Anda di halaman 1dari 7

KANTOR ADVOKAT & KONSULTAN

HUKUM

SEPTI ARIYANI S.H, M.H &


PARTNERS
Jl Curugsewu no.70, Patean, Kendal 51364.
Telp/Fax. 0294882455. Hp. 082137689383
Email : Septiechi123@gmail.com

Nomor : 116/SA-P/IX/2020 Kendal, 8 Oktober 2020


Lamp. : satu lembar (Surat Kuasa)
Hal : Gugatan Perlawanan

Kepada Yth.
Ketua Pengadilan Negeri
Kisaran
di-
Kisaran

Assalamualaikum Wr. Wb.

Yang bertanda tangan di bawah ini saya :


--------------------------------------------------
Septi Ariyani, S.H., M.H, Advokat dan Pemberi Bantuan Hukum pada Kantor
Hukum ”Septi Law Office & Partners” yang beralamatkan di Jalan Jend.
Sudirman nomor 158 Kisaran, Kecamatan Kota Kisaran Barat, Kabupaten Asahan
Telp.0294 882455 Asahan 21211----------------------------------------------------------------

Berdasarkan Surat Kuasa Khusus tanggal 14 September 2020, bertindak untuk dan
atas nama:----------------------------------------------------------------------------------------

FATIMAH, Umur 61 tahun, pekerjaan Wiraswasta, tempat tinggal Dusun IV, Desa
Aras, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara. Dalam hal ini memilih tempat
domisili hukum di kantor kuasanya tersebut di atas. Selanjutnya disebut sebagai
PELAWAN.-------------------------------------------------------------------------------------

Dengan ini hendak mengajukan Gugatan Perlawanan terhadap:----------------------


EMMY HARYANTI, umur 38 tahun, agama Islam, pekerjaan Direktur Utama PT.
BANK MEGA SYARIAH, Tbk, Area Pematang Siantar yang beralamat di Jl.
Sutomo Nomor 254/256 Pematang Siantar. Selanjutnya disebut sebagai
TERLAWAN I.---------------------------------------------------------------------------------

KEMENTERIAN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA, cq. Direktorat Jenderal


Kekayaan Negara Kantor Wilayah DKJN Sumatera Utara, Kantor Pelayanan
Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Kisaran, beralamat di J. Prof. H. M. Yamin
nomor 47 Kisaran, yang diwakili oleh Direktur Hukum dan Hubungan Masyarakat
TRI WAHYUNINGSIH RETNO MULYANI. Selanjutnya disebut sebagai
TERLAWAN II.--------------------------------------------------------------------------------

H. PANATARAN MARPAUNG, beralamat di Tanjung Gading.U16-07,


Lingkungan I, Kelurahan Perkebunan Sipare-pare, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten
Batu Bara, selanjutnya disebut sebagai TURUT TERLAWAN.-------------------------

Adapun mengenai duduk perkaranya adalah sebagai berikut:---------------------------

1. Bahwa pelawan adalah pemilik yang sah atas sebidang Tanah beralaskan
Sertifikat Hak Milik Nomor 144 tanggal 03 Januari 2014 atas nama FATIMAH
seluas 1.029 meter persegi, terletak di Desa Aras, Kecamatan Air Putih, Kabupaten
Batu Bara, Provinsi SUMATERA UTARA.------------------------------------------------
2. Bahwa, Pelawan berdasarkan Sertifikat tersebut telah meminjam uang kepada
Terlawan I sebesar Rp.100.000.000-(seratus juta rupiah) dan setiap bulan
pembayarannya adalah sebesar Rp. 3,051.000.- (tiga juta lima puluh satu ribu
rupiah) selama berkisar +48 Bulan.----------------------------------------------------------
3. Bahwa, Pelawan telah membayar hutangnya kepada Terlawan I atas hutangnya
tersebut sebanyak 22 kali/bulan pembayaran.----------------------------------------------
4. Bahwa, Pelawan tidak sanggup untuk membayar angsuran selanjutnya atau ke-23
atau membayar total hutang sesuai dengan surat pemberitahuan dari Terlawan I
tanggal 27 Juli 2016 Nomor 01/BMS-PEMATANG SIANTARVI/2016 bahwa sisa
hutang Pelawan tanggal 25 Juli 2016 adalah sebesar Rp.134,005,275, sehingga
disebabkan pula terjadinya kepailitan usaha dan telah mengalami kerugian sehingga
Pelawan telah menyampaikan secara tertulis permohonan kepada Terlawan I
tanggal 13 Oktober 2015 melalui surat tanggal 06 September 2015 untuk :-----------

