juga kekurangan eritrosit, infiltrasi sum-sum tulang,

kelainan endokrin dan penyakit ginja kronis dan sirosis hati.

3. Penyebab Anemia

Penyebab Umum dari Anemia (Briawan, Dodik.,2002):

a. Kehilangan darah atau Perdarahan hebat seperti Perdarahan  Akut (mendadak),

Kecelakaan, Pembedahan, Persalinan, Pecah pembuluh darah, perdarahan Kronik

(menahun), Perdarahan menstruasi yang sangat banyak, serta hemofilia.

b. Berkurangnya pembentukan sel darah merah  seperti Defesiensi zat besi, defesiensi

vitamin B12, defesiensi asam folat,dan Penyakit kronik.

c. Gangguan produksi sel darah merah seperti ketidak sanggupan sumsum tulang

belakang membentuk sel- sel darah.

4. Klasifikasi Anemia

Klasifikasi Anemia menurut jurnal (Pratiwi, E. 2016):

1) Anemia Zat Besi

Anemia yang paling sering adalah anemia akibat kekurangan zat besi. Kekurangan

ini disebabkan karena kurang masuknya unsur zat besi dalam makanan, gangguan

reabsorbsi, dan penggunaan terlalu banyaknya zat besi.

2) Anemia Megaloblastik

Anemia megaloblastik disebabkan karena defisiensi Asam folat atau vitamin B12

yang mengakibatkan gangguan pada sintesis timidin dan efek pada replikasi DNA,

7
efek yang timbul adalah pembesaran prekursor sel darah (megaloblas) di sumsum

tulang, hematopoiesis yang tidak efektif, dan pansitopenia.

3) Anemia Hipoplastik

Anemia pada yang disebabkan karena sumsum tulang kurang mampu memproduksi

sel-sel darah merah. Dimana etiologinya belum diketahui dengan pasti kecuali

sepsis, sinar rontgen, racun dan obat-obatan.

4) Anemia Hemolitik

Anemia yang disebabkan karena penghancuran sel darah merah berlangsung lebih

cepat, yaitu penyakit malaria.

5. Tanda dan akibat Anemia

a. Tanda – tanda dari penyakit anemia yakni (Pratiwi, E. 2016):

- Lesu, lemah , letih, lelah, lalai (5L).

- Sering mengeluh pusing dan mata berkunang-kunang, dan konjungtiva pucat.

- Gejala lebih lanjut adalah kelopak mata, bibir, lidah, kulit dan telapak tangan

menjadi pucat.

- Nyeri tulang, pada kasus yang lebih parah, anemia menyebabkan tachikardi, dan

pingsan.

b. Akibat dari penyakit anemia yakni (Briawan, Dodik.,2002) :

1. Remaja

a) Remaja Putri

- Menurunnya kesehatan reproduksi

- Terhambatnya perkembangan motorik, mental dan kecerdasan

8
- Menurunkan kemampuan dan konsentrasi belajar.

- Mengganggu pertumbuhan sehingga tinggi badan tidak mencapai

optimal.

- Menurunkan fisik olahraga serta tingkat kebugaran

- Mengakibatkan muka pucat

b) Remaja Laki-Laki

- Terhambatnya perkembangan motorik, mental dan kecerdasan

- Menurunkan kemampuan dan konsentrasi belajar.

- Mengganggu pertumbuhan sehingga tinggi badan tidak mencapai

optimal.

- Menurunkan fisik olahraga serta tingkat kebugaran

- Mengakibatkan muka pucat

2. Dewasa :

- Berkurangnya daya pikir dan konsentrasi

- Berkurangnya prestasi

- Berkurangnya semangat belajar dan bekerja

- Menurunnya produktivitas kerja.

- Menurunnya kebugaran tubuh

- Mudah terserang penyakit

- Dapat mengakibatkan kelahiran bayi prematur (bayi lahir dengan berat

badan rendah

6. Kriteria Anemia

9
Untuk memenuhi definisi anemia, maka perlu ditetapkan batas hemoglobin atau

hematokrit yang dianggap sudah terjadi anemia. Batas tersebut sangat dipengaruhi oleh

usia,jenis kelamin,dan ketinggian tempat tinggal dari permukaan laut.

Batasan yang umum dipengaruhi adalah kriteria WHO. Dinyatakan sebagai anemia bila

tedapat nilai dengan criteria sebagai berikut (Pratiwi, E. 2016):

Tabel 1. Kriteria Anemia

No Jenis kelamin/ usia Kadar hemoglobin


7. Anemia 1 laki-laki Hb <13 gr/dl
2 Perempuan Hb <12 gr/dl
pada

Pecandu Narkoba

Jika dilihat dari rata-rata asupan zat besi yang melebihi rata-rata kebutuhan zat besinya

dan tingkat kecukupan zat besi yang termasuk kategori cukup namun mayoritas subjek

mengalami anemia. Hal ini diduga karena asupan zat besi subjek berasal dari pangan sumber

non-heme (kacang-kacangan, serealia, dan sayuran) yang memiliki bioavailabili-tas yang

rendah. Zat besi non-heme tersebut mem-butuhkan zat untuk membantu penyerapan zat besi

tersebut. Zat yang membantu penyerapannya ada-lah vitamin C. Buah-buahan sumber

vitamin C se-perti jeruk, pepaya, tomat, jambu biji, dan mangga dapat membantu

penyerapan zat besi non heme dengan cara mengubah bentuk feri menjadi ben-tuk fero yang

lebih mudah diserap. Namun tingkat kecukupan vitamin C semua subjek mengalami defisit.

