Anda di halaman 1dari 2

LEMBAR JAWABAN

TUGAS NILAI AMANAH

Nama : Syafina Aisya Aliapsari

NIM : 215700036

Mata Kuliah : Pendidikan Karakter

Dosen : Dr. Muwakhidah, M.Pd

1. Hasil belajar apa yang Anda peroleh dari materi pertemuan ke VI

Berdasarkan materi pertemuan ke VI yang berjudul Nilai Amanah telah di


presentasikan oleh teman teman kelompok 3 tadi. Saya dapat mengerti arti dan contoh
sikap amanah, dan cara agar kita dapat dipercaya orang lain untuk menjaga amanah.

2. Observasi dan deskripsikan nilai amanah yang ada dalam diri Anda

Dapat menjaga amanah dari orang lain merupakan sesuatu yang dapat menambah
nilai (value) diri kita sebagai mahluk sosial dan menambah keimanan kita kepada
Allah SWT. Dalam agama islam telah disebutkan bahwa ciri-ciri orang munafik yaitu
orang yang tidak dapat dipercaya. Amanah sangat penting bagi saya ketika berada
ditengah keluarga, masyarakat, dan kampus. Memiliki sifat amanah dapat membuat
orang lain memberikan kepercayaan full terhadap sesuatu yang kita lakukan.
Kepercayaan itu misalnya dapat berupa beasiswa, jabatan, keluarga, saat kita sedang
dititipkan barang milik orang lain, dan masih banyak lagi.

3. Menurut Anda apa urgensi nilai amanah

Amanah sangat penting bagi kehidupan bermasyarakat maupun agama, yang nantinya
akan memberikan pengaruh yang baik pada diri kita sendiri. Dengan memiliki nilai
amanah yang lebih dapat membuat orang lain percaya kepada kita dan memberikan
tanggung jawab sepenuhnya kapada kita.
4. Bila nilai amanah itu penting, menurut anda apa yang dilakukan untuk
mengembangkan, dan menanamkan nilai amanah

Untuk mengembangkan dan menanamkan nilai amanah dapat di lakukan dengan


bertanggung jawab atas apa yang kita lakukan jika kita diberikan suatu kepercayaan
oleh orang lain, contoh kecil amanah yaitu ketika kita di beri perintah oleh ibu untuk
menjaga adik maka kita harus benar benar menjaga nya sampai ibu kembali pulang.
Amanah dapat berkembang jika kita terus menerapkannya, contoh amanah saat
didalam kampus, saat dosen berhalangan masuk dan kita diberi perintah untuk
menyampaikan materi kepada teman teman, maka kita harus melakukannya dengan
memberikan materi dan menjelaskannya kepada teman teman.

Anda mungkin juga menyukai