a) Agar menunda pembayaran angsuran selama 3 (tiga) tahun.--------------------------


b) Agar menghapus bunga dan denda.-------------------------------------------------------
c) Tidak melakukan pemasangan plakat atau pelelangan agunan secara sepihak.-----
Akan tetapi Terlawan I tidak mau memenuhi permintaan Pelawan tersebut.----------
5. Bahwa, akibat hal tersebut diatas, maka telah terjadi perselisihan antara Pelawan
dengan Terlawan.-------------------------------------------------------------------------------
6. Bahwa, menurut Surat Perjanjian antara Pelawan dengan Terlawan I sewaktu
pemberian Kredit kepada Pelawan berupa Akad Murabahah Nomor
004/Perdagangan/MRBNI1/2013 Terlawan menerangkan didalam Akad Murabahah
Nomor 004/Perdagangan/MRB/VI/2013 tersebut "DALAM HAL TERJADINYA
SENGKETA MAKA PARA PIHAK SEPAKAT UNTUK
MENYELESAIKANNYA MELALUI BADAN ARBITRASE SYARIAH
NASIONAL (BASYARNAS)" Bukan melalui Kantor Pelayanan Kekayaan Negara
dan Lelang (KPKNL) Kisaran beralamat di J. Prof. H. M. Yamin nomor 47
Kisaran, sehingga Terlawan | tidak melaksanakan surat Perjanjan yang
diperbuatnya dengan Pelawan tersebut, Padahal Surat Perjanjian tersebut adalah
Sah dan mengikat bagi kedua belah pihak sebagaimana dimaksud dalam Pasal 1338
KUH Perdata yang menyatakan "Perjanjian yang dibuat secara sah berlaku sebagai
Undang-undana bagi vanga membuatnva (Azas Pacta Sunt Servanda)".---------------
7. Bahwa sepatutnya Terlawan I mengajukan gugatannya ke Badan Arbitrase
Syariah Nasional (BASYARNAS) sesuai Akad Murabahah Nomor
004/Perdagangan/MRBIl/2013 karena telah terjadi Perselisihan tersebut, akan tetapi
Terlawan I dengan cara meminta LELANG kepada TERLAWAN II sebagaimana
terbukti dengan Surat tanggal 27 Juli 2016 tentang pemberitahuan Penjualan
Agunan Melalui Lelang Eksekusi dan Pengosongan Jaminan masing-masing
sebidang Tanah beralaskan Sertifikat Hak Milik Nomor 144 tanggal 03 Januari
2014 atas nama FATIMAH seluas 1.029 meter persegi, terletak di Desa Aras,
Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara, Provinsi SUMATERA UTARA.-------
8. Bahwa, akibat perbuatan Terlawan I yang mengajukan lelang kepada Terlawan Il
terhadap sebidang Tanah beralaskan Sertifikat Hak Milik Nomor 144 tanggal 03
Januari 2014 atas nama FATIMAH seluas 1.029 meter persegi, terletak di Desa
Aras, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara, Provinsi SUMATERA UTARA
yang kemudian DI BELI oleh Turut Terlawan melalui Lelang tersebut dan
Terlawan II menerbitkan Kutipan Risalah Lelang Nomor 347/2016 terhadap agunan
Pelawan seperti tersebut diatas.---------------------------------------------------------------
9. Bahwa, Pelawan sangat keberatan atas perbuatan yang dilakukan oleh Terlawan I
dan Terlawan II dengan alasan.---------------------------------------------------------------