Hal inilah yang diduga menyebabkan mayoritas subjek mengalami anemia. Disamping itu,

ada kemungkinan lain bahwa anemia yang diderita oleh sebagian besar subjek bukan karena

defisiensi zat besi. Anemia dapat dise-babkan oleh beberapa faktor yaitu defisiensi zat gizi

10
(zat besi, asam folat, B12), penyakit kronis (kanker), perdarahan, dan penyakit lain seperti

malaria, cacing tam-bang (Wahyuningsih, U., Khomsan, A., & Ekawidyani, K. R. 2014)..

Sebuah jurnal menyatakan Sebanyak 57.5% subjek mengalami anemia. Hasil ini sejalan

dengan hasil peneltian Islam et al. (2002) di Dhaka yang menyebutkan bahwa 60% dari

pecandu narkoba mengalami anemia dan narkoba berpengaruh nyata menurunkan kadar

hemoglo-bin. Hasil penelitian lain juga menyebutkan bahwa narkoba secara signifikan

menurunkan konsentrasi zat besi (Wahyuningsih, U., Khomsan, A., & Ekawidyani, K. R.

2014).

8. Penanggulangan Anemia

Tindakan penting yang harus dilakukan untuk mencegah kekurangan zat besi pada

tubuh antara lain (Pratiwi, E. 2016):

a. Konseling untuk membantu memilih bahan makanan dengan kadar besi yang cukup

secara rutin pada usia remaja.

b. Meningkatkan konsumsi besi dari sumber hewani seperti daging, ikan, unggas,

makanan laut disertai minum sari buah yang mengandung vitamin C (asam

askorbat) untuk meningkatkan absorbsi besi dan menghindari atau mengurangi

minum kopi, teh, teh es, minuman ringan yang mengandung karbonat dan minum

susu pada saat makan.

c. Suplementasi besi. Merupakan cara untuk menanggulangi ADB di daerah dengan

prevalensi tinggi. Pemberian suplementasi besi pada remaja dosis 1 mg/KgBB/hari.

11
d. Untuk meningkatkan absorbsi besi, sebaiknya suplementasi besi tidak diberi

bersama susu, kopi, teh, minuman ringan yang mengandung karbonat, multivitamin

yang mengandung phosphate dan kalsium.

e. Skrining anemia. Pemeriksaan hemoglobin dan hematokrit masih merupakan

pilihan untuk skrining anemia defisiensi besi .

9. Pengobatan Anemia

Pengobatan anemia tergantung pada penyebabnya:

1. Anemia kekurangan zat besi. Bentuk anemia ini diobati dengan suplemen zat besi,

yang mungkin Anda harus minum selama beberapa bulan atau lebih..

2. Anemia kekurangan vitamin. Anemia jenis ini diobati dengan suntikan yang

seringkali suntikan vitamin seumur hidup (vitamin B-12).

3. Anemia karena kekurangan asam folat diobati dengan suplemen asam folat.

4. Anemia Aplastic. Pengobatan untuk anemia ini dapat mencakup transfusi darah

untuk meningkatkan kadar sel darah merah.

5. Anemias hemolitik. Mengelola anemia hemolitik termasuk menghindari obat-

obatan tertentu, mengobati infeksi terkait dan menggunakan obat-obatan yang

menekan sistem kekebalan tubuh, yang dapat menyerang sel-sel darah merah.

Pengobatan singkat dengan steroid, obat penekan kekebalan atau gammaglobulin

yang dapat membantu menekan sistem kekebalan tubuh menyerang sel-sel darah

merah.

B. Narkoba

1. Pengertian Narkoba

12
Istilah Narkoba adalah singkatan dari narkotika dan obat/bahan berbahaya. Lama

kelamaan disadari bahwa kepanjangan narkoba tersebut keliru sebab istilah obat

“berbahaya” dalam ilmu kedokteran adalah obat-obatan yang tidak boleh dijual bebas,

karena pemberiannya dapat membahayakan bila tidak melalui pertimbangan medis. Banyak

jenis narkotika dan psikotropika memberi manfaat yang besar bila digunakan dengan baik

dan benar dalam bidang kedokteran. Tindakan operasi (pembedahan) yang dilakukan oleh

dokter harus didahului dengan pembiusan. Orang mengalami stres dan gangguan jiwa diberi

obat-obatan yang tergolong psikotropika oleh dokter agar dapat sembuh. Banyak jenis

narkoba yang sangat bermanfaat dalam bidang kedokteran. Karenanya, sikap antinarkoba

sangat keliru, yang benar adalah anti penyalahgunaan narkoba (Badan Narkotika Nasional,

Republik Indonesia. 2011).

Selain Narkoba, istilah lain yang diperkenalkan khususnya oleh Departemen Kesehatan

Republik Indonesia adalah “NAPZA” atau “NAZA” yang merupakan singkatan dari

Narkotika, Psikotropika dan Zat Adiktif. Narkoba merupakan bahan/zat yang bila masuk ke

dalam tubuh akan mempengaruhi tubuh terutama susunan syaraf pusat/otak sehingga

bilamana disalahgunakan akan menyebabkan gangguan fisik, psikis/jiwa dan fungsi sosial

(Badan Narkotika Nasional, Republik Indonesia. 2011).

Semua zat yang termasuk NAZA menimbulkan adiksi (ketagihan) yang pada gilirannya

berakibat pada dependensi (ketergantungan). Zat yang termasuk

NAZA memiliki sifat sebagai berikut (Badan Narkotika Nasional, Republik Indonesia.

2011):

a) Keinginan yang tak tertahankan (an over – powering desire) terhadap zat yang

dimaksud, dan kalau perlu dengan jalan apapun untuk memperolehnya.

13
b) Kecenderungan untuk menambah takaran (dosis) sesuai dengan toleransi tubuh.

c) Ketergantungan psikologis, yaitu apabila pemakaian zat dihentikan akan

menimbulkan gejala-gejala kejiwaan seperti kegelisahan, kecemasan, depresi dan

sejenisnya.

d) Ketergantungan fisik, yaitu apabila pemakaian zat dihentikan akan menimbulkan

gejala fisik yang dinamakan gejala putus zat withdrawal symptom.

2. Penyalahgunaan Narkoba

Penyalahgunaan/ketergantungan NAZA merupakan penyakit endemik dalam

masyarakat modern, penyakit endemik dalam masyarakat modern, penyakit kronik yang

berulangkali kambuh dan merupakan proses gangguan mental adiktif. Menurut (Badan

Narkotika Nasional, Republik Indonesia. 2011) penyalahguna NAZA yang menyebabkan

ketergantungan dapat dibagi dalam 3 golongan besar, yaitu :

1. Ketergantungan primer, ditandai dengan adanya kecemasan dan depresi, yang pada

umumnya terdapat pada orang dengan kepribadian tidak stabil. Mereka ini

sebetulnya dapat digolongkan orang yang menderita sakit ( pasien ) namun salah

atau tersesat ke NAZA dalam upaya untuk mengobati dirinya sendiri yang

seharusnya meminta pertolongan ke dokter (psikiater). Golongan ini memerlukan

terapi dan rehabilitasi dan bukannya hukuman.

2. Ketergantungan reaktif, yaitu (terutama) terdapat pada remaja karena dorongan

ingin tahu, bujukan dan rayuan teman, jebakan dan tekanan serta pengaruh teman

kelompok sebaya (peer group pressure). Mereka ini sebenarnya merupakan korban

(victim); golongan ini memerlukan terapi dan rehabilitasi dan bukannya hukuman.

14
3. Ketergantungan simtomatis, yaitu penyalahgunaan ketergantungan NAZA sebagai

salah satu gejala dari tipe kepribadian yang mendasarinya, pada umumnya terjadi

pada orang dengan kepribadian antisosial (psikopat) dan pemakaian NAZA itu

untuk kesenangan semata. Mereka dapat digolongkan sebagai kriminal karena

seringkali mereka juga merangkap sebagai pengedar (pusher). Mereka ini selain

memerlukan terapi dan rehabilitasi juga hukuman.

Faktor yang menyebabkan seseorang salah dalam penyalahgunaan NAZA, yaitu

(Badan Narkotika Nasional, Republik Indonesia. 2011) :

a. Faktor psikis, antara lain :

1. Mencari kesenangan dan kegembiraan

2. Mencari inspirasi

3. Melarikan diri dari kenyataan

4. Rasa ingin tahu, meniru, mencoba, dan sebagainya.

b. Faktor sosial kultural, antara lain :

1. Rasa setia kawan

2. Upacara-upacara kepercayaan/adat

3. Tersedia dan mudah diperoleh dan sebagainya

c. Faktor medik, antara lain :

Seseorang yang dalam perkembangan jiwanya mengalami gangguan, lebih

cenderung untuk menyalahgunakan narkotika. Misalnya : Untuk menghilangkan

rasa malu, rasa segan, rasa rendah diri dan kecemasan (Soedjono,1985:97).

Menurut (Badan Narkotika Nasional, Republik Indonesia. 2011) Efek kepada

pasien dalam penyalahgunaan NAZA, antara lain :

15
a. Halusinogen, efek dari narkoba bisa mengakibatkan bila dikonsumsi dalam

sekian dosis tertentu dapat mengakibatkan seseorang menjadi ber-

halusinasi dengan melihat suatu hal/benda yang sebenarnya tidak ada /

tidak nyata contohnya kokain & LSD.

b. Stimulan , efek dari narkoba yang bisa mengakibatkan kerja organ tubuh

seperti jantung dan otak bekerja lebih cepat dari kerja biasanya sehingga

mengakibatkan seseorang lebih bertenaga untuk sementara waktu , dan

cenderung membuat seorang pengguna lebih senang dan gembira untuk

sementara waktu.

c. Depresan, efek dari narkoba yang bisa menekan sistem syaraf pusat dan

mengurangi aktivitas fungsional tubuh, sehingga pemakai merasa tenang

bahkan bisa membuat pemakai tidur dan tidak sadarkan diri. Contohnya

putaw.

d. Adiktif , Seseorang yang sudah mengkonsumsi narkoba biasanya akan

ingin dan ingin lagi karena zat tertentu dalam narkoba mengakibatkan

seseorang cenderung bersifat pasif , karena secara tidak langsung narkoba

memutuskan syaraf – syaraf dalam otak, contoh : ganja , heroin , putaw.

e. Jika terlalu lama dan sudah ketergantungan narkoba maka lambat laun

organ dalam tubuh akan rusak dan jika sudah melebihi takaran maka

pengguna itu akan overdosis dan akhirnya kematian.

3. Rehabilitasi Narkoba

16
Rehabilitasi adalah fasilitas yang sifatnya semi tertutup, maksudnya hanya orang –

orang tertentu dengan kepentingan khusus yang dapat memasuki area ini. Rehabilitasi

narkoba adalah tempat yang memberikan pelatihan ketrampilan dan pengetahuan untuk

menghindarkan diri dari narkoba (Badan Narkotika Nasional, Republik Indonesia. 2011).

Menurut UU RI No. 35 Tahun 2009, ada dua jenis rehabilitasi ada 2, yaitu (Badan

Narkotika Nasional, Republik Indonesia. 2011) :

a. Rehabilitasi Medis

Suatu proses kegiatan pengobatan secara terpadu untuk membebaskan pecandu dari

ketergantungan narkotika.

b. Rehabilitasi Sosial

Suatu proses kegiatan pemulihan secara terpadu, baik fisik, mental maupun sosial,

agar bekas pecandu narkotika dapat kembali melaksanakan fungsi sosial dalam

kehidupan masyarakat.