Berdasarkan alas an tersebut diatas, Penggugat memohon kepada Ketua Pengadilan


Negeri Kisaran C.q. Majelis Hakim yang ditunjuk untuk memerika perkara ini, agar
memanggil pihak yang berkara untuk didengar dimuka persidangan, serta
mengadili dan memutuskan sebagai berikut :-----------------------------------------------

Bardasarkan hal-hal tersebut diatas, maka dengan ini Mohon agar Majelis Hakim
memutuskan Perkara ini dengan amar sebagai berikut:-----------------------------------

Primair :

1. Mengabulkan Perlawanan oleh Pelawan seluruhnya;


2. Menyatakan bahwa Pelawan adalah Pelawan yang baik (good opposant):
3. Menyatakan sah Surat Perjanjian Pemberian fasilitas Kredit Akad Murabahah
Nomor 004/Perdagangan/MRB/VIl/2013 yang dibuat antara Pelawan dengan
Terlawan
4. Menyatakan Lelang atas sebidang Tanah beralaskan Sertifikat Hak Milik Nomor
144 tanggal 03 Januari 2014 atas nama FATIMAH seluas 1.029 meter
persegi.terletak di Desa Aras Kecamatan Air Putih,Kabupaten Batu Bara,Provinsi
SUMATERA UTARA yang telah dilakukan oleh Terlawan II atas permintaan
Terlawan I adalah tidak sah dan cacat hukum;
5. Menghukum Turut Terlawan untuk mematuhi Keputusan pada butir 4 diatas
6. Menghukum Terlawan I dan Terlawan Il untuk memenuhi Keputusan pada butir
(3) dan (4);
7. Menghukum para terlawan untuk membayar ongkos Perkara ini;
ATAU
Apabila Majelis Hakim berpendapat Lain, maka Mohon Keputusan yang
seadil-adilnya.

Atau apabila Pengadilan berpendapat lain mohon putusan yang seadil-adilnya.------


Demikian Gugatan ini diajukan, atas perhatian dan terkabulnya Gugatan ini.
Penggugat mengucapkan terimakasih.-------------------------------------------------------

Subsidair:
Atau apabila Pengadilan berpendapat lain, mohon putusan yang seadil-adilnya. (Ex
Aquao et Bono)----------------------------------------------------------------------------------

Wassalamualaikum Wr.Wb

Kuasa Hukum Penggugat


Septi Ariyani S.H, M.H

SURAT KUASA

Yang bertanda tangan di bawah ini, kami :


---------------------------------------------------------------------------

EMMY HARYANTI, umur 38 tahun, agama Islam, pekerjaan Direktur Utama PT. BANK MEGA
SYARIAH, Tbk, Area Pematang Siantar yang beralamat di Jl. Sutomo Nomor 254/256 Pematang
Siantar. Selanjutnya disebut sebagai TERLAWAN
I.--------------------------------------------------------------------------

KEMENTERIAN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA, cq. Direktorat Jenderal Kekayaan Negara


Kantor Wilayah DKJN Sumatera Utara, Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL)
Kisaran, beralamat di J. Prof. H. M. Yamin nomor 47 Kisaran, yang diwakili oleh Direktur Hukum
dan Hubungan Masyarakat TRI WAHYUNINGSIH RETNO MULYANI. Selanjutnya disebut sebagai
TERLAWAN
II.-----------------------------------------------------------------------------------------------------------

H. PANATARAN MARPAUNG, beralamat di Tanjung Gading.U16-07, Lingkungan I, Kelurahan


Perkebunan Sipare-pare, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batu Bara, selanjutnya disebut sebagai
TURUT TERLAWAN I. Dalam hal ini memilih tempat domisili hukum di kantor kuasanya tersebut di
bawah ini :-
Dengan ini menerangkan memberi kuasa kepada:
-------------------------------------------------------------------
Septi Ariyani, S.H., M.H, Advokat dan Pemberi Bantuan Hukum pada Kantor Hukum ”Septi
Law Office & Partners” yang beralamatkan di Jalan Jend. Sudirman nomor 158 Kisaran,
Kecamatan Kota Kisaran Barat, Kabupaten Asahan Telp.0294 882455 Asahan
21211----------------------------------------------------------------------------------------------

------------K H U S U S ------------

Untuk dan atas nama pemberi kuasa, mewakili Para Tergugat sehubungan dengan Gugatan
Wanprestasi yang diajukan oleh FATIMAH yang terdaftar dalam perkara Nomor : 116/SA-
P/IX/2020 di Pengadilan Negeri Kisaran.