Pusat atau Lembaga yang memiliki program Rehabilitasi seharusnya memenuhi

persyaratan sebagai berikut (Badan Narkotika Nasional, Republik Indonesia. 2011) :

a. Sarana dan prasarana yang memadai termasuk gedung, akomodasi, kamar

mandi/WC yang higienis, makanan dan minuman yang bergizi dan halal, ruang

kelas, ruang rekreasi, ruang konsultasi individual maupun kelompok, ruang

konsultasi keluarga, ruang ibadah, ruang olah raga, ruang ketrampilan dan lain

sebagainya.

17
b. Tenaga yang profesional (psikiater, dokter umum, psikolog, pekerja sosial, perawat,

agamawan/ rohaniawan dan tenaga ahli lainnya/instruktur). Tenaga profesional ini

untuk menjalankan program yang terkait.

c. Manajemen yang baik.

d. Kurikulum/program rehabilitasi yang memadai sesuai dengan kebutuhan.

e. Peraturan dan tata tertib yang ketat agar tidak terjadi pelanggaran ataupun

kekerasan.

f. Keamanan (security) yang ketat agar tidak memungkinkan peredaran NAZA di

dalam pusat rehabilitasi (termasuk rokok dan minuman keras).

Menurut (Badan Narkotika Nasional, Republik Indonesia. 2011) tentang Penempatan

penyalahgunaan, korban penyalahgunaan dan pecandu narkotika ke dalam lembaga

rehabilitasi medis dan rehabilitasi sosial, untuk menjatuhkan lamanya proses rehabilitasi,

sehingga wajib diperlukan adanya keterangan ahli dan sebagai standar dalam proses terapi

dan rehabilitasi adalah sebagai berikut:

a. Program Detoksifikasi dan Stabilisasi : lamanya 1 (satu) bulan

b. Program Primer : lamanya 6 (enam) bulan

c. Program Re-Entry : lamanya 6 (enam) bulan

4. Metode Terapi Komunitas (Therapeutic Community)

a. Pengertian Terapi Komunitas

Terapi Komunitas adalah grup atau sekelompok orang yang memiliki prinsip

interpersonal yang cukup tinggi, sehingga mampu mendorong orang lain untuk belajar

berinteraksi di suatu komunitas. Terapi komunitas terdiri dari staf yang pernah

18
mengalami rasa sakit dan memiliki perilaku yang timbul akibat ketergantungan narkoba,

namun telah mampu dan mengetahui cara mengatasinya serta telah melalui pendidikan

dan pelatihan khusus yang memenuhi syarat dan konselor. Tenaga professional hanya

sebagai konsultan saja. Di lingkungan khusus ini pasien dilatih ketrampilan mengelola

waktu dan perilaku secara efektif serta kehidupan sehari – hari, sehingga dapat

mengatasi keinginan mengonsumsi narkoba. Dalam komunitas ini semua aktif dalam

proses terapi (Badan Narkotika Nasional, Republik Indonesia. 2015).

Teori yang mendasari metode Therapeutic Community adalah pendekatan

behavioral dimana berlaku sistem reward (penghargaan/penguatan) dan punishment

(hukuman) dalam mengubah suatu perilaku. Selain itu digunakan juga pendekatan

kelompok, dimana sebuah kelompok dijadikan suatu media untuk mengubah suatu

perilaku (Badan Narkotika Nasional, Republik Indonesia. 2015).

(Badan Narkotika Nasional, Republik Indonesia. 2015) mengemukakan Konsep

Therapeutic Community yaitu menolong diri sendiri, dapat dilakukan dengan adanya

keyakinan bahwa :

a) Setiap orang bisa berubah

b) Kelompok bisa mendukung untuk berubah

c) Setiap individu harus bertanggung jawab

d) Program terstruktur dapat menyediakan lingkungan aman dan kondusif bagi

perubahan

e) Adanya partisipasi aktif

b. Program Terapi Komunitas

19
Pelaksanaan program disusun untuk membuat residen terlibat secara penuh dalam

setiap kegiatan, sesuai dengan job function-nya masing – masing. Kedudukan

petugas hanya sebagai pengawas, yang mengawasi program. Kategori struktur

program utama dari Therapeutic Community, terdiri dari 4 (empat) (Badan Narkotika

Nasional, Republik Indonesia. 2015), yaitu:

a) Behaviour management shaping (Pembentukan tingkah laku) merupakan

perubahan perilaku yang diarahkan pada kemampuan untuk mengelola

kehidupannya sehingga terbentuk perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai,

norma – norma kehidupan masyarakat.

b) Emotional and psychological (Pengendalian emosi dan psikologi) merupakan

perubahan perilaku yang diarahkan pada peningkatan kemampuan penyesuaian

diri secara emosional dan psikologis.

c) Intellectual and spiritual (pemikiran dan kerohanian) merupakan Perubahan

perilaku yang diarahkan pada peningkatan aspek pengetahuan, nilai – nilai

spiritual, moral dan etika, sehingga mampu menghadapi dan mengatasi tugas –

tugas kehidupannya maupun permasalahan yang belum terselesaikan.

d) Vocational and survival merupakan (Keterampilan kerja dan keterampilan

bersosial serta bertahan hidup)

Perubahan perilaku yang diarahkan pada peningkatan kemampuan dan

keterampilan residen yang dapat diterapkan untuk menyelesaikan tugastugas

sehari-hari maupun masalah dalam kehidupannya.

C. Pola Konsumsi

20
1. Pengertian Pola Konsumsi

Pola konsumsi makanan adalah susunan makanan yang biasa dimakan mencakup jenis

dan jumlah bahan makanan yang dikonsumsi seseorang atau kelompok orang/penduduk

dalam frekuensi dan jangka waktu tertentu (Muliyati, H., Syam, A., & Sirajuddin, S. 2011).

2. Metode Pengukuran Konsumsi

Pengukuran konsumsi makan dapat dilakukan dua metode yaitu metode kualitatif dan

metode kuantitatif (Gusti Ayu Yulia Purnama Sari. 2010) :

a. Metode kualitatif

Merupakan metode yang digunakan untuk mengetahui frekuensi makan, frekuensi

konsumsi menurut jenis bahan makanan dan mengenali informasi tentang kebiasaan

makan serta cara-cara memperoleh bahan makanan tersebut. Yang terasuk dalam

metode ini yaitu metode frekuensi makan, metode dietary history, metode telepon

dan metode pendaftaran makanan.

Metode-metode pengukuran konsumsi makanan bersifat kualitatif antara lain :

1. Metode Frekuensi Makan (Food Frequensi)

2. Metode riwayat makan (Dietary history)

3. Metode Telepon

4. Metode pendaftaran makanan (food List)

b. Metode kuantitatif

21
Merupakan metode yang digunakan untuk mengetahui jumlah makanan yang

dikonsumsi sehingga dapat dihitung konsumsi zatgizi dengan menggunakan daftar

komposisi bahan makanan (DKBM) atau Daftar Ukuran Rumah Tangga (URT),

Daftar Konversi Mentah-Masak (DKMM), dan penyerapan minyak. Metode ini

adalah metode recall 24 jam, perkiraan makanan, metode food account, metode

inventaris, dan pencatatan.

Metode-metode pengukuran konsumsi makanan bersifat kuantatif antara lain :

1. Metode Recall 24 Jam

2. Perkiraan makanan (estimated food record)

3. Penimbangan makanan (food weighing)

4. Metode food account

5. Metode inventaris (inventory method)

6. Pencatatan (household food record)

c. Metode Kualitatif dan Kuantitatif

Beberapa metode pengukuran bahkan dapat menghasilkan data yang bersifat

kualitatif dan metode kuantitatif. Metode tersebut sebagai berikut :

1. Metode Recall 24 Jam

2. Metode riwayat makan (Dietary history)

Metode SQ-FFQ (Semi Quantitative-Food Frequency) adalah metode yang digunakan

untuk mengetahui jumlah, frekuensi dan jenis bahan makanan atau kelompok makanan

dalam waktu tertentu.

22
Kelebihan metode SQ-FFQ (Semi Quantitative-Food Frequency) antara lain

(supariasa, dkk. 2012):

1) Dapat membantu menjelaskan hubungan antara penyakit dan kebiasaan makan.

2) Relative murah dan sederhana.

3) Dapat dilakukan sendiri oleh responden.

4) Tidak membutuhkan latihan khusus.

Kekurangan metode SQ-FFQ (Semi Quantitative-Food Frequency) antara lain

(supariasa, dkk. 2012):

1) Tidak dapat untuk menghitung intake zat gizi sehari.

2) Sulit mengembangkan kuesioner pengumpulan data.

3) Cukup menjemukan bagi pewawancara.

4) Perlu membuat percobaan pendahuluan untuk menentukan jenis bahan makanan

yang akan masuk dalam daftar kuesioner.

5) Responden harus jujur menjawab dan mempunyai motivasi tinggi.

3. Faktor Yang Mempengaruhi Pola Konsumsi

Pola konsumsi dipengaruhi oleh beberapa factor. Berikut factor yang mempengaruhi

pola konsumsi (Gusti Ayu Yulia Purnama Sari. 2010) :

a. Faktor Ekonomi dan Harga

Keadaan ekonomi keluarga relative mudah diukur dan berpengaruh besar pada

konsumsi pangan, terutama pada golongan miskin. Hal ini disebutkan karena

pendidikan golongan miskin menggunakan sebagian besar pendapatannya untuk

23
memenuhi kebutuhan makanan. Dua factor ekonomi yang cukup dominant sebagai

determinan konsumsi pangan adalah pendapatan keluarga.

Perubahan pendapatan scara langsung dapat mempengaruhi perubahan

konsumsi pangan keluarga. Meningkatnya pendapatan berarti memperbesar peluang

untuk membeli pangan dengan kualitas dan kuantitas yang lebih baik. Sebaliknya,

penurunan pendapatan akan menyebabkan penurunan dalam hal kuantitas pangan

yang dibeli.

b. Faktor Sosio-Budaya Dan Religi

Kebudayaan suatu masyarakat mempunyai kekuatan yang berpengaruh

terhadap pemilihan bahan makanan yang digunakan untuk dikonsumsi. Aspek

sosio-budaya pangan adsalah fungsi pangan dalam masyarakat yang berkembang

sesuai dengan keadaan lingkungan, agama, kebiasaan, dan pendidikan mayarakat

yang bersangkutan.

Budaya merupakan cara hidup manusia yang berfungsi menjamin kelestarian

hidup dan masyarakat dengan memberi pengalaman yang teruji dalam upaya

memenuhi kebutuhan orang-orang yang tergabung dalam masyarakat yang

bersangkutan.

Budaya mengajarkan orang tentang tingkah laku dan berusaha dalam

memenuhi kebutuhan dasar biologis kebudayaan juga menentukan kapan seseorang

boleh atau tidak memakan suatu makanan (Tabu), walaupun tidak semua rasional

bahkan banyak jenis tabu yang tidak masuk akal. Oleh karena itu kebudayaan

mempengaruhi seseorang dalam mengkonsumsi makanan yang menyangkut

pemilihan jenis pangan, pengolahan serta persiapan dan penyajian makanan.