Untuk itu yang diberi kuasa dikuasakan untuk mengajukan dan membuat permohonan, memberikan
nasehat-nasehat hukum, mendampingi dan mewakili Pemberi Kuasa, menghadap, berbicara
dengan pejabat / aparat bersangkutan, pemerintahan, maupun swasta, mengajukan bukti-bukti
dan saksi-saksi, meminta atau memberikan segala keterangan yang diperlukan, mengajukan
kesimpulan, meminta penetapan atau putusan, mengambil salinan putusan, serta dapat mengerjakan
segala sesuatu pekerjaan yang umumnya dapat dikerjakan oleh seorang kuasa hukum guna
memperjuangkan kepentingan dan hak-hak Pemberi
Kuasa.-----------------------------------------------------------------------------

Dan juga untuk melakukan upaya hukum seperti, banding, mengajukan kasasi, dan lain-
lain.----------------

Bahwa kekuasaan ini diberikan dengan hak untuk melimpahkan (substitusi) sebagian atau seluruh
yang dikuasakan ini kepada orang lain dan dengan hak retensi.--------------------------------------------
--------- Kisaran, 15 Oktober 2020
Penerima Kuasa, Pemberi Kuasa,
SEPTI ARIYANI.,SH, MH

KANTOR ADVOKAT & KONSULTAN


HUKUM

SEPTI ARIYANI S.H, M.H &


PARTNERS
Jl Curugsewu no.70, Patean, Kendal 51364.
Telp/Fax. 0294882455. Hp. 082137689383
Email : Septiechi123@gmail.com

Nomor : 010/KA-FTM/XI/2021 22 Oktober 2020


Lamp. : Surat Kuasa Khusus
Hal : JAWABAN TERGUGAT

Kepada Yth.
Ketua Majelis Hakim dalam Perkara
Nomor 116/SA-P/IX/2020
Pengadilan Negeri Kisaran
di-
Kisaran

Assalamu’alaikum Wr.Wb.

Yang bertanda tangan di bawah ini kami :---------------------------------------------------------

Septi Ariyani, S.H., M.H, Advokat dan Pemberi Bantuan Hukum pada Kantor Hukum
”Septi Law Office & Partners” yang beralamatkan di Jalan Jend. Sudirman nomor 158
Kisaran, Kecamatan Kota Kisaran Barat, Kabupaten Asahan Telp.0294 882455 Asahan
21211----------------------------------------------------------------
Berdasarkan Surat Kuasa Khusus tanggal 8 Oktober 2021, bertindak untuk dan atas
nama :---------------------------------------------------------------------------------------------------------
-

EMMY HARYANTI, umur 38 tahun, agama Islam, pekerjaan Direktur Utama PT. BANK MEGA
SYARIAH, Tbk, Area Pematang Siantar yang beralamat di Jl. Sutomo Nomor 254/256 Pematang
Siantar. Selanjutnya disebut sebagai TERLAWAN
I.--------------------------------------------------------------------------

KEMENTERIAN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA, cq. Direktorat Jenderal Kekayaan Negara


Kantor Wilayah DKJN Sumatera Utara, Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL)
Kisaran, beralamat di J. Prof. H. M. Yamin nomor 47 Kisaran, yang diwakili oleh Direktur Hukum
dan Hubungan Masyarakat TRI WAHYUNINGSIH RETNO MULYANI. Selanjutnya disebut sebagai
TERLAWAN
II.-----------------------------------------------------------------------------------------------------------