24
BAB III

KERANGKA KONSEP

A. Kerangka Konsep

Kehilangan darah atau


perdarahan hebat

Pola Konsumsi

(Jenis, Jumlah, dan Frekuensi) Status Anemia

Berkurangnya pembentukan
sel darah merah

Gangguang Produksi sel darah


merah

Keterangan :

= Tidak Diteliti

= Diteliti

Kerangka konsep pada penelitian ini dapat dilihat bahwa factor yang berpengaruh

terhadap Status Anemia diantaranya adalah pola konsumsi, kehilangan darah atau

perdarahan hebat, berkurangnya pembentukan sel darah merah, dan gangguan produksi

sel darah merah. Dengan demikian tentunya ada hubungan antara apola konsumsi

25
Kehilangan darah atau
Perdarahan hebat
dengan status anemia pada pecandu narkoba di Yayasan Kasih Kita Bali dan Yayasan

Kesehatan
PolaBali.
Konsumsi
(jenis, Jumlah, dan Frekuensi)
B. Variabel dan Definisi Operasional
Status Anemia
1. Variabel Penelitian

a.Berkurangnya pembentukan
Variable dependen :
sel darah merah
1) Status Anemia

b. Variableproduksi
Gangguan independen
sel darah
merah
1) Pola Konsumsi (jenis, jumlah, dan frekuensi)

c. Variabel luar

1) Kehilangan darah atau Perdarahan hebat

2) Berkurangnya pembentukan sel darah merah

3) Gangguan produksi sel darah merah

2. Definisi Operasional

Tabel 2. Definisi Operasional

No Variabel Defenisi Operasional Cara Alat Ukur Hasil Ukur Skala

Pengukuran Ukur

Variabel Dependen

1. Status Anemia adalah Mengukur Alat ukur Laki-laki: Ordinal

Anemia keadaan yang kadar Hb kadar Hb 1. Normal, jika ≥13

menyatakan jumlah dalam darah. Bloodtest gr/dl

sel darah merah atau (Easy 2. Anemia, jika <13

konsentrasi Touch gr/dl

hemoglobin dalam GCHb) Wanita:

sel darah merah pada 1. Normal, jika ≥12

26
sampel yang gr/dl

dibandingkan dengan 2. Anemia, jika <12

standar kadar gr/dl

hemoglobin menurut

(WHO) dan

ditentukan

menggunakan

metode bloodtest

dengan alat bloodtest

(Easy Touch GCHb).


Variabel Independen

1. Pola Gambaran Jenis, Wawancara Formulir 1. Baik, jika Ordinal

konsumsi jumlah dan frekuensi SQ-FFQ memenuhi 3

bahan makanan yang kriteria yaitu jenis,

dimakan dalam 1 jumlah dan

hari, oleh sampel. frekuensi.

2. Tidak baik, jika

tidak memenuhi 3

kategori jenis,

jumlah dan

frekuensi.

1. Baik , Jika ≥ 5

a. Jenis makanan Wawancara Formulir kategori bahan Ordinal

Sub Variabel merupakan macam SQ-FFQ makanan yang

makanan yang terpenuhi

27
dikonsumsi oleh 2.Tidak baik, Jika < 5

pecandu narkoba kategori bahan

selama 2 kali 24 makanan yang

jam yang dilihat terpenuhi.

pada macam

makanan seperti

makanan pokok,

lauk pauk, sayuran

dan buah-buahan

dalam satu kali

makan.

a. Energi :

b. Jumlah konsumsi Wawancara Formulir  Diatas AKG : Ordinal

zat gizi : SQ-FFQ >120 %.

1.Energi yang  Normal : 90 -

dikonsumsi 120%.

sampel sehari  Defisit tingkat

kemudian ringan : 80 -

diandingkan 89%.

dengan kebutuhan  Defisit tingkat

gizi menurut berat : <70%.


(Supariasa, 2014) b.Protein :
2.Protein yang  Diatas AKG :
dikonsumsi >120 %. Diatas
sampel sehari AKG : >120 %.
kemudian

28
dibandingkan  Normal : 90 -

dengan angka 120%.

kecukupan gizi  Defisit tingkat

(AKG) ringan : 80 -

3.Fe (Zat Besi) yang 89%.

dikonsumsi  Defisit tingkat

sampel sehari berat : <70%.

kemudian c. Zat Besi (Fe) :

dibandingkan  Diatas AKG :

dengan angka >120 %.


kecukupan gizi  Normal : 90 -
(AKG) 120%.
Yang dikonsumsi  Defisit tingkat
sampel dalam ringan : 80 -
sehari (24 jam) 89%.

 Defisit tingkat

berat : <70%.

1. ≥ 3 kali dalam
c. Frekuensi
sehari.
merupakan Wawancara Formulir Ordinal
2. < 3 kali dalam
gambaran SQ-FFQ
sehari.
frekuensi makan

dalam sehari.

29
C. Hipotesis Penelitian

Berdasarkan kerangka konsep yang telah dijabarkan, maka hipotesis penelitian yang

dirumuskan :

“Ada hubungan antara pola konsumsi dengan status anemia pada pecandu narkoba di

Denpasar”

30
BAB IV

METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan di dalam penelitian ini adalah penelitian observasional

dengan rancangan penelitian cross sectional, dimana penelitian dilakukan dengan

mengamati sampel untuk mempelajari antara faktor yaitu pola kunsumsi dengan efeknya

yaitu status anemia.

B. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini akan dilaksanakan pada 2 yayasan yang lokasinya berada di Denpasar

yaitu Yayasan Kasih Kita Bali dan Yayasan Kesehatan Bali. Dipilihnya Yayasan Kasih Kita

Bali dan Yayasan Kesehatan Bali sebagai lokasi penelitian karena atas pertimbangan

sebagai berikut ;

1. Yayasan Kasih Kita Bali dan Yayasan Kesehatan Bali merupakan tempat yang

melayani rehabilitasi kepada pecandu narkoba di seluruh Kota Denpasar.

2. Yayasan Kasih Kita Bali dan Yayasan Kesehatan Bali merupakan pusat rujukan dari

masing-masih kecamatan di Denpasar yang setiap kecamatannya terdapat pecandu

narkoba.

31
3. Berdasarkan data dari Yayasan Kasih Kita Bali dan Yayasan Kesehatan Bali, jumlah

pecandu narkoba yaitu 50 pecandu yang menjalani rehabilitasi dari bulan januari

sampai september sehingga memungkinkan untuk memperoleh jumlah sampel sesuai

dengan yang dibutuhkan.

Waktu pelaksanaan penelitian ini dimulai dari bulan Januari sampai bulan Juli 2018.

C. Populasi dan Sampel Penelitian

1. Populasi

Populasi dalam penelitian ini adalah semua pecandu narkoba yang menjalani rehabilitasi

di 2 yayasan yang lokasinya berada di Denpasar yaitu Yayasan Kasih Kita Bali dan

Yayasan Kesehatan Bali.

2. Sampel

Sampel penelitian adalah semua populasi dengan kriteria sebagai berikut :

a. Pasien rawat jalan yang menjalani rehabilitasi lebih dari satu kali.

b. Berusia antara (15-35 tahun).

c. Memiliki kesadaran dan mampu berkomunikasi dengan baik.

d. Bersedia untuk diteliti dengan mendandaatangani inform consent.

3. Besar Sampel

Besar sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah semua populasi yang

memenuhi kriteria ang sudah ditentukan oleh peneliti.

4. Teknik Pengambilan Sampel

32
Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah nonprobability

sampling dengan metode purposive sampling dimana penentuan sampel penelitian dengan

beberapa pertimbangan tertentu yang bertujuan agar data yang diperoleh nantinya bisa lebih

representatif. (Sarwono, J. 2006).

D. Jenis dan Teknik Pengumpulan Data

1. Jenis data yang dikumpulkan adalah:

a. Data Primer

1) Data identitas sampel (nama, tempat tanggal lahir, umur, alamat, no. telp,

pendidikan, agama, pekerjaan)

2) Data pola konsumsi pada sampel (pecandu narkoba di Yayasan Kasih Kita

Bali dan Yayasan Kesehatan Bali).

3) Data kadar Hemoglobin pada sampel (Yayasan Kasih Kita Bali dan Yayasan

Kesehatan Bali).

b. Data Sekunder

1) Gambaran umum Yayasan Kasih Kita Bali dan Yayasan Kesehatan Bali.

2. Teknik Pengumpulan Data

a. Data identitas sampel dikumpulkan oleh 10 orang enumerator dengan teknik

wawancara menggunakan form identitas sampel.

b. Data konsumsi (jenis, jumlah, dan frekuensi) dikumpulkan oleh enumerator

dengan metode wawancara menggunakan formulir SQ-FFQ. Data yang di

kumpulkan adalah data 1 kali konsumsi.

33
c. Data kadar Hemoglobin ditentukan oleh enumerator yang berkompeten dalam

bidangnya (Analis) dengan cara :

- Menyiapkan alat yaitu, Bloodtest (EasyTouch GCHb), strip Hb, lancet blood,

alcohol swab dan sarung tangan.

- Hidupkan Bloodtest (EasyTouch GCHb) dengan memasukkan batrai

kemudian tekan on pada layar sampai alat menunjukkan keadaan on.

- Bersihkan jari tangan yang akan diambil darahnya dengan menggunakan

alcohol swab, baik jari tangan kanan maupun kiri.

- Tusuk jari tangan menggunakan lancet blood yang telah dibersihkan dengan

alcohol swab.

- Buang darah yang pertama kali keluar, gunakan darah yang kedua dengan

menggunakan strip Hb.

- Biarkan darah masuk kedalam strip Hb, masukkan strip Hb kedalam alat

Bloodtest (EasyTouch GCHb)

- Hasil akan terbaca pada layar setelah 30 – 60 detik strip Hb dimasukkan

d. Data gambaran umum Yayasan Kasih Kita Bali dan Yayasan Kesehatan Bali

dikumpulkan dengan pencatat dari laporan Yayasan Kasih Kita Bali dan Yayasan

Kesehatan Bali.

3. Alat dan Instrumen Pengumpulan Data

a. Alat Pengumpulan Data

 Bloodtest (Easy Touch GCHb)

34
 Lanset Blood

 Check Strip hemoglobin darah

 Alcohol swab

 Masker mulut

 Handscoon

b. Instrumen Pengumpulan Data

Instrument yang digunakan di dalam penelitian ini adalah formulir pencatatan

seperti formulir identitas sampel, formulir SQ-FFQ.

E. Pengolahan Data dan Analisis Data

1. Pengolahan Data

Data yang telah dikumpulkan atau diperoleh akan dianalisis sesuai dengan jenis data

dan tujuan yang ingin dicapai, yaitu:

1) Data gambaran umum sampel ditabulasi kemudian disajikan dengan tabel frekuensi

dan dianalisis secara deskriptif.

2) Data pola konsumsi sampel menggunakan metode SQ-FFQ dengan instrument

Formulir SQ-FFQ dikompilasi berdasarkan jenis makanan, jumlah Zat Gizi dalam

gram diolah menggunakan Nutri2008, dan frekuensi makan yang dikategorikan

sebagai berikut :

a. Jenis makanan :

- Baik, jika ≥ 5 kategori bahan makanan yang terpenuhi.

- Tidak baik, jika < 5 kategori bahan makanan yang terpenuhi.

b. Jumlah makanan :

35
1) Energi :

 Diatas AKG : >120 %.

 Normal : 90 - 120%.

 Defisit tingkat ringan : 80 - 89%.

 Defisit tingkat berat : <70%.