H. PANATARAN MARPAUNG, beralamat di Tanjung Gading.U16-07, Lingkungan I, Kelurahan


Perkebunan Sipare-pare, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batu Bara, selanjutnya disebut sebagai
TURUT TERLAWAN I. Dalam hal ini memilih tempat domisili hukum di kantor kuasanya tersebut di
bawah ini :-
Dengan ini menerangkan memberi kuasa kepada:
-------------------------------------------------------------------
Septi Ariyani, S.H., M.H, Advokat dan Pemberi Bantuan Hukum pada Kantor Hukum ”Septi
Law Office & Partners” yang beralamatkan di Jalan Jend. Sudirman nomor 158 Kisaran,
Kecamatan Kota Kisaran Barat, Kabupaten Asahan Telp.0294 882455 Asahan
21211----------------------------------------------------------------------------------------------

MELAWAN

FATIMAH, Umur 61 tahun, pekerjaan Wiraswasta, tempat tinggal Dusun IV, Desa Aras,
Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara. Dalam hal ini memilih tempat domisili hukum di
kantor kuasanya tersebut di atas. Selanjutnya disebut sebagai
PELAWAN.-------------------------------------------------------------------------------------
Dengan ini Tergugat menyampaikan jawaban-jawaban atas gugatan Penggugat yang
disampaikan pada tanggal 15 Oktober 2020 sebagai berikut :--------------------------------

DALAM EKSEPSI

1) Bahwa Pengadilan Negeri Kisaran tidak berwenang memeriksa dan mengadili perkara
ini.----------------------------------------------------------------------------------------------------
2) Bahwa Terlawan I adalah lembaga keuangan perbankan dengan prinsip dasar Syariah
yang terikat dan tunduk pada ketentuan Undang-Undang Nomor 21 tahun 2008
tentang Perbankan Syariah dan tentang penyelesaian sengketa adalah:
a. Sebagimana dimaksud dalam Pasal 55 ayat (1) menyebutkan:
“Penyelesaian sengketa Perbankan Syariah dilakukan oleh Pengadilan
dalam lingkungan Peradilan Agama”, penjelasannya cukup jelas. Dalam
pasal 49 huruf i Undang-Undang Nomor 3 tahun 2006 tentang perubahan
atas Undang-Undang Nomor 7 tahun 1989 tentang Peradilan Agama, yang
menyebutkan “Pengadilan Agama bertugas dan berwenang memeriksa,
memutus dan menyelesaikan perkara di tingkat pertama antara orang-
orang yang beragama Islam di bidang Ekonomi Syariah, batasan tentang
ekonomi Syariah tertuang dalam penjelasan pasal 49 huruf i menyebutkan:
“yang dimaksud dengan ekonomi Syariah adalah perbuatan atau kegiatan
usaha yang dilaksanakan menurut prinsip Syariah antara lain meliputi
bank syariah”.------------------------------------------------------------------------
3) Buku II Mahkamah Agung tahun 2013 tentang Pedoman Pelaksanaan Tugas dan
Administrasi Peradilan Agama pada angka II tentang teknis peradilan, antara lain pada
huruf A tentang kedudukan dan kewenangan Pengadilan Agama/Mahkamah Syariah :
angka 3 “Kewenangan Pengadilan Agama/Mahkamah Syariah”, huruf a: “Pengadilan
Agama/Mahkamah Syariah bertugas dan berwenang memeriksa, memutus dan
menyelesaikan perkara ditingkat pertama antara orang-orang yang beragama Islam
dibidang perkawinan, kewarisan, wasiat, hibah, wakaf, zakat, infaq, shadaqah dan
ekonomi syariah.-----------------------------------------------------------------------------------
Berdasarkan hal tersebut di atas, maka Pengadilan Negeri Kisaran tidak berwenang
menyatakan dirinya untuk memeriksa dan mengadili perkara perlawanan Pelawan ini.----------

DALAM KONPENSI
1. Bahwa Tergugat mohon agar apa yang termuat dan terurai dalam bagian eksepsi
termuat dan terbaca kembali serta merupakan satu kesatuan dalam bagian pokok
perkara ini.-------------------------------------------------------------------------------------
2. Bahwa Tergugat menolak dalil-dalil gugatan Penggugat sebagian, kecuali yang secara
tegas diakui.-----------------------------------------------------------------------------------
3. Bahwa Tergugat

Anda mungkin juga menyukai