2) Protein :

 Diatas AKG : >120 %. Diatas AKG : >120 %.

 Normal : 90 - 120%.

 Defisit tingkat ringan : 80 - 89%.

 Defisit tingkat berat : <70%.

3) Zat Besi (Fe)

 Diatas AKG : >120 %.

 Normal : 90 - 120%.

 Defisit tingkat ringan : 80 - 89%.

 Defisit tingkat berat : <70%.

c. Frekuensi makan :

- ≥ 3 kali Dalam sehari.

- < 3 kali Dalam sehari.

3) Data status anemia sperti kadar Hb dikategorikan sebagai berikut:

a. Laki-Laki:

1. < 13 gr/dl = Anemia


2. ≥ 13 gr/dl = Normal

b. Perempua:

1. < 12 gr/dl = Anemia

36
2. ≥ 12 gr/dl = Normal

2. Analisis Data

Analisis data yang digunakan untuk mengetahui hubungan variabel dependen dan

variabel independen yaitu analisis chi-square digunakannya analisis ini karena analisis

tersebut menguji hubungan antara 2 variabel. Data dianalisis menggunakan tabel dskriptif

frekuensi dan tabel silang (kontingensi) dengan ketentuan (Nursanyoto dkk, 2011) :

Ho diterima apabila x2h<x2t

Ho diterima apabila x2h>x2t

Hipotesis Statistik :

1. H0 : Tidak ada hubungan Pola konsumsi (Jenis, Jumlah, dan Frekuensi) dengan

Status Anemia Pada Pecandu Narkoba di Yayasan Kasih Kita Bali dan

Yayasan Kesehatan Bali.

2. Ha : Ada hubungan Pola konsumsi (Jenis, Jumlah, dan Frekuensi) dengan

Status Anemia Pada Pecandu Narkoba di Yayasan Kasih Kita Bali dan

Yayasan Kesehatan Bali.

Kriteria uji:

1) Tolak H0, terima Ha jika p < 0,05 brarti ada hubungan.

2) Terima H0, tolak Ha jika p > 0,05 brarti tidak ada hubungan.

Kemudian dilanjutkan dengan menghitung rasio prevalensi dan interval

kepercayaan untuk mengestimasi resiko relative terjadinya efek jika hasil analisis ada

hubungan.

37
DAFTAR PUSTAKA

Badan Narkotika Nasional, Republik Indonesia. 2011.Pencegahan Penyalahgunaan


Narkoba Bagi Remaja. Denpasar. 2011

Badan Narkotika Nasional, Republik Indonesia. 2015., Inventaris masalah dalam


implementasi UU 35/2009., (Online), available: http://www.bnn.
go.id/read/berita/13422/inventarisasi-masalah-dalam-implementasi-uu-3520 09,
(29 april 2017).

Briawan, Dodik.,2002, Anemia masalah Gizi Pada Remaja, Jakarta: EGC kedokteran.

Cochran, Wiliam G, 1991, Teknik Penarikan Sampel, Jakarta : Universitas Indonesia


(UI).

Khaidir, M. (2007). Anemia defisiensi besi. Jurnal Kesehatan Masyarakat Andalas,


2(1), 140-145.

Muliyati, H., Syam, A., & Sirajuddin, S. (2011). Hubungan pola konsumsi natrium dan
kalium serta aktifitas fisik dengan kejadian hipertensi pada pasien rawat jalan di
RSUP dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar. Media Gizi Masyarakat Indonesia.

Nursanyoto, Hertog, dkk,1992,Ilmu Gizi Zat Gizi Utama, Jakarta : Golden Terayoh
Press.

Pratiwi, E. (2016). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Anemia Pada Siswi Mts


Ciwandan Kota Cilegon Tahun 2014.

38
Purnama Sari, Gusti Ayu Y., 2010, Hubungan Pola Konsumsi bahan makanan
goitrogenik dengan terjadinya gaki pada anak sd di desa pancasari, kec.
Sukasada, kab. Buleleng, Prov. Bali, Poltekkes Denpasar Jurusan Gizi.

Sarwono, J. (2006). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif, edisi pertama, Yogyakarta


:graha Ilmu, 2006

Snedecor, G. W., & Cochran, W. G. (1967). Shortcut and non-parametric methods.


Statistical methods, 120-134.

Sudaryati, E., & Siregar, M. A. (2015). Gambaran Pola Konsumsi Pangan dan Status
Gizi Pada Pecandu Narkoba Di Panti Sosial Pamardi Putra Insyaf Sumatera
Utara Tahun 2014. Gizi, Kesehatan Reproduksi dan Epidemiologi, 1(3).

Supariasa, dkk. 2012, Penilaian Status Gizi, Jakarta:10042, EGC kedokteran.

Suwanto, D. A. (2013). survey tentang pemahaman dan sikap siswa terhadap narkoba
atau napza di kalangan remaja: studi deskriptif pada siswa kelas xi sma di kota
bandung (doctoral dissertation, universitas pendidikan indonesia).

Tjay TH, Rahardja. 2007. Obat-obat Penting, Khasiat, Penggunaan dan Efek-efek
Sampingnya. Jakarta : Gramedia

Wahyuningsih, U., Khomsan, A., & Ekawidyani, K. R. (2014). asupan zat gizi, status
gizi, dan status anemia pada remaja laki-laki pengguna narkoba di lembaga
pemasyarakatan anak pria tangerang. Jurnal Gizi dan Pangan, 9(1).

Zelni, p. (2011). Upaya rehabilitasi bagi penyalahguna narkotika oleh badan narkotika
nasional (bnnk/kota) padang (studi kasus di bnnk/kota Padang) (doctoral
dissertation, fakultas hukum), Kota Padang.

39
40

Anda mungkin juga menyukai